You are on page 1of 7

Naskah Pidato Berbakti Kepada OrangTua

Contoh Naskah Pidato Berbakti Kepada Orang Tua -----------------------------Assalamu'alaikum wr. Wb. Segala puji bagi Allah yang menguasai seluruh alam. Rahmat dan salam semoga tetap dilimpahkan kepada seorang Nabi yang tidak akan ada Nabi sesudahnya, Nabi Muhammad Saw. , kepada keluarga dan sahabatnya seluruhnya. Yang terhormat bapak kepala sekolah, yang terhormat bapak dan ibu guru, yang saya banggakan rekan-rekan sekalian. Setiap manusia sudah pasti memiliki orang tua. Tidak satupun manusia yang lahir tanpa orang tua. Kita pun menyadari bahwa orang tua berkuah keringat, siang dan malam banting tulang, memeras pikiran, sekuat tenaga memperjuangkan agar anaknya bisa hidup seperti layaknya anak-anak yang lain. Karena itu saat ini ijinkan saya untuk menyampaikan betapa penting berbakti kepada orang tua. Rekan-rekan dan para hadirin yang saya banggakan. Alloh yang Maha Bijaksana telah mewajibkan setiap anak untuk berbakti kepada orang tuanya. Bahkan perintah untuk berbuat baik kepada orang tua dalam Al Quran digandengkan dengan perintah untuk bertauhid sebagaimana firman-Nya, Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan ah dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia. Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka berdua dengan penuh kesayangan dan ucapkanlah: Wahai Tuhanku, kasihilah mereka keduanya, sebagaimana mereka berdua telah mendidik aku waktu kecil. (Al Isro: 23) Rekan-rekan dan para hadirin yang saya cintai. Alangkah lebih baik jika kita memahami arti Penting dan Kedudukan Berbakti Pada Orang Tua. Berbakti kepada kedua orang tua merupakan salah satu amal sholih yang mulia bahkan disebutkan berkali-kali dalam Al Quran tentang keutamaan berbakti pada orang tua. Alloh Taala berfirman: Sembahlah Alloh dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan sesuatupun. Dan berbuat baiklah kepada dua orang ibu-bapak. (An Nisa: 36). Di dalam ayat ini perintah berbakti kepada dua orang tua disandingkan dengan amal yang paling utama yaitu tauhid, maka ini menunjukkan bahwa amal ini pun sangat utama di sisi Alloh Azza wa Jalla. Begitu besarnya martabat mereka dipandang dari kacamata syariat. Nabi mengutamakan bakti mereka atas jihad fi sabilillah, Ibnu Masud berkata: Aku pernah bertanya kepada Rosululloh, Amalan apakah yang paling dicintai Alloh? Beliau menjawab, mendirikan

sholat pada waktunya, Aku bertanya kembali, Kemudian apa? Jawab Beliau, berbakti kepada orang tua, lanjut Beliau. Aku bertanya lagi, Kemudian? Beliau menjawab, Jihad di jalan Alloh. (HR. Al Bukhori no. 5970). Demikian agungnya kedudukan berbakti pada orang tua, bahkan di atas jihad fi sabililllah, padahal jihad memiliki keutamaan yang sangat besar pula. Rekan-rekan dan para hadirin yang saya mulyakan. Janganlah sekali-kali kita berbuat durhaka kepada orang tua. Ingatlah begitu dahsyatnya ancaman bagi siapapun yang durhaka kepada orang tua.Wahai saudaraku, Rosululloh menghubungkan kedurhakaan kepada kedua orang tua dengan berbuat syirik kepada Alloh. Dalam hadits Abi Bakrah, beliau bersabda: Maukah kalian aku beritahukan dosa yang paling besar ? para sahabat menjawab, Tentu. Nabi bersabda, (Yaitu) berbuat syirik, duraka kepada kedua orang tua. (HR. Al Bukhori) Membuat menangis orang tua juga terhitung sebagaa perbuatan durhaka, tangisan mereka berarti terkoyaknya hati, oleh polah tingkah sang anak. Ibnu Umar menegaskan: Tangisan kedua orang tua termasuk kedurhakaan yang besar. (HR. Bukhari, Adabul Mufrod hlm 31. Lihat Silsilah Al Ahaadits Ash Shohihah karya Al Imam Al Albani, 2.898) Alloh pun menegaskan dalam surat Al Isro bahwa perkataan uh atau ah terhadap orang tua saja dilarang apalagi yang lebih dari itu. Dalam ayat itu pula dijelaskan perintah untuk berbuat baik pada orang tua. Sekarang kita ketahui bersama apa arti penting dan keutamaan berbakti pada orang tua. Kita ingat kembali, betapa sering kita membuat marah dan menangisnya orang tua? Betapa sering kita tidak melaksanakan perintahnya? Memang tidak ada ketaatan kepada makhluk dalam bermaksiat kepada Alloh, akan tetapi bagaimana sikap kita dalam menolak itupun harus dengan cara yang baik tidak serampangan. Bersegeralah kita meminta maaf pada keduanya, ridho Alloh tergantung pada ridho kedua orangtua. Demikian yang dapat saya sampaikan. Mohon maaf jika ada perkataan yang tidak berkenan. Assalamu'alaikum wr.wb

