You are on page 1of 19

Bahan Adonan Cokelat : 1. 2. 3. 4. 5.

100 g mentega 100 g cokelat bubuk berkualitas bagus 200 g gula pasir 1/2 sdt vanili bubuk 2 butir telur ayam, kocok

Ayakan yang dijadikan satu untuk Cara Membuat kue brownies : 1. 75 g tepung terigu 2. 1/2 sdt baking powder 3. 1/4 sdt garam Adonan untuk Keju: 1. 2. 3. 4. 5. 6. 150 g cream cheese/keju krim 3 sdm mentega, kocok hingga lembut 3 sdm gula pasir 2 butir telur ayam 1/4 sdt vanili bubuk 4 sdm tepung terigu

Cara Membuat kue brownies : 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. Siapkan loyang segi empat 20204 cm. Semir margarin dan taburi sedikit tepung terigu. Adonan Cokelat: Campur mentega dan cokelat bubuk. Kemudian Jerangkan di atas api kecil hingga meleleh. Angkat. Tambahkan gula dan vanili, aduk rata. Tambahkan telur, aduk rata. Masukkan campuran terigu, aduk rata. Sisihkan. Adonan Keju: Kocok cream cheese hingga lembut.

8. Tambahkan mentega, gula, telur dan vanili sambil kocok rata. 9. Tambahkan terigu, aduk rata. 10. Penyelesaian Cara Membuat kue brownies : Taruh 1 sdm penuh adonan cokelat di dasar loyang. Taruh di sisinya 1 sdm adonan keju. Kerjakan berselang-seling hingga adonan habis dan loyang tertutup adonan. 11. Dengan pisau atau garpu buat gerakan zigzag pada adonan hingga terbentuk pola marmer. 12. Panggang dalam oven panas 180 C selam 45 menit hingga kue matang. 13. akhirnya selesai juga Cara Membuat kue brownies 14. Angkat, dinginkan. Potong-potong dan sajikan.

Kue sus warna warni


Latar Belakang Masalah Akhir-akhir ini banyak sekali pemberitahuan tentang banyaknya anak-anak kecil antara TK sampai SD yang keracunan makanan hal ini disebabkan karena salahnya mereka memilih makanan, Tidak dipungkiri dijaman yang serba sulit ini pedagang berusaha untuk mendapatkan untung sebanyak-banyaknya tanpa memikirkan akibatnya, Seperti yang sering kita jumpai yaitu banyaknya jajanan yang mengandung pemanis buatan, pewarna textil, bahkan bahan-bahan lain yang tak kalah berbahayanya. Dalam hal ini orang tua tidak sepenuhnya dapat disalahkan karena mereka sudah berusaha memberi yang terbaik untuk buah hati mereka seperti member bekal kepada anak, Tetapi ada kalanya saat anak bosan dan lebih memilih untuk jajan diluar. Yang seharusnya disalahkan adalah para pedagang yang menjual jajanan yang kurang sehat dan tidak higienis. Anak-anak pun tidak dapat disalahkan karena mereka belum mengetahui dampak atau resiko dari membeli makanan tersebut mereka hanya memikirkan rasa dan bentuk dari jajanan tersebut. Karena semakin maraknya jajanan yang kurang sehat maka saya berinisiatif untuk membuat jajanan yang sehat, enak, lezat, higienis dan tentu saja bergizi. Jajanan tersebut adalah kue sus , Kue yang sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu. Kue cantik berisikan saus fla manis tersebut selain mudah membuatnya juga tidak memakan waktu yang lama untuk membuatnya. Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat kue sus itupun sangat mudah didapat dan harganya pun tterjangkau , Selain bahan-bahan dan cara pembuatannya yang mudah alat untuk membuat kue sus itupun tersebut juga sangat mudah dicari, Karena kita hanya memerlukan oven dan mixer. Karena mudahnya membuat, bahan-bahannya yang terjangkau dan alat yang mudah didapat itulah saya memilih kue sus sebagai jajanan yang saya pasarkan. Tetapi kue sus yang saya pasarkan ini sudah dimodifikasi sedemikian rupa sehingga lebih manggugah selera kita untuk menyantapnya . Modifikasi itu berupa rasa fla yang umumnya biasa saja kini saya buat menjadi berbagai macam rasa yakni strawberry, mangga, coklat, susu, pandan, dan kacang. Saya pilih keenam rasa tersebut bukan tanpa alasan tetapi karena dilihat dari selera konsumen yang disini saya peruntukan untuk anak-anak dan mereka cenderung membeli atau memakan makanan

