You are on page 1of 3

Prinsip Kerja Motor Bakar Torak [2 dan 4 langkah] - Majalah Pendidikan

Home

Daftar Isi

About Us

Facebook

Privacy Policy

Home Prinsip Kerja Motor Bakar Torak [2 dan 4 langkah]

CARI APA SAJA DI SINI

Prinsip Kerja Motor Bakar Torak [2 dan 4 langkah]


Prinsip Kerja Motor Bakar Torak Berdasarkan prinsipnya, terdapat 2 (dua) prinsip kerja motor bakar torak, yaitu : 4 (empat) langkah dan 2 (dua) langkah. Adapun prinsip kerja motor bakar 4 (empat) langkah dan 2 (dua) langkah adalah sebagai berikut: a. Prinsip Kerja Motor Bakar 4 (empat) Langkah Motor bakar 4 (empat) langkah adalah bila 1 (satu) kali proses pembakaran bahan bakar memerlukan 4 (empat) langkah gerakan piston dan 2 (dua) kali putaran poros engkol. Siklus motor bakar 4 (empat) langkah adalah sebagai berikut : a). Langkah Hisap Proses yang terjadi pada langkah isap adalah : 1. Torak bergerak dari TMA ke TMB. 2. Katup masuk terbuka, katup buang tertutup. 3. Campuran bahan bakar dengan udara yang telah tercampur di dalam karburator, masuk kedalam silinder melalui katup masuk. 4. Saat torak berada di TMB katup masuk akan tertutup. b). Langkah Kompresi Proses yang terjadi pada langkah kompresi adalah : 1. Torak bergerak dari TMB keTMA. 2. Katub masuk dan katup buang kedua-duanya tertutup sehingga gas yang telah dihisap tidak keluar pada waktu di tekan oleh torak yang mengakibatkan tekanan gas akan naik. 3. Beberapa saat sebelum torak mencapai TMA busi mengeluarkan bunga api listrik. 4. Gas bahan bakar yang telah mencapai tekanan tinggi terbakar. 5. Akibat pembakaran bahan bakar, tekanannya akan naik menjadi kira-kira tiga kali lipat. c). Langkah Kerja / Ekspansi Proses yang terjadi pada langkah Kerja (ekspansi) adalah : 1. Saat ini kedua katup masih dalam keadaan tertutup. 2. Gas terbakar dengan tekanan yang tinggi akan mengembang kemudian menekan torak turun ke bawah dari TMA ke TMB. 3. Tenaga ini disalurkan melalui batang penggerak, selanjutnya oleh poros engkol diubah menjadi gerak berputar. d). Langkah Buang Proses yang terjadi pada langkah buang adalah : 1. Katup buang terbuka, katup masuk tertutup. 2. Torak bergerak dari TMB ke TMA.. 3. Gas hasil sisa pembakaran akan terdorong oleh torak ke luar melalui katup buang. Kerja motor bakar 4 (empat) langkah dapat dilihat pada (gambar 2.3.) berikut :

Search

Temukan kami di Facebook Blog Kabar Pendidikan


Suka 5.106 orang menyukai Blog Kabar Pendidikan.

Plugin sosial Facebook

FOLLOWERS

KATEGORI
Antivirus 2011 (3) Bahasa (21) Bahasa Arab (15) Bahasa Indonesia (4) Bahasa Inggris (4) Bank Soal (33) Beasiswa (65) Berita (4) Bimbingan Konseling (15)

Gambar 2.3. Prinsip kerja motor 4 (empat) langkah (Arismunandar. W, 2002) b. Motor Bensin 2 (dua) Langkah Motor bensin 2 (dua) langkah adalah mesin yang proses pembakarannya setiap siklus terdiri dari 2 (dua) langkah piston atau 1 (satu) kali putaran poros engkol. Piston yang bergerak naik dari titik mati

Buku (8) Contoh Surat (2) Dasar-dasar Pendidikan (5) Ekonomi (6)

http://www.majalahpendidikan.com/2011/10/prinsip-kerja-motor-bakar-torak-2-dan-4.html[3/4/2013 1:13:04 PM]

