You are on page 1of 12

Tips Menghilangkan Bekas Jerawat !

Bekas jerawat terkadang membuat seseorang menjadi tidak percaya diri,


dan terkesan tidak mendukung bagi penampilan anda, berikut adalah tips
menghilangkan bekas jerawat yang WandI NewS peroleh dari situs
tribunbatam.co.id , semoga dengan tips ini bekas jerawat anda dapat hilang
dengan segera.

Saran 1 : Ambil sepotong ubi kayu. Kupas kulitnya. Buang kulitnya.


Bersihkan. Parutkan. Perah untuk dapatkan airnya. Sapukan air perahan
pada muka anda yang ada bekas jerawat. Lakukan setiap hari selama
seminggu. Insya-Allah, kesannya memuaskan.

Saran 2 : Tumbuk beberapa batang kulit kayu manis dan jadikan serbuk.
Campurkan dengan sedikit air. Sapukan pada bekas jerawat. Amalkan
selama seminggu.

Saran 3 : Ambil 10 helai daun sireh muda, Bersihkan dan tumbuk lumat.
Muka hendaklah dibersihkan dengan air suam dan sapukan sireh pada
muka terutama di bahagian bekas jerawat. Biarkan kira-kira setengah jam
atau hingga kering. Cuci muka bersih-bersih dan lap kering. Amalkan 3
kali seminggu.

Saran 4 : Selain daripada ulam yang enak dan berkhasiat, pegaga juga
boleh digunakan untuk menghilangkan tanda hitam parut jerawat di muka.
Caranya ialah dengan mengisar daun pegaga dengan bedak sejuk dan air
secukupnya. Pupukkan adunan tersebut di tempat tanda hitam parut
jerawat di muka anda setiap hari atau setiap malam sebelum tidur.
Campuran kisaran pegaga dan bedak sejuk tersebut boleh disimpan di
dalam peti sejuk dengan memasukkannya ke dalam botol yang kering.

Saran 5 : Asah kulit kayu manis dan campurkan dengan madu lebah.
Tempelkan pada muka yang berparut setiap malam. Esoknya, cucilah
dengan air suam.

Saran 6 : Tumbuk sepuluh helai daun sireh muda. Tempelkan pada muka
terutama bekas jerawat. Setelah kering, cuci muka dengan air bersih.
Amalkan 3 kali seminggu.

Saran 7 : Kisar timun dan tapis airnya.Tampalkan hampas timun pada


wajah yang berparut. Biarkan setengah jam. Kemudian cuci dengan air
suam.

Saran 8 : sebelum mandi, usapkanlah kulit pisang klutuk (batu) yang sudah
matang pada kulit wajah. lalu biarkan sekitar 10 menit, seolah2 anda
sedang dimasker. setelah itu bilas dengan air teh basi, dan baru mandi, atau
cara kedua adalah dengan menghaluskan biji pinang tua, campur dengan
air mawar. gunakan sebagai bedak setiap hari.hindari makan makanan
yang pedas dan berlemak. sering memakan tape ketan dan tape singkong
adalah baik untuk kulit anda. usahakan buang air rutin setiap hari.
Dec 25, '07 7:02 PM
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat
for everyone

Jerawat itu apa sih? wah klo pertanyaan gini pantas untuk dikomentari “Hari genee ngak tau
jerawat, kaciah deh lu………” he..he..
Saya rasa hampir dari kita pernah kena yang namanya jerawat, kadang memang mengganggu sih
apalagi klo jumlahnya semakin banyak di wajah, udah gitu besar-besar lagi.. nah klo untuk yang
satu ini mesti buru2 diobati klo tidak ntar bisa rusak wajahnya.
Berikut ini beberapa tips-tips yang dapat anda pakai untuk menyembuhkan dan menghilangkan
bekas jerawat :

