You are on page 1of 2

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Mata Pelajaran :B.Inggris


Kelas/Semester : X/1
Pertemuan ke :4
Alokasi Waktu : 2 x 45 menit

Standar Kompetensi
1. Memahami makna dalam percakapan transaksional/ interpersonal resmi
dalam konteks kehidupan sehari-hari.
2. Mengungkapkan makna dalam teks percakapan transaksional resmi dan
percakapan berlanjut (sustained) secara akurat, lancar, dan berterima
dalam konteks kehidupan sehari-hari dan mengakses ilmu pengetahuan.
Kompetensi Dasar
1. Merespon makna dalam percakapan transaksional (to get things
done) dan interpersonal (bersosialisasi) resmi dan tak resmi secara akurat,
lancar, dan berterima menggunakan ragam bahasa lisan yang melibatkan
tindak tutur: meminta/memberi saran.

2. Mengungkapkan makna dalam percakapan transaksional (to get


things done) dan interpersonal (bersosialisasi) resmi dan tak resmi dalam
ragam lisan secara akurat, lancar dan berterima yang melibatkan tindak
tutur: meminta/memberi saran.

Indikator
1. Merespon dengan benar terhadap tindak tutur: meminta/memberi saran.
2. Melakukan berbagai tindak tutur dalam wacana lisan
interpersonal/transaksional: meminta/memberi saran.

1. Tujuan Pembelajaran
• Siswa dapat merespon dengan benar terhadap tindak tutur:
meminta/memberi saran.
• Siswa dapat melakukan berbagai tindak tutur dalam wacana lisan
interpersonal/transaksional: meminta/memberi saran.
2. Materi Pokok
Percakapan/dialog dan pernyataan yang memuat ungkapan berikut:
A: Darling, the hair-dryer I bought yesterday isn’t working. What do you
think I should do about it?
B: Why don’t you try taking it back to the store.

3. Metode Pembelajaran/Teknik: Three-phase technique


4. Langkah-langkah Kegiatan

• Kegiatan Awal (10’)


 Siswa mengumpulkan tugas poster yang berisikan
ungkapan untuk menyatakan peringatan.
 Siswa ditanyai tentang kesulitan yang mereka hadapi dalam
membuat poster tersebut.
 Siswa diminta oleh guru untuk memberi sarannya
 Siswa mendapat feedback dari guru.

• Kegiatan Inti (60’)


 Siswa mendengarkan percakapan transaksional/interpersonal
untuk memberi/meminta saran melalui tape secara klasikal.
 Siswa membaca script/dialog tertera di buku teks
 Siswa mengidentifikasi fungsi dari ungkapan dialog yang
didengar.
 Siswa membaca ungkapan-ungkapan lain untuk
meminta/memberi saran.
 Siswa melakukan tanya-jawab untuk meminta/memberi saran
 Siswa membaca contoh meminta/memberi saran dari majalah
 Siswa menjawab pertanyaan
 Siswa meminta saran pada pengasuh rubrik majalah tersebut
atas masalahnya.

• Kegiatan Akhir (20’)


 Siswa menuliskan problem yang dihadapinya dalam sebuah
surat pendek tanpa menyebutkan nama, yang kemudian
dikumpulkan oleh guru dan dibagikan kembali secara acak..
 Siswa memberikan saran atas masalah yang dihadapi temannya
tersebut.
5. Sumber/Bahan/Alat
• Buku Look Ahead 2
• Kaset/CD
• Script dari Look Ahead 2
6. Penilaian
• Teknik: Performance Assesment (Responding)
• Bentuk: Pertanyaan Lisan

Mengetahui …………………,….
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

You might also like