You are on page 1of 78

Mengakali Sistem Kebut Semalem (SKS) dengan cerdas pada dasarnya belajar supaya optimal adalah dalam posisi

yang relaks dan santai. karena dalam kondisi relaksasi dan santai ini, hormon serotonin menyemprot memudahkan dan mengefektifkan kinerja neuron otak dalam menjalin koneksi. sedangkan, dalam kondisi tertekan, hormon kortisol, akan menyemprot dan menimbulkan rasa dan syaraf tegang, mempengaruhi hormon lain bernama dopamine, menyebabkan kondisi fisik yang tidak nyaman, bahkan sampai otot yang pegal. saran saya ketika anda dalam situasi tertekan dan waktu yang sedikit: 1. kondisikan diri anda serileks mungkin, kalau perlu pejamkan mata dan atur posisi tubuh anda dalam kondisi berbaring, dan lemaskan semua otot anda 2. bawa otak anda dalam kondisi alfa, hirup nafas dalam dalam dan hembuskan pelan, 3-7 kali sampai nyaman (dua tahap ini memakan waktu maks 5 menit) 3. setelah rileks, pejamkan mata anda, dan katakan pada diri anda sendiri tujuan anda dalam belajar ini, contoh: saya menguasai materi ..... (yang anda pelajari) dalam waktu ..... (waktu anda yang tersisa), ulangi kata kata ini sampai anda mengingatnya benar 4. belajar dengan rileks, kalau anda membaca, usahakan buat rangkuman singkat atau nota tentang hal hal yang penting yang anda temukan, boleh dicatat, ingat hal yang penting saja, misal: term, kata kunci, singkatan, rumus, dll 5. gunaakan waktu anda seefektif mungkin, buat belajar anda per termin, misalkan satu termin 10-15 menit, lalu jeda 5-7 menit, gunakan untuk relaksasi, misal mendengar musik favorit, makan, menatap langit, memejamkan mata, pokoknya relaksasi 6. mulai lagi belajar dengan timing termin yang sama, tanpa harus melakukan relaksasi lagi seperti di atas note tambahan: akan lebih baik lagi ketika anda bisa menguasai speed reading, sehingga waktu belajar anda lebih efektif pertanyaan selanjutnya bisa menyusul... salam cerdas dan suskes buat anda

Melahap buku secara efektif sori bang baru bales, ni thread kukira tenggelam.. short tips buat buku yang kita baca masuk: 1. Sebelum baca buku, buka sekilas sekilas buku anda, amati data data berupa graphic, quotes, atau hal hal yang menarik, ingat, HANYA hal hal yang menarik anda, anda melakukan review, bukan baca secara keseluruhan. 2. Setelah mereview, anda akan sedikit mengerti buku yang akan anda lahap, segera ketika tiap mau baca buku tersebut, niat kan dan katakan pada diri anda, kata kata self consiusness, seperti "setelah baca buku ini, saya akan mengerti ........ (isi dengan keinginan anda atau tujuan anda belajar, berdasar aktivitas review anda tadi) 3. Segera baca buku anda, pastikan anda dalam kondisi se-rileks mungkin, ciri anda rileks, kepala anda tidak sakit ketika 5-10 anda membaca buku.

4. Boleh ketika anda menggunakan stabillo atau menuliskan istilah atau kata kata penting menarik perhatian anda, prosedur standar pada speed reading (teknik membaca cepat), biasanya menuliskan atau menggaris bawah kata kata kunci 5. Ketika anda selesai baca bagian yang anda inginkan, misalkan satu bab tertentu, tutup buku tersebut, dan pelan pelan ingat ingat kata kata kunci yang anda tulis atau garis bawahi 6. Berdasarkan kata kunci tersebut, dalam otak anda sebenarnya mulai merangkai ide ide yang terbangun berdasarkan wacana yang anda dapatkan dari membaca buku tersebut 7. Ulangi terus langkah ni, karena memerlukan latihan, kecuali ketika anda baca novel atau cerita fiksi selamat membaca

Strategi minor belajar Visual thanks for asking pertama gaya belajar memang berpengaruh walaupun kebanyakan manusia belajar dengan menggunakan semua inderanya, kalau saya berdasarkan tes tersebut, ketiga gaya nya dominan semua, ga ada yang menonjol tips buat pembelajar visual (terutama ketika belajar mau tes): 1. Gunakan mind mapping (teknik tony buzan) 2. Gunakan teknik highliter (mewarnai dan mencoret hal hal penting dengan stabillo atau spidol) 3. Baca kata kata yang telah di highliter-i 4. Tuangkan ide (rangkuman materi pembelajaran) dalam bentuk powerpoint, hiasi powerpoint kamu, jadi lebih menarik 5. Gunakan lampu yang terang ketika belajar 6. Hindari pemasangan poster, televisi, coretan, tempelan, dll dalam kamar atau tempat belajar kamu, karena hanya kan membuat polusi visul, akibatnya kamu ketika belajar ga konsen 7. BUat rangkuman materi dengan kertas kertas warna atau spidol 8. dll tentang daya pemahaman memang berbeda beda tiap orang, dikarena kan kualitas belajar kita yang dibentuk dari lingkungan dan gaya pendidikan dan kebiasaan (bahkan dalam penelitian saya, tingkat kecerdasan dapat ditentukan oleh makanan yan gkita konsumsi tiap hari) Tapi yang mengejutkan, ternyata sebuah informasi dapat kita tangkap masuk dalam otak kita, lebih karena adanya informasi yang mendahuluinya, sehingga neuron syaraf otak kita ini, ketika ada informasi masuk, langusng dah nyari syaraf neuron yang serupa, dan langusng membuat koneksi. gampangannya, langsung DONG (ngerti) gitu

Strategi belajar Tactile


Quote:Original

Posted By cico_cucu ane baca di Cara Belajar Efektif, malah ada satu lagi namanya Tactile kebetulan ane tactile ni gimana caranya tuh gan? ane kagak ngerti baca bukunya Tactile Modalitas tactile hampir mirip kaya kinestetik gan, cuma kalo kinestetik harus gerak secara keseluruhan tubuhnya, tactile lebih moderat, dia belajar dengan membuat model sebuah percobaan, memanipulasi materi pelajaran dengan gerakan tangan dan kordinasi mata, dia lebih suka membuat konstruksi 3 dimensi, melukis dengan jari dll, sehingga lebih belajar dengan sentuhan, wabil khusus mengamati, mengeksplorasi, mengevaluasi, memberikan perlakuan kepada obyek tertentu, untuk mengambil informasi darinya. tapi tactile ini belum populer banget, dan sebagian ahli menyatakan masuk ke kinestetik

Strategi belajar efektif


Quote:Original

Posted By robtherobber bljr yg efektif brp jam sehari gan? dan spy mudah mengingat materi dlm buku tuh hrs dibaca brp x? ga blh ya bljr kaya baca koran bola? apa perlu merangkum dgn kt2 sndiri scra gua males nulis? apa highlighter membantu utk menguasai materi? apa perlu baca preview?scra gua lbh suka lgsg baca tanpa ngulang2. tenkiu Strategi belajar efektif Belajar efektif berapa jam sehari?? jawab: tidak ada ketentuan khusus gan, yang penting adalah kualitas belajarnya. dan

sedikit tips, kalau mau belajar dalam jangka waktu tertentu, 2 jam misalnya, perbanyak sesinya, misal satu sesi 10-15 menit, lalu berhenti 3-5 menit, begitu seterusnya sampai dua jam spy mudah mengingat materi dlm buku tuh hrs dibaca brp x? jawab: sudah dijawab di atas

ga blh ya bljr kaya baca koran bola? jawab: boleh banget gan, justru sangant dianjurkan untuk fun learning nya (seperti dalam buku ane) kapan kapan ane jabarkan ya

apa perlu merangkum dgn kt2 sndiri scra gua males nulis? jawab: merangkum adalah salah satu teknik paling baik, karena memory itu termasuk gerakan, jadi ketika anda pernah menulis rangkuman, kemudian di sebuah ujian atau tes, ada pertanyaan yang jawabannya pernah anda tulis, maka anda akan lebih muda mengingatnya

apa highlighter membantu utk menguasai materi? jawab: bagi pembelajar visual, ya!

apa perlu baca preview?scra gua lbh suka lgsg baca tanpa ngulang2. jawab: bukan baca preview, tapi temukan point point penting yang menarik, tanpa baca buku secara keseluruhan (sudah terjawab di atas gan) met belajar

Durasi maksimal fokus dan konsentrasi


Quote:Original

Posted By kancuthejo belajar yang efektif tuh brp lama ya ? yg pernh gw rasain klo belajar tuh bawannya suka cepet ngantukk jadi gatau deh brp lama efektifnya Durasi maksimal fokus dan konsentrasi berdasarkan teori lupa dari prof ernest ebbinghaust, kita cuma bisa konsentrasi berdasarkan usia kita, bahkan ada yang lebih ekstrim lagi maksimal 15 menit. Jadi kita cuma bisa belajar "yang benar benar efektif" selama 15 menit, jadi kalo belajar buat model sesi gan, jangan ditabrak full 2 jam, habis. Buat per sesi @ 15 menit, tapi banyak sesi, jadi ada jedanya.

tentang ADHD
Quote:Original

Posted By iseng_ngaskus kalo orang pengidap ADHD gimana nyiasatin belajarnya gan? (sulit konsentrasi) rada susah gan, karena pengidap AD HD setelah ditelaah memiliki berbagai macam tipe yang berbeda, dan juga variabel perilaku berbeda pula. Oleh karena itu, diperlukan strategi yang berbeda untuk tiap tipe AD HD yang dimilikinya. Yang jelas dalam melaksanakan berbagai macam kombinasi tipe belajar mereka, diperlukan kesabaran ekstra dari guru dan pendamping. Sebagai contoh, memori kerja anak ADHD mengalami gangguan, sehingga tidak bisa mendefinisikian instruksi dan arahan, mereka juga tidak bisa mem break down sebuah konsep ke yang lebih kecil, sehingga perlu intensitas yang kompleks untuk mengajari mereka.

Rasa kantuk ketika belajar


Quote:Original

Posted By kirwell Mau tanya dong, kenapa ane suka ngantuk kalo belajar hitung-hitungan? Padahal pelajarannya penting banget dan ane udah coba konsentrasi, tapi tetep aja kadangkadang ane malah suka nguap pas ulangan. Ane sih gak ngerasa kurang tidur, kalo malem sering ketiduran sih, hehe. Ane rada bingung, abis kayanya temen2 yg laen gada yg kaya gini.. Thanks. Rasa kantuk ketika belajar Penjelasan tentang "ngantuk" secara fisiologis, ngantuk merupakan sinyal yang diberikan otak kita pada tubuh bahwa kandungan oksigen dalam darah mulai berkurang, sehinga menguap merupakan ekspresi melepaskan gas karbondioksida sisa respirasi bernafas kita, cara paling ampuh, ngatasi ngantuk, sebagai berikut (dari yang becanda ampe serius) a. Ngulet gan, hirup nafas sedalam mungkin b. Minum air secukupnya sampai terasa segar secara psikologis, ngantuk juga merupakan akibat psikologis dari pengalaman kita sebelumnya, mungkin secara psikologis (dalam alam bawah sadar kita), kita menganggap "matematika" merupakan pelajaran yang membosankan dan menjemukan, ini juga dipengaruhi guru yang menjelaskan pelajaran tersebut buat kita, sehingga RAS (retikular activating sistem) kita tertutup, akibatnya, kita tidak menganggap pelajaran tersebut menarik, efeknya, kita ngantuk. any more question?

RAS, kantuk, dan Cramming


Quote:Original

Posted By udonudonudon Maw tanya juga guru besar!!! 1. Gmn ya carana buat gak bisa ngantuk pas guru lagi jelasin, coz guru gw itu ngeliatin gw terus, gw gerak dikit aja udah dibentak 2. Gw punya problem belajar, misalna besok ulangan, malemna gw belajar, pas ulangan gw bisa ngerjain tuw soal, tp setelah ulangan gw uda gak inget apa2 lagi ttg apa yg gw pelajari td, dan itu mjd masalah pas ujian akhir... btw nais inpoh buat yg cara belajar "sks"na the answer: 1. bukan sepenuhnya salah elo gan, kalo lo ngantuk, karena secara teori otak, kalo hal / subyek tersebut tidak dianggap sebagai hal menarik oleh otak, maka secara langsung RAS (retikular activating sistem) kita, yang berfungsi menyaring informasi, akan tertutup, efeknya, otak tidak akan menaruh perhatian terhadap informasi yang dihantarkan obyek tersebut (cara guru lo ngajar), akhirnya jadi ngantuk dah. Supaya ga ngantuk elo bisa mastiin cukup oksigen masuk dalam tubuh, dengan ngulet, tarik nafas dalam, atau minum, dan melakukan aktivitas lain. (tapi emang susah gan,kalo guru tersebut ga bisa membuat kita tertarik mendengarkan penjelasannya) 2.Yang lo lakuin namanya cramming, semacam sistem kebut semalam, dan secara otak memproses informasi, informasi (baca materi pelajaran) yang elo baca tidak akan pernah sampai ke LTM (long term memory) atau memori jangka panjang. Efeknya, lo ga akan pernah bisa mengingat apapun, bahkan selang satu atau dua hari setelah lo baca materi tersebut. Prosesnya mirip kalo misal gw sebutin nomer hape gw, lalu lo hapalin,mungkin untuk 510 menit lo bisa apal, tapi setelah 2 -3 hari kalo nomor hape gw ga bener bener penting buat lo, lo pasti lupa. Pendeknya informasi yang lo baca semalem, sebelum ujian, hanya mangkal di STM (short term memory), dan hanya bertahan sampai beberapa jam ke depan (baca sehabis ujian) tips untuk menanganninya tunggu yaa

Primacy & Recency Effect (Ebbinghaust)


Quote:Original

Posted By the.sniper ane pernah baca joke kalo ternyata mahasiswa susah lulus karena keterbatasan waktu belajar..... disono dijelasin semua,,ya yg namanya joke kan pasti rada2 nyleneh,tapi kalo dinalar yaa masuk juga.... sayangnya ane lupa alamatnya...... ane mw nanya nech..."kalo pagi buat kerja ampe sore,,sore kuliah ampe malem,,,pulang kuliah nglembur kerjaan trus belajarnya gmn gan???padahal kalo week end buat refresing..." JOkes nya kaya apa ya gan? boleh diposting dah Belajar, seperti yang telah sering ane tulis di atas, menurut prof. Ernest Ebbinghaust dalam teori lupa, sebaiknya dilakukan dalam sesi sependek mungkin, dan banyakin frekuensinya. Karena ada juga teori primacy dan recency effect, yaitu kita cenderung mengingat hal yang kita pelajari hanya pada bagian awal dan bagian akhir. Coba ente belajar cuma maksimal 10-15 menit, karena panjang fokus manusia, sebanding dengan jumlah umurnya, dengan rentang maksimal 17-20 menit. Jadi kalau umur lo di atas 20 tahun, tetep rentang fokus hanya maksimal 17-20 menit. Sempatkan belajar selama 12-15 menit, tetapi ulangi dan perbanyak sesi nya, mungkin dalam sehari bisa lo ulang 4-6 kali di sela sela kerjaan, sela sela nunggu, sela sela di kamar,dll niscaya efeknya kan lebih dahsyat dibanding ama orang yang tiap hari ngendon di kamar menjelang ujian. ok?

