You are on page 1of 4

KUALITAS PELAYANAN DALAM PENGURUSAN KENAIKAN PANGKAT PEGAWAI (Studi Pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari) Siti

Salmiati Arni )1 Muh. Nur Yamin )2 Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Haluoleo Kendari Jurusan Ilmu Administrasi Tahun 2013 ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui kualitas pelayanan dalam pengurusan kenaikan pangkat pegawai pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari.(2) Mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas pelayanan dalam pengurusan kenaikan pangkat pegawai pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari.indikator dari masing-masing variabel tersebut dilihat dari kegiatan seperti : (1) Kemampuan (2) Keterampilan (3) Kepercayaan (4) Kemudahan (5) Komunikasi.adapun jenis kenaikan pangkat yang diteliti adalah (a) Kenaikan pangkat reguler (b) Kenaikan pangkat pilihan (c) Kenaikan pangkat pengabdian. Hasil penelitian diperoleh menunjukan bahwa pelayanan pengurusan kenaikan pangkat pada Sub.Bidang mutasi dan kepangkatan Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari dinilai sudah baik sesuai prosedur pelayanan penerima dan berkualitas,hal ini dapat ditunjukan dengan kinerja,Pegawai dalam memberikan pelayanan dengan mampu,ada keterampilan,ada kepercayaan dalam memberikan pelayanan ,mudah dan komunikasi yang diberikan baik dalam pemberian pelayanan terhadap Pegawai/aparat yang mengurus kenaikan pangkat. Adapun faktor pendukung dalam melakukan pelayanan kenaikan pangkat pada Sub.bidang mutasi dan kepangkatan Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari,yakni tersediahnya perangkat aturan, dan tersediahnya sumber daya manusia aparatur berkualitas yang dapat mengoptimalkan kinerja dari sektor pelayanan administrasi kepegawaian dengan keterampilan yang dimiliki oleh setiap aparat atau petugas,dan terlaksananya suatu kegiatan berdasarkan prosedur dan standar yang telah ditetapkan dalam memberikan pelayanan yang berkualitas pada para pengguna jasa.sedangkan faktor penghambat adalah prosedur pengurusan kenaikan pangkat, dan ketidakdisiplinan Pegawai Negeri Sipil yang akan naik pangkat dalam mengurus berkas
1

kenaikan pangkat yang sering menghambat kelancaran pelayanan. PENDAHULUAN Pelaksanaan pembangunan Nasional tergantung pada sumber daya yang tersedia, termasuk yang paling dominan sumber daya manusia. Dimana, sumber daya manusia ini merupakan pemikir, perencana dan pelaksana pembangunan.Dalam UUD RI No. 43/1999 tentang Pokok Kepegawaian dikatakan bahwa dalam rangka mencapai Tujuan Nasional untuk mewujudkan masyarakat madani yang taat hukum, berperadaban modern, demokratis, makmur, adil dan bermoral tinggi diperlukan Pegawai Negeri yang merupakan aparatur negara yang bertugas sebagai abdi masyarakat yang menyelenggarakan pelayanan secara adil dan merata, menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dengan penuh kesetiaan kepada Pancasila dan UUD 1945. Manusia adalah subyek dan objek pembangunan. Sejalan dengan maksud diatas bisa dilihat bahwa Pegawai Negeri sebagai aparatur yang merupakan sumber daya manusia yang memegang peranan penting dan sangat menentukan karena Pegawai Negerilah pelaksana pemerintah yang merumuskan kebijaksanaan Negara dalam rangka melancarkan tugas-tugas pemerintahan dan pembangunan. Lebih lanjut dikatakan oleh Kartasasmitha1 bahwa Manusia adalah sumber daya pembangunan yang paling utama diantara Sumber daya lain yang harus terus menerus dibangun kemampuan dan kekuatannya sebagai pelaksana dan penggerak pembangunan. Pengurusan kenaikan pangkat, pembangunan aparatur Negara sangatlah dibutuhkan. Hal ini disebabkan bahwa salah satu penunjang kelancaran. Penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan nasional terutama terletak pada kesempurnaan Aparatur Negara lebih khusus lagi ialah Pegawai Negeri Sipil yang merupakan unsur terbesar dalam Aparatur Negara. Pegawai Negeri Sipil disamping dituntut dan dibutuhkan dalam segi kuantitasnya yang mencukupi juga ditujukan dengan prestasi

