You are on page 1of 18

Kepada ykh

Bpk/ibu/sdr/i. para darmawan


Di mana saja berada

Assalamu’alaikum wr. Wb.


Alhamdulillah kita dapat berjumpa dalam “dunia maya” ini, puji syukur
kita panjatkan kepada Allah SWT, atas rahmat dan hidayah-Nya yang telah
banyak memberikan nikmat kepada kita, nikmat sehat, nikmat kecukupan,
dan nikmat-nikmat yang lainnya, semoga Allah SWT masih memberikan
waktu kepada kita untuk dapat menikmati nikmat yang Allah sediakan
kepada ummatnya yang pandai bersyukur.
Selanjutnya kami panitia pembangunan gedung TKIT Al-Khairaat
Tegalrejo Yogyakarta, mengajukan proposal kepada bapak ibu saudara
yang sedang ber murah hati dan yang sedang menikmati nikmat yang Allah
berikan, kami harap bapak ibu saudara dapat berbagi nikmat tersebut
bersama kami,
Sekolah kami sebelumnya menempati rumah kontrakan yang relative kecil,
tetapi seiring dengan minat masyarakat yang cukup banyak untuk
menyekolahkan anaknya di sekolah kami, sehingga kebutuhan ruangan
menjadi tidak tercukupi, serta gedung yang lama menjadi tidak nyaman
untuk proses belajar-mengajar.
Karena itulah kami berkeinginan untuk memiliki gedung yang cukup
representative untuk melakukan proses belajar mengajar
Besar harapan kami bapak ibu saudara, dapat membantu kami untuk
mewujudkan harapan kami tersebut, semoga Allah SWT meringankan
bapak ibu saudara, untuk berbagi pahala bersama kami, Amin

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.


Jogjakarta, 22 maret 2010
Panitia

KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur kepada Allah SWT atas segala rahmat dan nikmat-
Nya kepada Yayasan Al-Khairaat yang telah dapat menyelenggarakan pendidikan
pra sekolah dengan nama KB-TK Islam Terpadu Al-Khairaat sejak Juli 2002.
Semoga dalam perjalanannya mendapat rahmat dan ridho-Nya.
Pendirian KB-TK Islam Terpadu Al-Khairaat merupakan langkah awal
yang digagas oleh Yayasan Al-Khairaat. Untuk menumbuhkan dan
mengembangkan sebuah pendidikan yang menawarkan sebuah jalinan
keterpaduan antara kurikulum nasional yang didukung metode sentra dan
diperkaya dengan pembiasaan pendidikan Islam bagi anak-anak muslim
khususnya di Kota Yogyakarta.
KB-TK Islam Terpadu Al-Khairaat berusaha mengenalkan kepada anak-
anak pola pendidikan yang mengedepankan keilmuan, kemandirian, dan
pembiasaan pengamalan nilai-nilai Islam yang sangat dekat dengan dunia anak-
anak sehingga diharapkan akan dapat mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-
hari.
Alhamdulillah, setelah memasuki tahun ke 8 dari perjalanan KB-TK Islam
Terpadu Al-Khairaat bisa berjalan dengan baik. Dengan pertambahan murid yang
semakin banyak, sedangkan kondisi sekolah yang masih kontrak untuk itu dalam
memasuki tahun ajaran 2010-2011 kami merencanakan pembebasan tanah dan
rumah serta renovasinya seluas 228 m2 di Blunyahrejo, TR II/1169 RT.11/04
Karangwaru Tegalrejo Yogyakarta.
Harapan kami semoga cita-cita dari Yayasan untuk terus dapat
mengembangkan pendidikan ini dapat terus berlanjut ke jenjang yang lebih tinggi.
Amin ya robbal alamin.

Ketua Yayasan Al-Khairaat

Muh. Muhlis, S.Si.,Apt.,Sp.FRS.