Strategi optimalisasi waktu belajar


Quote:Original

Posted By ReaL_BueZ

numpang nanya gan

Question : Bagaimana caranya belajar dengan efektif untuk menghadapi " rangkaian ujian yang mepet ( contoh ujiannya tgl 16 , 17 , 18 , 19 ) dengan 5 subject berbeda ? 2. Teknik mana yang sebenarnya paling efektif untuk belajar ?

thanks Belajar di antara waktu ujian yang mepet Langsung aja gan (ini tips nya): 1.Kuasai semua materi (dibaca: bacalah semua materi) selang 1 atau 2 pekan sebelum ujian berlangsung, syukur syukur bahkan jauh sebelum itu. 2. Gunakan teknik speed reading dan buat rangkuman di untuk tiap materi pelajaran. 3. Ulangi dan kaji ulang rangkuman hal hal penting yang agan telah catat dalam waktu yang sama dengan hari ujian berlangsung, misal kalo tanggal 16 misal ada dua subyek, pada waktu belajar juga pelajari dua subyek tersebut. jangan pelajari subyek lain. 4. Ketika malam sebelum ujian berlangsung, dan ada dua subyek pelajaran yang berbeda, pilih subyek yang agan kuasai terlebih dahulu, dan baca RANGKUMANNYA, bukan buku pelajarannya. baru baca subyek yang rada sulit. 5. Usahakan tetap tidur, supaya ada waktu untuk otak menulis dan mentransfer ke long term memory. 6. Senantiasa cukup gizi dan vitamin, serta cukupkan tidur 7. jangan pernah mempelajari atau mengulang atau mengkoreksi dan mengira ira hasil ujian yang hari itu agan lakukan, istirahat saja dan bersiap untuk subyek ujian berikutnya esok hari

Teknik yang paling efektif buat belajar: Semua teknik akan cocok atau berhasil sesuai dengan tipe cara belajar agan, kalo agan tipe visual, maka teknik membuat peta pikiran dan mewarnai menghighlite hal penting, serta merangkum akan berhasil kalo agan tipe auditori, maka merekam suara sendiri dan mendengarkannya untuk dirangkum akan sangat cocok jadi sesuai dengan tipe kita belajar gan

Magic of re-notes
Quote:Original

Posted By ReaL_BueZ

thanks gan , membantu sekali seperti nya saya bukan 2 tipe diatas gan , soalnya saya ga terlalu suka membuat rangkuman atau catatan , saya lebih suka mengertikan pelajaran itu dan mengingat intisari nya , menurut agan , cara yang saya pakai itu apakah cukup efektif jika belum efektif , apa solusinya ? welcome gan, sebenarnya memang masing masing personal punya cara unik dalam belajar, termasuk agan kalo lebih suka mengingat dan mengertikan pelajaran yang dipelajari. akan tetapi dalam banyak tulisan saya, sering saya singgung tentang pentingnya merangkum atau menulis ulang dengan bahasa kita sendiri. kelebihannya sebagai berikut: 1. Merangkum dan menulis ulang mengajak kita untuk memperkuat ide yang didapat dari belajar, efeknya kita bisa lebih cepat menggali informasi 2. Merangkum dan menulis mempertajam memori prosedural (memori gerak) dengan menuliskan materi (yang akan muncul sebagai jawaban), maka kita akan lebih mudah mencari informasi yang dibutuhkan ketika ujian 3.Merangkum memudahkan kita dalam mencari subyek informasi secara mudah,

karena kita menuliskannya dengan bahasa dan kode kita sendiri, sehingga menjadi semacam indeks sistem Kalau agan emang sudah mantapp (PD) dalam menghafal dan mengerti sejak guru atau dosen menjelaskan, saya rasa teknik merangkum ini bisa ditinggalkan, alias bisa cukup dengan menghafal saja

sukses gan

photoreading & photographic memory


Quote:Original

Posted By mr.krabz

photoreading dan photographic memory , apakah benar dapat dipelajari ?? photoreading dan photographic memory dapat dipelajari gan, bahkan ada buku khusus yang membahas hal tersebut. Saya sedang mempelajari photoreading ini.
Spoiler for buku photoreading whole mind system:

Pada dasarnya photoreading sebenarnya adalah teknik membaca dengan sangat cepat, karena dalam hal ini, pembaca dengan teknik ini akan melibatkan bawah sadar untuk menyerap informasi dalam buku tersebut. Ada beberapa teknik dasar yang sudah saya terapkan dalam hal ini, dalam mencoba teknik photoreading ini, sebagai berikut: 1. Persiapan (preparation) 2. Masuki "Learning State" (atau dalam bahasa kita, fase alpha otak, ditandai dengan relaksasi dan fokus secara mental) 3. Mengafirmasi tujuan dan hasil (Kita berandai andai dan memanipulasi otak dan pikiran kita, dalam bentuk keberhasilan setelah kita melakukan sesi phoreading ini) 4. Masuk fase photofocus (teknik teknik tertentu yang dipakai untuk membaca secara

kilat, sehingga bagian bawah sadar pikiran kita akan dapat membaca informasi yang disuguhkan) 5. Fase kesiapan internal (teknik untuk menjaga informasi yang kita masukan setelah membaca sehingga tidak mudah terlupa) Kira kira gitu gan, caranya. Semua orang bisa kok. Waalaupun ada juga yang memang "natural gifted". Terus, photographic memory, bagi saya adalah hasil permanen dari kebiasan melakukan photoreading ini.

Kelemahan mind-mapping
Quote:Original

Posted By bangnoey

Mind Mapping keren gan.. ane pernah nyoba, tapi lama2 eh kok jadi meles

Mind mapping termasuk satu teknik yang ampuh gan, buat belajar. Sampai sampai dijuluki pisau swiss nya otak. Tapi sayang, mind mapping cenderung hanya cocok dipakai orang dengan gaya belajar visual, karena teknik ini memerlukan konversi kode antara materi dalam bentuk simbol simbol. Makanya, terkadang orang dengan gaya belajar yang berbeda, kadang tidak sampai selese mengerjakan mind mappingnya, karena memang kurang cocok. Tapi kalau malesnya karena hal lain, ane ga tau gan, ehehehehe

Strategi belajar kinestetik


Quote:Original

Posted By aa4f4fsd47 bro, saya plg mls nulis. dan saya kineasthetic cara belajar saya bagaimana bro? Ok gan. Penjelasan tentang kinestetik, gaya belajar kinestetik yaitu cenderung mendayagunakan gerak fisik, atau pengalaman gerak tubuh dan emosi dalam menerima dan mengolah informasi. Anak anak dengan gaya belajar kinestetik ini terbiasa selalu bergerak karena energinya meluap. Sayangnya, anak anak dengan gaya belajar ini, biasanya di cap sebagai anak "yang tidak bisa diam", sehingga umumnya mereka sulit dalam mengadaptasi gaya mengajar guru di sekolah, yang cenderung visual dan auditori. Hal ini disebabkan karena ketika guru menyuruh mereka diam, duduk di satu tempat, tidak bergerak, maka tenaga dan energi nya habis untuk menahan agar mereka tidak bergerak selama guru menyuruh mereka diam. Akibatnya tidak ada pelajaran yang terserap dengan baik. Strategi pembelajar kinestetik: 1. Libatkan gerakan gerakan tertentu dalam belajar, misal sambil mondar mandir, gerak kaki, gerak tangan, dll 2. Perbanyak belajar dengan ruang atau tempat yang berbeda, ini akan mengaktifkan memori episodik yang terkait langsung dengan memori gerak (prosedural) 3. Cari asas atau set manfaat dari tujuan anda belajar sebelum benar benar memulai materi pelajaran anda 4. Menulis rumus di udara dengan huruf besar, adalah cara efektif menghafal rumus 5. Pastikan anda bebas bergerak dan leluasa dalam belajar, dan buat sesi belajar anda menjadi lebih banyak dengan interval waktu lebih sedikit. 6. (for advance) gerakan gerakan tertentu dalam mempelajari subyek pelajaran berbeda, atau bab berbeda, akan memudahkan anda melakukan re call tentang informasi dalam subyek tersebut (misal menghafal rumus)

About rumus
Quote:Original

Posted By crustacea nanya gan, apa tips2 belajar untuk pelajaran2 eksakta... sperti kita tahu... satu rumus bisa untuk ratusan jenis soal.. apakah hanya dengan latihan2 soal terus-menerus ato gmn...

thx Rumus sebenarnya memiliki teknik tersendiri dalam mempelajarinya. Untuk penerapannya, maka yang paling mudah adalah kita merangkum list penggunaan sebuah rumus. Misalnya satu rumus, dapat dipakai untuk beberapa kombinasi pertanyaan dan jawaban?? Misalkan sebuah rumus terdiri dari 6 komponen penyusunnya, maka kita harus memiliki 6 buah soal atau teknik pengerjaan untuk 6 buah komponen penyusun rumus. Lupakan masalah angka dan nilai yang digunakan, karena percuma saja kalau anda sudah bisa mengerjakan caranya, maka angka atau nilai menjadi tidak penting, bahkan terkadang menyesatkan. Dalam hal ini saya menyarankan, tidak mengerjakan soal yang berjenis sama secara berulang ulang. Tapi pilih dan saring kombinasi penggunaan rumusnya, sampai kita hafal penggunaan kombinasinya.

Self motivation
Quote:Original

Posted By crustacea em gmn yah.. saya jg bingung apa yang saya tanya... gn aja deh, bagaimana meningkatkan atau membuat motivasi kita terus konstan untuk jangka waktu yang panjang (mis. selama kuliah)

thx OK gan, Motivasi pada dasarnya memiliki dasar dan sisi psikologis, banyak buku dan artikel yang membahas hal tersebut. Namun saya memilih untuk mengangkat materi yang saya baca dari buku berikut:
Spoiler for judul buku:

The power of motivation: how to succeed in all circumstances by Michael Bolduc

Dalam buku ini motivasi, secara umum dapat "dimunculkan" dengan dua cara: 1. association of pleasure to achievement, yaitu mengasosiasikan emosi yang kita miliki dengan kenikmatan atau perasaan senang ketika kita berhasil meraih kesuksesan atau prestasi. Secara ringkas dan mudah, simulasikan dan jawab pertanyaan berikut ini: - Sebutkan 5 hal yang anda dapatkan ketika anda berhasil dengan baik menguasai materi pelajaran (ini) - Sebutkan 5 hal yang anda dapatkan ketika anda lebih cepat menguasai materi pelajaran ini? atau contoh (aplikasi) lain, misalkan untuk kuliah,

- Apa saja yang anda akan dapatkan ketika berhasil mendapatkan nilai terbaik di semua mata kuliah? dll Tuliskan hal hal tersebut (jawaban agan, yaitu berupa keuntungan2nya) dan bisa tempel atau baca ulang tiap saat), atau Afirmasi. 2. association of unbearable pain to failure, yaitu membayangkan dan mengasosiasikan emosi tentang kerugian yang kita dapatkan ketika meraih hal tersebut, contoh self asking: - Sebutkan 5 kehilangan atau kerugian yang akan anda alami ketika gagal meraih nilai baik dalam mata pelajaran / kuliah ini?? tuliskan kerugian tersebut dan baca ulang, afirmasi. Intinya dalam 2 hal tersebut, hemat saya, anda harus mengakali/ menipu (ekstrimnya) pikiran anda sendiri.

Strategi belajar auditory


Quote:Original

Posted By aa4f4fsd47 tenkiu gan..sebenernya nilai ane ckp merata sih 16 utk visual 16 utk auditory dan 17 utk kineasthetic.. tp ane ga suka mind map..ga suka gambar... ane sih lbh cenderung auditory drpd visual tp ane jg suka lupa aplg guru ane jelasinnya cepet2.. yg no 1 n 2 bener bgt bro..ane lbh cenderung yg kaya gini..lbh cpt belajarnya...oya di kelas ktk guru menjelaskan ane susah konsentrasi, pikiran ane malah kemana2 gan, bisa bantu ga gan spy ane bs konsen penuh? Untuk auditory, Agan bisa belajar lebih cepat dengan cara berikut: 1. Rangkum pelajaran agan, pilih dalam bentuk pasangan pertanyaan dan jawaban yang mungkin diperkirakan muncul dalam ujian (pilih dan pilah) 2. Baca pertanyaan dan jawaban agan tersebut dan REKAM menggunakan alat rekam atau hp. 3. Buat durasi max 10-15 menit untuk tiap sesi pertanyaan 4. Buat judul rekaman dengan tema tertentu, misal: pertanyaan IPA bab I tentang metabolisme tumbuhan, manusia, dan sel 5. Dengarkan sambil santai dan relaksasi, bahkan sebelum tidur 6. Saya ulangi, pastikan agan dalam kondisi relax

Kenapa kita susah konsentrasi?


Quote:yg

no 1 n 2 bener bgt bro..ane lbh cenderung yg kaya gini..lbh cpt belajarnya...oya di kelas ktk guru menjelaskan ane susah konsentrasi, pikiran ane malah kemana2 gan, bisa bantu ga gan spy ane bs konsen penuh? Menurut ane bukan salah agan, Guru terkadang menerangkan pelajaran dalam satu cara, misalkan presentasi, atau mendikte, atau menulis. Semua yang dilakukan hanya mengarah pada pembebanan otak kiri. Karena otak kiri bekerja "penuh", dan otak kanan tidak difasilitasi, maka, otak kanan akan segera mencari "pekerjaan sendiri" Nah, otak kanan, secara manual terkait dengan imajinasi, khayalan, kreatifitas, dll Maka, yang terjadi, pikiran agan secara otomatis langsung beralih pembebanannya ke otak kanan (bahasa mudahnya, agan jadi ga konsen, melamun, berkhayal, dan berimajinasi) Usul saya, ketika guru menjelaskan, agan bisa melakukan Rapid notes, cara mencatat cepat dan interaktif, atau membuat mindmapping, atau mencorat coret visualisasi apa yang guru terangkan. Disini otak kanan akan kebagian peranan, sehingga kedua otak bersinergi, agan mudah berkonsentrasi

60 detik sebelum ujian, harus ngapain?


Quote:Original

Posted By slash_hudson gan gw mau nanya beberapa hal : 1. saya kan mau uan, spmb dan segala macem, gimana caranya dalam waktu 3-4 bulan ini saya bisa belajar efektif materi yang banyak itu.

Langsung aja gan tipsnya, biar gak kelamaan: 1. Mulai mencari bahan kuliah atau mata pelajaran selengkap lengkapnya 2. Buat jadwal belajar tertentu, misalkan senin, belajar fisika, selasa kimia, atau jikalau subyek ujian banyak, belajar dua mata pelajaran dalam satu hari. 3. INGAT, konsisten dalam waktu atau hari belajar anda, kalau senin jadwalnya fisika dan bahasa, maka tepati, jangan rubah rubah subyek anda belajar 4. Untuk durasi belajar, bisa anda liat penjelasan detail di beberapa posting halaman sebelumnya 5. Cara belajar yang ane rekomendasikan adalah merangkum materi (penjelasan tentang "keajaiban" merangkum atau menulis ulang materi telah dijelaskan di posting halaman sebelumnya) 6. Usahakan dalam satu bulan awal, semua materi sudah selesai terangkum dan rapi dalam bentuk satu jilid 7. Baca ulang rangkuman agan, dengan jadwal yang sama (pada masa ini ketika jadwal ujian sudah keluar sesuaikan materi ujian dengan jadwal belajar anda), contoh jadwal ujian hari selasa, bahasa indo dan matematika, maka pada hari selasa agan belajar subyek yang sama 8. Ulang terus menerus bacaan agan selama pekan pekan sebelum ujian, sampai materi yang agan butuhkan, telah terkuasai dengan baik. 9. Usahakan dalam satu bulan menjelang ujian, agan sudah selesai mengkaji materi, dan tinggal latihan soal saja,

10. Ulang dengan santai, baca rangkuman agan, dan kerjakan latihan soalnya (makin santai dalam waktu ini) 11. Makin mendekati ujian, agan harus makin santai dan PD bahwa semua materi telah dikuasai Hal penting yang terkadang terbalik pemahamannya, agar agan sukses ujian, agan harus membalik tingkat stress di awal awal persiapan ujian, yaitu 3-4 bulan sebelum ujian, bukan stresss di detik akhir ujian, karena hanya akan menghambat psikologi dan kinerja otak sukses gan (materi di atas adalah versi singkat dari materi pelatihan berjudul "60 detik sebelum ujian, sebaiknya aku harus ngapain?"

Mindmap dan penerapannya dalam rumus


Quote:Original

Posted By slash_hudson gan gw mau nanya beberapa hal : 3. untuk pelajaran2 eksakta, apa bisa kita pake mind mapping? soalnya kan kalo di mind mapping paling kita cuma tulis rumus2 aja dan terkadang tanpa soal kita malah bingung cara make rumus itu gmn. Mind mapping, kalau ane praktikin, hanya mampu memetakan konsep global dari sebuah materi atau bab pelajaran tertentu. Kalo memetakan rumus dengan cara mind mapping, kliatannya tidak efektif, bahkan malah menyulitkan. Karena secara teoritis, peta konsep ini harus disimpelkan dalam bentuk simbol dan gambar tertentu, sedangkan rumus susah untuk dikonversi dalam bentuk tertentu. Cara terbaik untuk belajar rumus adalah, merangkum atau menuliskan semua kombinasi penggunaannya, dengan contoh soalnya. Lalu pelajari kombinasi penggunaan dan penerapan rumus ini sampai benar benar paham. Untuk basic teori nya, agan memang harus mampu mengerti menjelaskannya, dan ini bisa diakali dengan mindmapping atau cara lain. Salah satu cara agar kita bisa lebih paham, adalah berbicara di depan kaca dan berpura pura menerangkan konsep dasar dan aplikasi penerapan dari rumus tersebut.

