You are on page 1of 21

ABORSI TRANSPLANTASI ORGAN INSEMINASI BUATAN EUTANASIA PENGGUNAAN OBAT BIUS/NARKOTIKA TINDAKAN KEPERAWATAN

DALAM AGAMA KATOLIK

DISUSUN OLEH:
1. DENNISYA ANINDITA 2. MANGGI ASIH 3. SENA WAHYU P. 4. LUTFI ATQURBI 5. FITRI NUR IKA 6. IRJI MIFTAKHUL 7. CAESAR CAHYA 8. TITIS EKA 9. NURUL IKMALIYA 10. ROCHMAH HIDAYATI 11.DIAN FEBRI 12.DIYANTI W. 13. RISCA RETNO 14. KENIA BELLA 15.PRAYOGA AKBAR

ABORSI
.PENGERTIAN Aborsi adalah tindakan pengguguran kandungan atau penghentian kehamilan secara sengaja sebelum janin dapat hidup di luar kandungan .

2.. AKIBAT
Aborsi sangat mungkin berimplikasi negatif bagi perempuan yang pernah melakukannya. Mereka akan menderita beberapa penyakit kanker. Seperti, kanker payudara, kanker leher rahim, kanker indung telur, kanker hati, infeksi rongga panggul atau yang disebut pelvic inflammatory disense atau endometrosis. Mereka juga akan mengalami kelainan pada ari-ari yang disebut placenta previa, yang akan menyebabkan cacat pada anak dan perdarahan hebat pada saat kehamilan atau tidak memiliki anak lagi secara permanen atau ecotopic pregnancy. Mereka akan mengalami post abortion syndrome (PAS) atau mimpi buruk.

3..DALAM PANDANGAN KATOLIK


Agama katolik memegang teguh keyakinan bahwa begitu hidup pribadi manusia dimulai pembunuhan sebelum kelahiran dinilai sama seperti pembunuhan setelah kelahiran. Meskipun bayi yang diperkirakan tidak mungkin hidup sekalipun secara medis dan harus dilakukan abortus provokatur terapiutik tetaplah tidak diijinkan oleh gereja katolik, alasannya adalah Allah yang menciptakan kehidupan janin itu sehingga manusia tidak berkuasa sedikitpun atas hidup matinya janin. Gereja katolik sangat tegas melarang tindakan aborsi terdapat dalam kitab hukum kanonik mengenakan hukuman ekskomunikasi ( dikeluarkan sebagai anggota gereja) Pada setiap orang katolik yang aktif terlibat dalam mengusahakan pengguguran kandungan yang berhasil ( KHK kan 1398)

INSEMINASI
1. PENGERTIAN
Inseminasi buatan berarti memasukkan cairan semen yang mengandung sel- sel kelamin pria yang diejakulasi melalui penis pada waktu terjadi kopulasi Inseminasi buatan adalah konsepsi atau pembuahan terhadap sel telur oleh sperma hasil para donor yang disimpan didalam laboraturium.

2. AKIBAT INSEMINASI BUATAN


Bayi hasil inseminasi buatan memiliki resiko cacat bawaan lebih besar karena kesalahan prosedur injeksi sperma kedalam sel telur dan belum tentu sperma yang dipilih sehat, contohnya bibir sumbing, down sindrom, kegagalan jantung, ginjal, dan kelenjar pankreas . Menyebabkan menurunya sifat-sifat genetik yang tidak diinginkan .

3.DALAM PANDANGAN KATOLIK


Gereja menegaskan bahwa pemakaian metode inseminasi merupakan tindakan amoral karena memberikan peluang untuk melakukan manipulasi biologis dan genetik pada embrio manusia. Inseminasi ini potensial untuk meremehkan ketubuhan manusia. Seharusnya kita mengangkat martabat ketubuhan manusia itu seperti Yesus yang telah memungkinkan kita menjadi anak- anak Allah bahkan mengambil bagian dari kodrat ilahi ( Yoh. 1:12; 2 Pet 1:24)

1. PENGERtIAN

TRANSPLANTASI ORGAN

Transplantasi adalah pemindahan suatu jaringan atau organ manusia tertentu dari suatu tempat ke tempat lain pada tubuhnya sendiri atau tubuh orang lain dengan persyaratan dan kondisi tertentu. Transplantasi ditinjau dari sudut si penerima, dapat dibedakan menjadi: 1. Autotransplantasi, yaitu pemindahan suatu jaringan atau organ ke tempat lain dalam tubuh orang itu sendiri. 2. Homotransplantasi, yaitu pemindahan suatu jaringan atau organ dari tubuh seseorang ke tubuh orang lain. 3. Heterotransplantasi, yaitu pemindahan suatu jaringan atau organ dari suatu spesies ke tubuh spesies lainnya

2. AKIBAT
Efek transplantasi seperti transplantasi ginjal bagi donor adalah kurangnya fungsi ginjal akibat hanya ada satu ginjal. Namun jangan khawatir, karena efek itu hanya kecil sekali. Sementara bagi resipien adalah dapat mengobati penyakit ginjalnya apabila ginjal dari pendonor cocok. Biasanya didalam tubuh ginjal donor akan dikenali sebagai benda asing bagi tubuh sehingga tubuh akan membentuk antibodi untuk melawan apa yg dikenalinya sebgai benda asing. Makanya resipien diwajibkan untuk terus minum obat imunosupresan seumur hidupnya agar ginjal donor tidak dilawan oleh tubuh.