kerja dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya. Sejalan dengan hal tersebut Badan Kepegawaian adalah staf yang berada dibawah dan bertanggungjawab langsung kepada Walikota dalam menyelenggarakan teknis dan administrasi Pemerintahan Kota. Dari gambaran mengenai kedudukan dan tugas yang dilaksanakan oleh bagian kepegawaian ini penulis tertarik untuk melakukan studi mengenai pada Kantor Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari. Dalam usaha untuk mencapai keberhasilan pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan khususnya di Pemerintahan Kota Kendari sangat ditentukan oleh kualitas pegawai yang berada didalamnya. Namun demikian pada kenyataannya kemampuan aparatur pemerintah secara umum masih kurang. dalam arti prestasi kerja atau kualitas pegawainya masih belum sesuai dengan apa yang diharapkan. Hal ini sebagaimana hasil penelitian badan penelitian dan pengembangan Departemen Dalam Negeri bekerjasama dengan Institut Ilmu Pemerintahan Tahun 2004/2005 tentang Pengembangan Karir Pegawai di Lingkungan Pemerintah Kota menyimpulkan bahwa (a) Pegawai Negeri yang bekerja di Lingkungan Pemerintah Kota belum mempunyai gambaran tentang masa depannya. (b) Pengelolaan administrasi Kepegawaian yang masih terbatas. (c) Akibat pengelolaan administrasi Kepegawaian di daerah masih tergantung dari pusat. (d) Penempatan pegawai pada jabatan struktural dalam hal ini pengurusan kenaikan pangkat terdapat adanya dominasi dari pimpinan yang memberikan kesan adanya subyektifitas pengangkatan. Berdasarkan pendapat diatas dapat diambil kesimpulan bahwa kualitas Pegawai khususnya dalam masalah pengurusan kenaikan pangkat di pemerintah kota Kendari pada umumnya cukup baik, mengingat betapa pentingnya kualitas sumber daya pegawai negeri sipil dalam pelaksanaan pembangunan, pemerintahan, pelayanan masyarakat dituntut untuk selalu berupaya untuk meningkatkan prestasi kerja pegawai maka penulis tertarik untuk mengangkat penelitian yang berjudul Kualitas Pelayanan dalam Pengurusan Kenaikan Pangkat Pegawai (Studi pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari). Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah (a) Bagaimana kualitas pelayanan dalam pengurusan kenaikan pangkat pegawai pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari ? (b) Faktor-faktor apa yang mempengaruhi kualitas pelayanan dalam
2

pengurusan kenaikan pangkat pegawai pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari. Tujuan dalam penelitian ini adalah (a) Untuk mengetahui kualitas pelayanan dalam pengurusan kenaikan pangkat pegawai pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari. (b) Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas pelayanan dalam pengurusan kenaikan pangkat pegawai pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari. METODE PENELITIAN Penelitian ini dilaksanakan pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari. dengan pertimbangan bahwa Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari adalah salah satu lembaga teknis kota kendari yang mempunyai peranan penting dalam melaksanakan kemajuan kepegawaian khususnya pelayanan mengenai pada pemerintah kota kendari. Populasi yang menjadi obyek penelitian ini adalah seluruh pegawai negeri sipil yang mengurus kenaikan pangkat pada Badan Kepegawain Daerah Kota Kendari,sampel dalam penelitian ini dipilih dengan menggunakan penarikan sampel yang kebetulan ditemui, penarikan sampel dilakukan secara (sampling insidental) sebanyak 40 orang (Sugiyono, 2003:96). HASIL PENELITIAN Sehubungan dengan pembahasan masalah yang hendak dikaji dalam penelitian ini adalah Kualitas pelayanan dalam pengurusan kenaikan pangkat pegawai pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari. Oleh karena itu ditinjau dari segi aspek administrasi atau kualitas pelayanan menjadi titik fokus yang dikaji dalam pengurusan kenaiakan pangkat.Untuk mengetahui mutu atau tingkat kepuasan dan keinginan masyarakat/pegawai atas pelayanan yang diterimanya akan diamati melalui tanggapan responden yang melakukan pengurusan kenaikan pangkat pegawai pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari. Pegawai Negeri Sipil memasukan berkasnya pada masing-masing unit organisasi untuk diperiksa setelah selesai diperiksa berkas dibuatkan surat pengantar yang akan ditujukan pada walikota kendari , Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari pada Bidang mutasi dan kepangkatan. Prosedur pengurusan kenaikan pangkat pegawai lingkup pemerintah kota kendari , untuk pengadaan golongan ruang I/a sampai dengan golongan ruang III/d sebagaimana biasanya dilaksanakan pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari,pegawai