English learning strategy


Quote:Original

Posted By cevinem gimana biar bisa bahasa inggris baik grammar, speaking dan listeningnya, kalo bisa yang secara instan, heheheheheheeh Untuk menguasai secara cepat agan harus mampu mengkombinasikan semua modul cara belajar, karena untuk pelajaran bahasa memang memerlukan interaktif, termasuk listening. Jadi agan kudu memaksimalkan listening skill, speaking skill, writing dan reading skill. Cara atau modul belajar secara audiovisual akan memudahkan agan belajar. Secara audio, agan belajar melalui kaset, CD percakapan dan training (bisa dicari di FJB), karena ini akan melatih speaking dan listening skill nya, tirukan speaking atau percakapan yang ada di dalamnya, sehingga kita akan terbiasa. Untuk cara belajar visual, yang akan mengakomodir writing, reading skill, agan bisa menulis dan membaca text text bahasa inggris. Agan juga bisa merangkum penggunaan grammar dalam berbagai kombinasinya, dengan agan menuliskan dan merangkumnya, termasuk dengan kombinasi penggunaannya, maka agan bisa lebih memahami lagi hal tersebut Tentang mengapa kita merangkum telah dijelaskan di post sebelumnya Untuk hasil instant, ane kurang yakin, tapi sebenarnya yang dibutuhkan dalam pembelajaran bahasa itu adalah penggunaan dan pembiasaan. Bukan yang lain. Jadi ketika kita menguasai satu hal, langsung aja dipraktekin dan dibiasain pakai hal tersebut,

Malam belajar, besok lupa (cramming)


Quote:Original

Posted By kancut_bau agan mau nanya kalo belajar sambil ngerokok efektif ga? oiya mau tanya lagi kenapa ya gw kalo belajar besoknya udah lupa lagi? mohon inpo nya. tengs Belajar sambil ngerokok Menurut ane gan, belajar sambil ngerokok sangat efektif gan, yaitu cepet banget ngabisin rokok, tau tau uda sebungkus, hehehe

Becanda gan, Dalam tiap hisapan rokok, ada sekitar 1000 sel otak yang mati, sehingga sebenarnya kebiasaan merokok tidak direkomendasikan bagi para pelajar, termasuk bagi yang lagi belajar (sad but true, saya harus berterus terang) Kalau agan belajar malam ini, kemudian besoknya sudah lupa, maka yang terjadi adalah, apa yang agan pelajari itu informasi yang hanya diproses oleh otak pada STM atau memory jangka pendek saja, yang hanya bertahan 3-5 jam, bahkan kurang. Hal tersebut dimungkinkan karena informasi tersebut kurang penting, informasi tersebut tidak menarik bagi otak, atau informasi (yang menurut otak atau pikiran) tidak berguna.

NLP dan pembelajaran


Quote:Original

Posted By aa4f4fsd47 bro kalau bljr pake teknik NLP bener ga bro? sprti affirmation bahwa saya bisa..memotivasi buat belajar tiap hr komit..dan teknik visualisation dll..banyak yg berhasil dr ini sprt oprah, tony robbins and adam khoo..apa sih kehebatan NLP ini bro yg buat org banyak yg sukses?

Bener banget bro, penelitian dan buku yang ane tulis sedang mengkombinasikan berbagai teknik NLP untuk kesuksesan belajar. Kalau NLP bisa dipakai buat orang orang menjadi rumus sukses, maka pasti NLP bisa dipakai untuk kesuksesan belajar. Ada teknik affirmasi untuk mengkondisikan pikiran, ada visualisasi untuk menciptakan image diri, ada juga teknik speed reading, ada peg system teknik, dll. Semua aplikatif ke dalam proses pembelajaran. Buat orang orang sukses, sebenarnya mereka menerapkan cara yang sama dalam kehidupan nya, walaupun dengan aplikasi yang berbeda beda. Kalo agan pernah nonton "shallow hall" yang dibintangi gwineth palthrow, disana muncul sebagai bintang tamu Anthony Robbins, yang berperan merubah pandangan dan persepsi seorang lelaki dalam melihat kecantikan perempuan. Intinya kalo agan lebih cermat, adalah bagaimana "menipu" pikiran kita sendiri, untuk menuju arah yang kita inginkan. Jadi pikiran kita, "kita tipu" dengan persepsi kita. Misalkan agan, investasi dalam sebuah bisnis, lalu rugi 20 juta,bagi orang biasa, maka hal tersebut adalah kiamat. Namun kita bisa mengakali "pikiran" kita dengan self talk (berkata pada diri sendiri), 20 juta yang hilang, kita mendapatkan pengalaman dan pelajaran yang sangat berharga, sama saja dengan ongkos belajar di sekolah bisnis ternama. Atau agan kecelakaan dan mobil hancur total, agan bisa menerapkan trik "manajemen untung" yang bersifat memperbaiki persepsi kita, dengan cara mengatakan pada diri "untung cuma mobil yang hancur, bukan kaki atau kepala saya" Sehingga disini, dengan NLP maka orang orang sukses akan konstan kecepatannya dalam berprogress dan berproses, sehingga tidak heran, kalau kesuksesan cepat diraih. Secara lebih dalam, NLP dapat diterapkan dalam berbagai macam bidang, termasuk

mempengaruhi orang, merubah pandangan hidup orang, memperbaiki kualitas hidup, mempertajam daya serap, menambah kepercayaan diri, bahkan sampai meningkatkan daya ingat, membuat awet muda, dll

Mengajari anak berhitung


Quote:Original

Posted By Kocun maaf gan, ane ada pertanyaan tapi buat cara mengajar matematika yg baik buat anak 1 sd! jadi ane punya anak baru kelas 1 sd! permasalahannya dia sering kecampur itung2an menurun sama itung2an soal cerita! dia bisa ngerjain setelah diajarin itung2an menurun, dia juga bisa diajarin soal cerita! tapi ketika kembali lagi ke soal menurun, dia bingung cara penjumlahan dan pengurangan! seringnya kecampur, seharusnya dikurang jadi malah ditambah! gimana cara siasatinnya gan? maaf kalo pertanyaannya berbelit! Sebenarnya ane tidak berkompeten buat menjawab hal tersebut, karena ini sudah mengarah ke Teaching Techniques (teknik mengajar), tapi ane punya beberapa referensi jawaban. 1. Anak belum terlalu paham konsep pengurangan dan penambahan. Jadi yang diajarkan selama ini, baru sebatas contoh soal dan pengerjaannya. Sehingga walaupun di aplikasi dia bisa mengerjakan, akan tetapi, dalam batasan konsep anak belum mampu menterjemahkan dengan baik. Rekomen ane, ajar anak dalam situasi satu persatu, ulangi konsep berhitung kurang dalam bentuk simulasi, bukan hanya penjelasan di papan tulis, ingat, simulasi (penting gan, karena kemungkinan dia tipe belajar kinestetik) 2. Ajar ulang teknik pemecahannya (dengan pengurangan atau penambahan bersusun, dengan lidi, sempoa, penyelesaian soal cerita dll) setelah dia benar benar paham tentang konsep pengurangan dan penambahan.

Self affirmation
Quote:Original

Posted By kancut_bau oiya trus gmn caranya supaya kita berpikir belajar itu penting? kan kata ente klo cepet lupa biasanya yg kita pelajari dianggap ga penting ama diri kita ndiri.... Sebagian sudah ane tulis di postingan di atas gan. Tapi intinya sebagai berikut: 1. Tuliskan manfaat agan belajar hal tersebut, point per point. 2. Tuliskan hal hal yang merugikan kalo agan TIDAK MAMPU menguasai hal tersebut. 3. Tuliskan dan pajang tuh point point nya, kalo agan sempat, untuk lebih terasa nyata, bisa pake visualisasi dan afirmasi, sehingga seakan akan hal tersebut nyata dan ber efek pada agan. Intinya pada point ini, agan akan bisa menyaring fokus agan ke materi atau hal tersebut. Secara otomatis, Reticular Activating System agan akan terbuka, dan ketika terbuka, maka otak agan akan lebih mudah untuk mempelajari nya. Sebagai contoh, ketika mempelajari gaya gravitasi, dan agan bercita cita sebagai pilot atau astronot, katakan bahwa "gaya gravitasi ini harus saya pahami, karena akan menentukan gerak dan hidup mati astronot di luar angkasa" atau "kalo saya tidak menguasai hukum gravitasi, maka ...." gitu gan??

"Acquiring information" ketika guru menjelaskan


Quote:Original

Posted By n'est

thx gan,.,. gmn cara agar kita selalu memperhatikan saat guru menjelaskan? Pengalaman ane gan, dan ini dialami sebagian besar siswa di Indonesian, dan biasanya juga jadi masalah. Guru seringkali menjelaskan dengan menggunakan satu atau dua metode saja, ada yang cuma menulis, ada yang mendikte, dll. (sekarang mending gan, ada yang visualisasi pake powerpoint). Cara cara tersebut seringkali tidak mampu memfasilitasi modul belajar kita, yaitu modul belajar visual, auditory,dan kinestetik. Belum lagi memperhatikan berbagai faktor, termasuk kecenderungan penggunaan hemisfer otak, yaiitu otak kanan dan otak kiri. Kalo sudah seperti itu, maka kita akan cenderung bosan dan jenuh mengikuti penjelasan guru. Jadi sebenarnya cara mengajar perlu ditingkatkan kualitasnya sehingga lebih memenuhi standar informasi yang mampu dicapture ama otak. Namun, kita bisa mengakali hal tersebut dengan berbagai cara, beberapa tips untuk itu adalah sebagai berikut: 1. Kita gambar konsep materi yang dijelaskan guru dalam berbagai bentuk, bisa corat coret, bisa mind mapping, bisa grafik, atau skema, dll. Ketika guru menjelaskan, kita bisa mencoba menuangkan konsep materi guru dalam bahasa kita sendiri, ini akan memudahkan kita me 're-translate' mater yang dijelaskan. 2. Kita bisa menuliskan daftar pertanyaan yang muncul dalam benak kita ketika guru menjelaskan, ini akan merangsang kita untuk memetakan kembali materi penjelasan guru 3. Mencatat kata dan istilah penting dengan keterangan secukupnya, dalam bentuk time line atau bagan. Pada intinya ketika guru menjelaskan agan, mulai memetakan penjelasan guru dalam bahasa dan kreativitas sendiri, sehingga ketika agan mempelajari kembali konsep tersebut, agan punya standar informasi sendiri, yang kemudian akan di asosiasikan oleh otak dengan informasi baru.

The golden rule


Quote:Original

Posted By yanradit gan mau nanya, sy pernah denger klo sebenarnya memory yg ga terpakai itu akan mengganggu pemikiran kita. trs sebaiknya memory yg g diperlukan itu dihapus biar kita dapat berpikir lebih cepat n baik. apa agan tahu caranya? thx Good question gan! Ada sebuah golden rule yang sangat penting untuk memahami cara kerja otak, yaitu:
Spoiler for golden rule:

"Semua informasi yang masuk ditulis dan disimpan otak, kita tidak pernah kehilangan informasi tersebut hanya kehilangan kemampuan untuk menemukannya"

Jadi yang agan tanyakan tentang memory, tidak sepenuhnya benar. Karena cara kerja otak kita yang sebenarnya adalah dengan mengasosiasikan sebuah informasi baru dengan informasi yang telah ada (tersimpand dalam otak) sebelumnya. Jadi ketika agan menerima informasi baru, maka informasi itu akan mudah menempel dan tersimpan dalam LTM kita, ketika kita punya informasi yang dapat diasosiasikan oleh neuron otak kita. Jadi, sebenarnya, informasi informasi pendahulunya, (atau yang agan bilang, tidak terpakai) justru, menjadi faktor penentu kemampuan otak membuat dendrit atau cabang neuron baru. Dalam beberapa kasus, bahkan informasi ketika kita kecil pun akan mampu digali otak, dan dimunculkan secara instan. Dengan teknik teknik tertentu, apa yang ada dalam otak agan, akan mampu dikeluarkan walaupun agan sudah "lupa" dan "melupakan" informasi tersebut. Jadi, berpikir lebih cepat dan lebih baik, lebih ke arah sebuah informasi sering diakses oleh otak, sehingga untuk menemukan sebuah informasi beserta paket koneksi dan asosiasinya, lebih mudah. Sebagai gambaran, ketika agan tiap hari pergi ke kantor lewat jalan yang sama, maka ke depan, agan mudah sekali melalui jalan yang sama, tanpa harus mellihat peta, tanpa tersesat, dll.

How brain remembering (belajar sejarah)a


Quote:Original

Posted By my.telesco

gw minta saran ya gan gw tu suka baca baca tentang sejarah..gw bisa nangkep intinya..tp kok gw susah ya yg inget inget sampai tanggal terjadinya, nama tokoh yg disebutkan....gw tu susah menghapal...jadi kalo mau nyampein ke orang lain tu terkesan ngga maksimal...ada saran bagus ngga... thanx thanks for asking gan, sebenarnya ada metode tersendiri untuk menghafal angka atau tanggal, kejadian, dan tokoh tokohnya termasuk wajah seseorang, tapi kalo dishare disini, tar terlalu panjang dan menurut ane kurang aplikatif walau cukup efektif. Gini gan, sebelum ane jawab, Belajar itu alat utamanya adalah indera, sedang kan pemroses nya adalah otak. Nah, pertanyaannya kenapa terkadang informasi yang kita pelajari terkadang susah sekali untuk ditangkap otak? Untuk menjawabnya susah gan, karena banyak faktor, namun yang paling sering ditemui adalah sebagai berikut: 1. Informasi tersebut tidak menarik, (menyebabkanRAS tetap tertutup), menurut agan, apa sih bedanya nama dan tanggal lahir pahlawan sama nama dan tanggal lahir pemain bola favorit agan?? ga ada bedanya gan, cuma yang pahlawan kita hafalin mati matian karena besok mau ujian, yang pemain bola cukup sekali baca, uda hafal, lengkap dengan tanggal lahir, bahkan mungkin beberapa informasi tambahan lain. mereka sama sama sekeping informasi yang akan diproses otak, tapi kenapa yang satu mudah sekali kita hisap, yang satu susah?? Ini yang memerlukan telaah panjang lebar.

Ada kemungkinan karena otak kita (baca pikiran kita) tidak diarahkan untuk menjelaskan kenapa sebuah informasi begitu menarik dan penting untuk kita hafalkan. Ada pula karena (mungkin) informasi tersebut masih sangat relevan dengan kehidupan kita sekarang (pemain bola favorit, biasanya masih aktif bermain dan berprestasi, ketika kita mampu menghafalnya). Ada pula karena prinsip asosiasi yang memudahkan kita menghafal fakta, sebagai contoh, misal anda menghafal nama steven gerard, tanggal lahir sekian sekian, lalu anda dalam otak secara otomatis (kalo anda penggemar bola), langsung mengaitkan informasi tersebut dengan hal sebagai berikut: gelandang tengah liverpool, nomer ajaib 8, asli anak merseyside, kapten liverpool, dll. Efeknya, anda akan cepat lebih hafal 10 kali lipat dibanding, tidak ada asosiasi sama sekali. Nah, prinsip belajar yang sesungguhnya adalah ketika kita mampu mengaitkan (meng asosiasikan) suatu informasi tertentu dengan informasi lain yang telah ada sebelumnya, sehingga informasi tersebut akan mudah dicerna. Sekaligus membungkus, informasi tersebut dalam bentuk yang menarik, kalo kita membungkus informasi tersebut dalam bentuk menarik (seperti pemain bola tadi), maka lebih cepat agan serap dah. Sebagai tips kecil, coba kalo agan suka menggambar, gambar wajah pahlawan tadi dalam bentuk karikatur, dan di bajunya ada tanggal lahir dan matinya. Lalu buat semacam komik atau plot yang menggambarkan kejadian penting yang dialaminya, atau napak tilas sejarah yang terjadi terkait tokoh tersebut. Proses nya lama, tapi hasilnya dijamin sangat efektif, karena agan mampun membungkus informasi tersebut menjadi sangat menarik.

Age & learning process


Quote:Original

Posted By Educatoria

Mau tanya: 1.Apakah ada perbedaan antara usia anak-anak, remaja, 20-an (mahasiswa), 30-an (employee), 40-50an, dan 60-an thn ke atas dalam hal cara+kebiasaan belajar & daya ingat? 2.Bisa ceritain sekilas tentang quantum learning & manfaatnya? Terimakasih~

Thanks for asking gan, 1. Dalam hal cara kerja tentu ga ada bedanya gan, cuma memang masa masa pertumbuhan otak atau sering disinggung sebagai "golden age" adalah usia 1-6 tahun. Dimana pada usia tersebut, dendrit dan neuron otak di dalamnya akan mudah sekali tumbuh, dan berkait dengan dendrit dan neuron lainnnya. Otak anak mirip dengan spons, ia akan menyerap apapun yang didekatnya atau apa yang diberikan kepadanya. Dari golden age tersebut, akan mempengaruhi tahap selanjutnya. Pada prinsipnya, tidak ada perbedaan sama sekali dalam hal cara mengingat, memproses informasi, dan lain lain. Namun bagi orang dengan usia semakin tua, biasanya informasi yang telah sekian lama dipelajari, perlahan kita akan kehilangan cara untuk mengaksesnya, bahasa sehari hari kita "lupa". Salah satu penjelasan yang paling memungkinkan, berdasarkan penjelasan para ahli, adalah, karena informasi tersebut tidak pernah atau mulai jarang diakses. Sehingga, pelan tapi pasti, otak akan kehilangan "jalan akses" untuk mengakses informasi tersebut. Sedangkan, prinsip dasar kerja otak adalah asosiasi, artinya begitu ada informasi baru masuk dalam otak kita, maka secara otomatis otak kita akan membuat asosiasi dengan informasi "yang terkait" dengan informasi tersebut, yang telah ada dalam otak sebelumnya. Jika ternyata informasi tersebut "tidak dapat" dikaitkan dengan informasi

sebelumnya, maka otak akan menandai informasi tersebut, sebagai informasi "yang benar benar baru" Nah, pada usia emas "golden age" otak akan menganggap hampir semua informasi adalah benar benar baru, pada usia usia produktif berikutnya, sebagian besar informasi dalam otak juga mulai mampu dikaitkan dengan informasi sebelumnya (baca usia usia sekolah). Nah pada usia usia kerja, hampir sebagian besar informasi yang didapat mulai tidak dipakai, dan cenderung hanya mempelajari dan mengakses informasi tertentu dalam otak, sehingga otak mengalami bloking, bias, atau jenis "lupa" lainnya. Inilah yang menyebabkan pada usia usia kerja, mempelajari hal yang baru mulai terlihat rumit dan susah. Padahal prinsipnya tidak ada masalah apapun dengan hal tersebut.