DAFTAR ISI
Kata Pengantar .................................................................................................
Daftar Isi ..........................................................................................................
Pendahuluan .....................................................................................................
Landasan Pemikiran .........................................................................................
Visi dan Misi ....................................................................................................
Tujuan ..............................................................................................................
Sasaran .............................................................................................................
Nama Sekolah ..................................................................................................
Format Sekolah Ideal Dambaan .......................................................................
Jaminan Mutu Kelulusan Siswa .......................................................................
Kegiatan Sekolah .............................................................................................
Jumlah Peserta Didik .......................................................................................
Keunggulan Anak Didik ..................................................................................
Prospek Sekolah Pada Masa Yang Akan Datang ............................................
Rencana Pembebasan Tanah Bangunan dan Pembangunan
Gedung Sekolah ...............................................................................................
Rencana Anggaran ...........................................................................................
Penutup
Lampiran :
1. Susunan Panitia
2. Data Pendidik
3. Rincian Kebutuhan Biaya Pembangunan Renovasi

PENDAHULUAN
Pendidikan adalah proses pemberdayaan manusia untuk membangun suatu
peradaban yang bermuara pada terwujudnya suatu tatanan masyarakat yang
sejahtera lahir dan batin. Oleh karena itu, pendidikan berarti merupakan suatu
proses membina seluruh potensi manusia sebagai makhluk beriman, berfikir dan
berkarya untuk kemaslahatan diri dan lingkungannya. Membangun sekolah
berkualitas berarti menyelenggarakan proses pendidikan yang membentuk
kepribadian peserta didik agar sesuai dengan fitrahnya.
Anak usia dini adalah anak yang berada dalam rentang usia 0 sampai 8
tahun. Pada usia ini seluruh aspek perkembangan kecerdasan (IQ, EQ, SQ)
tumbuh dan berkembang sangat cepat. Pada masa ini sering disebut pula dengan
masa emas perkembangan anak. Usia keemasan (golden Age) merupakan masa di
mana anak mulai peka/sensitive untuk menerima berbagai upaya pengembangan.
Sehingga anak butuh bimbingan dan pendekatan pembelajaran yang tepat.
Kita semua tidak akan rela anak-anak kita sebagai amanah dari Allah
terbawa arus yang akan menjauhkan dari Tuhan mereka. Oleh karenanya anak-
anak dan remaja sebagai tumpuan harapan harus kita bekali dan diarahkan
sehingga memiliki pribadi-pribadi yang tangguh dengan prinsip-prinsip akhlak
dan moral Islam. Disamping mencerdaskan mereka dengan ilmu pengetahuan
yang semakin berkembang. Harapan kita anak-anak memiliki aqidah yang kuat,
akhlak Islami yang mulia, ilmu yang luas dan jasadiyah yang kuat. Gagasan awal
yang mendasari lahirnya sekolah ini adalah rasa bertanggung jawab, keprihatinan
serta kepedulian terhadap peningkatan kualitas pendidikan bagi anak-anak usia
sekolah. Adanya tuntutan persaingan global yang akan dihadapi oleh anak-anak
pada masa mendatang. Sehingga dirasakan perlu untuk turut berpartisipasi
membangun dan mengembangkan sekolah yang efektif dan bermutu. Yayasan Al-
Khairaat mengawalinya dengan pendirian sebuah sekolah pra sekolah yaitu
Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu (TKIT) Al-
Khairaat yang didirikan pada bulan juli 2002.

LANDASAN PEMIKIRAN
QS At Tahrim ayat 6
“Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api
neraka”

QS An Nisa ayat 9
“Dan hendaklah takut pada Allah orang-orang yang seandainya meninggalkan
dibelakang mereka anak-anak lemah.”

HR.Bukhori
“Setiap anak yang lahir itu membawa fitrah beragama (perasaan percaya kepada
Allah). Maka orang tuanyalah yang menjadikan anak tersebut beragama Yahudi,
Nasrani ataupun Majusi.”

