You are on page 1of 2

1. Jelaskan bagaimana sekresi insulin dari beta pankreas dan faktor apa saja yang dapat mempengaruhi pelepasannya!

PROSES SEKRESI INSULIN Insulin merupakan hormon yang dihasilkan oleh sel beta kelenjar pankreas. Dalam keadaan normal insulin akan disintesis dan disekresikan ke dalam darah sesuai dengan kebutuhan tubuh untuk regulasi glukosa darah. Insulin akan membawa glukosa dalam darah masuk ke sel-sel target yaitu sel lemak, otot, dan hepar untuk melakukan fungsi fisiologisnya sehingga kadarnya dalam darah tidak berlebihan. Apabila glukosa dalam darah tidak dapat masuk ke dalam sel target, maka akan terjadi peningkatan kadar glukosa dalam darah. Sintesis insulin dimulai dari bentuk preproinsulin (prekursor insulin) di retikulum endoplasma sel beta pankreas. Dengan bantuan enzim peptidase maka preproinsulin akan dipecah menjadi proinsulin yang kemudian dihimpun dalam gelembung gelembung sekresi ( secretory vesicles) dalam sel tersebut. Proinsulin akan diurai menjadi insulin dan peptida-C (C-peptide) dengan bantuan enzim peptidase, yang siap disekresikan secara bersamaan melalui membran sel apabila diperlukan. Produksi dan sekresi insulin oleh sel beta pankreas terutama dipengaruhi oleh meningkatnya kadar glukosa darah. Ketika glukosa terdapat dalam darah, untuk dapat masuk ke sel melewati membran sel, glukosa harus berikatan dengan senyawa lain sebagai pembawanya. Senyawa ini disebut GLUT (Glucose Transporter). Pada sel beta pankreas terdapat GLUT 2 yang diperlukan untuk membawa glukosa dalam darah melewati membran sel dan masuk ke dalam sel. Proses tersebut merupakan langkah yang penting karena selanjutnya glukosa yang masuk ke dalam sel beta pankreas akan mengalami glikolisis dan fosforilasi sehingga menghasilkan ATP.

ATP yang dihasilkan dibutuhkan untuk mengaktivasi penutupan K channel yang terdapat pada membran sel beta pankreas. Karena terjadi penutupan maka pengeluaran ion K ke luar sel menjadi terhambat dan menyebabkan depolarisasi membran sel (karena perubahan muatan yang disebabkan oleh jumlah ion yang keluar masuk sel melewati membran sel) yang diikuti oleh pembukaan Ca channel. Pembukaan Ca channel menyebabkan ion Ca masuk ke dalam sel dan meningkatkan kadar ion Ca dalam sel. Kadar ion Ca dalam sel yang tinggi merupakan kondisi yang diperlukan oleh sel beta pankreas untuk mensekresikan insulin. Insulin kemudian disekresikan bersama glukosa ke dalam darah untuk proses pembentukan energi dan glikogenesis.

Lain halnya pada kondisi istirahat, kadar ATP intrasel beta pankreas akan menurun. Ion kalium akan berdifusi keluar sel berdasarkan gradien konsentrasi melalui ATP-sensitive K-channel untuk memelihara potensial intraseluler. Hal ini mengakibatkan intrasel menjadi lebih negatif dan sekresi insulin berkurang. PENGATURAN SEKRESI INSULIN Pankreas orang dewasa mampu mensekresi sekitar 40-50 unit insulin/hari dalam kondisi normal. Sekresi insulin dibagi menjadi 2 macam : A. Sekresi insulin basal : sekresi insulin tanpa ada rangsangan eksogen (berupa makanan), adalah jumlah yang disekresi dalam keadaan puasa. B. Sekresi insulin post pandrial ( setelah makan/dengan dirangsang ), terdiri 2 fase :

Fase 1 :
Jika kadar glukosa naik mendadak, terjadi lonjakan sekresi insulin yang berlangsung singkat

Fase 2 :
Jika kadar glukosa dipertahankan , maka sekresi insulin perlahan berkurang dan kemudian meningkat kembali sampai titik yang stabil FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SEKRESI INSULIN Meningkatkan Sekresi Insulin Peningkatan kadar gula Peningkatan kadar asam lemak bebas dalam darah Peningkatan kadar asam amino dalam darah Hormone gastrointestinal (gastrin, kolesistokinin, sekretin, gastro inhibitory peptide) Glucagon, GH dan kortisol Rangsangan parasimpatis (asetilkolin) Rangsangan adrenergic Resistensi insulin, obesitas Obat gol. Sulfonilurea (gliburide, tolbutamid) Menurunkan Sekresi Insulin Penurunan kadar glukosa darah Puasa Somatostatin Aktifitas adrenergik

Leptin

You might also like