Quantum learning
Quote:Original

Posted By Educatoria

Mau tanya: 2.Bisa ceritain sekilas tentang quantum learning & manfaatnya? Terimakasih~

Quantum learning sebenarnya adalah cara cara yang merubah paradigma lama dalam belajar yang selama ini menjadi kebiasaan dan habit bagi dunia pendidikan saat ini. Diantaranya adalah bagaimana quantum learning menyajikan quote " Kita belajar 10 % dari apa yang kita baca, 20 % dari apa yang kita dengar, 30 % dari apa yang kita lihat, 50 % dari apa yang kita lihat dan dengar, 70 % dari apa yang kita katakan, 90 % dari apa yang kita katakan dan lakukan " Hal tersebut didukung dari penelitian ahli pendidikan, sehingga otomatis menggeser paradgma pendidikan dan cara belajar ke arah yang baru. Karena sebelumnya, kita belajar hanya dengan cara mendengar, atau melihat, atau menulis saja. Dalam prosesnya, quantum learning dikombinasikan dengan berbagai macam metode

dalam neuro linguistic programming, semacam peg system, self concept, mind mapping, brain works, memorizing, speed reading, brain wave, dll. Sehingga efektifitas belajar meningkat sampai dengan 600 persen. Bisa dibayangkan? ketika mempelajari sesuatu hal yang diperlukan waktu sampai 60 jam, bisa diringkas menjadi hanya 60 menit saja?

Why cramming never good


Quote:Original

Posted By slash_hudson

mau nanya lagi deh gimana sih caranya kita setelah ngerjain soal supaya inget terus caranya? kadang2 pas gw udah ngerjain soal eh pas ditanya 2-3 hari nya ngerjain lg ga bisa. Jawaban ini dari halaman 2 thread ini: Ane tambahin beberapa point Yang anda lakukan namanya cramming, belajar dengan cara semacam sistem kebut semalam, dan secara otak memproses informasi, informasi (baca materi pelajaran) yang anda baca tidak akan pernah sampai ke LTM (long term memory) atau memori jangka panjang. Efeknya, anda ga akan pernah bisa mengingat apapun, jangankan selang satu atau dua hari setelah lo baca materi tersebut, beberapa jam setelah ulangan atau ujian pun kadang sudah lupa. Pendeknya informasi yang anda baca semalam, sebelum ujian, hanya mangkal di STM (short term memory), dan hanya bertahan sampai beberapa jam ke depan (baca sehabis ujian) Hal ini disebabkan karena tingkat stress yang tinggi dan cara memasukkan informasi (cara belajar) yang kurang optimal dan bervariasi.
Spoiler for magic learning tags:

learning is the art of insulting information to brain

Untuk mengatasinya jelas kita harus memanage tingkat stress kita, yaitu belajar jauh hari sebelum ujian, dengan jadwal yang telah teratur, dan memperbaiki teknik belajar yang dipakai. Belajar jauh hari sebelum ujian menjadi kunci dasar kesuksesan ujian, selain kebiasaan dan kemampuan mengerjakan variasi soal. Tingkat stress yang rendah, menyebabkan tubuh dan otak secara fisiologis nyaman, dan efeknya kita sangat siap dan rileks menghadapi ujian

The alpha waves


Quote:Original

Posted By PunxBYS kalau kita memakai brainwave cara belajar yg efektif itu seperti apa ? oh iya satu lagi bos mau curhat dikit....

di sekolah gw yg baru sekarang tuh boleh dibilang berandal semua yg kerjaannya hanya tidur dan ngrusuh walaupun kadang kadang gw juga ngikut

nah cara belajar di dalam kelas yg bersuasana seperti itu bagaimana...?

karena ini juga gw jadi suka bolos sekolah gw mau berubah nih bos bantuin ya

Brainwave adalah alat audio yang berfungsi untuk menurunkan gelombang otak dari beta ke alpha. Gelombang beta, merupakan gelombang otak yang terdeteksi ketika kita sedang melakukan kegiatan kegiatan yang memerlukan pemikiran keras, semacam berdiskusi, berdebat, tertawa, berpikir keras, mencari solusi, dll. Sebaliknya gelombang alpha terdeteksi ketika kondisi otak mulai rileks dan berada dalam kondisi mulai setengah sadar. Nah, belajar yang efektif akan mampu optimal ketika kondisi otak dalam situasi fase gelombang alpha, karena dalam kondisi fase gelombang alpha tersebut, maka otak

akan mampu menerima informasi dan sugesti dalam bentuk apapun. Sehingga dalam kondisi ini, sebenarnya informasi apapun akan mudah sekali untuk di "acquire" otak kita. Namun permasalahannya ciri ciri ketika kita sedang mengalami fase gelombang alpha dalam otak kita adalah "rasa rada kantuk" dan "setengah tidak sadar", sehingga kita seringkali lepas langsung ke fase gelombang teta (tidur). Sebenarnya kita mengalami banyak fase gelombang alpha dalam satu hari, diantaranya bisa kita ciptakan sendiri, sebagai berikut:
Spoiler for fase gelombang alpha daily life:

- setelah bangun tidur - ketika mulai mengantuk - menjelang tidur - (bagi yang moslem) tiap selesai sholat khusyu - ketika berdzikir dan kontemplasi

Usul ane, ketika anda punya kaset gelombang alpha, gunakan untuk mengiringi selagi belajar, kalau anda belum terbiasa, dengarkan kasetnya dengan headset, dan rileks kan tubuh anda, setelah selesai mendengarkan, baru mulai belajar. dan inget, bagi termin belajar anda menjadi termin singkat singkat (maks 15 menit), dan siapkan jeda diantaranya.

Change your self


Quote:Original

Posted By PunxBYS

oh iya satu lagi bos mau curhat dikit.... di sekolah gw yg baru sekarang tuh boleh dibilang berandal semua yg kerjaannya hanya tidur dan ngrusuh walaupun kadang kadang gw juga ngikut nah cara belajar di dalam kelas yg bersuasana seperti itu bagaimana...?

karena ini juga gw jadi suka bolos sekolah gw mau berubah nih bos bantuin ya

hehhee, waduh sayang ane bukan konsultan psikolog gan, tapi mungkin ane bisa sedikit share ke agan. Pertama belajar kita memang memerlukan sebuah tujuan, sebuah target, anda tak akan pernah sampai ke tujuan jika tidak tahu kemana anda akan pergi. jadi anda harus meng-set tujuan anda secara tertulis dan jangka waktunya. Misalkan, lulus dengan nilai matematika 8,2 , nilai ini sekian, nilai itu sekian, dll. Tulis dalam secarik kertas, dan kalau memungkinkan kasih bingkai dan pasang di kamar agan. Dalam tinjauan NLP, quantum ikhlas, the secret, LOA, dll, ini merupakan syarat pertama, anda harus meminta (menargetkan). Lalu set jadwal belajar agan, tidak harus di sekolah, karena kondisi tidak memungkinka. Buat belajar per termin, tiap hari buat jadwal yang mengacu pada ujian. Buat 2 subyek berbeda untuk tiap harinya, dan jalankan jadwal agan. Buat weekend kosong dan beri hadiah bagi agan sendiri. Misal, katakan pada diri sendiri, kalau saya berhasil menguasai materi pelajaran dan tepat dalam memenuhi jadwal belajar saya, maka saya di akhir pekan akan nonton film di twenty one. Ketiga, siapkan diri dalam bentuk banyak kegiatan positif, minimal baca. Siapkan buku buku yang bisa dibaca tiap saat, tidak harus buku pelajaran, bisa buku motivasi, buku novel, dll. Ini hanya untuk membiasakan agar agan mudah membaca dan membangun habit positif. Tonton film yang memotivasi, laskar pelangi, sang pemimpi, dll.

Keempat minta dukungan dan cari teman yang memiliki kekhawatiran serupa dengan agan, bentuk kelompok diskusi atau kelompok belajar. Ajak mereka belajar dengan jadwal yang telah agan tentukan. Kelima, minta doa dan pernyak ibadah, cium tangan orang tua kita. Atau kalo kita jauh bisa telepon dan minta ijin sama ibu kos. Change your self, and you can change the world!!!

Memproses informasi ke permanent memory


Quote:Original

Posted By garager Gan mau nanya neh, ane kalo lagi di terangin guru langsung nalar/masuk ke otak dengan cepat tapi pas malem mau belajar lupa lagi. Sama sebelum mau belajar udah ada semangat yang kuat tapi ketika udah buka buku

malah bingung apa yang mau dipelajari, malah jadi males

Mungkin agan bisa membantu memecahkan problem ane neh Thanks for asking gan, Beberapa hal sudah dijawab di posting sebelumnya, tapi ada beberapa point tambahan buat anda. Ketika guru menjelaskan, dan kita merasa mengerti, sebenarnya yang otak lakukan adalah memasukkan informasi ini pada short term memory (memori jangka pendek). Memori ini hanya akan bertahan selama beberapa jam saja, kalau tidak ada proses acquiring, repeating, dan asosiasi. Nah, ketika anda mau belajar, setelah beberapa jam kemudian, jenis informasi ini akan susah diakses kembali dikarenakan STM telah "melupakan" sementara jenis informasi ini. Sehingga kita tidak bisa mengingat apapun.

Oleh karena itu, sangat penting sekali menuliskan tujuan dan target dalam belajar, hanya untuk membantu proses penulisan informasi ke dalam otak. Terlebih lagi ketika anda, mau menuliskan atau merangkum materi yang dibawakan guru, dalam bentuk catatan kecil, mind mapping, coretan konsep, yang dibuat selama guru menjelaskan. Proses ini akan membantu anda untuk memproses informasi lebih lanjut ke dalam otak. Sehingga dalam belajar lanjutan malam harinya, anda tidak perlu lagi menghafal kata atau mengingat apa yang dijelaskan guru secara detail, karena anda sudah memiliki konsep peta materi tersebut sendiri. Intinya sebenarnya adalah proses pengulangan atau rehearsal informasi tersebut, yang akan memudahkan otak membangun jaringan atau jalur informasi melalui dendrit yang ada dalam neuron otak.

Exact learning strategy


Quote:Original

Posted By kubiloser gan mau tanya, gimana caranya agar cepat memahami hitung-hitungan seperti matematika khususnya tentang persamaan kuadrat yg ada x dan y. saya sangat lemah dalam matematika padahal saya sangat semangat untuk mempelajarinya tapi karena saya susah sekali mengerti pelajaran ini ujung-ujungnya jadi malas. thanks pelajaran eksakta terutama matematika dan fisika memang memiliki ciri khusus tersendiri yang tidak memungkinkan kita untuk menganggap strategi belajarnya sama dengan strategi belajar pelajaran lainnya. Literatur literatur asing dan indonesia, baik dalam bentuk buku maupun video, tidak pernah ada yang secara detail menyinggung pembahasan strategi untuk belajar matematika ini. Kebanyakan hanya menyinggung strategi umum saja pada tiap tiap pelajaran. Notes, kalau anda memang bersemangat mempelajarinya, berarti anda ada dalam kondisi learning state yang sangat bagus. Artinya anda sudah tahu tujuan dan fungsi belajar matematika. Karena banyak yang bahkan sama sekali tidak mau berhubungan dengan matematika. Nah, jadi tinggal memperbaiki cara belajar nya untuk meningkatkan tingkat pemahamannya.

Berdasar pengalaman dan beberapa literatur yang saya baca, dan saya hubungkan dengan konsep yang saya miliki, untuk belajar matematika dan pelajaran ekssakta lainnya, ada beberapa strategi yang harus kita terapkan: 1. Anda harus mampu memilah dan memisahkan konsep satu dengan konsep lainnya, secara jelas dan detail. Pisahkan dengan cara pembuatan mind mapping yang memuat semua rumus dan penjelasan berdasarkan bab dan sub bab. 2. Tuliskan semua istilah atau rumus penting berdasarkan bab tersebut, (bisa dilakukan di mind mapping tersebut, atau di rangkuman tersendiri) 3. Renotes atau tulis ulang penerapan satu rumus, beserta kombinasi penggunaannya, dengan menggunakan satu contoh soal. Ini untuk memudahkan aanda memahami kombinasi soal dalam penggunaan rumus. Tidak perlu mengulang ulang soal yang sama dengan angka yang berbeda, cukup pahami langkahnya, karena ketika sudah paham, angka berapapun, tidak jadi masalah. 4. Pandang satu masalah (rumus) dari berbagai sudut pandang, untuk latihan, contohnya ketika ditanyakan x nya, setelah terjawab, anda bisa memanipulasi pertanyaan dengan merubahnya menjadi berapa y nya, berapa a nya, dll. Ini memudahkan anda untuk menghadapi problem yang berbeda dan proses asosiasi otak, rehearsal, dan menulis di memori otak. Ingat, hindari stress dalam belajar, tetap nyantai

Mengatasi Rasa Malas (Avoiding Procrastination)


Quote:Original

Posted By madioen ane mesti males gan mw belajar tp ane tu ada kmauan utk belajar gmana cranxa...gan ,help me please. untuk mengatasi rasa malas, terutama sifat menunda nunda sesuatu (procrastination) memerlukan bahasan yang rada mendalam. menurut tinjauan psikokologis dalam buku the mind gym, ada lima sebab yang menyebabkan penundaan atau timbulnya rasa malas dalam mengerjakan sesuatu, termasuk belajar. Akan saya bahas, beberapa diantaranya, (lainnya menyusul gan). 1. menghindar dari rasa tidak nyaman ini dialami sebagian besar teman teman kita, dan juga orang orang lain. kita malas ketika melakukan sesuatu yang disebut sebut atau kita pikirkan itu merupakan sesuatu yang 'serius' sehingga kita akan merasa "tidak nyaman". Kata hati yang muncul, dalam diri kita, biasanya: "aku ga menikmati kegiatan (belajar) ini nih...." atau "betul betul membosankan, nanti saja ah...", atau yang lain. Cara memecahkan ini adalah ketika bahan belajar anda cukup banyak, maka anda hanya perlu menguraikannya menjadi bagian bagian yang kecil. Misal belajar 5 menit untuk 5 halaman bab I dari materi A. Tepati dan laksanakan janji anda. Cara kedua, lakukan semua dengan cara yang menyenangkan. Contoh,ketika anda malas belajar, paksakan belajar, dengan didampingi semangkuk makanan siap saji lezat, sandingkan di dekat anda. Prinsipnya, sesendok gula untuk menelan obat yang pahit. Get it? 2. hambatan emosi Orang yang mengalami ini dalam hati kita berkata "aku sedang tidak berselera belajar nih..." atau " aku sedang tidak bersemangat...." Kadang kita menggunakan emosi untuk membenarkan keputusan kita untuk menunda sesuatu. Kita kemudian meyakinkan diri bahwa belum tepat untuk mengerjakan sesuatu

"sekarang", dan kita diminta menunggu hingga saatnya tiba. Alih alih langsung belajar ketika waktu luang tersedia, karena anda sedang dalam kondisi tidak mood, anda malah menelepon teman, main game, atau chatting dengan rekan, hanya untuk menunggu momen "semangat" itu tiba. Cara mengatasinya yang paling efektif adalah menuliskan atau membayangkan buah dari tidak melaksanakan rencana secara langsung. Ketika anda berkata "aku terlalu stress dan cape untuk belajar malam ini" coba anda pikirkan betapa anda jauh lebih stress dan menderita ketika ternyata menjelang ujian anda malah belum selesai mengkaji bab tersebut. Ketika anda menemukan rasa malas ketika memulai belajar, anda bisa berkata pada diri anda sendiri, "saya akan bermalas malasan lebih banyak, setelah saya bisa menguasai materi ini" Katakan dan debatlah diri anda sendiri dalam hal ini, karena tidak ada apapun yang bisa merubah diri anda, kecuali ya anda sendiri.