3. DALAM PANDANGAN KATOLIK


Gereja menganjurkan kita untuk mendonorkan organ tubuh sekalipun jantung kita, asal saja sewaktu menjadi donor kita sudah benar-benar mati artinya bukan mati secara medis yaitu otak kita yang mati, seperti koma, vegetative state atau kematian medis lainnya. Tentu kalau kita dalam keadaan hidup dan sehat kita dianjurkan untuk menolong hidup orang lain dengan menjadi donor.

EUTHANASIA 1. PENGERTIAN
Euthanasia berasal dari bahasa yunani Eu yang berarti baik danthanatos yang berarti kematian. Euthanasia yaitu sengaja tidak melakukan sesuatu untuk memperpendek hidup atau mengakhiri hidup orang lain (pasien) untuk kepentingan pasien itu sendiri. Euthanasia adalah praktik pencabutan kehidupan manusia melalui cara yang dianggap tidak menimbulkan rasa sakit atau menimbulkan rasa sakit yang minimal, biasanya dilakukan dengan cara memberikan suntikan yang mematikan.

2. AKIBAT
Euthanasia menyebabkan hilangnya nyawa manusia. Walaupun hal ini merupakan permintaan keluarga atau individu sendiri. Hal ini bertentangan dengan HAM dan hukum dalam agama dimana setiap orang berhak untuk hidup. Selain itu, hal ini menyebabkan defisiensi agama dimana banyak orang dengan mudah menghilangkan nyawanya dan hal ini bertentangan dengan hukum agama.

3. DALAM PANDANGAN KATOLIK


Euthanasia Menurut Ajaran Kristen KatholikSejak pertengahan abad ke-20, gereja khatolik telah berjuang untuk memberikan pedoman sejelas mungkin mengenai penanganan mereka terhadap penderita sakit tak tersembuhkan. Tanggal 5 Mei 1980 kongregasu untuk ajaran iman telah menerbitkan deklarasi tentang euthanasia, khusunya dengan semakin meningkatnya kompleksitas sistem-sistem penunjang hidup dan gencarnya promosi euthanasia sebagai sarana yang sah untuk mengakhiri hidup.

PENGGUNAAN OBAT BIUS / NARKOTIKA PENGERTIAN


Obat bius adalah sejenis obat yang digunakan dalam proses pembedahan atau prosedur lain yang dilakukan oleh dokter. Kegunaan obat bius atau manfaat obat bius adalah untuk menghilangkan rasa nyeri sehingga mengurangi rasa sakit saat pasien sedang menjalani pembedahan

Akibat dari penggunaan obat bius, antara lain: Mengiritasi aliran udara, menyebabkan batuk Depresi napas Depresi pada susunan saraf pusat Nyeri tenggorokan Sakit kepala Secara singkat obat bius menyebabkan ketidaktahuan dan kegelapan pikiran. kecanduan obat bius agar dapat diberikan penanganan yang sesuai dalam merehabilitasi, memperbaiki atau mengobati mereka.

2. AKIBAT

3. Obat bius dalam pandangan katolik


Agama Katholik dengan tegas melarang menggunakan narkotika, seperti tertulis dalam kita sucinya yang berbunyi: Korintus 6 : 10 Pencuri, orang kikir, pemabuk, pemitnah, dan penipu tidak akan mendapat bagian dalam kerajaan Allah. Amsal 23 : 31-33 Jangan melihat kepada anggur, kalau merah menarik warnanya dan mengkilau dalam cawan yang mengalir masak dengan nikmat, tetapi kemudian memanggut seperti ular dan menyemburkan bisa seperti beludak, lalu matamu akan melihat hal-hal yang aneh dan hatimu mengucapkan kata-kata yang kacau.

tindakan keperawatan

KEDUDUKAN PERAWAT DALAM PROSES PERAWATAN DAN PENYEMBUHAN


Pada masa lalu, selain tabib juga dikenal orang-orang yang membantu pekerjaannya dalam menyembuhkan orang sakit. Mereka tersebut adalah para bidan, pengetahuan kebidanan biasanya dimiliki oleh kaum perempuan yang mempunyai pengalaman dan kesanggupan untuk hal tersebut, Kej 38:27-30; Kel 1:15-21; Yeh 6:4-5;

Maksud ayat di atas :


pengasuh atau dayang-dayang; dalam kehidupan umat Allah, bahkan hampir semua anak-anak bapa-bapa leluhur, dan keluarga raja mempunyai satu atau lebih pengasuh atau pembimbing wanita perawat (orang yang merawat) orang sakit;merawat dan melayani orang yang berusia lanjut atau tua, misalnya, Abisag yang merawat Daud pada masa tuanya. Mereka adalah pribadi-pribadi yang dihormati oleh orang lain karena tugasnya dipercayai dan penting. Mereka ini biasanya para wanita, yang dipilih khsusus untuk mengasuh, membimbing bahkan mengatur kehidupan seorang putra-putri bangsawan atau raja. Mereka seringkali mereka menjadi orang kepercayaan dari yang dilayaninya.

makasi

You might also like