Prinsip Kerja Motor Bakar Torak [2 dan 4 langkah] - Majalah Pendidikan bawah ke titik mati atas menyebabkan saluran bilas dan saluran buang akan tertutup. Dalam hal ini gas yang berada dalam ruang pembakaran dikompresikan. Sementara itu gas yang baru masuk ke ruang engkol, beberapa derajat sebelum piston mencapai titik mati atas, busi akan meloncatkan bunga api sehingga akan terjadi pembakaran bahan bakar. Prinsip kerja dari motor 2 (dua) langkah tersebut adalah sebagai berikut : a). Langkah Pengisapan Proses yang terjadi pada langkah isap adalah : 1. Torak bergerak dari TMA ke TMB 2. Pada saat saluran bilas masih tertutup torak, di dalam bak mesin terjadi kompresi terhadap campuran bensin dengan udara. 3. Diatas torak, gas sisa pembakaran dari hasil pembakaran sebelumnya sudah mulai terbuang keluar melalui saluran buang. 4. Saat saluran bilas sudah terbuka, campuran bensin dengan udara mengalir melalui saluran bilas terus masuk kedalam ruang bakar. b). Langkah Kompresi Proses yang terjadi pada langkah kompresi adalah : 1. Torak bergerak dari TMB ke TMA. 2. Rongga bilas dan rongga buang tertutup, terjadi langkah kompresi dan setelah mencapai tekanan tinggi busi memercikan bunga api listrik untuk membakar campuran bensin dengan udara. 3. Pada saat yang bersamaan, di bawah (di dalam bak mesin) bahan bakar yang baru masuk kedalam bak mesin melalui saluran masuk. c). Langkah Kerja / Ekspansi Proses yang terjadi pada langkah Kerja (ekspansi) adalah : 1. Torak kembali dari TMA ke TMB akibat tekanan besar yang terjadi pada waktu pembakaran bahan bakar. 2. Saat itu torak turun sambil mengkompresi bahan bakar baru di dalam bak mesin. d). Langkah Buang Proses yang terjadi pada langkah buang adalah : 1. Menjelang torak mencapai TMB, saluran buang terbuka dan gas sisa pembakaran mengalir terbuang keluar. 2. Pada saat yang sama bahan bakar baru masuk kedalam ruang bahan bakar melalui rongga bilas. 3. Setelah mencapai TMB kembali, torak mencapai TMB untuk mengadakan langkah sebagai pengulangan dari yang dijelaskan sebelumnya. Kerja motor bakar 2 (dua) langkah dapat dilihat pada (gambar 2.4.) berikut :
Evaluasi Pendidikan (16) Filsafat Pendidikan (5) Fisika (9)

Powered by Blogger.

Gambar 2. 4. Prinsip kerja motor 2 (dua) langkah (Arends BPM; H Berenschot, 1980)

Share

6 0

like http://www.majalahpendidikan.com/2011/10/prinsip-kerja-motor-bakar-torak-2-dan-4.html AVrHXGms

Like

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel baru yang terbit di Blog Kabar

http://www.majalahpendidikan.com/2011/10/prinsip-kerja-motor-bakar-torak-2-dan-4.html[3/4/2013 1:13:04 PM]

Prinsip Kerja Motor Bakar Torak [2 dan 4 langkah] - Majalah Pendidikan Pendidikan
Ketikkan email anda disini
Subscribe

ARTIKEL TERKAIT:
Teknik Arsitektur TCP/IP2 Sejarah WWW dan HTML Prinsip komunikasi data Aplikasi Sistem Fleet Management Syarat-syarat Bahan Bakar Untuk Motor Bakar Bensin Artikel: Pengertian dan Jenis Bahan Bakar Proses Pembakaran pada Mesin Pengertian dan Siklus Termodinamika Pengertian dan Klasifikasi Motor Bakar

Label: Teknik

0 KOMENTAR: Post a Comment Newer Post Home Older Post

Support : Majalah Pendidikan | Gudang Makalah | Grosir Laptop Copyright 2011. Majalah Pendidikan - All Rights Reserved

Template Modify by Creating Website Proudly powered by Blogger

http://www.majalahpendidikan.com/2011/10/prinsip-kerja-motor-bakar-torak-2-dan-4.html[3/4/2013 1:13:04 PM]

You might also like