You are on page 1of 8

Pengertian Istilah

Pertambangan
Terminologi Eksplorasi
Dosen : Meinarni Thamrin, ST. MT

Terminologi Eksplorasi
Prospecting

Kegiatan penyelidikan, pencarian atau


penemuan endapan-endapan mineral berharga.
Exploration
Pekerjaan yang dilakukan setelah tahap
prospecting selesai, kegiatan ini meliputi
pekerjaan-pekerjaan untuk mengetahui dan
memperoleh ukuran,bentuk, letak (posisi),
kadar rata-rata dan jumlah cadangan dari
mineral berharga tersebut.

Sambungan
Development

Kegiatan yang dilakukan untuk membuat lubanglubang buakaan ke arah dan di dalam endapan bijih
yang sudah pasti ada, sebagai tahap persiapan untuk
penambangan dan pengangkutan endapan bijih
tersebut.
Exploitasi (Mining)
Kegiatan penambangan itu sendiri, yaitu mengambil
dan membawa mineral-mineral berharga dari dalam
kulit bumi ke permukaan bumi, baik dengan
penggalian dipermukaan tanah maupun di bawah
tanah.

Sambungan
Mineral

Istilah umum untuk semua zat padat anorganik yang


terbentuk di alam secara alamiah yang mempunyai
komposisi kimia tertentu dan sifat-sifat fisik yang tetap.
Rock (Batuan)
Kumpulan dari mineral (belum tentu mineral berharga)
yang membentuk kulit bumi.
Ore ( endapan bijih, cebakan bijih)
Endapan dari kumpulan mineral yang dapat diambil
(diekstrak) satu atau lebih logamnya secara
menguntungkan berdasarkan keadaan teknologi dan
ekonomi pada saat ini.

Sambungan
Batuan samping (Country rocks)

Lapisan batuan yang berada di sekeliling suatu endapan bijih.


Mineral pengotor (Gangue minerals)
Mineral-mineral pengganggu yang tidak berguna, tetapi terdapat
bersama-sama mineral berharga pada suatu endapan bijih.
Waste (Barren rocks)
Batuan yang tidak mengandung mineral berharga atau dapat
pula merupakan bagian dari endapan bahan galian/bijih yang
kadarnya sangat rendah.
Vein (Urat bijih / Lade)
Suatu jalur / daerah mineralisasi yang mengandung mineral
berharga berbentuk seperti urat/ pipa. Pada umumnya terletak
agak miring terhadap bidang datar (45 o >).

Sambungan
Shoot (Ore shoot / Chimney)

Bagian dari urat bijih (vein) dimana kadar mineral


berharganya lebih tinggi dari sekelilingnya. Memiliki
sifat-sifat khas, yaitu :
*Pada umumnya terletak searah dengan kemiringan
vein.
*Salah satu dimensinya jauh lebih besar dari dua
dimensi yang lain.
Pay Streak
Suatu bagian dari endapan alluvial yang mempunyai
kadar mineral berharga yang lebih tinggi dari
sekitarnya.

Sambungan
Bedded deposits

Endapan bahan galian sedimenter yang letaknya horizontal atau


sedikit miring. Terletak sejajar dengan bidang perlapisan batuan.
Contoh : endapan batubara, endapan garam-garam.

Dissiminated deposits (Endapan terpencar)

Endapan bijih yang tidak teratur bentuk dan penyebaran kadarnya,


Letaknya terpisah-pisah dan biasanya terdapat pada daerah yang luas.

Alluvial deposits

Suatu endapan bahan galian yang terbentuk sebagai akibat proses


pelapukan terhadap batuan asalnya yang kemudian terkonsentrasi dan
terakumulasi pada sutu tempat yang jauh dari tempat asalnya. (Media
yang mentrasportasi bisa air, angin, atau es.)

Sambungan
Masses

Endapan bijih yang luas dan bentuknya tidak


teratur. Pada umumnya terdapat sebagai
endapan sekunder.
Out Crop (Singkapan)

Bagian yang tersingkap dari tubuh batuan


atau endapan bahan galian/ bijih dipermukaan
bumi, seringkali bagian itu tertutupi oleh
tanah atau vegetasi yang tipis sehingga sukar
terlihat.

You might also like