HR. Abdur Razzaq dan Sa’id bin Manshur


Ajarkanlah kepada anak-anak kamu dan keluargamu dan didiklah mereka dengan
budi pekerti yang luhur.

HR. Ath Tabrani


Didiklah anak-anakmu dalam tiga perkara: mencintai nabimu, mencintai ahli
baitnya dan membaca Al Qur’an…

VISI DAN MISI


Visi : Menjadikan anak cerdas, kreatif, berakhlaq mulia, sehat jasmani dan
berkepribadian Islami

Misi : 1 Membekali anak dengan nilai-nilai Al Qur’an sejak dini agar


terbentuk kepribadian Islam.
2 Memberikan pendidikan formal/ dengan memasukkan nilai edukatif
tanpa mengesampingkan nilai-nilai keimanan.
3 Menanamkan nilai-nilai keimanan dan ketaqwaan serta akhlaq mulia
sesuai tingkat perkembangan.
4 Membantu perkembangan fisik, psikis, intelektual dan social.

Tujuan
1. Meningkatkan kepedulian masyarakat bidang pendidikan.
2. Meningkatkan kesadaran akan pentingnya pengetahuan agama dan umum
di tengah-tengah masyarakat.
3. Meningkatkan kreativitas dan pengembangan potensi masyarakat.

Sasaran
Sekolah ini sifatnya terbuka bagi lapisan masyarakat dari kalangan anak-
anak berusia 2,8 – 6 tahun. Sasaran utamanya masyarakat yang berada di wilayah
Karangwaru dan sekitarnya, serta kecamatan Tegalrejo pada umumnya.
NAMA SEKOLAH

Sekolah ini diberi nama Al Khairaat denganharapan sekolah ini dapat


dijadikan sebagai tempat untuk membina dan mendidik anak-anak agar menjadi
orang yang baik, bertaqwa dan menjadikan sekolah Al Khairaat sebagai sarana
bagi anak-anak kita untuk belajar dengan penuh ceria dalam usaha untuk
menggapai cita dan ridho Allah SWT. KB-TKIT Al Khairaat berada di bawah
naungan Yayasan Al Khairaat dengan Akte Notaris Mochamad Ikhwanul
Muslimin, S.H., pada November 1999.
Sekolah ini terbuka untuk siapa saja yang ingin bersekolah di sekolah ini,
dengan harapan pada tahun-tahun mendatang sistem pembayaran biaya sekolah
adalah dengan menggunakan sistem subsidi silang sehingga bagi murid yang
orang tuanya tidak mampu juga bisa bersekolah di sekolah ini dengan biaya
rendah yang sesuai denga kemampuan pendapatan orang tua murid. Bagi orang
tua murid yang memilikikemampuan dapat membayar biaya sekolah sesuai
dengan standar atau bahkan lebih yang telah ditetapkan oleh pihak sekolah.
Diharapakan dengan cara tersebut dapat membantu meringankan beban orang lain
yang memerlukan bantuan. Insya Allah.

FORMAT SEKOLAH DAMBAAN

Yayasan Al Khairaat menawarkan satu model sekolah alternative yang


mencoba menerapkan pendekatan penyelenggaraan pendidikan yang memadukan
pendidikan umum dan pendidikan beragama menjadi satu jalinan kurikulum.
Disamping itu, sekolah juga berupaya untuk mengoptimalkan ranah kognitif,
efektif dan kognitif. Implikasi dari keterpaduan ini menurut pengembangan
pendekatan proses pembelajaran yang kaya, variatif dan menggunakan media
serta sumber belajar yang luas dan luwes. Sebagai konsekuensi dari keterpaduan
ketiga sasaran pembelajaran tersebut menyebabkan waktu belajar yang lebih
panjang dibandingkan dengan sekolah pada umumnya.
Format Sekolah ideal yang kami tawarkan adalah pendidikan yang mampu
melahirkan lulusan-lulusan yang memiliki karakter dan kemampuan sebagai
berikut:
• Memiliki dasar pemahaman yang benar terhadap ajaran agamanya
dan landasan keimanan dan ketaqwaan yang kokoh sebagai wujud
dari kefahaman tersebut.
• Memiliki kemampuan dasar dalam penguasaan bahasa Internasional
(Bahasa Arab dan Bahasa Indonesia).
• Memiliki motivasi berprestasi dan ketrampilan yang tinggi.
• Memiliki kemampuan leadership yang kuat.
• Memiliki kesehatan yang prima.
• Memiliki dasar kecakapan hidup (life skill).
• Memiliki kemampuan dasar dalam etos kerja dan disiplin yang tinggi.
• Memiliki kepedulian terhadap kehidupan bermasyarakat, beragama,
berbangsa, dan bernegara.
• Memiliki rasa percaya diri yang kuat dan kebanggaan terhadap
sejarah kepemimpinan bangsa.

