You are on page 1of 3

Teori Waisya, diutarakan oleh Dr.N.J.

Krom, berpendapatbahwa agama Hindu masuk ke Indonesia dibawa oleh kaum pedagang yang datang untuk berdagang ke Indonesia, bahkan diduga ada yang menetap karena menikah dengan orang Indonesia.

Teori Ksatria, diutarakan oleh F.D.K Bosch, berpendapat bahwa yang membawa agama Hindu ke Indonesia adalah kaum ksatria. Adanya raja-raja dari India yang datang menaklukan daerah-daerah tertentu di Indonesia dan menghindukan penduduknya. .

Teori Brahmana, diutarakan oleh J.C.Vanleur, berpendapat bahwa agama Hindu masuk ke Indonesia dibawa oleh kaum Brahmana karena hanyalah kaum Brahmana yang berhak mempelajari dan mengerti isi kitab suci Weda. Kedatangan Kaum Brahmana tersebut diduga karena undangan Penguasa/Kepala Suku di Indonesia atau sengaja datang untuk menyebarkan agama Hindu ke Indonesia.

Teori Sudra, teori ini menyatakan bahwa agama Hindu masuk ke Indonesia dibawa oleh kasta sudra. Mereka yang datang ke Indonesia bertujuan untuk mengubah kehidupan mereka karena di India hanya hidup sebagai budak.

Arus Balik dikemukakan oleh FD. K. Bosh. Menurutnya penyebaran budaya India di Indonesia dilakukan oleh para cendikiawan atau golongan terdidik.

Menurut saya teori yang mendekati benar adalah teori waisya, disana di katakan bahwa agama Hindu masuk ke Indonesia dibawa oleh kaum pedagang yang datang untuk berdagang ke Indonesia. Dulu di indonesia adalah tempat berlabuhnya pedagangpedagang dari berbagai dunia, dan pada proses ini lah mungkin pedang dari india menyebarkan agama hindunya di Indonesia.

You might also like