Teks pidato ceramah seruan untuk patuh terhadap orangtua


Assalamualaikum Wr. Wb Alhamdulillah Puja dan puji syukur mari senantiasa kita panjatkan terhadap Tuhan yang telah memberikan kepada kita rahmat yang tak terhingga. Kedua kalinya Sholawat serta salam muda-mudahan tetap terlimpahkan kepada junjungan kita Nabi besar Muhammad S.A.W. yang telah membimbing kita dari jalan yang gelap menuju jalan yang terang benderang. Yang saya hormati Bapak Ibu dewan guru Yang saya cintai sahabat-sahabatku semuanya Yang saya hormati Bapak/Ibu para hadirin sekalian Sukur kehadirat Allah S.W.T. yang telah melimpahkan segenap rahmat-Nya kepada kita semua sehingga kita masih diberikan kesempatan untuk berada disini pada pagi hari ini dengan suasana yang damai dan dalam keadaan sehat wal'afiyat. Para hadirin yang saya muliakan, pada pagi hari ini kita akan sedikit membahas tentang kewajiban kita untuk senantiasa menjadi anak yang patuh terhadap kedua orangtua kita. Berkat pengorbanan beliaulah kita semua bisa tumbuh dewasa dan menjadi seperti sekarang ini. Segenap hadirin yang saya cintai Dengan pengorbanan orangtua dalam memperjuangkan masa depan anak-anaknya ternyata masih banyak sekali kejadian yang sangat memprihatinkan seorang anak durhaka dan ingkar terhadap tanggungjawabnya untuk mengabdikan diri kepada orangtua dan membalas perjuangan beliau. Jangan pernah ada satupun diantara kita termasuk salah satu dari orang-orang yang mendurhakai orangtua. Sangat banyak kasih sayang dan keringat orangtua yang telah tercurahkan untuk kita sebagai anak yang disayanginya dan di lindunginya. Dari mulai balita hingga seusia sekarang ini. Para hadirin yang berbahagia Sebagai seorang anak sangat banyak sekali tanggung jawab kita terhadap orangtua kita. menelantarkan orangtua atau bersikap kasar terhadap orangtua adalah bentuk penghianatan terhadap orangtua kita. jangan membalas peluh orangtua yang sudah banyak tercurah demi memperjuangkan kehidupan kita dengan perlakukan yang tidak terpuji terhadapnya. Ingat, apapun yang kita capai saat ini tidak lain adalah berkat pengorbanan beliau. Surga itu terletak dibawah telapak kaki ibu, bagaimana kita mau mendapatkan kehidupan akhir yang layak jika kita bersikap kurang ajar atau bahkan sangat tercela terhadap ibu kita.