dikarenakan mereka melihat dari bentuk fisiknya, seperti warna-warna yang cerah seperti warna pink strawberry, kuningnya mangga juga rasa yang lezat dari manisnya cokelat, susu, wanginya pandan, dan gurihnya kacang selain itu rasa-rasa diatas juga mengandung banyak gizi dan vitamin. Saya pun optimis bahwa kue sus saya yang saya beri nama Kue Sus Warna Warni akan disukai oleh masyarakat luas khususnay anak-anak. Rumusan Masalah 1. Apa kelebihan dari kue sus warna warni buatan saya ? 2. Apakah tujuan dari pembutan kue sus warna warni buatan saya ? 3. Apakah manfaat dari kue sus warna warni yang saya buat ? Tujuan dari Pembuatan Kue Sus Warna Warni Tujuan dari penjualan atau pemasaran kue sus warna warni saya adalah supaya para orang tua tidak terlalu pusing, cemas atau khawatir lagi dalam memilih jajanan yang sehat, lezat, higienis, dan bergizi untuk anak mereka. Selain mudah didapat harga kue sus warna warni buatan saya yang saya jual pun tidak terlalu mahal dan masih bisa dijangkau oleh semua kalangan yaitu Rp 1500;00 per buah dan Rp 15.000;00 perkemasan isi 10 buah (per kemasan dapat di isi dengan berbagai macam rasa sesuai dengan selera anda) khusus selam masa promosi kami memberikan bonus 1 kue sus war na warni untuk pembelian 10 kue sus warna warni untuk semua rasa. Dalam kue cantik aneka rasa inipun kita sudah mendapatkan banyak keuntungan seperti rasa yang enak dengan aneka macam pilihan rasa, higienis, sehat dan tentu saja harga yang terjangkau, maka tidak salah jika anda mencoba kue cantik warna warni dengan berbagai macam pilihan rasa ini. Kegunaan Kue Sus Warna Warni Kue sus sendiri itu merupakan salah satu jajanan yang sudah ada sejak puluhan tahu yang lalu, Kudapan manis nan cantik ini biasanya dinikmati sebagai camilan biasa sebagai teman untuk bersantai dan sebagai teman minum teh. Kue cantik dengan aneka rasa ini pun dapat dinikmati oleh semua usia dari anak-anak sampai dengan orang dewasa. Kudapan manis ini tergolong sebagai makanan ringan karena kue sus warna warni ini tidak terlalu mengenyangkan tetapi cukup untuk mengganjal perut disela sela aktivitas ataupun pada saat kita bersantai. Karena kue sus warna warni buatan saya tidak mengandung bahan-bahan kimia seperti pemanis butan, pewarna textil, pengawet, dan bahan- bahan lainnya yang sangat membahayakan jiwa,

maka kue sus warna warni buatan saya dapat dinikmati setiap hari kapan pun dan dimana pun tanpa perlu memikirkan efek samping atau dampak buruknya. Gambaran Umum Usaha Kue Sus Warna Warni Usaha kue sus warna warni yang saya geluti merupakan jenis usaha rumahan atau usaha kecil karena hanya mempekerjakan 6 orang karyawan mereka terdiri dari saudara dan tetangga dekat saya. Jam kerja kami adalah dari jam 8 pagi hingga jam 4 sore, kue sus war na warni buatan saya hanya bisa bertahan selama 3 hari karena saya tidak menggunakan bahan pengawet apapun, Akan tetapi meskipun kue sus warna warni buatan saya tidak menggunakan bahan kimia dan pengawet buatan rasa yang dihasilkan pun tidak kalah dengan kue sus lainnya yang sudah bermerek dan terkenal. Hal tersebut saya lakukan semata-mata untuk menjaga kepuasan konsumen supaya konsumen tdak menyesal telah membeli produk kue sus warna warni buatan saya. Pembagian kerja dibagi menjadi 3, yaitu: 1. 1 Orang bertugas membuat kulit kue sus warna warni 2. 2 Orang bertugas membuat fla kue sus warna warni 3. 2 Orang bertugas untuk mengisi fla aneka rasa ke dalam kue sus warna warni 4. 1 Orang bertugas memasarkan kue sus warna warni Manfaat dari Usaha Kue Sus Warna Warni Usaha kue sus warna warni yang saya geluti sangat bermanfaat selain untuk saya sendiri usaha ini pun bermanfaat untuk membantu saudara dan tetangga saya yang kekurangan financial. Dengan adanya kue sus warna warni ini pun mempermudah para orang tua dalam memberikan makanan ringan yang lezat, higienis, dan bergizi bagi para buah hati mereka, sebab bentuk dan rasa dari kue sus warna warni tersebut tidak kalah dengan jajanan yang biasa anak-anak sukai. Dan produk kue sus warna warni buatan saya juga bisa dihidangkan sebagai tenman minum teh disaat tamu datang berkunjung juga bisa sebagai oleh-oleh atau buah tangan untuk sanak saudara, Karena rasanya yang bermacam-macam sehingga dapat disesuaikan dengan selera masyarakat yang juga beraneka macam. Pemasaran Kue Sus Warna Warni Produk kue sus warna warni yang saya buat saya pasarkan dengan berbagai macam cara ,

