You are on page 1of 7

Contoh Kalimat Efektif dan Kalimat Tidak Efektif

Pengertian kalimat efektif: adalah kalimat yang mengungkapkan pikiran atau gagasan yang disampaikan sehingga dapat dipahami dan dimengerti oleh orang lain. Ciri-ciri kalimat efektif: 1. Kesepadanan Suatu kalimat efektif harus memenuhi unsur gramatikal yaitu subjek, predikat, objek dan keterangan. Di dalam kalimat efektif harus memiliki keseimbangan dalam pemakaian struktur bahasa. Contoh:

Amara pergi ke sekolah, kemudian Amara pergi ke rumah temannya untuk belajar. (tidak efektif) Amara pergi ke sekolah, kemudian kerumah temannya untuk belajar. (efektif)
Kalimat tidak efektif : Kepada setiap pengendara mobil di Surabaya harus memiliki surat izin mengemudi ( subyeknya tidak jelas.) Kalimat efektif : Setiap pengendara mobil di Surabaya harus memiliki surat izin mengemudi. Kalimat tidak efektif : Tentang kelangkaan pupuk mendapat keterangan para petani ( unsur S-P-O tidak berkaitan erat) Kalimat efektif : Para petani mendapat keterangan tentang kelangkaan pupuk.

2. Kecermatan dalam Pemilihan dan Penggunaan Kata Dalam membuat kalimat efektif jangan sampai menjadi kalimat yang ambigu (menimbulkan tafsiran ganda)

Contoh: Mahasiswi perguruan tinggi yang terkenal itu mendapatkan hadiah (tidak efektif) Mahasiswi yang kuliah di perguruan tinggi yang terkenal itu mendapatkan hadiah. (efektif)

3. Kehematan Kehematan dalam kalimat efektif maksudnya adalah hemat dalam

mempergunakan kata, frasa atau bentuk lain yang di anggap tidak perlu, tetapi tidak menyalahi kaidah tata bahasa. Contoh:

Karena ia tidak diajak, dia tidak ikut belajar bersama belajar di rumahku. (tidak efektif) Karena tidak diajak, dia tidak ikut belajar bersama di rumahku. (efektif)
Mira adalah gadis yang memakai baju warna merah (tidak efektif) Mira adalah gadis yang memakai baju merah (efektif)

4. Kelogisan

Jangan naik ke atas karena licin. (tidak efektif) Jangan naik karena licin. (efektif)

Bahwa ide kalimat itu dapat dengan mudah dipahami dan penulisannya sesuai dengan ejaan yang berlaku. Contoh:

Untuk mempersingkat waktu, kami teruskan acara ini. (tidak efektif) Untuk menghemat waktu, kami teruskan acara ini. (efektif)
Karena lama tinggal di asrama putra, anaknya semua laki-laki Kepada ibu Intha, waktu dan tempat kami persilakan. Jalur ini terhambat oleh iring-iringan jenazah.

Waktu dan tempat dipersilahkan. (siapa yang dipersilahkan) Silakan maju ke depan. (maju selalu ke depan)

5. Kesatuan atau Kepaduan Maksudnya adalah kepaduan pernyataan dalam kalimat itu, sehingga informasi yang disampaikannya tidak terpecah-pecah. Contoh: Kita harus dapat mengembalikan kepada kepribadian kita orang-orang kota yang telah terlanjur meninggalkan rasa kemanusiaan itu. (tidak efektif) Kita harus mengembalikan kepribadian orang-orang kota yang sudah meninggalkan rasa kemanusiaan. (efektif) Atas perhatian semua seluruhnya, kami ucapkan terima kasih (tidak efektif) Atas perhatian semuanya, kami ucapkan terima kasih (efektif)

6. Keparalelan atau Kesejajaran Adalah kesamaan bentuk kata atau imbuhan yang digunakan dalam kalimat itu. Contoh: Kakak menolong anak itu dengan dipapahnya ke pinggir jalan. (tidak efektif) Kakak menolong anak itu dengan memapahnya ke pinggir jalan. (efektif) Harga sembako dibekukan atau kenaikan secara luwes. (tidak efektif) Harga sembako dibekukan atau dinaikkan secara luwes. (efektif) Semua orang tau bahwa makhluk hidup pasti mati. (tidak efektif)

Semua orang tahu bahwa makhluk hidup pasti mati. (efektif) Meja itu harus segera dirapikan, dibereskan, dan dilakukan

pembersihan. (tidak efektif) Meja itu harus segera dirapikan, dibereskan, dan dibersihkan. (efektif)

kalimat tidak efektif : Sungguh sangat benar-benar malang nasib anak itu. kalimat efektif : Sungguh sangat malang nasib anak itu.

kalimat tidak efektif : Kemarin banyak para karyawan yang melakukan demonstrasi. kalimat efektif : Kemarin banyak karyawan yang melakukan demonstrasi.

kalimat tidak efektif : Kedua kapten dari masing-masing tim saling bertatap-tatapan. kalimat efektif : Kedua kapten dari masing-masing tim saling bertatapan.

kalimat tidak efektif : Motor yang diparkir yang di ujung itu miliknya. kalimat efektif : Motor yang di parkir di ujung itu miliknya.

kalimat tidak efektif : Banyak juga yang mengira kalau dia itu seorang konglomerat. kalimat efektif : Banyak juga yang mengira bahwa dia seorang konglomerat.

kalimat tidak efektif : Dia berhasil terhindar daripada kecelakaan itu. kalimat efektif : Dia berhasil terhindar dari kecelakaan itu.