Karena bantuan seorang ayah kita bisa menikmati kehidupan masa dewasa kita dengan lebih baik. mari kita hormati dan membalas jasa ayah kita. Santuni beliau dan selalu bahagiakan beliau. Sahabatku semuanya yang saya cintai Jangan pernah ada diantara kita yang ingkar terhadap tanggung jawab kita untuk membalas jasa-jasa orangtua kita. Mari bahagiakan orangtua kita, mari bersikap yang santun dan selalu memberikan perhartian yang secukupnya kepada orangtua kita. Pribadi yang baik adalah pribadi yang mau berkorban demi kepentingan orangtua sebagai bentuk pembalasan terhadap pengorbanan beliau selama ini. Mari kita semua memperlakukan orangtua kita dengan sebaik mungkin. Mari penuhi kebutuhan orangtua semampu kita agar kita semua bisa mendapatkan berkah darinya. Para hadirin yang saya muliakan Demikian yang dapat saya sampaikan pada kesempatan yang berbahagia ini, semoga bisa mendatangkan manfaat serta menjadikan kita semua sebagai anak yang selalu berbakti dan mengenang jasa orangtua. Wassalamualaikum Wr. Wb.

CONTOH PIDATO TEMA PENDIDIKAN DAMPAK POSITIF DAN NEGATIF PERKEMBANGAN INTERNET

Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh. Bapak ibu guru yang saya hormati, serta teman-teman semua yang saya banggakan. Marilah kita bersama-sama memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat rahmat dan hidayahnyalah kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat tanpa kekurangan suatu apapun. Hadirin yang berbahagia, di zaman globalisasi sekarang ini kita seakan semakin dimanjakan oleh teknologi yang semakin canggih. Meskipun kita mendapatkan banyak kemudahan dalam menjalani kehidupan sehari-hari kita, namun kemudahan-kemudahan itulah yang kadang justru membawa dampak buruk bagi kita. Marilah sejenak kita melihat kehidupan disekitar kita yang semakin terpengaruh oleh perkembangan teknologi. Saya beri contoh saja internet, teknologi ini sekarang semakin mudah diakses oleh siapapun baik tua ataupun muda. Jika kita mau berpikir lebih terbuka, sebenarnya ada sejuta manfaat yang bisa kita peroleh dari internet. Contohnya saja kita bisa mendapatkan banyak informasi, komunikasi yang semakin mudah, bahkan telah banyak orang yang menjadi kaya karena internet. Namun sayangnya banyak pihak yang menyalahgunakan teknologi internet ini, contohnya saja semakin maraknya pornografi, penipuan, pembajakan, dan masih banyak lagi. Internet juga menjadi salah satu gerbang masuknya budaya-budaya asing yang kadang tidak sesuai dengan budaya kita. Kita bisa lihat generasi muda kita yang sudah semakin teracuni oleh budaya barat yang sangat bertolak belakang dengan budaya Indonesia sebagai negeri timur yang sangat menjunjung tinggi norma kesopanan. Kita bisa lihat pemuda-pemuda kita yang sepertinya sangat bangga mengenakan pakaian-pakaian yang serba minim yang sebenarnya tidak sopan menurut budaya kita. Oleh karena itu, hadirin yang saya hormati, kita harus pandai-pandai menyaring segala hal yang kita dapat di era globalisasi sekarang ini. Budaya asing sebenarnya tak semuanya buruk, namun kita harus bisa memilah mana yang baik dan mana yang buruk bagi kita. Akhir kata, saya ucapkan terimakasih atas perhatian hadirin. Saya mohon maaf jika ada kata-kata yang menyinggung perasaan hadirin. Terima kasih, wassalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.