Pertama, Dengan promosi dari mulut kemulut dan penyebaran pamflet produk kue sus warna warni. Kedua, Dengan menitipkannya ke warung-warung, toko-toko kecil , kantin sekolah dan tempat- tempat yang biasa digunakan untuk bersantai. Ketiga, Dengan menjualnya langsung di rumah, karena lokasi tempat tinggal (rumah) saya yang strategis (pinggir jalan dan dekat dengan kantor, sekolah, dan perumahan) maka akan sangat disayangkan jika tidak dimanfaatkan untuk berjualan, Karena lokasinya yang strategis dan cukup ramai maka rasanya tidak mustahil jika kue sus warna warni buatan saya akan laku terjual. Perincian Biaya Kue Sus Warna Warni Rincian biaya dari kue sus warna warni saya bagi menjadi 2 yaitu : 1. Biaya Awal Biaya ini terdiri dari biaya-biaya diluar dari pembuatan kue sus warna warni tersebut karena biaya awal ini terdiri dari alat-alat yang diperlukan untuk pe mbuatan kue sus warna warni. a. Oven Rp 250.000;00 b. Mixer 3 buah @ Rp50.000;00 = Rp 150.000;00 c. Tempat adonan fla 6 buah @ Rp 8.000;00 = Rp 48.000;00 d. Tempat adonan kulit sus Rp 10.000;00 e. Sendok serba guna 8 buah @ Rp 2.000;00 = Rp 16.000;00 f. Gunting 3 buah @ Rp 3.000;00 = Rp 9.000;00 g. Alat pembuat kulit kue sus 2 buah

@ Rp 4.000;00 = Rp 8.000;00 h. Meja 2 buah @ Rp 80.000;00 = Rp 160.000;00 i. Etalase Rp 150.000;00 j. Lain-lain Rp 50.000;00 2. Biaya Kue Sus Warna Warni Biaya ini terdiri dari semua yang berhubungan langsung dengan pembuatan kue sus warna warni mulai dari bahan sampai dengan gaji para karyawan. a. Tepung terigu @ Rp 5.000;00 b. Gula pasir @ Rp 7.500;00 c. Strawberry @ Rp 5.000;00 d. Mangga @ Rp 5.000;00 e. Cokelat @ Rp 5.000;00 f. Kacang @ Rp 5.000;00 g. Susu @ Rp 5.000;00

h. Perasa dan pewarna pandan @ Rp 5.000;00 i. Margarin @ Rp 4.000;00 j. Telur @ Rp 8.000;00 k. Air (bias menggunakan air matang) l. Baking powder @ Rp 5.000;00 m. Garam halus @ Rp 6.000;00 n. Susu tawar cair @ Rp 6.500;00 o. Tepung maizena @ Rp 3.000;00 p. Mentega @ Rp 4.000;00 q. Pasta vanili @ Rp 3.000;00 r. Rum @ Rp 5.000;00

Proses Pembuatan Produk


Berikut ini adalah bahan-bahan yang diperlikan dalam membuat kue sus dan cara pembuatannya :

