You are on page 1of 9

BAHAN AJAR FISIKA

1. Judul : Hukum I Newton


2. Mata Pelajaran : Fisika
3. Kelas / Semester : X / Ganjil
4. Waktu : 2 x 45 menit
5. Tempat : Di Laboratorium Fisika
6. Petunjuk belajar :
a. Baca literatur yang berkaitan dengan hukum I Newton
b. Baca dengan cermat sebelum anda melakukan percobaan
c. Lakukan percobaan menurut langkah-langkah yang telah di sajikan
7. Kompetensi Dasar Yang Dicapai ( K.D. 3.3 )
Menjelaskan Hukum Newton sebagai konsep dasar dinamika dan mengaplikasikanya dalam
persoalan-persoalan dinamika sederhana
8. Indikator :
1. Melakukan percobaan yang berhubungan dengan hukum I Newton
2. Memberikan contoh penerapan hukum I Newton dalam kehidupan sehari-hari
9. Permasalahan :
1. Mengapa orang yang berdiri di dalam bus yang bergerak, saat bus direm orang tersebut
terdorong ke depan ?
2. Mengapa bungkusan yang ditaruh di jok mobil bergeser ke belakang jika mobil secara tiba-
tiba digas !
10. Materi/Informasi :
1. Kelembaman (inersia) sebuah benda merupakan kecenderungan benda untuk tetap
mempertahankan keadaan terhadap perubahan gerak padanya.
2. Besar inersia sebuah benda dinyatakan oleh besaran massa.
11. Alat dan Bahan :
1. Benang
2. Beban
3. Statif dan klem
4. Kertas
5. Uang logam
12. Langkah Kerja :
Percobaan I

(1) (3)

(2) (4)

Gambar (a) Gambar (b)


1. Susunlah alat-alat seperti gambar !
2. Apakah yang terjadi jika benang (2) di tarik ke bawah dengan sekali sentakan saja ?
3. Apakah yang terjadi jika benang (4) yang tergantung di tarik ke bawah berangsur-angsur
makin kuat ?
4. Sebelum menjawab, ulangi percobaan tersebut sampai mendapatkan suatu jawaban yang
meyakinkan anda!
5. Bagaimana sifat benang yang ditarik ? Apa yang dapat anda simpulkan dari kejadian di
atas dengan disertai berbagai alasan yang mungkin ?

Percobaan II

ditarik

1. Tariklah kertas itu dengan arah tegak lurus uang logam dengan sekali sentakan !
2. Ulangi percobaan tersebut beberapa kali !
3. Bagaimana keadaan uang logam itu ?
4. Kembalikan kertas pada kedudukan semula dan letakan uang logam di atas kertas lagi !
5. Tariklah kertas perlahan-lahan tanpa sentakan! Bergerakah uang logam terhadap meja ?
6. Bagaimana pendapat anda dari kejadian nomor 1 dan 5, jelaskan !
7. Hentikan tarikan dengan mendadak! Bagaimana uang logam tersebut ?
8. Sebelum menarik kesimpulan, ulangi kegiatan ini beberapa kali sehingga anda merasa
yakin dari hasil pengalaman selama percobaan

13. Penilaian :
a. Penilaian Kognitif : Tes tertulis dan penilaian produk
b. Penilaian Afektif : Penilaian individu dalam kelompok
c. Penilaian Psikomotorik : Pengamatan individu dalam kelompok

14. Tindak lanjut :


• Membentuk kelompok (tiap kelompok terdiri dari 5 siswa)
• Mempresentasikan hasil dalam diskusi kelas
PENILAIAN KOGNITIF
Tes tertulis :
1. Jelaskan pengertian hukum I Newton ?
2. Berilah 3 contoh peristiwa yang berhubungan dengan hukum I Newton dalam kehidupan
sehari-hari !

