You are on page 1of 3

Kotak-kotak Pembawa Rezeki

Hari gini siapa sih yang tak ingin hidup praktis? Tak hanya makanan cepat saji yang diserbu pembeli. Segala sesuatu yang bersifat praktis pasti akan laku, termasuk kotak kado, karena orang ingin praktis dalam membungkus kado. Tak perlu susah-susah membungkus kado dengan kertas dan selotip, tinggal cemplungkan kado ke dalam kotak cantik, beres deh urusan. Kepraktisan inilah yang membuat bisnis kotak kado bakal melesat di masa datang. Memberi kado ke orang tersayang bukan lagi menjadi PR rumit, karena sudah ada kotak kado praktis dan cantik yang siap pakai. Yoo semua juga bisa menjalankan bisnis ini, ayo cek kebutuhan dan persiapannya. Kualitas dan kreasi Sekarang ini sudah ada yang menjalankan bisnis ini, tetapi pemainnya belum terlalu banyak. Jadi peluangnya masih sangat besar. Nah, agar produk cepat dikenal orang dan disukai, Yoo harus mempunyai faktor pembeda. Faktor pertama yang harus Yoo miliki harus rapi pengerjaannya. Kedua Yoo harus punya kreasi desain beragam. Yoo bisa mengombinasikan bentuk kotak dengan garis misalnya, atau lingkaran dengan kombinasi warna. Intinya buat desain yang menarik tapi beda dari kreasi toko lain. Bahan Buatlah variasi bahan mulai dari yang terjangkau seperti bahan dari kertas karton hingga yang eksklusif seperti yang terbuat dari dari kulit misalnya. Yoo harus menyediakan varian kualitas mulai dari yang biasa hingga yang mewah. Usahakan mencari bahan dari distributor besar agar biaya produksi lebih kecil dan Yoo bisa memasang tarif lebih rendah. Label produk Brand penting agar produkmu mudah dikenali. Buat nama yang unik seperti KotaKado misalnya. Nama tersebut bisa ditafsirkan sebagai Kota Kado tapi bisa juga sebagai Kotak Kado. Nama brand bisa juga bersifat personal. Yang penting unik dan mudah dikenali orang. Pasar Pasar utama tentu saja anak muda. Yoo bisa meminta teman sekolah atau kuliahmu untuk membeli produkmu. Berikan diskon kepada sebagai promo. Yoo juga bisa menggabungkan promo di sosial media misalnya yang mention plus mengunggah foto di Twitter akan mendapatkan harga khusus. Stok Pastikan stok barang terlalu tersedia. Jangan sampai Yoo kehabisan stok agar pelanggan tidak kecewa. Caranya adalah menyediakan stok barang pada bulan tertentu seperti menjelang Valentine, natal maupun lebaran. Ketika pembeli bisa mendapatkan barang setiap datang atau memesan, kemungkinan besar ia akan memesan lagi dari Yoo. Tapi jika setiap kali memesan barang selalu kosong, maka ia akan berpindah ke toko lain. (AM)

