You are on page 1of 5

JENIS-JENIS MATA BOR

Mata bor (Drill bit) adalah alat yang digunakan untuk membuat lubang secara silinder. Mata bor sendiri terletak pada bor yang merotasikan bor itu dan memberikan torsi serta gaya axial untuk membuat lubang. Jenis jenis mata bor: 1. Roller Cone Bit Roller Cone Bit adalah mata bor yang terdiri dari satu, dua atau tiga cones dengan gerigi yang menempel pada cone tersebut. Roller cone bit dengan tiga cone adalah mata bor yang sering digunakan pada pengeboran. Keuntungan menggunakan Roller cone bit yaitu: a. Dapat mengatasi pengeboran dengan kondisi yang kasar. b. Lebih murah dibandingkan dengan fixed cutter bits. c. Lebih sensitif pada jumlah tekanan overbalance dan mempunyai indikator yang lebih baik dari tekanan formasi yang berlebihan. Mata bor ini sangat cocok digunakan pada abrasive sandstone formations. Gambar:

2. Fixed Cutter Bits Fixed Cutter atau drag bits tidak mempunyai bagian yang bergerak (bearings) dan dapat mengebor lubang yang sangat dalam jika kondisi pengeboran terpenuhi. Macam macam jenis fixed cutter bits yaitu: a. Polycrystalline Diamond Compact Bit (PDC) Mata bor ini sangat mahal, tetapi jika syarat pengeboran terpenuhi maka mata bor ini dapat mengebor sangat cepat untuk lubang yang sangat dalam. Oleh sebab itu mata bor ini biasanya digunakan untuk pengeboran lepas pantai dan sumur yang dalam.

b. Polycrystalline Diamond Bit (PCD) c. Natural Diamond Bit Mata bor ini dapat mengebor batuan yang paling keras (gaya kompresi terkuat) tetapi pengeboran biasanya lambat dan sangat mahal. Maka dari itu mata bor ini digunakan pada formasi batuan yang sangat keras dan sangat abrasive dimana formasi ini dapat menghancurkan jenis mata bor yang lain. Berlian yang digunakan pada mata bor ini biasanya berlian kelas satu.

d. Fish Tail Bit Mata bor ini hanya dapat digunakan pada formasi batuan yang lunak. Keuntungan dari mata bor ini yaitu mata bor ini dapat dibentuk ulang dan murah. 3. Core bit Core bit mempunyai bentuk struktur seperti cincin dengan berlian asli atau buatan yang dipasang pada mata bor ini. Proses pengeboran menggunakan core bit seperti gambar dibawah ini:

Meskipun pengeboran menggunakan core bit biasanya lebih cepat daripada mata bor normal pada formasi batuan yang sama dengan batuan yang dihancurkan lebih sedikit, penambahan tripping time untuk menarik core membuat core drilling merupakan operasi yang memakan biaya. Perbedaan dari ketiga jenis mata bor tadi dapat dibedakan menurut: a. Bentuk dari mata bor. b. Kegunaan mata bor. c. Bahan pembuat mata bor.

DAFTAR PUSTAKA http://batalyon16.blogspot.com/2010/08/tipe-tipe-bit-pemboran-dan-aplikasi.html http://en.wikipedia.org/w/index.php Prassl. Wolfgang F, Drilling Enginerring, Curtyn University of Technology.

You might also like