Bahan Kulit: 125 g margarin 125 g tepung terigu protein sedang/cap segi tiga biru 4 butir telur ayam 250 ml air sdt baking powder sdt garam halus Bahan Vla: 300 ml susu tawar cair 4 sdm tepung maizena 2 sdm tepung terigu 75 g gula pasir 2 butir kuning telur 1 sdm mentega sdr pasta vanili 1 sdm rum sdt garam Cara Membuat:

1. Kulit: Didihkan air, margarine dan garam. Rebus hingga mendidih. Masukkan tepung terigu, masak sambil terus diaduk hingga terbentuk adonan yang kental, licin, kalis tidak lengket di panci. Angkat. 2. Setelah adonan hangat, masukan baking powder dan telur satu persatu sambil dimixer atau diaduk dengan sendok kayu hingga tercampur rata. 3. Tuang adonan ke dalam plastic segi tiga/piping bag yang telah diisi dengan sepuit bintang. Semprotkan adonan di atas loyang beroles margarin. 4. Panggang adonan di dalam oven bertemperatur 200oC hingga kue mengembang, matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat.

5. Potong sisi kue, isi dalamnya dengan vla. Atur di dalam piring saji. Hidangkan. 6. Vla: Larutkan tepung maizena, tepung terigu, gula dan garam dengan susu tawar cair. Masak hingga mendidih, mengental dan matang. Angkat. Selagi panas, tambahkan mentega, vanili, kuning telur dan rum. Aduk rata. Dinginkan. Vla siap digunakan.
Untuk 15 Buah Tip: Jangan memasukan telur ketika adonan masih di atas perapian atau adonan masih panas. Akibatnya adonan tidak akan mengembang karena telur menjadi matang. Masukan telur ketika adonan sudah suam-suam kuku. Jangan membuka oven ketika adonan belum mengembang sempurna dan kokoh. Perubahan suhu secara drastis ketika oven dibuka akan menyebabkan adonan turun dan bantat.

Aneka Kue Sus


March 17, 2008 Filed under pastry Sumber: NCC Adonan dasar Kue Sus

Bahan: 200 ml air 125 gr margarine 1 sdm gula pasir 150 gr tepung terigu cakra 4 btr telur Cara membuat: 1. masak air, mentega, dan gula sampai mendidih 2. masukkan tepung terigu, aduk cepat hingga kalis (dengan balloon whisk), angkat dan dinginkan 3. masukkan telur satu persatu sambil dikocok hingga rata 4. masukkan adonan ke dalam plastik segitiga, semprotkan di atas loyang (spuit 1 M) yang sudah dioles mentega dan ditabur tepung 5. Oven pada temperatur 200 derajat C selama kurleb 20 menit atau sampai tidak keluar buih-buih lagi. Tips: Sumber: Riana Ambarsari

Jangan membuka oven selama memanggang, karena akan mengakibatkan kulit tidak kokoh. Timing yang tepat sangat penting untuk mendapatkan kulit yang kokoh dan tidak melembek ketika dingin. Kalau sudah lewat 25 menit di permukaan kue masih ada mentega berbuih-buih, jangan dikeluarkan dulu dari oven. Tunggu sampai sudah tidak ada buih mentega lagi yang keluar, baru angkat kue dari oven. Setelah dikeluarkan dari oven, segera pindahkan kue sus ke rak kawat, supaya bagian bawahnya tidak beruap dan malah jadi lembek. Kalau tidak ada rak kawat, cari cara supaya bagian bawahnya bisa kontak langsung dengan udara. Tusuk-tusuk kue sus dengan tusuk gigi di beberapa tempat setelah dikeluarkan dari oven untuk memudahkan keluarnya uap air. Cara mengisi kue sus: gunting sedikit kulitnya, semprotkan isi dengan menggunakan plastik segitiga. Sruuutt.! *****

Aneka Vla dan Isian Kue Sus Vla Vanilla (untuk vla coklat, tambahkan coklat bubuk (1-3 sdm) ketika mendidihkan susu dan gula pasir) Bahan: 2 btr kuning telur 50 gr tepung maizena