Strategi Umum Cara Belajar (Modalitas)


Quote:Original

Posted By silentbreaker pertanyaan saya simple aja gan bagaimana membuat belajar jadi menyenangkan dan tidak membosankan, walau yang dipelajari itu pelajaran paling membosankan

tolong dijawab ya gan, akhir2 ini ane mulai sadar untuk belajar lebih serius tapi itu lah sandunganya belajar kadang sangat membosankan, dan kadang dipaksakan(niatnya mw belajar, tapi badan sama pikiran nolak

:,

, jadinya ga masuk)

tolong solusinya karena kuliah ane makin kesini makin "berat" p.s : satu lagi gan mengatasi rasa capek pulang kuliah supaya bisa mengulang pelajaran

thx gan, nice thread, teruskan supaya kaskuser makin pintar ok gan, sebagian sudah terjawab dalam post sebelumnya, tar deh tak kasih index page nya biar mudah nyari. Membuat belajar jadi nyaman dan tidak membosankan itu menjadi tujuan utama proses belajar itu sendiri. Otak sendiri tidak dapat bekerja optimal dalam kondisi tertekan atau stress, sehingga menu dan cara belajar kita hendaknya mengikuti mekanisme yang sesuai dengan cara kerja otak. Otak hanya akan menandai (baca mengingat) dan menyimpan dengan cepat informasi yang berbentuk unik dan mencolok. Bahasa lainnya adalah konyol dan menarik. Sehingga ketika kita biasa biasa saja dalam belajar, mungkin hanya 30 persen dari materi yang kita baca, yang bisa ditangkap otak. Bicara tentang strategi, saya membasiskan pada gaya belajar atau modalitas masing masing orang. Ada cara belajar visual, auditori, dan kinestetik. Bagi orang orang dengan tipe belajar visual, cara cara semacam, mind mapping, peta konsep, idea mapping, merangkum, simbolisasi, mewarnai, mengkonvert materi ke power point, dll menjadi hal yang sangat menarik. Bagi tipe belajar auditori, cara cara semacam merekam dan memutar kembali rekaman tersebut, mendengarkan CD rekaman penjelasan dosen, membaca keras dalam bentuk puisi, menggubak lirik lagu dan syair, menghafal dengan soundtrack tertentu, menjadi sangat mengasyikkan. Bagi kinestetik, mempraktekan dan memetakan konsep materi yang dipelajari, membuat miniatur pola konsep, melakukan kombinasi gerakan dalam materi tertentu, dll, menjadi sangat cocok dan memudahkan poses acquiring informasi. Tinggal tergantung gaya anda dalam belajar. Tentang rasa malas dan perasaan kecenderugan untuk menunda belajar sudah dijelaskan di posting atas nya. Untuk mengurangi rasa cape untuk belajar, anda memang harus istirahat, ingat prinsip

kerja otak, tidak mau kompromi ketika anda dalam keadaan stress dan terlalu cape, harus rileks dan nyantai (sudah dijelaskan dalam posting sebelum sebelumnya)

Kenapa kita susah fokus dan konsentrasi


Quote:Original

Posted By paperinik

gan gimana caranya supaya fokus n konsentrasi dalam belajar? Disamping masalah masalah remaja yang mungkin berperan serta dalam mengganggu level konsentrasi dan fokus kita, terdapat penjelasan yang bagus tentang mengapa kita tidak bisa fokus, atau paling tidak, tidak bisa optimal dalam belajar, karena selalu berpikir tentang hal lain. Otak kita di desain memiliki belahan kiri dan kanan. Kedua belahan ini terhubung oleh suatu jembatan ajaib bernama corpus callosum, yang berfungsi mengkomunikasi dan mensinkronkan kinerja kedua belahan otak ini. Ketika kita berpikir aktif,maka otak akan bekerja dan berkoordinasi, gejala kinerja otak dapat diukur dengan alat EEG (Elektro Enchepalo Graph). Dalam satu sesi tes, apabila otak kita dihubungkan dengan alat ini, maka akan terlihat jelas, belahan otak mana yang dominan digunakan untuk berpikir. Ada komentar, bahwa para seniman, cenderung berpikir dengan menggunakan otak kanannya, dan demikian pula yang diungkapkan Tony buzan dalam banyak bukunya, namun sebenarnya, seniman juga menggunakan otak kiri mereka secara aktif, bahkan kedua belahan otak ini bekerja secara sangat dinamis, dan efeknya adalah sebuah karya yang sangat luar biasa (da vinci, al gebra, orphan pamuk, dll) Lho, hubungannya dengan belajar apa??? Saya jelaskan, bahwa cara belajar siswa saat ini, didominasi oleh cara belajar yang mengutamakan otak kiri. Menghafal, menulis, membuat grafik, tabel, dan cara cara tradisional lainnya.Ketika cara cara otak kiri ini dijalankan, maka otak kanan, akan terbengkalai secara tidak langsung. Karena tidak dipekerjakan,maka otak kanan akan mengambil peranan juga. Otak

kanan akan mengajak kita melakukan pekerjaan yang memang, merupakan kecenderungan otak kanan. Yaitu berimajinasi, ide ide baru, melihat gambaran, memproses dari hal umum, dan lain lain. Dengan kata lain, kita diajak melamun dan berimajinasi oleh otak kanan. Dan ini merupakan penyebab utama kita tidak bisa fokus secara penuh dalam belajar. Akibatnya, pikiran kita dibajak oleh otak kita sendiri. Aneh khan??? Satu satunya cara untuk meningkatkan taraf fokus dan konsentrasi kita adalah memakai kedua belahan otak untuk belajar, dengan berbagai teknik nya.

Untuk mengurangi tingkat stress pada ujian


Quote:Original

Posted By slash_hudson hmm ada tips untuk mengurangi tingkat stress pada saat ujian nya? lalu kalo kita mengerjakan banyak soal dlm pelajaran eksakta tanpa harus menghafal cara-cara sesudah kita selese ngerjain nya , apa sudah efektif supaya inget? terus lain lagi nih di depan kan ada tips supaya ga ngantuk pas pelajaran di sekolah tapi kok masih tetep aja ya Thanks for asking, gan Untuk mengurangi tingkat stress pada ujian Perencanaan belajar ketika menghadapi ujian memang harus dirancang dengan matang. Rata rata pelajar dan mahasiswa, baru belajar menjelang ujian berlangsung, yang kemudian menyebabkan tingkat stress yang tinggi. Akibatnya kerja otak tidak pernah optimal. Jadi menjelang ujian justru grafik tingkat stress nya makin naik, ini yang sebenarnya justru merugikan pelajar sendiri. Untuk mengakalinya, ada sebuah cara, yaitu dengan membalik tingkat stress dan emosi anda. Merasa paniklah, dan belajar lah keras jauh sebelum ujian berlangsung, terus lakukan eksplorasi pembelajaran jauh sebelum ujian datang. Sehingga makin mendekati ujian, usahakan anda sudah menguasai minimal 90 persen materi ujian, hal tersebut menimbulkan efek tenang, dan membiarkan otak dapat bekerja secara optimal. ada tips tambahan mungkin?

Secara ekstrim, bahkan dapat dikatakan, pelajar yang pintar, bahkan tidak perlu untuk belajar, jikalau keesokan harinya berlangsung ujian, yang perlu dilakukan adalah merekayasa kondisi otak supaya serileks mungkin. Syaratnya ya, itu, anda harus menuntaskan (memanage) tingkat stress di awal awal periode pembelajaran Kalo memanfaatkan waktu yang singkat untuk relaksasi, meredakan stress udah dijelaskan di post sebelumnya.

Supaya tidak mengantuk ketika pelajaran


Quote:Original

Posted By slash_hudson hmm ada tips untuk mengurangi tingkat stress pada saat ujian nya? lalu kalo kita mengerjakan banyak soal dlm pelajaran eksakta tanpa harus menghafal cara-cara sesudah kita selese ngerjain nya , apa sudah efektif supaya inget? terus lain lagi nih di depan kan ada tips supaya ga ngantuk pas pelajaran di sekolah tapi kok masih tetep aja ya ada tips tambahan mungkin?

Supaya tidak mengantuk ketika pelajaran Ketika tips tips sebelumnya sudah dilaksanakan, namun ternyata anda masih mengantuk, ada beberapa tinjauan tentang hal tersebut. Pertama, anda terlalu lelah untuk belajar, atau memang sebelumnya melakukan aktivitas berat. Cara untuk mengatasinya adalah dengan beristirahat, karena ketika dipaksa pun, anda tetap akan mengantuk. Rasa kantuk sebenarnya adalah sinyal dari tubuh, ketika tubuh memerlukan proses recovery dari beberapa sel nya. Dan kombinasi dari beberapa kerja hormon dalam otak. Selain itu, mengantuk ini juga terpengaruh dari ritme biologis harian tubuh kita. Kedua, anda mengantuk karena energi terkuras untuk belajar (terlalu serius), ini menyebabkan rasa lapar, karena tubuh memerlukan asupan gula dan oksigen lebih banyak. Bisa diatasi dengan mengunyah permen manis, minum, atau makan. Ketiga, anda stress, yang menyebabkan anda mengantuk.Ketika anda tertekan, mekanisme fight or flight, yang menyebabkan hormon adrenalin menyembur. Ini menyebabkan ketegangan sendiri pada tubuh, reaksi utamanya adalah naiknya

tekanan darah, dan mempercepat denyut jantung. Efeknya, adalah anda akan cepat merasa lelah dan kemudian mengantuk. Cara mengatasinya, justru dengan melakukan relaksasi dan pelemasan otot. Is it "not" enough?

Penjelasan Psikologis Rasa Kantuk


Quote:Original

Posted By slash_hudson kalo pada saat belajar nya ngantuk tp setelah belajar itu ga ngantuk apa itu psikologis ya ? gw soalnya lebih ke arah kayak gitu sih. ngomong2 thanks jawaban-jawaban nya sangat bermanfaat, kalo bukunya keluar gw pasti beli Penjelasan Psikologis Rasa Kantuk Berdasar literatur yang saya baca, secara psikologis, rasa kantuk ini memang mampu "dibentuk" dan "diciptakan" oleh diri kita. Ketika kita menjumpai sesuatu hal yang di pikiran kita berlabel "menjemukan", maka otak tidak akan mau menaruh perhatian khusus terhadap informasi tersebut. Contohnya, seorang remaja yang pecintak musik rock, akan mudah mengatakan bahwa musik campursari, itu menjemukan, dan pada akhirnya ketika terpaksa mendengarkan, ia merasa pusing, atau mengantuk (reaksi tubuh). Pada dasarnya, semua kejadian, hal, dan moment yang terjadi dalam kehidupan kita, bersifat netral, namun pengalaman dan persepsi kita memberikan label tersendiri terhadap kejadian, hal, dan moment tesebut. Sama persis ketika kita mengapresiasi pelajaran tertentu, atau dosen, atau guru tertentu. Awal nya mungkin kita enjoy terhadap suatu pelajaran tertentu, namun pelan pelan ketika kita merasa pelajaran ini mulai sulit, dan ditambah dengan guru yang kurang atraktif dalam menjelaskan materi, otak kita mulai memberi label berbeda terhadap materi pelajaran tersebut atau guru tersebut. Kita mulai mempersepsikan, bahwa guru dan mata pelajaran tersebut, "ngantukibahasa jawa" atau membuat kantuk. Ini pertama tama kita katakan pada diri kita sendiri

(sef talk). Nah, ketika kita berkumpul dengan teman lain, ternyata ada beberapa dari mereka mengatakan hal yang sama / memiliki persepsi yang sama bahwa "guru dan mata pelajaran ini cuma membuat ngantuk", ini berimbas pada konsep diri dan memberikan afirmasi yang luar biasa terhadap persepsi kita (kita berkata, ternyata anggapan saya benar, bahwa pelajaran ini ngantuki). Parahnya, hal ini berlangsung tiap hari secara terus menerus. Lama lama, ini menjadi sebuah belief (kepercayaan) yang langsung mampu berimbas pada perilaku. Akibatnya, secara psikologis, kita akan berkata pada diri kita, secara tidak sadar, bahwa, mata pelajaran dan guru ini membuat ngantuk, dan efeknya kita mengantuk. Untuk mengatasinya, self talk kita harus dicermati benar lalu lalang nya. Deepak chopra, ahli komunikasi, menyatakan, tiap harinya kita bicara pada diri kita kurang lebih 55.000 kali, namun 90 persennya hanya perkataan yang tidak berguna, bahkan untuk diri kita sendiri (pentingnya mindset). Lingkungan tempat kita berkomunikasi juga memberikan pengaruh yang besar, karena itu pilih lingkungan yang mendukung self development.

Mindmap = Mencatat?
Quote:Original

Posted By silentbreaker

Gan nanya lagi dong kalo membuat mindmap itu termasuk mencatat(re-notes kalo minjem istilahnya TS) gak? :, kalo tulisan semua gw suka pusing bacanya/reviewnta (apalgi tulisan gw

jelek

, mungkin mindmap lbh cocok buat gw, sekalian minta tips cara

membuat mindmap dong gan

ditunggu bukunya ya gan Thanks for asking gan,

, nanti insya allah ane beli

Re notes dipakai lebih untuk menekankan dan melengkapi pengalaman kita dalam menjawab soal dan mengerti secara lebih spesifik tentang materi tertentu.

Sedangkan, mind mapping, lebih difungsikan untuk mengerti konsep keseluruhan, dari bagian bagian yang kecil dari sebuah materi. Praktisnya, sebagai awalan,kita lebih baik menggambarkan sebuah materi awal di pelajaran ini, dengan cara menuangkannya dalam bentuk mind mapping. Setelah kita mampu memetakan dengan jelas sebuah konsep dari materi tertentu, baru kemudian, hal hal yang perlu dipertajam, bisa di renotes kan. Dua hal ini, bagi pembelajar visual dan kinestetik, mampu memfasilitasi modalitas belajar mereka, sehingga akan lebih mampu diserap otak, informasi yang diberikan.

Cramming Again
Quote:Original

Posted By gepenk2010 waah gan ane mau tanya,misalnya ane udah belajar MTK ane kira udah bisa semua ngerjain soal2 latihan,eh pas hari H nya(ulangan)malah ga bisa ngerjain...itu kenapa ya gan?apa belajar ane kurang konsen? Thanks for asking gan.. Jadi informasi (baca rumus rumus, aksioma, persamaan, dll) akan diproses oleh otak kita, namun untuk sementara, informasi ini, hanya akan ditampung di memori jangka pendek (short term memory). Informasi tersebut, hanya akan di masukkan dalam memory jangka panjang, ketika, informasi tersebut memang sangat penting dan relevan, informasi tersebut sangat menarik dan bisa diterapkan oleh kita (mirip relevan, namun ini udah diaplikasikan) atau kalau ada proses pengulangan yang intensif. Ketika anda, merasa mampu mengerjakan di satu saat, kemudian lupa di saat yang lain, maka informasi tersebut ada kemungkinan hanya "mangkal" di short term memory tersebut, alias tidak masuk ke memory permanen. Penelitian terbaru menunjukkan, bahwa aktivitas setelah belajar, juga mempengaruhi penulisan informasi ke memory permanen. Mahasiswa yang setelah belajar kemudian tidur, memiliki memory yang jauh lebih baik dibanding dengan mahasiswa yang memilih menonton TV atau membaca koran dan buku.

Untuk mengatasinya, saya sarankan ada pengulangan yang dilakukan secara berkala. Prof Ernest Ebbinghaust, dalam sebuah literatur tahun 1937, menyatakan bahwa pengulangan sebaiknya dilakukan satu jam, satu hari, satu pekan, satu bulan, dan 6 bulan setelah informasi tersebut diterima. Ini akan menjadikan informasi tersebut, sepenuhnya milik memory permanen.

Brain Connection = Understanding


Quote:Original

Posted By Nndragzzz gan saya mau nanya dong . kyk pertanyaan di page one . gmn cara kita ningkatin daya ingat kita dan daya tangkap kita gan ?? jd biar sekali baca lgs DONG gt . saya kurang paham , di first page agan blg makanan itu mempengaruhi . jd makanan seperti apa yg sekiranya harus dimakan untuk membuat kita bisa seperti itu ?? tolong di jawab

gan .

Thanks for asking gan... Tingkat kepahaman (baca kemampuan mereview) sebuah informasi, terkait langsung dengan informasi yang telah ada sebelumnya di dalam otak kita. Sebagai gambaran, ketika pelajaran di kelas, akan mencapai bab tertentu, kita mendahului guru dengan mencari informasi, membaca bacaan dan literatur terkait dengan materi yang akan di bawakan. Maka ketika guru menjelaskan materi tersebut, sebuah proses kimiawi di neuron otak anda, terjadi. Informasi yang dibawakan guru tersebut, masuk ke dalam otak dalam bentuk denyutan denyutan listrik yang bergerak dalam sel neuron tertentu, dan informasi tersebut oleh otak akan diproses dalam bentuk membandingkan, mengaitkan, membedakan, membenarkan, membangun, dan saling menyambungkan dengan informasi yang telah ada sebelumnya. Nah, kaitan kaitan (baca koneksi) ini akan menjadi sebuah memori permanen (diingat selamanya) ketika kita rajin mengulang (retention), merelevankan, dan mempraktekannya dalam aktivitas harian kita. Fenomena langsung dong (baca mengerti) suatu hal dalam sekali baca, dijelaskan karena memang ada informasi sebelumnya telah masuk dan membuat koneksi dengan informasi baru tersebut, sehingga otak akan mampu membuat kesimpulan terkait dengan informasi baru tersebut.