JAMINAN MUTU KELULUSAN SISWA

1. Mampu membaca Al Qur’an.


2. Mampu menghafal sebagain juz amma.
3. Mampu menghaffal beberapa hadis.
4. Mampu menghafal beberapa doa harian.
5. Mampu melaksanakan wudhu dan sholat dengan benar.
6. Memiliki dasar konsep manajemen dari Islam.
7. Mengenal sirah Nabi dan sahabat.
8. Mampu menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar.
9. Mengenal bahasa Inggris sederhana.
10. Mengenal bahasa Arab sederhana.
11. Mampu membaca dan menulis bahasa Indonesia sederhana.
12. Mampu menggunakan sempoa secara seerhana.
13. Mampu mengerjakan perhitungan secara sederhana.
14. Menumbuhkan minat dan bakat melalui kunjungan ilmiah, studi lapangan
dan praktek lapangan.
15. memiliki sikap kemandirian dan empati terhadap lingkungan sekitar.
16. Mampu bersosialisasi terhadap lingkungan sekitar.

KEGIATAN SEKOLAH

• Promosi sekolah ke sekolah lain-lain dengan lingkungan luar.


• Penerimaan siswa baru.
• Wisuda.
• Progres Raport/ Laporan Perkembangan anak didik yang diberikan
secara berkala per semester.
• Bakti sosial.
• Lomba mewarnai yang diadakan sekolah untuk umum.

Tenaga pendidik dan kependidikan memiliki latar belakang yang sesuai


dengan visi dan misi dari sekolah ini. Proses belajar mengajar di KB-TKIT Al
Khairaat ditangani oleh lima belas (15) tenaga operasional (data terlampir).

KEGIATAN SEKOLAH

Untuk mencapai tujuan tersebut, pihak sekolah telah menetapkan beberapa


program yang terdiri dari :
1. Program Akademik
• Hapalan surat-surat pendek
• Hapalan hadis
• Hapalan doa-doa harian
• Praktek wudhu
• Praktek sholat berjamaah
• Praktek menggunakan bahasa Indonesia secara sederhana
• Praktek membaca Al Qur’an dengan menggunakan metode iqro
• Manajemen Diri Islami melalui pembiasaan perilaku anak didik di
sekolah
• Kemadirian melalui pembiasaan dalam kegiatan harian di sekolah
• Studi lapangan bagi kegiatan informal
• Kunjungan ilmiah bagi kegiatan formal
• Latihan membaca, menulis bahasa Indonesia, Inggris dan Arab
• Makan bersama 1 kali sepekan
• Berpartisipasi dalam lomba
• Praktik langsung bagi pengembangan kreatifitas seni
• Pengenalan penggunaan sempoa
• Praktek berenang

2. Program Lembaga dan Sekolah


• Rapat rutin pengurus sekolah untuk peningkatan kualitas pendidikan
• Pelatihan guru untuk peningkatan kualitas SDM
• Evaluasi terhadap proses belajar mengajar yang dilakukan setiap
seminggu sekali
• Pertemuan POMG bulanan untuk melibatkan partisipasi orang tua dan
guru dalam proses belajar mengajar
• Silaturahmi guru ke rumah anak didik untuk membangun komunikasi
dan kerjasama yang baik antara guru, orang tua dan anak didik.
JUMLAH PESERTA DIDIK