500 ml susu segar (kalau mau lebih mantap, diganti dengan susu evaporated) 75 gr gula pasir 1 sdm rhum (optional, bisa diganti ekstrak vanilla) Cara membuat: 1. cairkan tepung maizena dengan sedikit susu, kocok lepas kuning telur, campurkan ke dalam repung maizena, sisihkan 2. Didihkan sisa susu dengan gula pasir, aduk agar gula larut. Tuang larutan tepung maizena, aduk cepat dan rata, biarkan mendidih sekali lagi. Angkat. Pastry Cream Bahan: 10 btr kuning telur 200 gr gula pasir 50 gr tepung terigu 50 gr tepung maizena 850 ml susu segar 100 gr margarine Vanilla extract Cara membuat 1. kocok kuning telur dan gula hingga kental. Sisihkan 2. Aduk tepung terigu, maizena, dan susu, masak hingga mendidih dan matang 3. Ambil sebagian adonan ini dan tuang kedalam telur kocok. Lalu tuang kembali ke dalam adonan susu. Aduk rata. Masukkan margarine dan vanilla extract. Diplomat Cream Bahan: 1 resep pastry cream 150 ml Whipped Cream, kocok Cara membuat Campur kedua bahan, kocok hingga lembut Caramel Glaze Bahan 120 gr gula pasir 50 ml susu segar 40 gr madu 75 gr margarine

Cara membuat 1. masak susu, gula, dan madu hingga kecoklatan 2. masukkan margarine, aduk rata, angkat. Ragout Ayam Bahan: 4 sdm margarin bh bawang Bombay 1 sdm tepung terigu 200 ml susu segar 25 gr wortel, parut kasar atau potong2 kecil dan rebus sebentar 25 gr buncis, iris halus 50 gr kentang, iris kecil, rebus 1 sdm peterseli, cincang halus 250 gr daging ayam cincang Garam, lada bubuk, dan pala bubuk secukupnya. Cara membuat: 1. panaskan margarine, tumis bawang Bombay hingga matang 2. Tambahkan tepung terigu, aduk cepat, tuang susu sedikit demi sedikit, masukkan sayursayuran. Aduk rata 3. Masukkan garam, lada, dan pala bubuk. Aduk rata Saint Honore Bahan: 1 resep kulit sus Puff pastry siap pakai 1 resep diplomat cream Caramel glaze Cara membuat 1. 2. 3. 4. tipiskan puff pastry, cetak bulat kurleb 20cm, tusuk-tusuk dengan garpu semprotkan adonan sus di sekeliling pinggirnya Oven hingga matang dan kecoklatan (30 menit dengan suhu 180 derajat C) setelah dingin, isi bagian tengahnya dengan diplomat cream dan oles susnya dengan caramel glaze ***** Sus ala Papa Beard

Bahan: 100 gr mentega 200 ml air 1 sdm gula pasir sdt garam 160 gr terigu protein tinggi banget (BRD/Komachi/Cakra Emas) 4 btr telur sdt amoniak sdt DABP (Double Action Baking Powder) Cara membuat: 1. masak air, mentega, gula dan garam hingga mendidih, kecilkan api. Masukkan tepung terigu, aduk rata hingga kalis. Dinginkan 2. Masukkan telur, amoniak dan DABP, aduk rata (kocok mikser dengan kecepatan rendah) 3. Semprotkan di atas loyang yang sudah dipoles margarine dan ditabur tepung. Untuk kesan pecah-pecah seperti sus papa beard, semprot adonan yang sudak terbentuk dengan air dalam semprotan spray, oven dengan suhu 200 Vla ala Papa Beard Bahan 400 ml susu segar 50 gr gula pasir 40 gr tepung custard 150 ml Whipped Cream 1 sdt vanilla extract Cara membuat 1. cairkan tepung custard dengan sedikit susu, aduk rata (jangan samapai ada yang menggumpal) 2. aduk rata susu, gula pasir, tepung custard, masak hingga kental. Angkat dan dinginkan. 3. Kocok Whipped Cream dan vanilla hingga kaku 4. Satukan adonan custard dengan Whipped Cream kocok, aduk rata. Masukkan dalam piping bag, gunakan sebagai isi sus (lebih yummy kalau dalam keadaan dingin) ***** Sus Kering Bahan: 150 gr tepung 100 gr margarine

250 ml air 5 kuning telur 2 putih telur 1 sdt baking powder 1/2 sdt garam 1 sdm keju parmesan/keju cheddar parut Cara membuat 1. 2. 3. 4. 5. didihkan margarin, air dan garam masukkan tepung terigu sambil diaduk rata. Matikan api. Biarkan dingin Masukkan telur, keju, dan baking powder. Kocok hingga rata Semprotkan kecil2 ke loyang Oven dengan suhu 180 derajat C, lalu setelah 10 menit turunkan suhu menjadi 140 derajat C. Oven kembali selama 20 menit hingga kering.