PENGAMATAN/PENILAIAN AFEKTIF HUKUM I NEWTON


No Absensi

Aspek yang dinilai


Ketepatan
Peran Kerja
Nama Siswa Keleng waktu Jml
serta sama
kapan menyerah Skor Nilai
dalam dalam
tugas kan
kelompok kelompok
laporan
1
2
3
4
5
6
7

Keterangan :
Penilaian Afektif : 1 = sangat kurang 4 = baik
2 = kurang 5 = sangat baik
3 = cukup
Nilai = ( jumlah Skor x 100 ) : 20

PENILAIAN PSIKOMOTORIK HUKUM I NEWTON


No Absensi

Aspek yang dinilai


Menyusun Pengam Menyajikan
Nama Siswa alat sesuai bilan dan mengolah Jumlah
petunjuk data data Skor Nilai

1
2
3
4
5
6
7

Keterangan :
Penilaian Psikomotor : 1 = sangat rendah 4 = tinggi
2 = rendah 5 = sangat tinggi
3 = sedang
Nilai = ( jumlah Skor x 100 ) : 15
BAHAN AJAR FISIKA

1. Judul : Hukum II Newton


2. Mata Pelajaran : Fisika
3. Kelas / Semester : X / Ganjil
4. Waktu : 2 x 45 menit
5. Tempat : Di Laboratorium Fisika
6. Petunjuk belajar :
a. Baca buku referensi yang berkaitan dengan hukum II Newton
b. Baca dengan cermat sebelum anda melakukan percobaan
c. Lakukan percobaan menurut langkah-langkah yang telah di sajikan
7. Kompetensi Dasar Yang Dicapai ( K.D. 3.3 )
Menjelaskan Hukum Newton sebagai konsep dasar dinamika dan mengaplikasikanya dalam
persoalan-persoalan dinamika sederhana
8. Indikator :
1. Melakukan percobaan yang berhubungan dengan hukum II Newton
2. Memberikan contoh penerapan hukum II Newton dalam kehidupan sehari-hari
9. Permasalahan :
Sebuah gerobak ditarik dengan seekor kuda dan ditarik dengan dua ekor kuda yang masing-
masing besar gayanya sama. Bagimana percepatan gerobak yang terjadi ?
10. Materi/Informasi :
1. Pada hukum I Newton, membahas tentang benda yang dipengaruhi oleh gaya-gaya yang
resultannya sama dengan nol. Sehingga benda yang dikenai gaya tersebut akan diam atau
tetap melakukan gerak lurus beraturan (GLB).
2. Pada hukum II Newton, membahas resultan gaya yang bekerja pada benda tidak sama
dengan nol.
11. Alat dan Bahan :
1. Ticker timer
2. Kereta dinamik/mobil-mobilan
3. Katrol
4. Beban
5. Benang
12. Langkah Kerja :
1. Susun peralatan seperti pada gambar!
Ticker timer yang digunakan, memanfaatkan listrik PLN dengan f = 50 Hz atau t = 0,02
sekon.

2. Timbang massa kereta dinamik (m) dan massa beban (mb). Hidupkan ticker timer dan
biarkan beban menarik kereta dinamik sehingga pita bergerak
3. Ketika kereta dinamik menyentuh katrol, matikan ticker timer dan ambilah pitanya.
4. Potong pita untuk 1o ketukan dan ukurlah jarak antara titik-tiiknya
s
5. Hitunglah kelajuan (v) kereta, dengan v = , t = 0,02 sekon
t
No s (m) v = s/t (m/s)
1
2
3
4