TAHUN PR
NO KELAS JUMLAH LK
PELAJARAN
1 2002 – 2003 TK. A dan B 10 6 4

Total
2 2003 – 2004 TK. A dan B 11 4 7

Total
3 2004 – 2005 TK. A 13 8 5
TK. B 5 2 3

Total
4 KB 7 3 4
2005 – 2006 TK. A 9 3 6

TK. B 12 7 5

Total
5 2006 – 2007 KB 10 5 5
TK. A 13 7 6

TK. B 14 9 5

Total
6 2007 – 2008 KB 4 1 3
TK. A 11 5 6

TK. B 14 6 8

Total
7 2008 – 2009 KB 4 1 3
TK. A 10 6 4

TK. B 11 5 6

Total
8 2009 – 2010 KB 11 4 7
TK. A 22 10 12
TK. B 14 8 6

KEUNGGULAN ANAK DIDIK

Diharapkan setelah lulus dari KB-TKIT Al Khairaat, anak didik telah


memiliki kemandirian dan mengurus dirinya sendiri dan terbiasa dengan membaca
doa disetiap kegiatannya (adab-adab Islam) dan mampu membac, menulis dan
menghitung.

PROSPEK SEKOLAH PADA MASA DATANG

Melihat sebutan dan tanggapan yang positif dari masyarakat akan


kehadiran KB-TKIT Al Khairaat pada tahun 2002 – 2003 sekolah telah terdapat
10 anak didik, tahun 2003 – 2004 sebanyak 11 anak didik, tahun 2004 – 2005 18
anak didik, tahun 2005 – 2006 28 anak didik, tahun 2006 – 2007 37 anak didik,
tahun 2007 – 2008 29 anak didik, tahun 2008 – 2009 25 anak didik, tahun 2009 –
2010 47 anak didik.
Insya Allah pihak sekolah merasa optimis bahwa sekolah ini kedepannya
akan mempunyai prospek yang baik dalam rangka membantu usaha pemerintah
untuk mencerdaskan dan meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak Indonesia
tercinta. Isya Allah kami akan berusaha memberikan pelayanan pendidikan yang
berkualitas

RENCANA PEMBEBASAN TANAH BANGUNAN & PEMBANGUNAN


GEDUNG SEKOLAH

Dengan kepercayaan masyarakat kepada KB-TKIT Al Khairaat dalam


mengamanahkan pendidikan putra-putrinya serta dengan mempertimbangkan
pada keunggulan dan mutu sekolah, kami pihak yayasan Al Khairaat bermaksud
untuk lebih mengembangkannya dengan pembebasan tanah bangunan dan
renovasinya.
Untuk dapat merealisasikan hal tersebut di atas fihak sekolah melakukan
penggalangan dana wakaf dan pembangunan gedung. Dana yang diperlukan untuk
keperluan tersebut adalah sebesar Rp. 399.000.000 (tiga ratus sembilan puluh
sembilan juta rupiah). Maka dengan ini, dirasakan perlu untuk menerbitkan
sertifikat wakaf tunai untuk keperluan pembebasan tanah bangunan dan renovasi
untuk gedung KB-TKIT Al Khairaat.