Kalo kemudian sekali baca, tentang hal yang sangat baru, langsung dong atau mengerti, saya meragukan hal tersebut, bahkan bisa dipastikan tidak mungkin, seperti layaknya kita pertama kali corel, kemudian kita berpindah menggunakan photoshop (atau sebaliknya), tidak akan terlalu rumit, bahkan kemudian kita menggunakan program komputer lain yang lebih kompleks, karena kita punya acuan awal nya.

The brain foods


Quote:Original

Posted By Nndragzzz gan saya mau nanya dong . kyk pertanyaan di page one . gmn cara kita ningkatin daya ingat kita dan daya tangkap kita gan ?? jd biar sekali baca lgs DONG gt . saya kurang paham , di first page agan blg makanan itu mempengaruhi . jd makanan seperti apa yg sekiranya harus dimakan untuk membuat kita bisa seperti itu ?? tolong di jawab

gan . Thanks for asking gan... Makanan yang mampu mempengaruhi otak: (Urutan berdasar makanan yang paling mudah kita temui sehari hari) 1. Telur, mengandung protein kualitas tinggi, kalori, vitamin, mineral, choline (meningkatkan ukuran neuron otak, dan membuatnya mampu merespon lebih cepat sinyal yang dikirimkan dari neuron lain), dll 2. Bayam, memperlambat penuaan fungsi otak, melindungi otak dari stress oksidatif 3. Terong, mengandung nasunin, meningkatkan kualitas komunikasi neuron otak 4. Tomat, mengandung lycopene 5. Brocolli, sumber vitamin K 6. Yoghurt, mengandung tyrosene, yang memproduksi hormon dopamine, dan noradrenalin 7. Alpukat

8. Teh hijau 9. Berry berry-an (Strawberry, blueberry, kecuali blackberry..hehe) 10. Kacang kacangan, gandum, almonds, dll 11. Jambu monyet dan kacang mede 12. Jangan lupa, madu

Brain Cells: how brain communicate


Quote:Original

Posted By jeroanayam gan kalo makanan yg mempengaruhi spingomielin apaan? cz penting juga tuh buat meningkatkan daya ingat atau menyimpan Informasi2.
Quote:segala

sesuatu informasi yg kita peroleh harus melalui synaps, hal itulah yg membuat kita cepet ngerti atau tidak tergantung pada synaps nya, jd harus ada yg membantu informasi itu tuk melalui synaps yaitu salah satunya omega 3
Quote:madu

, kacang"an ama ikan lebih nge bantu mana untuk omega 3 nya gan ?

Thanks for asking... Sel otak terdiri dari neuron dan glial cells. Neuron merupakan struktur utama penyusun otak, sekaligus sebagai alat komunikasi dan transfer informasi dalam otak kita. Ia terbagi menjadi tiga bagian, yaitu dendrit (bagian yang melakukan proses penerimaan informasi), cell body, dan axon (bagian yang melakukan koneksi dengan neuron lain) Koneksi yang dimaksud disini bukan berarti masing masing axon meyambung, namun lebih mirip proses mengirim pesan, ke axon dari neuron lain. Proses mengirim pesan ini, digambarkan dalam bentuk, pesan ini "berenang" ke axon dari neuron lain, melalui sebuah ruang yang disebut "synapse". Nah, selama neuron ini melakukan koneksi dengan neuron lain, otak akan menambah atau menumbuhkan dendrit baru, dan memperkuat jalur synapse ini. Semakin sering kita mengulang informasi, atau semakin intens dan mendalami terhadap informasi tersebut, maka jalur synapse ini akan semakin kuat.

Proses nya mirip dengan proses membangun jembatan. Ketika dua pendaki ingin menyeberang di antara dua tebing tinggi, proses awalnya mungkin yang paling susah, pendaki hanya bisa bergantung pada beberapa utas tali, yang mereka pakai untuk menyeberang. Namun begitu mereka berhasil menyeberang, maka akan mudah bagi mereka dan rekan lain untuk membangun jalur menyeberang secara permanen dalam bentuk jembatan. Semua makanan yang disebutkan diatas, mengandung zat kimia dalam berbagai bentuk nya, yang menunjang pelepasan beberapa hormon tertentu, dan menghasilkan fungsi fungsi tertentu bagi otak. Omega tiga, sangat banyak ditemukan dalam ikan segar. Ini menjelaskan, bagaimana orang jepang, sangat menggemari ikan, karena mereka tahu, kandungan luar biasa di dalamnya.

Swiss knife techniques


Quote:Original

Posted By silentbreaker

thx for the answer dan index yang di page one jadi Re Notes itu hanya untuk bagian2, dan mindmap itu konsep keseluruhan?, Bisa kasih contoh gak gan?, saya msh kurang paham tentang re notes dan manakah yang lebih baik dipakai ?, re notes ato mind map?, ato re notes dan mindmap saling melengkapi? btw mind map ribet juga ya mindmap gak gan? Thanks for asking... Kalo cara yang saya praktekkan, sebagai berikut: 1. Untuk memahami secara keseluruhan peta konsepnya, saya akan membuat mind mapping. Pilih satu bab, dan buat mind map nya, semua konsep dan tata letaknya, kita tuangkan dalam mind map. , tapi nanti ane coba deh , ada alternatif lain selain

2. Saya baca dengan teknik "speed reading" untuk mengenali tinjauan umum, data penting, fakta penting, dan hal hal menarik lainnya. 3. Saya merangkum (re-notes) hal hal yang perlu pendalaman, dan yang perlu perhatian lebih lanjut, semacam definisi, rumus, persamaan, bagian bagian, dalam tab tertentu. 4. Saya mulai melakukan proses menghafal dan "memasukan" informasi dalam "pikiran" dan mulai melakukan proses tanya jawab internal, dan melakukan proses tersebut sesuai dengan modalitas belajar. 5. Saya mulai berlatih untuk menjawab soal, dan menuliskan jawabannya (re-notes juga), dan mengoreksinya sendiri, kemudian memperbaiki jawaban yang salah. Oia, gan, sample mind map nya uda ane update. Yang kemaren versi rumit, sekarang lebih simple. Cekidot. Kalo menurut ane sih, terserah kita mau bentuk apapun ya, mind map, selama kita nyaman mbuatnya dan ngliatnya. Selain mind map,ada juga idea mapping, tapi sama aja kok.

English learning strategy


Quote:

Originally Posted by adswadsw Gan,, kalo mau pelajarin buku2 yang pake bahasa inggris biar gampang gimana y?? Kalo ngartiin sih bukan masalah,, tapi buat paham ntuh sulit,,

Aplagi kalo tiba2 di tgh jalan ketemu kata2 asing,,

Thanks for asking gan, ... Untuk mempelajari buku buku dengan bahasa inggris, biasanya memang memerlukan penyesuaian. Karena sepintas, walaupun bahasa itu universal, namun ketika kita tidak mampu untuk mengambil kesimpulan, maka percuma saja. Jelas, kita perlukan strategi untuk lebih cepat dalam memahaminya, dan agar mampu merekonstruksi ide yang ada di dalam buku tersebut. Berikut tips tips nya: 1. Pahami betul konten dan tujuan penulis menulis buku, bisa anda lihat secara cepat di daftar isi, maksud dan tujuan dari tiap bab.

2. Liat secara sepintas, data data, berupa fakta, tabel, grafis, persentase, dll yang ada di dalam buku tersebut. Kalau perlu tulis secara manual dalam rangkuman anda, atau di dalam buku tersebut. 3. Mulai amati dan mulai ajukan pertanyaan pertanyaan yang anda buat sendiri untuk mengarahkan fokus kita terhadap permasalahan yang diangkat dan ditampilkan datanya. 4. Dari daftar pertanyaan tersebut, mulai mencari penjelasan dari buku tersebut, dan usahakanlah mengerti dan memahami secara cermat jawaban dari rekonstruksi pertanyaan yang anda lontarkan. Kalau perlu bahkan rangkum dan tuliskan kembali jawaban yang anda peroleh dari buku tersebut. 5. Sekira anda telah terjawab pertanyaannya, mulai lah membaca buku tersebut, dan rekonstruksi kembali pemikiran anda, dan yakinkanlah jawaban yang anda temukan tadi, perkuat dengan pendapat penulis yang anda temukan dalam buku tersebut. Tidak perlu baca kata perkata, karena pengalaman saya, biasanya penulis barat seringkali menggunakan kata kata "slang" yang bisa bermakna apapun, cukup tekankan pada hal hal penting. 6. Sediakan kamus untuk mencari secara cepat kata kata yang anda tidak mengeri, ketika bertemu, langsung cari artinya, atau tuliskan artinya dibawah kata asing tersebut. 7. Sebelum memulai apapun, yakinkanlah diri anda, bahwa anda mau dan mampu mengerti isi keseluruhan buku tersebut dalam rentang waktu tertentu (baca artikel tentang: against procrastination)

Singkong membuat cerdas?


Quote:Original

Posted By xjapanboy :

bantu nambahin, singkong jg membantu meningkatkan daya ingat lho! Thanks for sharing gan, ...

Umbi singkong merupakan sumber energi yang kaya karbohidrat namun sangat miskin protein. Ketika singkong digoreng dan dimakan, maka, lemak akan bertambah dalam kandungannya. Karbohidrat sendiri, merupakan tersangka utama, sebagai faktor pemicu hormon neurotransmitter serotonin, yang menyebabkan rasa nyaman dan mengantuk. Sehingga efeknya, kita tidak mampu terjaga secara optimal ketika mengerjakan ujian, ketika kita makan singkong sebelumnya. Ketika ditambah dengan lemak, maka proses penguraian lemak yang telah dimakan, akan mengurangi supply darah ke otak, yang akhirnya membuat otak kita tidak mampu bekerja secara optimal. Karena darah terkonsentrasi di perut untuk membantu proses pencernaan. Padahal, otak memerlukan oksigen yang dibawa darah, untuk melakukan aktivitasnya. So, we are what we eat,ok?

Strategi belajar untuk Olimpiade Matematika


Quote:Original

Posted By n4tsum3 bagaimana teknik belajar untuk olimpiade matematika????????? hehehe thanks for asking, gan... Untuk materi dan teknik belajar untuk olimpiade matematika, tentunya khusus, karena perbedaan titik tekan materi. Untuk strateginya, tidak ada strategi khusus, kecuali dengan menggunakan pengulangan. Karena sebenarnya, untuk pelajaran pelajaran yang bersifat logic matematis, yang diperlukan adalah pengulangan saja (selain pemahaman dan ketertarikan). Nah, karena anda sudah akan ikut olimpiade matematika, jelas tentang kepahaman dan ketertarikan pasti telah tereksekusi. Pengulangan yang saya maksud, terkait dengan rumus atau contoh soal dalam tiap bab nya. Jadi, untuk pengulangan ini tidak perlu mengulang satu rumus dengan angka yang berbeda, namun dalam satu sesi belajar, kerjakan beberapa satu atau dua rumus dalam bentuk kombinasi yang berbeda. Supaya cepat paham dalam penggunaannya, ulangi pengerjaan nya dalam rentang waktu sebagai berikut: 1. Satu jam setelah belajar 2. Satu hari setelah nya 3. 3 hari setelahnya 4. Satu pekan setelahnya 5. Dua pekan setelahnya 6. Satu bulan setelahnya 7. 6 bulan setelahnya Kemudian, rumus dan semua kombinasinya menjadi milik memori anda selamanya

Transfer ke memori jangka panjang (permanen)


Quote:

Originally Posted by libertycity nahh.. gimana cara transfer memori dari otak jangka pendek ke jangka lama?
Quote:

Originally Posted by libertycity nahh.. gimana cara transfer memori dari otak jangka pendek ke jangka lama?

Ada banyak teori yang menyatakan beberapa cara untuk menjadikan memory jangka pendek ini menjadi permanen, namun yang perlu diketahui bahwasanya, memory jenis ini (jangka pendek) hanya akan ditransfer ke dalam memori permanen, ketika terjadi proses REM (rapid eye movement), yang hanya berlangsung ketika anda tidur. Penelitian dalam majalah american mind, bahkanmenyebutkan dengan jelas, bahwa para mahasiswa yang melakukan aktivitas tidur, setelah belajar, secara signifikan memiliki ingatan yang lebih baik, dibandingkan dengan mahasiswa yang melakukan aktivitas lainnya, seperti menonton TV atau membaca majalah. Namun, jangan lupa bahwa proses yang utama untuk memindahkan memory jangka pendek ini selain REM, adalah proses sebagai berikut: 1. Pengulangan Pengulangan jelas merupakan syarat utama untuk memasukkan jenis memori dan informasi tertentu dalam otak. Bahkan bagi juara mengingat sedunia pun, dia perlu berlatih dan mengulang ulang informasi tentang "bagaimana cara mengingatnya". Dari penelitian dr. ernest ebbinghaust, memori tertentu akan menjadi milik kita selamanya, ketika kita mengulangi informasi tertentu tersebut dalam selang waktu satu jam, satu hari, satu pekan, 2 pekan, satu bulan, dan 6 bulan setelah mendapatkan informasi tersebut. 2. Penerapan Penerapan disini, bermaksud, anda menerapkannya dalam hal hal tertentu. Seperti misalnya anda mendapatkan materi tentang sesuatu hal, kemudian anda menerapkannya dalam bentuk mengajarkannya pada rekan yang lain, maka anda akan lebih mudah mengingat dan memahami hal tersebut. Penerapan juga berarti anda melakukannya (praktek), sehingga informasi yang baru anda dapat langsung menjadi relevan dengan apa yang terjadi, akibatnya anda akan lebih mudah mengingat.

Untuk teknik mengingat dengan lebih baik, banyak sekali ya, semacam mindmap, renotes, konser aktif, konser pasif, sleep learning, dll

Breaking the habit


Quote:Original

Posted By redchampion27 gan ts ane paling susah ngapal,mau mulai blajar naudzubillah maleees bener yak niat sih ada tapi selalu aja ada rintangan(ngaskuslah,main game lah,nonton lah gmana caranya supaya kbiasaan ini hilang trimakasih Thanks for asking gan... )

Bisa ngliat artikel di bawah ini gan, lalu kita diskus aja 1. Self motivation (Page 4) 2. Self affirmatiion (Page 5) 3. Change your self (Page 6) 4. Avoiding procrastination (Page 8) 5. Against postpone ii (Page 9)

Strategi Belajar Akuntansi (CMIIW)


Quote:Original

Posted By ntenzz ane dah nerapin gan metode belajarnya. selama ini sih enjoy2 aja, mungkin karna materinya juga pas lgi gampang kali ya. berhubung ane kan mahasiswa Akuntansi, nah klo belajar tentang penghitungan2 kaya keuangan, biaya gitu2 siasat belajar efektifnya gmn ya klo otodidak? walaupun trmasuk matematika, tapi kan ini pengerjaannya ga pake rumus2 gitu, dan tiap contoh soal beda yang diketahui, beda ngerjainnya juga. mungkin itu dulu nanyanya

Thank you for asking gan... Jawaban di bawah ini mungkin masih belum sempurna, CMIIW yah Buat saya, akuntansi memiliki kesamaan dengan materi materi semacam fisika, matematika, kimia, terutama dalam masalah perhitungan dan penerapan rumus. Strategi yang bisa dipakai sebagai berikut: 1. Buat sendiri daftar case study atau bank soal anda, kelompokkan berdasar tipe variabel yang dicari atau berdasar penerapan rumus, pastikan semua terakomodir dan terpisah (berdasar kan kategori yang anda sepakati) 2. Cara terbaik belajar akuntansi, adalah penerapannya, artinya anda memang harus secara manual mengerjakan soal dan case study nya, dan kemudian "berpura pura" menjelaskan nya, seperti ketika anda sedang menjadi dosen, kenapa ini begini, kenapa ini begitu, dst. Dalam beberapa penelitian terbaru menyatakan, bahwa ketika anda mengerjakan, dan kemudian menjelaskan kepada rekan kerja atau berdiri di kaca, maka otak akan mempertajam dan merebuild jalur koneksi di dalam neuron anda, sehingga anda akan mudah mengingat nya. 3. Perbanyak kombinasi pengerjaan soal, bukan perubahan angka dan jumlah saja, dokumentasikan dengan baik, (dalam bentuk bank soal tadi), tetapkan target anda menguasai bab tertentu beserta semua kombinasinya 4. Buatlah tabel besar dengan dua kolom, dengan kolom pertama berisi materi dan rumus yang telah anda kuasai, serta kolom kedua, berisi materi yang anda belum ketahui, begitu ada progress (materi yang anda kuasai bertambah), update tabel tersebut. Ini akan memudahkan anda membangun konsep diri

The alpha waves ii


Quote:Original

Posted By blank_alpha

Mau nanya nih gan 1. Membawa kondisi otak rilek dan posisi alfa itu maksudnya apa dan bagaimana? thanks gan, jangan lupa di jawab yah Otak memiliki beberapa jenis gelombang, yang masing masing menandakan aktivitas aktivitas yang dilakukan otak. Ada gelombang beta, yang merupakan penanda bahwa kita sedang melakukan aktivitas bekerja, sibuk, atau berpikir keras. Ada gelombang theta dan delta, yang menandakan kita sedang terlelap dan tertidur. Nah, belajar yang efektif akan mampu optimal ketika kondisi otak dalam situasi fase gelombang alpha, karena dalam kondisi fase gelombang alpha tersebut, maka otak akan mampu menerima informasi dan sugesti dalam bentuk apapun. Sehingga dalam kondisi ini, sebenarnya informasi apapun akan mudah sekali untuk di "acquire" otak kita. Namun permasalahannya ciri ciri ketika kita sedang mengalami fase gelombang alpha dalam otak kita adalah "rasa rada kantuk" dan "setengah tidak sadar", sehingga kita seringkali lepas langsung ke fase gelombang teta (tidur). Sebenarnya kita mengalami banyak fase gelombang alpha dalam satu hari, diantaranya bisa kita ciptakan sendiri, sebagai berikut: 1. Ketika menjelang tidur 2. Ketika bangun tidur 3. Ketika sedang fokus 4. Setelah shalat khusyu' (for moslem) 5. dll Ternyata fase gelombang alpa ini, bisa kita ciptakan sendiri, dengan cara rileksasi dan kontemplasi. Bagi anda yang memiliki CD audio alphawaves juga bisa dipakai, bahkan musik musik tertentu, mampu membawa kita ke gelombang alpha. Ketika anda punya kaset gelombang alpha, gunakan untuk mengiringi selagi belajar,

kalau anda belum terbiasa, dengarkan kasetnya dengan headset, dan rileks kan tubuh anda, setelah selesai mendengarkan, baru mulai belajar, dan inget, bagi termin belajar anda menjadi termin singkat singkat (maks 15 menit), dan siapkan jeda diantaranya.

