You are on page 1of 8

KEJADIAN LUAR BIASA DBD

Kepala Dinas Kota Lhoksemawesangat terkejut dengan adanya laporan petugas puskesmas banda sakti atas kejadian peningkatan kasus DBD dikelurahan teumpok teungoh. Kepala dinas memerintahkan dr.diana yang bertugas di puskesmas tersebut untuk meneliti kasus ini Kepala Dinas juga meminta agar diteliti variabel faktor resiko dari kejadian luar biasa tersebut. Dokter diana mendiskusikan dengan staf puskesmas konsep penelitian yang akan digunakan. Dapatkah anda menjelaskan jenis penelitian yang sesuai dan penerapannya serta bagaimana prosedur pelaksanaannya?

Terminologi
1. Penelitian : pemikiran yang sistematik mengenai berbagai jenis masalah yang pemecahannya memerlukan pengumpulan dan penafsiran kata. 2. Variabel : Sesuatu yang di gunakan sebagai ciri,sifat,dan ukuran yang dimiliki atau didapatkan oleh satuan penelitian tentang konsep tertentu. 3. Faktor resiko : Faktor / keadaan yang mempengaruhi perkembangan suatu penyakit atau status kesehatan tertentu atau kondisi yang memungkinkan adanya interaksi host,agent,invorenment. 4. Prosedur : Rangkaian tahapan untuk mencapai hasil yang diinginkan.

5. Konsep : Suatu abstraksi yang dibentuk denganmangeneralisasikan suatu pengertian tidak dapat diukur dan diamati secara langsung. 6. Kejadian Luar Biasa : Bila suatu wilayah ditemukan jumlah penderita melebihi jumlah penderita dibulan yang sama pada bulan lalu di wilayah tersebut atau angka kematiannya sudah melebihi 1 %, status wilayah telah terjadi kejadian luar biasa.

MENENTUKAN MASALAH
1. Apa saja yang perlu dipelajari dalam epidemiologi masyarakat..? 2. Bagaimana tahap prosedur penelitian..? 3. Apa saja tujuan penelitian kesehatan..? 4. Jenis penelitian yang sesuai untuk meneliti KLB di Tumpok Tengoeh..? 5. Apa saja yang termasuk dalam variabel faktor resiko dari KLB DBD..? 6. Bagaimana konsep penelitian yang dilakukan dr.Diana..? 7. Bagaimana peran etika dalam penelitian..?

8. Apa saja jenis-jenis penelitian kesehatan..? 9. Manfaat apa yang di peroleh dari penelitian dr.Diana..? 10. Bagaimana yang dikatakan kriteria penelitian yang baik..? 11. Bagaimana cara memilih judul yang baik dalam suatu penelitian..? 12. Apa saja pokok yang harus tertera dalam usulan penelitian..? 13. Apa peran dari penelitian dalam kasus KLB pada skenario..? 14. Apa yang menyebabkan peningkatan KLB DBD di Tumpok Tengoeh..?

MENGANALISIS MASALAH
1. Frekwensi masalah, penyebaran masalah dan faktorfaktor yang mempengaruhi adalah hal yang perlu dipelajari dalam epidemiologi masyarakat. 2. Persiapan(perencanaan),pelaksanaan(pengumpulan data),pengolahan dan analisis data,dan penulisan hasil penelitian merupakan tahap-tahap prosedur penelitian. 3. Menentukan atau menguji faktor baru,mengadakan analisis terhadap hubungan/interaksi antara fakta-fakta yang ditemukan dalam bidang kesehatan merupakan tujuan penelitian. 4. Penelitian survei yang bersifat analitik dengan pendekatan cross sectional dan penelitian terapan berdasarkan atas alasan merupakan jenis penelitian yang sesuai untuk kasus KLB DBD di Tumpok Tengoeh.

5. Jumlah keseluruhan orang yang terkena DBD yang belum terkena DBD pada suatu tempat merupakan variabel faktor resiko dari penelitian. 6. Survei research terhadap variabel yang diteliti merupakan konsep penelitian dr.Diana. 7. Komisi etika penelitian nasional(SK MENKES RI/2002) mengeluarkan pedoman etika penelitian kesehatan. 8. Metode penelitian survei yang terbagi atas seksional silang, retrospektif,prospektif,dan metode penelitian eksperimen yang terbagi atas penelitian dasar,penelitian terapan,penelitian tindakan,dan penelitian evaluasi merupakan jenis-jenis penelitian. 9. Hasil penelitian dapat digunakan untuk gambaran tentang keadaan status kesehatan individu,keluarga,masyarakat dan hasil penelitian dapat dijadikan sarana diagnosis dalam mencari sebab masalah kesehatan merupakan beberapa manfaat dilakukan penelitian.

10. Jelas tujuan, dilakukan dengan hati-hati,cermat dan teliti,bisa di uji dan dikaji serta bersifat objektif merupakan kriteria penelitian yang baik. 11. Judul cukup ringkas dan specifik dan memberikan gambaran bagaimana penelitian yang akan dilakukan merupakan cara memili judul yang baik dalam penelitian. 12. Judul,latar belakang,rumusan masalah,tujuan,manfaat,tinjauan pustaka,dan kerangka konsep,metode penelitian,rencana penelitian,rencana kegiatan,organisasi penelitian,anggaran dan daftar pustaka. 13. Memecahkan masalah,memberi jawaban,mendapatkan pengetahuan merupakan peran penelitian. 14. Tidak adanya tinjauan/penelitian yang dilakukan didaerah tersebut menyebabkan meningkatnya angka kejadian DBD.

You might also like