You are on page 1of 8

E-commerce adalah perniagaan elektronik , dimana kita bisa mempromosikan barang atau hasil produksi kita untuk kita

publikasikan secara online. E-commerce sendiri adalah bagaian dari bisnin online yang saat ini sedang maraknya didunia maya. Sejak internet semakin mudah untuk diakses oleh siapa saja, semakin marak pula online shop yang beredar di dunia maya. Banyak sekali penjual lebih suka mempromosikan barangnya secara online , dengan barang-barang yg di produksinya. Online shop memang sangat menguntungkan bagi kedua belah pihak yaitu penjual dan pembeli. Bagi penjual, berjualan lewat online shop dapat menekan biaya promosi dan tidak membutuhkan banyak modal. Sedangkan bagi pembeli, online shop memberikan cara belanja baru yang mudah dan tidak melelahkan karena cukup mengikuti prosedur pembelian secara online. Dan tidak perlu mengunjungin market atau pasar yg dituju. Sekarang, penyuka shopping online tidak perlu khawatir lagi memilih online shop mana yang bisa sepenuhnya memuaskan. Sudah hadir sebuah online shop yang lengkap, aman, mudah, terpercaya, dan memuaskan yaitu Zalora.

SEKILAS TENTANG ZALORA Zalora adalah pusat belanja fashion online terbesar di Indonesia. Zalora menyediakan 400 brand lokal dan internasional dengan lebih dari 10.000 produk. Zalora hadir sebagai online shop yang berkomitmen untuk memuaskan konsumen dengan menyediakan berbagai produk istimewa dan layanan yang memuaskan. APA KELEBIHAN ZALORA DIBANDINGKAN DENGAN ONLINE SHOP YANG LAIN? Bila bicara tentang Zalora, kita akan menemukan berbagai hal menarik yang menjadi nilai plus dibndingkan dengan online shop yang lain. 1. Zalora menyediakan berbagai produk yang dijamin LENGKAP dan tersusun sangat rapi & jelas di website Zalora Seperti yang saya sebutkan di atas, Zalora menyediakan 400 brand lokal dan internasional. Brand yang tersedia pun ga mainmain. Sebut saja Adidas, Nike, Hush Puppies, FENDI, dan Calvin Klein.

Selain itu, produk di Zalora mencapai 10.000 produk yang mencakup fashion, aksesoris, tas, sepatu, kecantikan, bahkan dekorasi rumah. Harganya pun sangat bervariasi. Mulai puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah. Produk-produk tersebut dibagi menjadi beberapa katagori yaitu katagori wanita, pria, dan anak-anak. Produk untuk wanita terdiri atas wedges, flats, heels, sandal, atasan, dresses, jeans, tas dan aksesoris. Kalau produk untuk pria terbagi atas sepatu formal, sepatu casual, sepatu olahraga, sneakers, celana pendek, jeans, T-shirt, dan kemeja. Sedangkan produk untuk anak-anak tersedia mulai atasan, bawahan, dan sepatu untuk anak laki-laki dan perempuan. 2. Belanja di Zalora dijamin AMAN Zalora menjamin keamanan konsumen saat berbelanja di Zalora. Pembayaran dapat dilakukan melalui kartu kredit, bank transfer, dan pembayaran tunai saat pengiriman (cash on delivery). Setelah pemesanan berhasil, pihak Zalora akan memberikan laporan tentang status pemesanan. Selain itu, semua konsumen akan menerima nomor pelacak produk yang dapat memudahkan pembeli untuk melacak perjalanan produk hingga sampai ke tangan konsumen. 3. Zalora menyediakan produk-produk dengan HARGA TERJANGKAU Meski mengusung konsep brand yang mewah dan elegan, Zalora tetap berbaik hati dengan menyediakan berbagai produk berkualitas dengan harga terjangkau. Inilah kelebihan Zalora yang