Rapi Jali Rezeki Bungkus Kado |


Jasa khusus pembungkusan kado adalah peluang menarik, karena kebiasaan memberikan hadiah semakin lazim dan belum banyak orang yang menjalankan bisnis ini. Dalam sebuah tayangan di Youtube seorang drummer terlihat ingin membungkus kado untuk pacarnya. Ketika ditanya oleh temannya ia menjawab dengan pede bahwa ia bisa membungkus kado. Nyatanya setelah ia mulai pekerjaan tersebut, ia terlihat kebingungan. Ia tak tahu harus mulai dari mana membungkus kado. Boro-boro membuat kado terlihat menarik, membungkus kado dengan rapi saja ia terlihat kesulitan. Hal itu tentu tidak hanya terjadi pada drummer tersebut dan cowok yang ingin memberi kado. Faktanya banyak juga cewek yang tidak bisa membungkus kado dengan rapi jali apalagi cantik menarik. Karena itu di tempat penjualan kado terdapat jasa pembungkusannya. Sayangnya pembungkusan kado di toko kado pada umumnya berbentuk standar. Kamu bisa memanfaatkan peluang ini untuk membuat bisnis pembungkusan kado. Langsung saja cek persiapannya: Belajar membungkus kado Aturan pertama ini tidak hanya berlaku bagi yang belum bisa membungkus kado. Yang sudah bisa pun tetap harus belajar, terutama untuk meningkatkan keterampilan dan memperbanyak variasi bentuk kado. Belajar bisa dilakukan di mana saja seperti kepada teman yang mahir membungkus kado. Di Youtube juga banyak video membungkus mulai dari yang sederhana, unik hingga rumit. Ada caranya langkah per langkah dan tinggal cari dengan kata kunci 'how to wrap a gift'. Pamerkan Setelah pintar membungkus kado, pamerkan kepada teman-teman lewat jejaring sosial. Setiap kamu memberikan kado kepada teman, bungkus sebaik mungkin dan foto. Setelah itu upload di Facebook, Twitter maupun blog kamu. Ketika ada teman yang melihat kado cantikmu pasti akan bertanya di mana membuat kado tersebut. Jawab saja kamu yang buat dan tawarkan jasamu. Aktif promosi Lakukan promosi kepada orang-orang terdekat seperti keluarga dan teman akrab. Tawarkan jasa bungkus kado kepada mereka dan jelaskan bahwa kreasi bungkus kadomu beda dari yang ada di toko kado, terutama dari desain dan kerapianya. Mencari bahan Cari bahan di pasar grosir, jangan di supermarket karena harganya pasti lebih mahal. Selain harganya lebih miring, di pasar jenis barangnya juga lebih banyak dan lengkap. Di Jakarta contohnya ada di Asemka. Dengan belanja bahan murah, kamu bisa menawarkan harga yang lebih miring dan orang akan mau menggunakan jasamu. Kreasi bungkus kado Jangan hanya menawarkan kado sesuai desainmu saja. Tawarkan juga bentuk dan desain yang bisa diubah-ubah sesuai selera konsumen. Untuk itu kamu perlu belajar dan terus belajar untuk membuat kreasi bungkus kado yang lain daripada yang lain. Siap membungkus bisnis ini? (AM) Jual Buku Dijamin Laku

Apa hal paling identik dengan mahasiswa? Buku tentu berada pada daftar teratas. Mahasiswa yang masuk dalam golongan intelektual memang tak bisa dilepaskan dari buku dan bahan bacaan. Meskipun informasi sekarang bisa didapatkan dari sumber yang lebih beragam seperti media cetak dan online, tapi peran buku sebagai sumber pengetahuan tetap tak tergantikan. Permintaan akan buku pun tak surut dan justru semakin meninggi. Sebagai contoh tetralogi Laskar Pelangi yang penjualan menembus angka jutaan eksemplar membuktikan bahwa posisi buku tidak bisa digantikan oleh media lain. Melihat laris manisnya beberapa judul buku belakangan, asik juga kalau kamu mencoba menjalankan bisnis ini.

Tanpa modal
Bisnis buku bisa dimulai tanpa modal uang. Beberapa penerbit atau distributor menerapkan sistem konsinyasi dan barang dibayar belakangan setelah laku. Diskon dari penerbit atau distributor bisa mencapai 30-40%. Dengan diskon sebesar itu, mengambil keuntungan 5-10% pun hasilnya lumayan. Misalnya satu buku berharga Rp 50K, keuntungan 10% sudah Rp 5K. Bayangkan jika bisa menjual 10 eksemplar, keuntungannya sudah Rp 5K.

Tanpa tempat
Selain tak perlu modal untuk membeli buku terlebih dahulu, bisnis berjualan buku bisa dilakukan tanpa tempat khusus. Buka lapak di sekitar kampus plus membuka toko online bisa jadi pilihan strategi pemasaran. Kamu pun tak perlu keluar uang untuk sewa toko.

Perluas jaringan
Jika kamu menerapkan penjualan tanpa toko, maka kamu harus memperkuat jaringan pelanggan. Salah satu cara yang bisa kamu ikuti adalah bergabung dengan komunitas baca dan diskusi. Dua komunitas ini adalah pasar potensial, karena bahan bacaan adalah kebutuhan primer mereka.

Buku langka
Buku baru tentu produk yang paling dicari pembaca. Tapi ada pembaca tertentu yang menyukai buku-buku klasik. Untuk konsumen jenis ini, kamu harus rajin hunting ke toko loak. Barang langka ini biasanya bisa mendatangkan untung besar. Modal kecil, tapi bisa dijual dengan harga tinggi. Jadilah anggota di banyak perpustakaan. Jika tak bisa menjual buku aslinya, kamu bisa menjual buku fotokopi sesuai permintaan.

Diversifikasi produk
Sekarang sudah zamannya digital. Cari dan simpan ebook berkualitas. Tak semua orang gape teknologi loh. Kamu bisa pilih dan pilah ebook bermutu. Banyak ebook bermutu nomor satu tapi bisa diunduh gratis. Modal jaringan internetbisa juga unduh di warnetkamu bisa mengais untung.

You might also like