Strategi Belajar Bahasa


Quote:Original

Posted By lastazi misi gan mau nanya kebetulan kan ane sama beberapa temen ane ada rencana mau lanjutin studi ke jerman(S1) tapi ambil yang winter season (bulan september awal). Nah problem ane sekarang yaitu : belum bisa bahasa jerman(gak ambil pelajaran bahasa jerman

kemaren) sedangkan agustus akhir harus udah jago nah pertanyaan ane simpel gan ,gimana caranya biar bisa cepat dan lancar menguasai tuh bahasa ??? makasih sebelumnya... Thanks for asking gan... Belajar sebenarnya (dalam bahasa mudah) adalah proses memasukkan informasi ke dalam otak secara simultan, dan berusaha untuk mematrinya ke dalam memori kita, sehingga ketika kita memerlukan informasi tersebut, kita dengan mudah me-retrieve atau me-recall informasi tersebut. Nah, dalam belajar bahasa, ada yang memang berproses hanya memasukkan perbendaharaan kata (vocab) untuk menguasai lebih cepat. Jadi penggunaannya (grammar) dikesampingkan. Dr. Georgi Lozanov, peneliti, mempraktikkan cara cara yang tertuang dalam bentuk quantum learning (proses pembelajaran yang dipercepat) dalam pembelajaran bahasa. Hasilnya? gila gilaan, para subyek pembelajar, mampu memangkas waktu belajarnya sampai dengan 30 persen, dan hasil nya (penilaian) mampu meningkat sampai 6 kali lipat. Cara cara yang dipakai George Lozanov dalam Sugestopedy nya, adalah dengan memasukkan informasi berupa kata kata dalam bahasa asing, dikombinasikan dengan musik yang mengajak subyek menuju ke gelombang alpha otak. Dalam hal ini, Lozanov menggunakan musik klasik dengan dentuman beat 55 - 70 beat

permenit. Musik klasik ini kemudian diputar dan seluruh subyek pembelajaran bahasa asing tersebut diminta berkonsentrasi pada alunan musik dan kata kata yang dibacakan Lozanov. Lozanov membacakan secara dramatis, mengikuti tiap alunan musik, tinggi rendah, naik turun, sehingga sangat menarik dan mencolok (metode ini bernama Active concert) Pada sesi selanjutnya, Lozanov, kembali menggunakan musik klasik, bedanya, para subyek pembelajar sudah terkondisikan kondisinya dalam keadaan rileks dan konsentrasi, musik diputar, dan Lozanov kembali membacakan kata katanya, namun dengan suara yang lebih rendah, karena yang penting ada musiknya, subyek diminta berkonsentrasi ke musiknya. Dengan pengulangan dan beberapa variasi teknik, kecepatan subyek dalam menyerap bahasa asing tadi meningkat 10 kali lipat, dan bahkan mencapai 661 persen (dilihat dari jam penyelenggaraan pembelajaran) Nah, anda mampu mencoba semacam itu, dengan bantuan beberapa teman terutama.

Efektivitas belajar sambil menonton televisi


Quote:Original

Posted By themeds

mksh bgt . ngg ebookx aja . eh gan mau tny . apakah efektif jika belajar smbl dengerin music ato nonton tv? Thanks for asking gan... Secara singkat, kalau anda merupakan tipe pembelajar dengan auditori atau lebih ke memasukkan informasi dari indera pendengaran, maka saya sarankan anda tidak belajar sambil mendengarkan radio atau CD. Ini akan menyebabkan anda mengalami interferensi, otak memproses jutaan informasi tiap detik, ketika indera pendengaran anda dirangsang dengan 2 rangsangan kuat, maka otak akan memilih lebih menarik, yaitu syair lagu atau irama, atau bunyi alat musik ketimbang informasi belajar yang anda masukkan. Apalagi ditambah sambil menonton televisi, maka akan lebih parah lagi, otak akan secara otomatis akan memproses informasi secara audio visual, karena rangsang ini akan lebih menarik.

Bahkan lebih lanjut, penelitian menunjukkan bahwa aktivitas yang cenderung untuk memasukkan informasi sampah (junk information) semacam iklan di televisi, film film tidak berguna, dll setelah melakukan proses belaar, justru akan membuat informasi awal di depannya (materi belajar) menjadi rentan "dihapus" otak. Paling efektif, setelah belajar, anda tidur, karena dalam fase ini, otak akan menulis memori jangka pendek ke permanen, sehingga lebih mudah untuk mengingat nya.

Gelombang Alpha dan Sampelnya


Quote:Original

Posted By dhadhidhum gan, kan agan udah pernah tuh ngebahas soal musik alphawaves, nah contohnya kaya gimana gan? soalnya ane nyari juga masih rada bingung. ato agan mau share file-nya disini juga boleh gan biar ga susah nyari dan ga ngeluarin biaya lagi :maho Thanks for asking gan.. Sebenarnya prinsip utama dari musik yang dipake untuk menurunkan gelombang otak dari beta ke alpha (baca rileks) adalah musik yang mampu membuat kita rileks. Musik jaman baroque (Mozart, vivaldi, beethoven, dll) sebagian besar memiliki beat rendah sampai dengan 55 -70 beat, sehingga memang bisa dipakai untuk menurunkan tempo gelombang otak. Musik jaman sekarang banyak yang mampu dipakai untuk menurunkan gelombang otak ke fase alpha, terutama yang musik musik semacam "nature sound", isinya isntrumen musik, kombinasi dengan suara gemercik air, dan kicau burung, dengan tempo yang bisa membuat kita mengantuk, itu musik yang cocok untuk dipakai menurunkan tempo ke fase alpha. Tapi ada juga buku buku yang berbonus CD gelombang alpha, semacam Adi W Gunawan atau Erbe Sentanu, itu juga bisa dipakai, walaupun pada awalnya mungkin anda merasa aneh.

Fungsi menurunkan gelombang otak


Quote:Original

Posted By Rising Phoenix :

kalo menurunkan gelombang otak fungsinya buat apa gan Thanks for asking gan,,,

Otak, sebagaimana yang telah dijelaskan, memiliki jenis gelombang yang berbeda (gampangnya, baca gelombang sebagai denyut, walau beda-untuk memudahkan). Ketika kita sibuk berdiskusi dan melakukan aktivitas berpikir keras, maka otak akan bekerja di fase gelombang beta yaitu antara 12-25 hz. Nah, aktivitas menurunkan gelombang otak ini, berfungsi untuk mencapai fase gelombang otak yang diinginkan, dalam artian, fase gelombang otak yang efektif dan efisien untuk pembelajaran. Fase yang dimaksud adalah fase gelombang alpha, dimana otak bekerja dalam kisaran frekuensi 8-12 hz, dengan kondisi optimal 10,5 hz. Dalam fase ini anda akan merasa rileks namun waspada. Kebanyakan ahli menyatakan bahwa dalam fase ini, otak akan mampu bekerja secara sangat optimal, dimana ide ide kreatif akan muncul disini, solusi solusi, a-ha moment, dan tentunya informasi jauh lebih mudah untuk di proses disini. Selewat gelombang alpha, ada juga fase gelombang otak theta dan delta, dimana kondisi kita disini sangat rileks (rileks dalam) dan tertidur (delta). Menurunkan gelombang otak adalah menuju fase pembelajaran yang optimal, dimana disarankan kita melakukan aktivitas berpikir secara optimal di fase alpha. Cara yang paling populer adalah dengan relaksasi, atau mendengarkan CD gelombang alpha atau musik rilaksasi. Kalo anda seorang muslim, maka anda akan terbiasa dikondisikan dalam fase gelombang alpha, ketika anda diwajibkan untuk melakukan shalat, terutama dalam shalat khusyu. Hakekatnya adalah anda melakukan terapi bagi diri dan otak anda. Sehingga sebenarnya, bagi seorang muslim, shalat ini adalah mendidik bagi kita untuk optimal senantiasa dalam melakukan aktivitas sehari hari (profesional).

Teknik mengerjakan soal ujian i


Quote:Original

Posted By neo anderson

TS yang terhormat, mau tanya nih kalau kita belajar, kita musti dalam kondisi alpha dan bersesi (@10-15menit). lalu bagaimana bila kita sedang mengerjakan soal atau ujian?

terima kasih sebelumnya Thanks for asking gan .... Saya memang menyarankan ketika kita belajar, kita melakukan dalam kondisi alpha (rileks) dan bersesi (sesuai recency and primacy theory), dan hal ini memang sesuai dengan rekomendasi pakar otak dan learning technology. Kondisi ketika sedang mengerjakan ujian atau soal memang sedikit berbeda. Ada beberapa hal yang memang harus "sangat" diperhatikan ketika kita mengerjakan soal, diantaranya sebagai berikut: 1. Pastikan anda tidur cukup, selama anda tidur pada malam sebelum ujian, otak akan menuliskan informasi yang anda butuhkan. Kurang tidur atau belajar sistem SKS justru akan memecah konsentrasi anda, pastikan anda cukup segar dan rileks ketika menjelang ujian. 2. Konsumsi makanan dengan protein di dalamnya, sarapan dengan protein akan memudahkan otak meluncurkan beberapa macam hormon yang dibutuhkan otak untuk mengeluarkan informasi via neuron neuronnya. Bahkan anda bisa berpuasa, dengan syarat anda sahur (makan) dengan cukup bahan gizinya. 3. Pastikan anda tidak membaca baca lagi perihal materi yang akan ditestkan, kecuali dalam bentuk ringkasan atau kumpulan rumus atau apapun yang merupakan "buatan anda sendiri". Jangan sekali kali baca materi dari buku atau materi mentah. Pastikan anda rileks ketika mengerjakan ujian.

4. Ketika menghadapi soal, langsung search dan kerjakan soal yang mudah. Ingat ini penting dan sangat bernilai, bahkan dalam beberapa kasus, mengerjakan esai yang mudah (bisa dengan mudah kita jawab) akan memudahkan kita mengerjakan soal soal lainnya. 5. Ketika mengerjakan soal jawaban berganda, pastikan anda mengerjakannya secepat dan seefektif mungkin, begitu anda tidak bisa, langsung beralih ke soal lain. Jangan terlalu lama "stay" pada satu soal. 6. Begitu anda merasa "pusing" atau "sakit kepala" tanda nya anda perlu rehat sejenak, rileksasi diperlukan, bahkan ketika mendapat ijin, anda boleh minum, dan menarik nafas dalam, ini mensuplai oksigen ke otak untuk pembakarannya. 7. Tidak perlu mengerjakan semua soal, pastikan anda mampu menjawab dengan pasti (tingkat keyakinan tinggi) pada titik dimana nilai anda aman. Ketika anda merasa sudah aman, baru usahakan memenuhi semua kuota soal yang ada.
Spoiler for extra tips:

ada sebuah teknik yang memungkinkan anda me-recall sebuah informasi yang mungkin ketika anda mengerjakan ujian, anda terlupa, padahal merasa tahu jawabannya, silahkan ditanyakan kembali gan (needs feedback, lol

Magic tips for recall missing information


Quote:ada

sebuah teknik yang memungkinkan anda me-recall sebuah informasi yang mungkin ketika anda mengerjakan ujian, anda terlupa, padahal merasa tahu jawabannya, silahkan ditanyakan kembali gan (needs feedback, lol Thanks for asking .... Untuk mengerti tips ini, harus saya tekankan bahwa semua yang telah dipelajari atau dibaca otak, akan disimpan ke memori jangka pendek, yang kemudian ketika informasi tersebut "dirasa" oleh otak penting, atau dilakukan pengulangan informasi tersebut, maka informasi tersebut akan ditransfer ke dalam memori permanen. Yang artinya bahwa informasi tersebut, ada di dalam otak anda selamanya. Namun, terkadang informasi ini, karena ada proses interference, dll, maka bisa susah untuk di recall (bahasa kita, lupa). Nah ada dalam situasi ujian dimana tingkat stress naik, maka biasanya informasi penting semacam ini, seringkali luput atau terlupa. Cara memunculkan informasi tersebut adalah sebagai berikut: 1. Ketika anda menemui soal yang anda merasa tahu jawabannya, namun anda tidak menemukan jawaban tersebut muncul dalam otak, anda harus rileks. 2. Selagi merilekskan diri, perintahkan pada otak untuk mencari jawaban tersebut, cukup katakan "saya tahu jawaban soal ini, dan saya perintahkan otak untuk mencari jawabannya" pada diri anda 3. Lupakan soal tersebut, dan langsung beralih ke soal lain. 4. Lanjutkan terus mengerjakan soal, sampai kemudian otak anda "secara tiba tiba' memberi tahu "hasil searching data base" nya. 5. Tidak perlu mengulang ulang perintah pada otak untuk mencari jawaban tersebut, cukup sekali saja di awal. 6. Ketika anda tidak menemukannya, maka ada beberapa kemungkinan, yaitu, pertama, anda tidak pernah mempelajari hal tersebut, yang kedua anda hanya membaca sekilas dan materi tersebut memang "tidak anda perhatikan sama sekali" sehingga otak tidak

bisa me-recallnya

Ciri otak dalam kondisi alpha


Quote:Original

Posted By neo anderson

gan, nanya lagi yah tanda tanda kalau otak kita telah menjadi alpha itu kaya apa? Thanks for asking gan .... Ciri ciri utama otak dalam kondisi alpha adalah sebagai berikut: 1. Anda dalam kondisi rileks (tanpa stress), semua anggota tubuh anda, merasa fit dan enak atau nyaman 2. Anda waspada, artinya selain rileks, namun anda tidak mengantuk sepenuhnya Sedangkan efeknya adalah sebagai berikut: 1. Mudah berkonsentrasi pada satu hal tertentu 2. Menemukan solusi atau sudut pandang lain dalam melihat suatu masalah (kreatif) 3. Mudah berpikir (memainkan pikiran / deduktif) 4. dll Mudahnya anda dalam kondisi alpha adalah dalam situasi waktu tertentu, yang saya alami adalah ketika anda bangun pagi hari sebelum subuh, ketika itu biasanya dipakai oleh anak anak untuk belajar dan memang efeknya beberapa informasi mudah diingat. Sebenarnya mudah saja, waktu anda bangun tidur, adalah otak dalam kondisi sepenuhnya alpha (dengan syarat cukup tidur nya). Atau ketika anda melakukan rileksasi yang optimal. Dalam yoga, sebenarnya ada metode meditasi yang memang dipakai untuk mengkondisikan otak menuju alpha. Berhubung saya muslim, maka mudahnya, ketika anda shalat khusyu, maka otak pun terjun bebas menuju gelombang alpha. Makanya, shalat malam, sangat direkomendasikan untuk menunjang pengkondisian otak kita. Bahkan tiap hari kita

mengkondisikan diri dalam gelombang alpha dalam bentuk shalat lima waktu, tentunya bersyarat shalat khusyu'.