lain. Zalora memberikan harga spesial yang menggiurkan agar konsumen bisa menemukan berbagai produk menarik dengan harga yang ramah di kantong. 4. Proses shopping di Zalora sangat MUDAH Mudah. Itulah kata yang paling tepat untuk merepresentasikan proses belanja di Zalora. Zalora telah mendesain sebuah system navigasi yang mampu memandu konsumen untuk transaksi dan membeli barang dengan mudah. Konsumen tinggal mengikuti prosedur yang sudah dibuat dan langsung bisa berbelanja. Pertama, kita membuat akun di Zalora terlebih dahulu. Selanjutnya, kita bisa langsung berbelanja dengan mengisi keranjang belanja kita. Selanjutnya, Zalora akan mengirim email konfirmasi pemesanan pada kita. Lalu, kita tinggal memilih cara pembayaran lewat kartu kredit, bank transfer, atau pembayaran tunai saat pengiriman (cash on delivery). Pembayaran lewat kartu dapat dilakukan lewat Visa, Mandiri, dan BCA. Selain itu, Zalora menyediakan layanan pembayaran COD yang tersedia di 32 kota.

Sebagaimana yang tercantum dalam zalora.co.id, ada 3 langkah mudah untuk melakukan COD, yaitu 1. 2. Pada halaman produk pilihan Anda, pilih ukuran Anda. Selanjutnya, klik Beli dan Lanjut ke Pembayaran. Jika Anda sudah menjadi member ZALORA, maka Anda hanya perlu memasukan e-mail dan password pada kolomLogin. Jika belum terdaftar, klik Lanjutkan. 3. Pada tahap akhir, isi data pribadi Anda pada kolom Informasi Anda, lalu pilih Bayar di Tempat (COD) pada KolomCara Pembayaran, cek ulang pemesanan Anda di kolom Konfirmasi Pembelian dan klik Bayar Ada satu lagi kemudahan lain yang diberikan oleh Zalora yaitu gratis biaya pengiriman ke seluruh Indonesia. Jadi, kita tak perlu lagi bingung-bingung menghitung pengeluaran untuk biaya pengiriman karena sudah ditanggung oleh Zalora . Selain itu, Zalora juga menyediakan jasa pengiriman yang cukup banyak. Misalnya JNE, Firstlogistik, Gojek, dan lain-lain.

5. Zalora, online shop yang TERPERCAYA Salah satu komitmen dari Zalora adalah menjadi online shop yang terpercaya. Oleh karena itu, Zalora memiliki customer service yang handal dan terpercaya untuk melayani pertanyaan para konsumen. Jika ada keluhan, Zalora siap memberikan pelayanan yang cepat dan professional demi kepuasan konsumen. Customer Service Zalora bisa dihubungi di nomor 02129490100. Email: help@zalora.co.id. Customer service Zalora buka Senin - Jumat, 9:00 - 21:00 WIB. 6. Zalora menyediakan berbagai tawaran yang MENARIK

Zalora tak hanya menawarkan berbagai produk yang berkualitas namun juga membahagiakan konsumen dengan berbagai tawaran yang menarik. Misalnya saja voucher belanja Rp 50.000 bagi siapapun yang berlangganan newsletter Zalora.

7. Layanan Zalora dijamin MEMUASKAN Zalora berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik demi kepuasan konsumen. Zalora berusahan untuk mengirimkan barang dalam waktu 4-7 hari kerja sejak hari pemesanan barang.

Kemanan transaksi online 1. Kenali si penjual 2. Gunakan Live Chat sebelum bertransaksi 3. Gunakan alamat Email yang berbeda 4. Gunakan Password yang berbeda dan acak 5. Hanya gunakan kartu kredit.

6. Gunakan Antivirus 7. Gunakan komputer pribadi anda. 8. Jangan gunakan Public Wifi untuk bertransaksi . 9. Jangan percaya dengan tawaran yang menggiurkan 10. Pastikan ada Garansi dan Aturan

You might also like