You are on page 1of 20

TAMAN POSYANDU

PERTUMBUHAN & PERKEMBANGAN ANAK USIA 0-3 TAHUN

Pengertian Pertumbuhan

Pertumbuhan adalah bertambahnya ukuran dan jumlah sel serta jaringan interseluler, berarti bertambahnya ukuran fisik dan struktur tubuh sebagian atau keseluruhan, sehingga dapat diukur dengan satuan panjang dan berat.

Cara Pengukuran Pertumbuhan

Tabel Berat dan Tinggi Terhadap Umur Anak Indonesia.doc

Mengukur tinggi badan dan berat badan Mengukur lingkaran kepala Memperhatikan bentuk tubuh Memperhatikan gigi

Pengertian Perkembangan

Perkembangan adalah bertambahnya struktur dan fungsi tubuh yang lebih kompleks dalam kemampuan gerak kasar, gerak halus, bicara dan bahasa serta sosialissai dan kemandirian

Proses perkembangan tercakup unsur-unsur :


Berlangsung bertahap dan dalam waktu tertentu Dari kemampuan yang sederhana menjadi kemampuan yang lebih sulit Anak menjalani proses pematangan dulu, bila saat kematangan belum tiba, anak jangan dipaksa untuk meningkat pada tahap berikutnya Tumbuh kembang anak dipengaruhi oleh faktor bawaan Tumbuh kembang anak dipengaruhi oleh faktor lingkungan Setiap anak berkembang sebagai individu yang unik

Karakteristik Pertumbuhan - Perkembangan Anak Usia 0-3 tahun


Merupakan

masa peka dalam perkembangan sensori - motorik dan emosi-sosial dasar. Mampu mengenali dunia melalui inderanya, Sangat aktif, penuh rasa ingin tahu, sangat cepat dalam belajar Menyentuh segala yang diraih dan eksplorasinya untuk proses belajar.

Agar dapat berkembang secara optimal maka anak perlu mendapatkan hak-hak dasarnya yang berprinsip pada pemenuhan kepentingan terbaik untuk anak, misalnya : hak kelangsungan hidup dan berkembang hak mendapatkan identitas (akte kelahiran) mendapatkan Inisiasi menyusu dini mendapatkan ASI eksklusif (ASI saja sampai umur 6 bulan) dilanjutkan sampai dengan umur 2 tahun dengan makanan pendamping ASI yang bergizi, hak mendapatkan perlindungan dari perlakuan salah hak untuk bermain dan mendapatkan pendidikan dasar.

Bagi anak usia 0-3 tahun pelaksanaan pendidikan pada tahap usia dini lebih ditujukan pada : Kegiatan-kegiatan yang melibatkan fisik motorik serta sosial-emosional anak. Stimulasi yang dilakukan oleh orangtua/pengasuh dalam aspek stimulasi penglihatan, pendengaran, perabaan, pencecapan, penciuman anak.

Tahap-Tahap Pertumbuhan dan Perkembangan Anak Usia 0-3 tahun

Tahap pertumbuhan & perkembangan anak 0-1 th


A. Tahap pertumbuhan dan perkembangan usia 0-3 bulan
o Refleks menggenggam benda yang menyentuh telapak tangan o Mengangkat kepala setinggi 45o o Menggerakkan kepala dari kiri/kanan ke tengah o Melihat dan menatap wajah anda o Menegakkan kepala saat ditelungkupkan o Tengkurap o Berguling ke kanan dan ke kiri o Mengoceh spontan atau bereaksi dengan mengoceh o Suka tertawa keras o Bereaksi terkejut terhadap suara keras o Membalas tersenyum ketika diajak bicara/tersenyum o Mengenal ibu dengan penglihatan, penciuman, pendengaran, kontak

B. Tahap pertumbuhan dan perkembangan usia 3-6 bulan


o Berbalik dari telungkup ke telentang o Mengangkat kepala setinggi 90o o Mempertahankan posisi kepala tetap tegak dan stabil o Duduk dengan bantuan o Tengkurap dengan dada diangkat dan tangan menopang o Menggenggam pensil o Memasukkan benda kedalam mulut o Memindahkan mainan dari satu tangan ke tangan yang lain o Meraih benda yang ada dalam jangkauannya o Mengulurkan kedua tangan untuk digendong o Merespon dengan gerakan tangan dan kaki o Memegang tangannya sendiri o Berusaha memperluas pandangan o Mengarahkan matanya pada benda-benda kecil o Mengeluarkan suara gembira bernada tinggi atau memekik o Tersenyum ketika melihat mainan/gambar yang menarik saat bermain sendiri