kalimat tidak efektif : Mereka mengumpulkan tugas itu di dosennya. kalimat efektif : Mereka mengumpulkan tugas itu kepada dosennya.

kalimat tidak efektif : Rapat tadi dihadiri oleh pimpinan dan para staf-stafnya. kalimat efektif : Rapat tadi dihadiri oleh pimpinan dan para stafnya.

kalimat tidak efektif : Mendingan bermain bola daripada tidur-tiduran. kalimat efektif : Sebaiknya bermain bola daripada tidur-tiduran. a.- Febrian rajin bekerja agar supaya dapat mencukupi kebutuhan hidup. (tidak efektif) - Febrian rajin bekerja agar dapat mencukupi kebutuhan hidup (kalimat efektif) b.- kepada yang bersalah harus dijatuhi hukuman yang setimpal (tidak efektif) - yang bersalah harus dijatuhi hukuman (kalimat efektif) c.- Ryan diperingati oleh kepala sekolah agar tidak mengulangi perbuatannya (tidak efektif) - Ryan diperingatkan oleh kepala sekolah agar tidak mengulangi perbuatannya (efektif) d.- Kita harus merubah kebiasaan yang buruk (tidak efektif) - Kita harus mengubah kebiasaan buruk (efektif) e.- Saya menyukainya di mana sifat-sifatnya sangat baik (tidak efektif) - Saya menyukainya karena sifat-sfatnya sangat baik (efektif) f.- Seorang pun tidak ada yang bisa menghindar daripada pengawasannya (tidak efektif) - Seorang pun tidak ada yang bisa menghindar dari pengawasannya (efektif) g.- Bukunya ada di saya (tidak efektif) - Bukunya ada pada saya (efektif) h. Sopir Bus Lorena yang Masuk Jurang Melarikan Diri (tidak efektif) - Bus Lorena Masuk Jurang, Sopirnya Melarikan Diri (efektif) I.- dalam sebulan ia berhasil menciptakan 5 lagu sebulan (tidak efektif) - dalam sebulan ia berhasil menciptakan 5 lagu (efektif) j.- Dokter Febrian mengatakan kalau penyakit AIDS sangat berbahaya (tidak efektif) - Dokter Febrian mengatakan bahwa penyakit AIDS sangat berbahaya (efektif)

Kalimat Tidak Efektif : Penelitian yang penulis jalani ini, menyimpulkan bahwa banyak para pedagang yang memakai vetsin yang melebihi batas sehingga hasil yang dirasakan begitu sangat gurih sekali. Kalimat Efektif : Penelitian yang penulis jalani ini, menyimpulkan bahwa banyak pedagang yang memakai vetsin yang melebihi batas sehingga hasil yang dirasakan sangat gurih.

Kalimat Tidak Efektif : Penentuan harga dari suatu produk akan sangat mempengaruhi dari keberhasilan suatu perusahaan dalam memperoleh keuntungan yang akan didapatkan oleh suatu perusahaan. Kebijakan dalam menentukan harga dari suatu produk, maka kelak akan sangat mempengaruhi daripelayanan harus dilakukan oleh perusahaan terhadap konsumen. Dan ini tentunya juga membutuhkan biaya budget yang juga harus diperhitungkan dengan menentukan nilai harga dari produk itu sendiri yang sangat diharapkan dan telah dirancang agardari harga produk itu sendiri dapat menutupi semua biaya produksi sehingga akan menghasilkan profit bagi perusahaan. Harga sangat mempengaruhi penjualdari suatu produk yang ditawarkan oleh suatu perusahaan. Penentuan harga sangat dibutuhkan strategi pemasaran yangamatlah matang agar perusahaan tidak mengalami kerugian. Kalimat Efektif : Penentuan harga suatu produk akan sangat mempengaruhi keberhasilan suatu perusahaan dalam memperoleh keuntungan yang akan didapatkan oleh suatu perusahaan. Kebijakan dalam menentukan harga dari suatu produk, kelak akan sangat mempengaruhi pelayanan yang harus dilakukan oleh perusahaan terhadap konsumen. Dan ini tentunya juga membutuhkan budget yang juga harus diperhitungkan dengan menentukan nilai harga dari produk itu sendiri yang sangat diharapkan dan telah dirancang agar harga produk itu sendiri dapat menutupi semua biaya produksi sehingga akan menghasilkan profit bagi perusahaan. Harga sangat mempengaruhi penjualan suatu produk yang ditawarkan oleh suatu perusahaan. Penentuan harga sangat dibutuhkan strategi pemasaran yang amat matang agar perusahaan tidak mengalami kerugian

http://dayintapinasthika.wordpress.com/2013/01/02/contoh-kalimat-efektif-dan-kalimattidak-efektif/ http://iwayanlukman.blogspot.com/2012/10/contoh-kalimat-tidak-efektif-dan.html
http://apriliana-semester4.blogspot.com/2012/12/kalimat-efektif.html http://file.upi.edu/Direktori/FPBS/JUR._PEND._BHS._DAN_SASTRA_INDONESIA/1967110319 93032-NOVI_RESMINI/KALIMAT_EFEKTIF.pdf (belum ngambil dari web ini)

http://ebolemon.wordpress.com/2012/03/24/contoh-kalimat-efektif-dan-non-efektif/ http://ikasamsumantri.wordpress.com/2012/11/24/kalimat-efektif-dan-kalimat-tidak-efektif/ http://rezaprasetyo08.wordpress.com/2012/10/26/kalimat-efektif/ http://www.slideshare.net/fhutdbuttuhkciihcyanqq/kalimat-efektif-16818590

You might also like