Kue sus isi fla durian


Adonan Dasar Kulit Sus Bahan:

200 ml air

125 gr Margarin 1 sdm gula pasir 150 gr tepung terigu 4 butir telur

Cara membuat kulit sus:


Masak air, mentega dan gula hingga mendidih. Masukkan tepung terigu, aduk cepat hingga kalis, angkat, dinginkan. Masukkan telur satu persatu sambil dikocok hingga rata. Masukkan adonan kedalam plastik segitiga, semprotkan diatas loyang yang sudah dioles mentega dan ditabur tepung.

Oven selama 25 menit dengan temperatur 200 C Fla Durian Bahan : 200 ml susu cair 50 gr gula pasir 40 gr tepung maizena 4 butir kuning telur, kocok rata 50 gr daging buah durian Cara membuatnya :

Campurkan susu, gula dan maizena, didihkan, lalu angkat. Masukkan kocokan telur, aduk rata dan masak lagi di atas api kecil, angkat lalu tambahkan durian, aduk hingga rata dan dinginkan.

Isikan fla pada bagian tengah sus yang telah digunting. Selamat menikmati!

Adonan Dasar Kulit Sus Bahan:


200 ml air 125 gr Margarin 1 sdm gula pasir 150 gr tepung terigu 4 butir telur

Cara membuat kulit sus:


Masak air, mentega dan gula hingga mendidih. Masukkan tepung terigu, aduk cepat hingga kalis, angkat, dinginkan.

Masukkan telur satu persatu sambil dikocok hingga rata. Masukkan adonan kedalam plastik segitiga, semprotkan diatas loyang yang sudah dioles mentega dan ditabur tepung. Oven selama 25 menit dengan temperatur 200 C

Fla vanila Bahan:


2 butir kuning telur 50 gr tepung Maizena 500 ml susu segar 75 gr gula pasir 1 sdm rhum (jika suka)

Cara membuat Fla:


Cairkan tepung maizena dengan sebagian susu, kocok lepas kuning telur, satukan. Sisihkan. Didihkan susu dan gula pasir sambil diaduk hingga gula larut. Tuang larutan tepung maizena, aduk cepat dan rata, biarkan mendidih sekali lagi. Angkat

Isikan fla pada bagian tengah sus yang telah digunting. Selamat menikmati!

Bahan Kulit:

125 g margarin 125 g tepung terigu protein sedang/cap segi tiga biru 4 butir telur ayam 250 ml air sdt baking powder sdt garam halus

Bahan Vla:

300 ml susu tawar cair 4 sdm tepung maizena 2 sdm tepung terigu 75 g gula pasir 2 butir kuning telur 1 sdm mentega sdr pasta vanili 1 sdm rum sdt garam

Cara Membuat:

Kulit: Didihkan air, margarine dan garam. Rebus hingga mendidih. Masukkan tepung terigu, masak sambil terus diaduk hingga terbentuk adonan yang kental, licin, kalis tidak lengket di panci. Angkat. Setelah adonan hangat, masukan baking powder dan telur satu persatu sambil dimixer atau diaduk dengan sendok kayu hingga tercampur rata. Tuang adonan ke dalam plastic segi tiga/piping bag yang telah diisi dengan sepuit bintang. Semprotkan adonan di atas loyang beroles margarin. Panggang adonan di dalam oven bertemperatur 200oC hingga kue mengembang, matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat. Potong sisi kue, isi dalamnya dengan vla. Atur di dalam piring saji. Hidangkan. Vla: Larutkan tepung maizena, tepung terigu, gula dan garam dengan susu tawar cair. Masak hingga mendidih, mengental dan matang. Angkat. Selagi panas, tambahkan mentega, vanili, kuning telur dan rum. Aduk rata. Dinginkan. Vla siap digunakan.

Untuk 15 Buah Tip:

Jangan memasukan telur ketika adonan masih di atas perapian atau adonan masih panas. Akibatnya adonan tidak akan mengembang karena telur menjadi matang. Masukan telur ketika adonan sudah suam-suam kuku. Jangan membuka oven ketika adonan belum mengembang sempurna dan kokoh. Perubahan suhu secara drastis ketika oven dibuka akan menyebabkan adonan turun dan bantat.

You might also like