6. Buatlah grafik v-t dan hitung percepatan (a) dari gradien grafik v-t
(v)

(t)
7. Ulangi percobaan denggan massa beban yang berbeda
8. Hitunglah gaya beban atau gaya penyebab benda bergerak, F = w = mb g untuk setiap
massa beban
9. Ulangi langkah 2 sampai 7 untuk massa beban tetap dengan jumlah kereta dinamik 2
10. Buatlah grafik antara percepatan (a) dengan gaya beban (F)
1
11. Buatlah grafik antara percepatan (a) dengan sepermasa ( ) kereta dinamik
m
12. Tuliskan kesimpulan yang anda peroleh dan presentasikan di depan kelas
13. Penilaian :
a. Penilaian Kognitif : Tes tertulis dan penilaian produk
b. Penilaian Afektif : Penilaian individu dalam kelompok
c. Penilaian Psikomotorik : Pengamatan individu dalam kelompok
14. Tindak lanjut :
• Membentuk kelompok (tiap kelompok terdiri dari 5 siswa)
• Mempresentasikan hasil dalam diskusi kelas
• Presentasi menggunakan OHP/komputer/LCD proyektor

PENILAIAN KOGNITIF
Tes tertulis :
1. Sebuah benda bekerja gaya sebesar F1 maka percepatannya sebesar a1, jika pada benda
tersebut bekerja gaya sebesar F 2yang besarnya 4 kali F1. Tentuan perbandingan
percepatan pertama (a1) dengan percepatan kedua (a2)!
2. Sebuah benda yang massanya 10 kg bekerja gaya sebesar 40 N. Tentukan besar
percepatan benda tersebut !
3. Sebuah benda mula-mula diam, kemudian bekerja gaya yang menyebabkan benda itu
bergerak. Setelah 10 s kecepatan benda menjadi 20 ms-1. Apabila massa benda 50 kg
berapakah besar yang bekerja pada benda tersebut ?

PENGAMATAN/PENILAIAN AFEKTIF HUKUM II NEWTON


No Absensi

Aspek yang dinilai


Peran
Nama Siswa serta Kerja sama Keleng Jumlah
Perha
dalam dalam kapan Skor Nilai
tian
kelom kelompok tugas
pok
1
2
3
4
5
6
7
Keterangan :
Penilaian Afektif : 1 = rendah
2 = sedang
3 = tinggi
Nilai = ( jumlah Skor x 100 ) : 12

PENILAIAN PSIKOMOTORIK HUKUM II NEWTON


No Absensi

Aspek yang dinilai


Menyusun Cara Menyajikan
Nama Siswa alat sesuai melakukan dan Jumlah
petunjuk percobaan mengolah Skor Nilai
data

1
2
3
4
5
6
7
Keterangan :
Penilaian Psikomotor : 1 = rendah
2 = sedang
3 = tinggi
Nilai = ( jumlah Skor x 100 ) : 9

BAHAN AJAR FISIKA


1. Judul : Hukum III Newton
2. Mata Pelajaran : Fisika
3. Kelas / Semester : X / Ganjil
4. Waktu : 2 x 45 menit
5. Tempat : Di Laboratorium Fisika
6. Petunjuk belajar :
d. Baca buku referensi yang berkaitan dengan hukum II Newton
e. Baca dengan cermat sebelum anda melakukan percobaan
f. Lakukan percobaan menurut langkah-langkah yang telah di sajikan
7. Kompetensi Dasar Yang Dicapai ( K.D. 3.3 )
Menjelaskan Hukum Newton sebagai konsep dasar dinamika dan mengaplikasikanya dalam
persoalan-persoalan dinamika sederhana
8. Indikator :
1. Melakukan percobaan yang berhubungan dengan hukum III Newton
2. Memberikan contoh penerapan hukum III Newton dalam kehidupan sehari-hari
3. Melukiskan diagram gaya yang bekerja pada suatu benda
4. Menjelaskan pengertian gaya berat dan gaya gesekan serta contoh aplikasinya dalam
kehidupan sehari-hari
9. Permasalahan :
1. Mengapa lampu gantung yang digantungkan di atap tidak jatuh ?
2. Jika kamu mendorong tembok dengan kuat, apa yang kau rasakan ? mengapa demikian!
3. Jika kamu membawa beras di tangan kiri 2 kg dan di tangan kanan 10 kg, apa yang kamu
rasakan ? tangan mana yang lebih cepat capek ? Mengapa demikian !
4. Bagaiana jika kamu mendorong lemari yang berada di atas lantai kasar dan licin ? Apa
yang kamu rasakan ? Mengapa demikian !
10. Materi / Informasi :
1. Jika suatu benda A memberikan gaya pada benda B maka benda B juga memberikan gaya
pada benda A yang besarnya sama dan arahnya berlawanan
2. Gaya yang bekerja pada bidang sentuh antara dua permukaan yang bersentuhan, yang
arahnya selalu tegak lurus pada bidang sentuh dinamakan gaya normal
3. Benda yang bergerak pada suatu bidang pada umumnya ada gaya yang menghambat, laju
benda tersebut sehingga berhenti di suatu tempat
11. Alat dan Bahan :
1. Neraca pegas 2 buah
2. Paku