Pidato Bahasa Indonesia Tema Pendidikan


Selamat siang, Assalamualaikum Wr Wb Yang terhormat Kepala Sekolah SMP Santa Ursula BSD, Victoria Istiningsih. Yang terhormat Wakil Kepala Sekolah SMP Santa Ursula BSD Eusthasia Suwarti. Yang terhormat guru-guru SMP Santa Ursula BSD. Beserta seluruh murid SMP Santa Ursula BSD yang berbahagia. Salam sejahtera Puji Syukur saya ucapkan kepada kepala sekolah kita karena saya diperbolehkan untuk hadir disini. Saya juga berterima kasih kepada guru-guru yang telah menyelenggarakan acara ini. Tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada teman-teman yang telah mendukung acara ini. Pada kesempatan kali ini, saya ingin mengajak kita semua untuk mengingat kembali, beberapa pola hidup yang kita lakukan dari penyebab globalisasi. Apakah globalisasi sangat berpengaruh dalam kehidupan kita? Saya berharap pada kesempatan kali ini kita semua menjadi tahu, seberapa besar pengaruh globalisasi dalam hidup kita. Saya juga berharap kita semua dapat menghadapi pengaruh globalisasi. Di abad ke 21 ini, globalisasi menjadi hal yang biasa bagi kita. Globalisasi, berarti proses yang mendunia. Tentunya, semua aspek kehidupan merasakan pengaruhnya. Misalnya, di bidang transportasi. Setiap hari kita dapat melihat seluruh jalan raya dipadati oleh berbagai jenis kendaraan bermotor. Contohnya mobil. Padahal, sebelum mobil ditemukan, biasanya orang akan berjalan kaki untuk menempuh suatu perjalanan, bahkan yang sangat panjang sekalipun. Selain di bidang transportasi, aspek kehidupan yang terkena dampak globalisasi adalah telekomunikasi. Saat ini hand phone adalah alat komunikasi yang sudah dimiliki oleh setiap orang. Selain hand phone, yang tak kalah penting adalah internet. Globalisasi seperti mengharuskan kita untuk memiliki komputer yang dilengkapi dengan jaringan internet. Di bidang kuliner, pengaruh globalisasi juga cukup besar. Makanan khas Barat menjadi sangat populer di seluruh dunia. Contohnya Pizza Hut, KFC, CFC, Hoka Hoka Bento, dan sebagainya. Hal ini menyebabkan makanan khas dalam negeri menjadi kurang diminati. Yang tak kalah penting, aspek kehidupan yang juga merasakan dampak globalisasi adalah fashion. Saat ini tren yang sangat mendunia adalah dari negara-negara barat. Jika orang Indonesia lebih memilih tren luar negri, siapakah yang akan melestarikan budaya Indonesia? Bidang olahraga juga merasakan dampak globalisasi. Saat ini seluruh dunia sangat meminati pertandingan sepak bola, basket, bulu tangkis, dan lain sebagainya. Bukan hanya kegiatan olahraganya, alat-alat pendukung pun ikut merasakan dampak globalisasi. Contohnya sepatu. Sepatu menjadi alat pendukung yang sangat penting. Model dan bentuk sepatu pun harus disesuaikan dengan olahraganya.

Dari beberapa aspek yang saya sebutkan tadi, jelas bahwa globalisasi sangat berpengaruh pada seluruh aspek kehidupan. Setiap orang memang dapat merasakan pengaruhnya. Sebagai warga masyarakat yang baik, kita harus bisa menghadapi pengaruh globalisasi. Kita harus bisa mengambil nilai-nilai positif dan membuang nilai-nilai negatifnya. Misalnya, dengan menyeleksi budaya asing yang masuk ke dalam negeri kita. Kita harus bisa memilih budaya yang baik, yang tidak bertentangan dengan norma-norma yang ada di negeri kita. Karena budaya dalam negeri adalah ciri khas negeri kita sendiri, yang harus kita jaga. Agar tidak kehilangan informasi, kita harus mengikuti perkembangan informasi dan teknologi. Jadi ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk menghadapi pengaruh globalisasi. Kita boleh merasakan pengaruhnya, namun kita harus mengambil dampak positifnya, dan membuang dampak negatifnya. Semoga apa yang telah saya katakan tadi bermanfaat bagi kita semua yang ada disini. Saya berharap dengan adanya globalisasi ini semua orang dapat mengambil nilai positifnya. Terima kasih atas perhatian. Wassalamualaikum Wr Wb.

You might also like