yang mengurus berkas sesuai dengan persyaratan yang telah ditentukan apabila telah memenuhi syarat-syarat untuk memperoleh kenaikan pangkat. Pegawai memasukan berkas yang diajukan kepada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari melalui Sub.bidang mutasi dan kepangkatan pada aparat petugas yang diberikan kepercayaan, setelah berkas lengkap pegawai Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari dalam hal ini Sub bidang mutasi dan kepangkatan meneruskan pada kantor regional IV Badan Kepegawaian Negara Makasar ,untuk diproses pegawai Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari tetap menunggu berkas yang sementara aparat pegawai Badan Kepegawaian Negara diperiksa. Berkas yang telah memenuhi syarat akan diterbitkan nota persetujuan kenaikan pangkat dari pejabat Badan Kepegawaian Negara yang berwenang,tetapi berkas yang belum lengkap akan bermasalah dan akan dikembalikan pada pegawai yang bersangkutan dan berkas yang telah memperoleh nota persetujuan kenaikan pangkat akan dibuatkan surat keputusan (SK) . Dari hasil informasi diatas pada intinya mengatakan bahwa mekanisme pengurusan kenaikan pangkat pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari dilaksanakan sesuai dengan mekanisme yang telah ditentukan sehingga munculnya anggapan adanya sebagian terhadap pegawai/aparat yang melakukan pengurusan kenaikan pangkat mengalami berbagai hambatan dalam hal ini keterlambatan dari segi waktu dan ketidakadilan dalam pelayanan misalnya menunda-nunda waktu dalam pengurusan. Pegawai negeri sipil dalam hal ini pada Kantor Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara merupakan abdi Negara masyarakat ,dalam kapasitas ini pegawai negeri sipil Badan Kepegwaian Daerah Kota Kendari sesuai dengan fungsinya merupakan pelayanan administrasi pengurusan kenaikan pangkat pegawai di pemerintah kota kendari pelayanan yang diberikan senantiasa berdasakan stndar kerja kinerja pelayanan yang berkualitas,pelayanan ini dapat dilihat baik dari aspek, 5 kerangka pikir diantaranya kemampuan, keterampilan, kepercayaan, komunikasi dan kemudahan. KESIMPULAN Dari hasil penelitian yang dilakukan pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari dapat disimpulkan bahwa (a) Kualitas pelayanan dalam pengurusan kenaikan pangkat pegawai pada Badan
3

Kepegawaian Daerah Kota Kendari dalam prosedur pengurusan kenaikan pangkat sudah baik. Diliat dari segi indikator kualitas pelayanan dalam pengurusan kenaikan pangkat dinyatakan bahwa dalam memberikan pelayanan dengan mampu artinya pegawai mampu memberikan pelayanan karena ditempatkan sesuai dengan bidangnya.Keterampilan cukup dalam memberikan pelayanan dapat diselesaikan pada waktunya. Dalam memberikan pelayanan tingkat kepercayaan baik artinya pegawai memiliki tingkat kepercayaan yang tinggi terhadap pelayanan yang diberikan .Komunikasi dan informasi yang diberikan baik dan jelas dalam pemberian pelayanan terhadap aparat yang mengurus kenaikan pangkat. Serta selalu mudah dalam memberikan pelayanan.Oleh karena itu kualitas pelayanan ini perlu dibenahi dan dipertahankan sehingga kualitas pelayanan Badan Kepegawaian Daerah Kota Kendari akan jauh lebih baik dari sebelumnya. DAFTAR PUSTAKA Arini,FY., 2006.Pengaruh Manajemen Proyek Terhadap Kulitas Bisnis,Makalah Prosiding Seminar Nasional Manajemen Teknologi III Proram Studi MMT-ITS,Surabaya. Diambil dari situs world wide web http ://www.mmt.its ac.id/library. Dessler Gary,2004.Manajemen Sumber Daya Manusia. Jilid 1,PT. Indeks. Jakarta. Gazpersz, Vincent,1997. Manajemen Kualitas, Penerapan Konsep-Konsep Kualitas Dalam Manajemen Bisnis Total, Gramedia, Jakarta. Kotler,Philip.2002.Manajemen di Indonesia :Analisis,perencanaan, Implementasi dan Pengendalian. Salemba Empat. Jakarta.. Mukhtar. 2004. Perlunya Standar ruang dan permasalahan pelayanan. Artikel diambil dari situs world wide web http//www.library.usu.ac.id Musanef, 2006.Manajemen Kepegawain Indonesia.Gunung Agung .Jakarta. Moenir, H.A.S. 1998. Manajemen Pelayanan Umum di Indonesia. Bumi Aksara.Jakarta. -------------------. 2008. Manajemen Pelayanan Umum. Bumi Aksara Jakarta Sugiono, 2003. Metode Penelitian administ rasi dan R&D.Alfabeta.Bandung.

-------------------.2007.Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R & D.Alfabeta.Bandung. Sinambella,Ligan Potlak dkk,2006.Reformasi Pelayanan Publik : Teori Kebijakan dan Implementasi.Bumi Aksara.Jakarta. Suradji .2003 .Manajemen Kepegawaian Negara. Lembaga Administrasi Negara.RI.Jakarta. Tjiptono,Fandy.1997.Strategi pemasaran.Andi Offset.Yogyakarta. Waworuntu,Bob,1997.dasar dasar keterampilan abdi Negara melayani masyarakat,PT.Gramedia.Pustaka Utama.Jakarta. Widjaja,A.W. 2006.Peranan motivasi dalam kepemimpinan .Rajawali.Jakarta. Widodo Joko ,2001.Good Governance : Telaah dari Dimensi Akuntabilitas Dan Kontrol Birokrasi Pada Era Desentralisasi dan Otonomi Daerah,Insan Cendekia,Surabaya.

You might also like