12. Langkah Kerja :


1. Susunlah alat-alat seperti pada gambar !
Neraca pegas 1 Neraca pegas 2

gaya

2.Tariklah neraca pegas 1 ! Berapa angka yang ditunjukkan ?


3.Perhatikan neraca pegas 2 ! Berapa angka yang ditunjukkan ?
4. Kemana arah gaya pada pegas A ?
5. Kemana arah gaya pada pegas B ?
6. Bagaimanakah angka yang ditunjukkan oleh neraca pegas A dan B ?
7. Tuliskan kesimpulan Anda dari percobaan di atas ?
8. Diskusikan dan jelaskan untuk menentukan gaya normal dan gaya berat melalui gambar

9. Diskusikan dan jelaskan gaya gesek yang bekerja pada dua benda yang bersentuhan

13. Penilaian :
a. Penilaian Kognitif : Tes tertulis dan penilaian produk
b. Penilaian Afektif : Penilaian individu dalam kelompok
c. Penilaian Psikomotorik : Pengamatan individu dalam kelompok

14. Tindak lanjut :


• Membentuk kelompok (tiap kelompok terdiri dari 5 siswa)
• Mempresentasikan hasil dalam diskusi kelas
• Presentasi menggunakan OHP/komputer/LCD proyektor

PENILAIAN KOGNITIF
Tes tertulis
1. Jelaskan pengertian hukum III Newton
2. Sebuah balok diam di atas meja, gambarkan gaya-gaya yang bekerja pada balok
tersebut!
3. Sebuah balok terletak di atas lantai yang kasar, bila balok tersebut di tarik dengan gaya F
yang arahnya mendatar dan balok bergerak. Lukiskan gaya-gaya yang bekerja pada
balok!
4. seorang pelajar yag beratnya 560 newton berdiri di atas timbagan badan disebuah lift.
Ketika lift mulai bergerak, bacaan pada skala timbagan menunjukan angka 800 N.
a. hitung percepatan lift
b. hitung percepatan lift ketika skala timbagan menunjukan 450 N

PENGAMATAN/PENILAIAN AFEKTIF HUKUM III NEWTON


Aspek yang dinilai
No Absensi
Peran
Nama Siswa serta Kerja sama Keleng Jumlah
Perha
dalam dalam kapan Skor Nilai
tian
kelom kelompok tugas
pok
1
2
3
4
5
6
7
8

Keterangan :
Penilaian Afektif : 1 = rendah
2 = sedang
3 = tinggi
Nilai = ( jumlah Skor x 100 ) : 12

PENILAIAN PSIKOMOTORIK HUKUM III NEWTON


No Absensi

Aspek yang dinilai


Menyusun Cara Menyajikan
Nama Siswa alat sesuai melakukan dan Jumlah
petunjuk percobaan mengolah Skor Nilai
data

1
2
3
4
5
6
7
8

Keterangan :
Penilaian Psikomotor : 1 = rendah
2 = sedang
3 = tinggi
Nilai = ( jumlah Skor x 100 ) : 9

You might also like