PEMBANGUNAN GEDUNG SEKOLAH

Sertifikat wakaf yang diterbitkan dalam bentuk lembaran sertifikat yang


berisi nama wakaf (orang yang mewakafkan).
Sertifikat wakaf ini ditujukan kepada Lembaga, Instansi maupun program
yang berminat untuk melakukan investasi akherat di bidang pendidikan.
Adapun perincian sertifikat wakaf tunai yang akan diterbitkan sebagai
berikut.
Jumlah Sertifikat Harga
No Sertifikat
Diterbitkan
1. 1 150 500.000
2. 2 300 250.000
RENCANA ANGGARAN

Pemasukan :

Yayasan Al Khairaat Rp. 150.000.000


Donatur Rp. 249.000.000
______________+
Jumlah Rp. 399.000.000

Pengeluaran :
Pembelian Tanah Rp. 265.000.000
Renovasi Sekolah Rp. 134.000.000
______________+
Jumlah Rp. 399.000.000
PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat dan sampaikan sebagai bahan


pertimbangan bagi pihak yang ingin membantu dan beramal jariyah dalam jalur
pendidikan. Dukungan dan partisipasi dari seluruh pihak dalam kegiatan ini sangat
kami harapkan, demi peningkatan kualitas pendidikan anak muslim di kota
Yogyakarta.
Semoga kegiatan ini terselenggara dengan baik dan mendapat ridho dari
Allah SWT. Amin.

Yogyakarta, 20 Maret 2010


Panitia Kepala
KB-TKIT Al Khairaat

Suseno, S.T.P., M.T. Nur Atka Ernawati, A.Ma

Mengetahui,
Yayasan Al Khairaat

Muhammad Muhlis, S.Si., Apt., Sp. FRS

Kontak person : Muhammad Muhlis tlp 08122711668


Suseno : 08155008570
Nur Atka Ernawati : 02747824130

Web/blog : ypdsalkhairaat.wordpress.com, muhlis3.wordpress.com,


www.muhlis-apt.com
LAMPIRAN 1

Susunan Pembebasan Tanah Rumah


Dan Renovasi Sekolah

Pelindung : Dewan pendiri Yayasan Al Khairaat


Penasehat : Pengurus Yayasan Al Khairaat
Ketua : Suseno, S.T.P., M.T.
Wakil Ketua : Nur Atka Ernawati, A.Ma.
Sekretaris : Eni Mulatsih
Bendahara : Nasiroh, A.Md.
Pengawas Harian : - Drs. Ahmad Nur Umam, M.M.
Prof. Dr. Edy Martono, M.Sc.
Pengadaan Barang : - Yuda Yusmana
Noor Rinamawati, A.Md.
Humas : - Teguh Rahayu Wiyono
- Drupadi, S.S.
H. Sukarjo
Pembantu Umum : - Alvi Aini, Sp.
Siti Nariyah
LAMPIRAN 2
KB-TKIT AL – KHAIRAAT TR
TERAKREDITASI A
Blunyahrejo TR II / 1134 Yogyakarta
Telp. ( 0274 ) 7824130

DATA GURU
MULAI ALAMAT
NO NAMA TMT/TGL.LAHIR PENDIDIKAN UNIT KERJA
BEKERJA
1. Nur Atka Ernawati Magelang, 28-09-1982 29 Juni 2002 D 2 / PGTK TK Al-Khairaat Tegalrejo TR II/389, RT 16/05
Tegalrejo Tegalrejo, Yogyakarta
2. Esti Mulatsih Yogyakarta, 05-07-1974 1 Juli 2005 SMU TK Al-Khairaat Jogoyudan JT III/839, RT 44/11
Tegalrejo Jetis, Yogyakarta
3. Siti Nasriyah, A.Ma. Gunung Kidul, 01-03- 1 Juni 2005 D 2 / PAI TK Al-Khairaat Gedong Kuning KG I/141 RT 09/03
1979 Tegalrejo Rejowinangun, Kota Gede, YK
4. Alvi Aini Tegal, 15-06-1975 1 Oktober S 1 / Pertanian TK Al-Khairaat Blunyahrejo TR II/1176 RT 11/04
2009 Tegalrejo Karangwaru, Tegalrejo, Yogyakarta
5. Noor Rinamawati Sleman, 17-06-1972 Desember D3/Ekonomi TK Al-Khairaat Blunyahrejo TR II/1134 Yogyakarta
2008 Akuntansi Tegalrejo
a

You might also like