Tips cepet menghafal kalimat baku & bikin bingung (Tips Mahal)
Quote:Original

Posted By kaskus2807 gan, dkit lg ane kan mau semesteran nih,, ane minta bbrapa tips nih buat masalah ane : 1. Tips cepet menghafal kalimat2 yg baku n bkin bingung. 2. Tips cepet menghafal pernyataan yg banyak bangeet. 3. Tips biar ane gak males blajar pas malemnya T_T makasih sebelumnya ya ^_^ Thanks for asking gan... (sorry lama reply nya, karena tips ini rencana mau saya optimalkan di buku, jadi harus dipilah dan pilih biar nanti semua pihak puas ) Saya langsung case studi saja ya, ambil contoh anda pelajari pengertian ekosistem berikut (dari wikipedia)
Spoiler for pengertian ekosistem:

Ekosistem adalah suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik tak terpisahkan antara makhluk hidup dengan lingkungannya

Cara paling praktis untuk menghafalkannya step by step adalah sebagai berikut (walaupun pengertian ekosistem ini pendek dan mudah dihafal, namun ini hanya sebagai case study saja, artinya, untuk pengertian yang lebih panjang dan rumit, sama saja tekniknya, CMIIW): Dalam tiap pengertian ada beberapa kata kunci, catat kata kunci tersebut atau bisa menggunakan teknik highlite atau menggaris bawah.

Sebagai contoh, kata kunci dalam pengertian ekosistem di atas adalah sebagai berikut:
Spoiler for kata kunci:

sistem ekologi timbal balik terpisahkan makhluk hidup lingkungannya

Kata kunci disini bisa berubah ubah jumlah dan kata katanya, di atas mungkin disebutkan ada 5 kata kunci, namun bagi saya, saya bisa dengan mudah menghafal nya dengan hanya 3 kata kunci, jadi tergantung kita sendiri, mau mudah atau mau sedikit keras dalam mengingat. Begitu anda, dapat kata kuncinya, anda bisa menghafalkannya. Dalam kasus ini, 5 kata mudah anda hafalkan, namun bagaimana jika ada lebih dari 10 atau 15 kata kunci? Anda bisa membentuk akronim untuk memudahkan anda menghafalkannya. Sebagai contoh, 5 kata kunci di atas akan diubah menjadi akronim sebagai berikut (versi sayaversi anda bisa lain):
Spoiler for akronim:

SIstem ekologi TImbal balik TERpisahkan MAkhluk hidup LINGkungannya

jadi anda hanya perlu menghafalkan:


Spoiler for akronim ii:

siti termaling

Just it! Kalau anda bertanya, kenapa akronimnya tidak bermakna, terutama kata "termaling", justru hal ini akan sesuai dengan cara kerja otak, yang lebih mampu mengingat dan memberik perhatian kepada hal yang unik, aneh dan nyeleneh. Saya yakin, kini dengan mudah anda bahkan bisa mengingat pengertian lengkap dari ekosistem dengan mudah dan mengasyikkan. Cara kerja dari sistem mengingat ini sama persis untuk banyak kasus, sekaligus menjawab pertanyaan anda pada nomer berikutnya.

Quote:

Original Posted By estikajati

cara belajar mungkin hanya 20 persen menentukan keberhasilan . yang lebih utama adalah kesegaran mental dari pembelajar . menyegarkan mental dapat dilakukan dengan makanan, olah raga dan istirahat . selamat mencoba Ada bukti ilmiah? ada yang bisa anda share disini? saya sangat tidak sepakat ketika anda menyatakan bukti tersebut. Ratusan metode belajar terbaru dan paling mutakhir diciptakan dan mampu mempercepat daya serap pembelajar sampai dengan 600 %, dan anda bilang hanya 20 persen menentukan keberhasilan? Ada yang anda ketahui dengan "sleep learning" ? cara belajar sambil tidur, yang bahkan anda tidak perlu bersusah susah untuk menghafal materi? Apa yang anda ketahui tentang acronimous system? rhymeous system? loci page system? roman system? yang akan membuat anda menghafal ratusan kata dalam waktu 1 menit? Makanan, apa yang anda ketahui tentang makanan? apa anda tahu pengaruh kurangnya cairan terhadap daya ingat? pengaruh makan daging, tepat sebelum ujian, menimbulkan efek slowly neuron? Olahraga, apa yang anda ketahui tentang olahraga? apa pengaruhnya terhadap daya pikir dan kemampuan mengingat? apa anda tahu pengaruh gerak badan sebelah kanan terhadap daya pikir? Istirahat? apa yang anda ketahui tentang istirahat? apa anda tahu bahwa istirahat pada masa tertentu dalam jam jam aktif justru membunuh neuron otak, yang menyebabkan anda mudah

lepas konsentrasi? Saya yakin anda, dan produk jualan anda (numpang iklan di thread ini) tidak akan mampu menjawab pertanyaan pertanyaan tersebut. Saya tidak melarang anda berpendapat, namun anda sangat arogan mengatakan "Cara belajar mungkin hanya 20 persen menentukan keberhasilan", dan itu menunjukkan bahwa anda ternyata tidak mengerti apapun tentang learning technology, yang sekarang berkembang sangat pesat.

Main game, memudahkan kita belajar?


Quote:Original

Posted By killiac pernah ada yg bilang main game sebelum belajar (tapi gamenya yg simple simple aja) bisa ngebantu kita memahami apa yg kita pelajari. itu bener apa engga gan ? atau cuma buat bikin rileks aja maksudnya ya ? oh kondisi alpha itu seperti apa ? Thanks for asking gan .... Pada anak anak usia golden age, 0-8 tahun, permainan macam game menggunakan remote / joystick memang bermanfaat, namun kemanfaatannya hanya terbatas di area meningkatkan kordinasi antara otak dan tangan. Penelitian yang menyebutkan maen game meningkatkan kreativitas, perlu dibuktikan lebih lanjut lagi, sampai didapat hasil optimal. Untuk pernyataan game dapat membantu kita memahami apa yang dipepajari, saya sendiri belum pernah membaca atau mendengar pernyataan tersebut. Satu satunya penelitian yang jelas dan terakses, adalah bahwa mendengarkan musik klasik selama beberapa menit sebelum belajar atau mengerjakan soal, memang meningkatkan IQ kita, khususnya di area spasial yang mengenali bentuk dan rotasi benda, namun itupun hanya berkisar antara beberapa menit saja. Jadi tidak ada yang mampu membuktikan sampai sekarang, kalau main game simple atau apapun, dapat membantu kita dalam belajar.

Belajar sedikit tapi efektif


Quote:Original

Posted By xjapanboy langsung aja : Apa bener gan belajar dikit2 tapi intensif lebih bagus daripada Belajar 1 minggu (bahkan 1 malam) sebelum ujian?? ane gak pernah belajar nih, hehehe Thanks for asking gan .... Yap benar sekali pernyataan anda. Belajar dalam waktu semalam saja, hanya proses cramming yang terjadi atau proses memasukkan (baca memaksakan) informasi ke dalam otak kita. Biasanya, informasi jenis ini hanya akan bertahan selama beberapa jam saja. Ketika lain waktu kita dihadapkan dalam situasi atau test yang sama, kita sama sekali lupa, karena informasi cramming ini tidak ditransfer otak ke dalam memori permanen. Aturan universal untuk menempelkan informasi secara permanen dalam otak kita adalah melakukan pengulangan secara rutin dan teratur, yaitu pengulangan setelah satu jam, satu hari, satu pekan, satu bulan, dan enam bulan. Maka otomatis, otak kita akan "memenjarakan" informasi tersebut secara permanen dalam otak kita. Pelajar, seringkali melakukan cramming / belajar dalam waktu satu malam saja, akibatnya, ketika dihadapkan ke ujian nasional akhir, ia merasa sama sekali belum siap, padahal kalo tahu kunci ini, maka ia akan sangat santai dalam menghadapinya.

Sebelum belajar, ngapain dulu?


Quote:

Originally Posted by treble09 om TS numpang tanya lagi dong kan gini sabtu minggu ane libur terus biasanya privat jam 11 gitu,ane bangun jam 9 ,bagusnya sebelom les ngapain dulu? terus setelah les istirahat brp lama buat belajar lagi ?

Thanks for asking gan .... Tidak ada ketentuan khusus buat anda ketika menetapkan waktu belajar. Kalau memang anda les pada jam tersebut, sebelumnya boleh dimanfaatkan untuk kegiatan apapun. Memang lebih baik jika anda membaca baca hal hal yang terkait dengan materi (yang akan dipelajari), sehingga ketika les, otak anda akan lebih

mudah menerima dan mengaitkan dengan informasi sebelumnya. Bangun lebih pagi, akan lebih baik bagi otak kita. Terlebih kalau anda seorang muslim, dan melaksanakan sholat shubuh, maka otak anda akan lebih terkondisi ke alpha. Bahkan ketika anda mau melaksanakan shalat shubuh tersebut di masjid, maka anda beruntung mendapatkan udara shubuh murni, yang mengandung kadar oksigen terbaik, sehingga akan lebih menyegarkan otak. Nah, ketika anda selesai les, maka diharapkan tidak melakukan aktivitas "mengotori pikiran" anda dengan informasi tidak penting, langsung istirahat saja, dan dalam rentang waktu satu jam, anda bisa mengulang materi yang tadi anda pelajari. Lalu ulangi satu hari, tiga hari, satu pekan, satu bulan setelahnya, dijamin daya ingat anda tentang materi tersebut bertambah ok.

Otak dan tekanan psikologis


Quote:Original

Posted By hackerpockemon gi mana mengatasi masalah dalam tekanan.? gw haruz bisa paling pinter d kelaz. d rumah di surh belajar mati2an untuk bsa menjadi yg terbaik. padahal gw jg btuh yg namanya kebebasan.. Thanks for asking .... Otak tidak akan pernah mampu bekerja di bawah kondisi tekanan, karena yang terjadi, ketika kita masuk dalam zona di luar kontrol kita, yang terjadi adalah mekanisme fight or flight, yaitu mekanisme melawan atau melarikan diri. Ini semua dipengaruhi oleh hormon kortisol, yang menyebabkan naiknya tingkat stress dalam diri kita. Belajar optimal hanya mampu dilakukan ketika anda dalam kondisi rileks dan santai. Otak seperti parasut, hanya akan mampu bekerja ketika terbuka. Target target yang anda miliki, kalau bukan dari diri anda sendiri, hanya akan menjadi beban. Dorongan untuk menjadi yang terbaik, ketika memang bukan keinginan kita, atau bukan muncul dari diri kita sendiri, hanya akan membuat otak kita terkondisikan "jenuh", karena mengejar apa apa yang bukan kita inginkan. Rekomendasi saya, share dengan orang tua, tentang target target belajar, yang sama sama membuat anda dan orang tua puas, tetapkan pula standar minimal anda, bukan standar maksimal yang harus diraih setinggi tinggi nya. Paparkan bahwa tekanan dan stress hanya akan berdampak buruk dan menyebabkan kita kehilangan semangat,

karena pembiasaan kejar target menyadari kemampuan kita. Selipkan juga, bahwa tiap prestasi yang kita raih, layaknya mendapat penghargaan sekecil apapun, mungkin dapat berupa free times, atau just gift atau yang lain, namun hal ini untuk memicu semangat kita dan membangun citra diri positif atas apa yang telah kita raih.

Emotionally 1/4 notes technique


Quote:Original

Posted By batikluardalem gan mau tanya. ane kalo belajar, entah itu sendiri (walopun jarang) ato di LBB itu paham gan. tapi pas besoknya atau beberapa jam kemudian ane ngulang selalu lupa gan. kalopun inget itu pun sedikit banget memori yg bisa di gunakan. gimana ya gan caranya biar ingatan kita tahan lama? thx gan Thanks for asking gan .... Kalau anda melakukan belajar sistem kebut semalam, anda melakukan cramming, memasukkan informasi secara acak dan mendadak ke dalam otak anda dan tidak membiarkan otak anda "menuliskan" ke dalam memori jangka panjang, akibatnya anda tidak akan mudah ingat apa yang anda pelajari. Nah, ketika dalam situasi kelas (belajar dikelas), anda tidak boleh hanya memahami konsep yang anda pelajari hanya dengan mendengar. Karena selain tingkat fokus manusia ekual dengan umur manusia (dinyatakan dalam menit), otak juga hanya memproses informasi tersebut di memori jangka pendek saja. Untuk mentransfer ke memori jangka panjang, banyak cara yang bisa dilakukan. Diantaranya, adalah melakukan apa yang saya sebut sebagai re-notes (teknik re notes atau mencatat ulang, ada ratusan, namun saya ulas sebagian kecil saja). Salah satu teknik re notes yang mudah adalah dengan membagi dua lembar buku yang anda miliki, dalam ukuran 3/4 dan 1/4. Lembar 3/4 nya untuk mencatat hal penting yang anda dengarkan. 3/4 halaman ini juga bisa di pakai untuk menggambar mindmap, atau peta konsep atau hanya menulis istilah penting saja.

1/4 halaman sisany, dapat anda pakai untuk menuliskan emosi atau imajinasi anda tentang apa yang anda tulis di sisi 3/4 nya. Penggunaan emosi dan imajinasi di sisi 1/4 nya terpakai untuk mengoptimalkan otak kanan anda, sehingga anda lebih powerfull dalam belajar. Selain itu, dengan melakukan re notes dengan teknik ini, akan mengaktifkan jalur memori emosi, yang merupakan memori dengan kekuatan recall paling kuat diantara memori lain. Terdapat pula beberapa teknik lain yang bisa anda praktekkan, intinya anda hanya perlu memfasilitasi atau menuangkan apa yang anda "pahami" dalam bentuk lain. Selain itu, penelitian dari scientific american menyebutkan, bahwa pelajar dengan aktivitas beragam (nonton TV, maen game, membaca majalah, dan aktivitas yang bersifat informatif destruktif) secara kontras, menurunkan daya ingat terhadap materi yang dipelajari, dibandingkan dengan pelajar yang melakukan aktivitas rileks seperti tidur, berjalan jalan, atau yang bersifat semacamnya.

Memotivasi mentee
Quote:Original

Posted By neo anderson gan, mau nanya nih... saya punya sepupu. bisa dibilang sepupu yang satu ini emang deket banget sama saya. dia cowo. kita punya hobi sama dan ... ya pokoknya banyak kesamaan lah. dia masih kelas 1 SMP sedangkan saya sudah mau kuliah. nah, orang tuanya sepupu saya selalu menyuruh saya untuk mengajak dia belajar. saya udah ajak dia belajar. di depan saya dia bilang iya, tapi dibelakang malah engga. saya gak cuman ngajak, tapi bener bener buktiin ke dia kalau belajar itu lebih penting daripada main. caranya dengan rela gak main kerumah dia dengan alasan pengen belajar. pas dia dateng ke rumah, saya memang kebetulan lagi belajar. jadi dia bisa bener bener tau kalau belajar itu penting. tapi.... tetep aja dia malah main melulu. ya gak ada salahnya kalau mau main, tapi kan musti inget waktu. betul gak? nah, bagaimana cara ngajak sepupu saya untuk belajar?

Thanks for asking gan .... Ini rada berat juga ane jawabnya, ehehe, jadi maaf kalau kurang memuaskan. Anak dalam usia SMP semacam itu, memang masih dalam dunianya sendiri, yaitu dunia bermain. Energi yang dimiliki anak dalam usia ini seringkali berlebih, sehingga energi yang dia miliki memang sepenuhnya harus dialokasikan secara efektif. Untuk teknik memotivasi jelas, paling mudah adalah cara stick and carrot. Yaitu, bikin komitmen, kalo dia berhasil menyelesaikan belajar bab tertentu, berikan dia gift (bisa maen bareng, atau free jajan, atau yang lain). Sebagai kakak, saya sarankan (karena ini permintaan orang tua) buat komitmen dengan yang bersangkutan. Misalkan, maen PS hanya ketika sudah menyelesaikan Bab tertentu. Disini saya tekankan acuan capaian belajar bukan waktu, atau durasi, akan tetapi bab atau materi yang dia pelajari. Karena selain terukur (bisa di test oleh anda), terkadang jika acuan waktu, mungkin dia belajar lama, namun tidak konsentrasi, justru melakukan banyak hal lain, hanya untuk memenuhi kuota waktu belajar (misal 2 jam). Dan pastikan anda memenuhi janji atau komitmen tersebut. Jelas, memotivasi untuk hal semacam ini memerlukan usaha dan komitmen tinggi dari anda selaku "mentor". Saran saya, selain melakukan teknik motivasi di atas, anda juga ikut memacu dia untuk menetapkan target belajar (yaitu capaian materi yang harus dia kuasai dalam waktu tertentu), goal setting (capaian nilai yang dia bisa raih), dan sekaligus time schedule (waktu dan durasi dia belajar). Ingat, bukan anda yang membuat, tapi biarkan dia yang menetapkan dan menentukan sendiri. Anda hanya sebagai pendamping, dan pemberi motivasi.

You might also like