C. Tahap pertumbuhan dan perkembangan usia 6-9 bulan


o o o o o o o o o o o o o Duduk (sikap tripoid sendiri) Belajar berdiri, kedua kakinya menyangga sebagian berat badan Merangkak meraih mainan atau mendekati seseorang Memindahkan benda dari satu tangan ke tangan lainnya Memungut 2 benda, masing-masing tangan pegang 1 benda saat yang bersamaan Memungut benda sebesar kacang dengan cara meraup Meremas Bersuara tanpa arti, mamama, bababa, dadada, tatata. Mulai menirukan ucapan Mencari mainan/benda yang dijatuhkan Bermain tepuk tangan/ciluk ba Bergembira dengan melempar benda Makan kue sendiri

Tahap pertumbuhan & perkembangan anak 1-2 th


A. Tahap pertumbuhan dan perkembangan usia 12-18 bulan
o o o o o o o o o o o o Berdiri dan berjalan sendiri tanpa berpegangan Membungkuk memungut mainan kemudian berdiri kembali Naik tangga atau tempat yang lebih tinggi dengan merangkak Meniru garis vertikal Membuat coretan bebas Berjalan mundur 5 langkah Menyebut nama sendiri dan orang-orang yang dikenal Memasukkan kubus di kotak Menumpahkan benda-benda dari wadah dan memasukkannya kembali Memegang gelas dengan dua tangan Mengenal beberapa warna primer (merah, biru, kuning) Menunjuk apa yang diinginkan tanpa menangis/merengek, anak bisa mengeluarkan suara yang menyenangkan atau menarik tangan ibu Memperlihatkan rasa cemburu/bersaing Membedakan ukuran benda (besar-kecil)

o o

B. Tahap pertumbuhan & perkembangan usia 18-24 bulan


o o o o o o o Berdiri sendiri tanpa berpegangan 30 detik Berjalan tanpa terhuyung-huyung Bertepuk tangan, melambai-lambai Menumpuk 4 buah kubus Menyobek kertas Meniru garis vertikal dan horizontal Memungut benda kecil dengan ibu jari dan jari telunjuk Menggelindingkan bola kearah sasaran Menyebut 3-6 kata yang mempunyai arti Mulai memahami gambar wajah orang Mulai memahami prinsip milik orang lain Membantu/menirukan pekerjaan rumah tangga Memegang cangkir sendiri, belajar makan-minum sendiri

o o o o o o

Tahap pertumbuhan & perkembangan anak 2-3 th


Lanjutan..
o o o o o o o o o o o Berjalan naik tangga sendiri Lompat ditempat dengan kedua kaki secara bersamaan Berdiri satu kaki Berjalan diatas garis Meronce manik-manik Memegang gunting dan kertas Dapat bermain dan menendang bola kecil Dapat mengenal benda dan kegunaannya Mengerti pertanyaan apa dan dimana Mendengarkan cerita Mencorat coret pensil pada kertas

Tahap pertumbuhan & perkembangan anak 2-3 th


Tahap pertumbuhan dan perkembangan usia 2-3 tahun
o o o o o o o Bicara dengan baik menggunakan tiga kata Membuat kalimat penolakan Membaca doa Mencuci tangan dan mengeringkannya Mulai belajar toilet training Dapat menunjuk satu atau lebih bagian tubuhnya ketika diminta Melihat gambar dan dapat menyebut dengan benar nama dua benda atau lebih o Membantu memungut mainannya sendiri atau membantu mengangkat piring jika diminta o Makan nasi sendiri tanpa banyak tumpah o Melepas pakaiannya sendiri

Penyusun : Nur Ainy Fardana & Boedihermawati Angkie

Sumber : Berk, Laura E. (2009) Child Development. 5th ed. Allyn and Bacon : Boston. Departemen Kesehatan RI. (2006). Pedoman Pelaksanaan Stimulasi, Deteksi dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang Anak Ditingkat Pelayanan Kesehatan Dasar Permendiknas No 58 Tahun (2009). Standar Pendidikan Anak Usia Dini. Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Pengembangan Ketahanan Keluarga BKKBN (2009). Pengasuhan dan Pembinaan Tumbuh Kembang Anak

You might also like