You are on page 1of 15

Komunikasi Data

Kelompok 9 :
1) Noor Patimah (C1B110112) 2) Natalia Desy Astuti (C1B110068) 3) Husna Usviya Rahmah (C1B110074) 4) Zulva Rachmawati (C1B110056) 5) Sera Diya (C1B110028)

Komunikasi Data
Komunikasi adalah proses pengiriman informasi diantara dua titik menggunakan kode biner melewati saluran transmisi dan peralatan switching dapat terjadi antara komputer dengan komputer, komputer dengan terminal atau komputer dengan peralatan, baik lokal maupun yang luas, seperti internet.

Model Komunikasi dasar


Komputer komunikasi pada tiga tingkat : tingkat aplikasi komputer tingkat komunikasi channel /saluran komunikasi

Jaringan Komunikasi Data

Suatu jaringan komunikasi merupakan sumber daya yang dapat dipakai secara bersamaan (shared) oleh sejumlah end user untuk berkomunikasi dengan user lain yang lokasinya berjauhan.

Jenis-jenis Jaringan
LAN (Local Area Network)
Digunakan untuk menghubungkan komputer yang berada di dalam suatu area yang kecil.

MAN (Metropolitan Area Network)


MAN merupakan suatu jaringan yang cakupannya meliputi suatu kota.

WAN (Wide Area Network)


suatu jaringan yang menghubungkan suatu kota ke kota yang lain didalam suatu Negara.

GAN (Global Area Network)


GAN merupakan suatau jaringan yang menghubungkan Negara-negara diseluruh dunia.

Internet
Merupakan hubungan komputer dengan berbagai tipe yang membentuk sistem jaringan yang mencakup seluruh dunia.

Intranet
jaringan komputer berbasis protokol TCP/IP yang hanya digunakan secara internal di suatu organisasi.

Extranet
Jaringan pribadi yang menggunakan protokol internet dan sistem telekomunikasi publik untuk membagi sebagian informasi bisnis atau operasi secara aman kepada penyalur (supplier), penjual (vendor), mitra (partner), pelanggan, dll.

Topologi Jaringan

Untuk Mendirikan Local Area Network (LAN) dibutuhkan suatu rancangan atau bisa kita sebut sebagai topology. Topologi adalah suatu rancangan atau desain untuk menghubungkan komputer satu dengan komputer yang lainnya.

Macam-Macam Tipologi Jaringan


Topologi Bus
Topologi ini adalah topologi yang awal di gunakan untuk menghubungkan komputer. Dalam topologi ini masing masing komputer akan terhubung ke satu kabel panjang dengan beberapa terminal, dan pada akhir dari kabel harus di akhiri dengan satu terminator.

Topologi TokenRING
Metode token-ring (sering disebut ring saja) adalah cara menghubungkan komputer sehingga berbentuk ring (lingkaran). Setiap komputer mempunyai tingkatan yang sama.

Topologi STAR
Merupakan jenis topologi Kontrol terpusat, semua link harus melewati pusat yang menyalurkan data tersebut kesemua simpul atau client yang dipilihnya.

Topologi Tree (Pohon)


Topologi pohon adalah pengembangan atau generalisasi topologi bus. Media transmisi merupakan satu kabel yang bercabang namun loop tidak tertutup.

Topologi Mesh
Topologi Mesh adalah topologi yang tidak memiliki aturan dalam koneksi. Topologi ini biasanya timbul akibat tidak adanya perencanaan awal ketika membangun suatu jaringan.

Topologi Linear
Jaringan komputer dimana Satu kabel utama menghubungkan tiap titik koneksi (komputer) yang dihubungkan dengan konektor yang disebut dengan T Connector dan pada ujungnya harus diakhiri dengan sebuah terminator.

Manajemen Jaringan
Merupakan Upaya mengkoordinasikan dan mendistribusikan sumber daya (resource) untuk merencanakan, menganalisa, mengevaluasi, mendesain, mengadministrasikan, dan mengembangkan jaringan telekomunikasi sehingga diperoleh kualitas pelayanan yang baik pada seluruh waktu dengan ongkos yang proporsional dan kapasitas yang optimal. Manajemen jaringan ditujukan untuk mengurangi peluang kegagalan jaringan, terutama melalui perencanaan dan pengendalian Jaringan.

Perencanaan jaringan
Perencanaan kapasitas, menganalisa dan merencanakan volume lalu lintas yang dapat ditangani jaringan. Perencanaan staf, membantu menentukan jumlah orang yang diperlukan untuk mengelola suatu jaringan dan tingkat keahlian khusus. Perencanaan kinerja, menganalisa waktu respon pada suatu tingkat lalu lintas tertentu untuk mengantisipasi efek kemungkinan perubahan kinerja jaringan.

Pengendalian jaringan
Meliputi pemantauan jaringan setiap hari untuk memastikan bahwa jaringan tetap pada tingkat operasi yang diinginkan. Pengendalian jaringan meliputi prosedurprosedur seperti deteksi kegagalan, isolasi kegagalan dan pemulihan jaringan. Kegagalan adalah tiap kesalahan dalam data yang dikomunikasikan seperti sambungan komunikasi yang tidak berfungsi atau kondisi lain yang membuat data tidak tiba secara tepat.

Jaringan Nirkabel
Wireless Wide Area Networks (WWANs) Teknologi WWAN memungkinkan pengguna untuk membangun koneksi nirkabel melalui jaringan publik maupun privat. Wireless Metropolitan Area Networks (WMANs) Teknologi WMAN memungkinkan pengguna untuk membuat koneksi nirkabel antara beberapa lokasi di dalam suatu area metropolitan. Wireless Local Area Networks (WLANs) Teknologi WLAN membolehkan pengguna untuk membangun jaringan nirkabel dalam suatu area yang sifatnya lokal , misalnya didalam suatu bangunan yang sama. Wireless Personal Area Networks (WPANs) Teknologi WPAN membolehkan pengguna untuk membangun suatu jaringan nirkabel (ad hoc) bagi peranti sederhana, seperti PDA, telepon seluler atau laptop dan digunakan dalam ruang operasi personal.

Terima kasih

You might also like