You are on page 1of 2

BIODAS -- TUGAS 2 1. Pembelahan sel a. Ada berapa cara? Sebutkan! b. Jelaskan fase-fasenya! c. Dimana terjadinya? 2.

Sebutkan 4 macam jaringan pada tumbuhan beserta fungsi dengan contoh dimana terdapatnya! 3. Organ dan sistem organ a. Sebutkan 8 macam sistem organ pada hewan/manusia dengan fungsi prinsipnya! b. Sebutkan 5 macam organ pada tumbuhan! Jelaskan istilah-istilah di bawah ini: 1. Difusi 2. Transpor akif 3. Endositosis 4. Pinositosis 5. Eksositosis 6. Fagositosis 7. Hipotonis 8. Hemolisis 9. Membran semipermeabel Jawab: 1. a. Ada 3 cara, yaitu pembelahan biner (amitosis), mitosis, dan meiosis. b. Fase-fase: interfase, profase, metafase, anafase, telofase c. Amitosis pada sel bakteri Mitosis pada sel somatik Meiosis pada sel gamet 2. jaringan meristem: jaringan parenkim: jaringan penyokong (kolenkim dan sklerenkim): jaringan pengangkut (floem dan xilem): 3. a. sistem pencernaan: sistem transportasi: sistem reproduksi: sistem gerak: sistem respirasi: sistem ekskresi: sistem saraf: sistem endokrin: b. Akar, batang, daun, kuncup, bunga.

Istilah-istilah 1. Difusi: kecenderungan spontan suatu bahan untuk berpindah menuruni gradien konsentrasinya dari daerah dengan konsentrasi yang lebih tinggi ke konsentrasi yang lebih rendah. 2. Transpor aktif: pergerakan suatu substansi melewati suatu membran biologis melawan gradien konsentrasi atau elektrokimiawinya, dengan bantuan input energi dan protein transpor spesifik. 3. Endositosis: pengambilan seluler makromolekul dan substansi partikulat oleh daerah terlokalisasi pada membran plasma yang mengelilingi substansi itu dan kemudian memisah dan lepas dari membran membentuk vesikula intraseluler. 4. Pinositosis: suatu jenis endositosis dimana sel menelan cairan ekstraseluler dan zat terlarut yang terdapat di dalamnya. 5. Eksositosis: sekresi seluler makromolekul-makromolekul akibat fusi atau penyatuan vesikula dengan membran plasma. 6. Fagosistosis: suatu jenis endositosis yang melibatkan bahan parikulat besar. 7. Hipotonis: menggambarkan suatu larutan yang konsentrasi bahan terlarutnya rendah dan konsentrasi airnya tinggi. 8. Krenasi: bila setetes darah dimasukkan ke dalam larutan NaCl yang lebih pekat daripada cairan isi sel darah merah, air yang ada di dalam sel darah merah akan banyak yang keluar. Akibatnya sel darah merah akan mengkerut. 9. Hemolisis: peristiwa keluarnya hemoglobin dari dalam sel darah merah menuju ke cairan di sekelilingnya. 10. Membran semipermeabel: suatu lapisan yang menyaring zat-zat tertentu yang masuk dari luar ke dalam sel atau sebaliknya.

You might also like