1.Sering2 bersihin muka pake air setiap saat…


sebab muka remaja tuh banyak berminyak…minyak yang tidak dibersihkan akan menyumbat
pori2×2 wajah dan akhirnya timbul jerawat…
2.Usahakan sebisa mungkin jangan kena asap kendaraan
(kalo pake sepeda motor pake cadar ato helm yang ada tutup kacanya ato pake 2-2nya sekalian
spy muka gak kena asap mobil n motor) …
3.Usahakan jangan maem makanan yang pedes2
(ada merica ato lombok nya) dan jangan banyak maem ma-eman berlemak [sedikit aja,tapi
jangan terlalu sedikit,sebab selain untuk pelumas persendian,lemak diperlukan dalam
pembentukan sel pada paru2 dan otak,kekurangan lemak bisa membahayakan ke2 organ tsb]…
4.Kebanyakan masalah jerawat itu karena alergi sama daging ayam n telur…
uji diri kamu sama ke2 makanan tsb…jika kamu emang alergi ya usaha-in sebisa mungkin
menghindari ke-2 makanan tsb
5.Kalo berjerawat jangan dipencet2…
kalo dipencet2x biasanya malah ninggalin noda-noda hitam dan bopeng pada wajah…
6.Jangan stress…
katanya sih stress memacu timbulnya jerawat…
7.Sering2 olahraga…
panas tubuh akan membuka pori2 wajah dan mengeluarkan kotoran2 dari pori-pori wajah…
8.Kalo keramas usaha-in shampo jangan sampe kena wajah…
sebab sebagian shampo (terutama yang pake protein spt Sunsilk telur n madu,etc itu jika kena
kulit akan nimbulin jerawat)…
9.Sebelum mandi bersihkan muka pake air hangat dan dibilas
[jangan pake air panas,air panas dapat memecahkan pori2 wajah..ntar malah kulit wajah jadi
merah2 setengah melepuh kalo dibilas pake air yang terlalu panas]…jangan dibilas dengan kasar
pada tempat2 berjerawat..sebab akan menimbulkan luka n akhirnya menimbulkan bopeng n
noda-noda hitam pada wajah…
Tips terakhir…ini yang paling ampuh…sebelum kamu tidur (malem or siang),lakukan tips no
10.lalu kasih CALADINE LOTION pada wajah…
usapkan merata…jangan terlalu tebal (kalo terlalu tebal olesannya malah bisa nimbulin jerawat)
…jangan terlalu tipis (Caladine ini mengandung bahan astringent untuk meringkas pori-pori
wajah)…dan pergi tidur…keesokan harinya langsung bersihkan sampe wajah benar2 bersih…
Caladine lotion dapat dibeli di hampir semua apotek dengan harga sekitar 10000-an (murah
banget kan??? mulanya gue gak yakin sih..abis obat ratusan ribu aja gak sanggup nyembuh-in
jerawat dan noda di muka gue apalagi obat 10ribu-an…but akhirnya gue tetep coba aja karena
gak ada pilihan laen)…berbentuk lotion berwarna pink dengan bau seperti mentol…gambar
covernya ibu yang sedang gendong bayi…
Efek pemakaian teratur caladine lotion ini akan terlihat dengan cepat…kamu akan melihat
jerawat di wajah kamu akan semakin jarang muncul,pori-pori kulit akan lebih ringkas dan noda-
noda hitam akan memudar…serta,kulit wajah terlihat halus dan putih…

Cara Lain

1.Mau tidur , bersihkan muka dengan air hangat, terus olesin caladine merata di wajah. Seujung
jari telunjuk (diameter sekitar 1 cm) masing2 di pipi kiri, pipi kanan, kening. Jadi ada 3 bagian.
2. Tidur sekitar 6-8 jam.
3. Bangun tidur bersihkan wajah dengan air hangat. Tapi, biasanya aku cuci muka pake “skin
refiner: pore minimizer” dari L’oreal. Gw rasa, pake air hangat aja cukup.
4. Beraktifitas seperti biasa + bersihkan wajah setiap kali keliatan berminyak dan kotor. Biasanya
siang dan sore bersihkan lagi, yang penting airnya bersih. Bisa juga pake pembersih muka (kalo
aku pake ovale maskulin, soalnya gw cowo)
5. Gak makan telur, indomi, kacang, ayam(sialnya, tapi pengaruh bgt) sangat membantu
mencegah jerawat. Aku juga mengurangi makan cabe. (kata dokter, makan cabe menstimulasi
jerawat, tapi aku masih makan cabe, makanya kadang-kadang suka timbul jerawat, walau sangat
jarang).
6. Kalo aku naik motor, pake helm yang tertutup.
7. Bersihin muka sebisanya pake air bersih, pake ledeng gak kusaranin ,kalo aku malah rela pake
air kemasan (aqua galon), biar efektif.
8. Ditambah saran-saran mas fimana sebelumnya (olah-raga, dll, kayaknya bisa menolong, tapi
aku jarang olah raga nih.)

    Sebenarnya banyak sih obat yang lebih ampuh dan lebih cepat, tapi ya gitu deh. Ada uang ada
barang. Barangnya bagus biasanya harganya juga pasti mahal.
Coba aja obat-obat dibawah ini :
pertama, untuk ilangin jerawatnya pake produk yang namanya Blemish Control. Terus kulitnya
diperiksa juga, minyaknya banyak atau tidak. Jika banyak, mungkin aja jerawatnya muncul terus
karena mukanya banyak minyaknya, untuk mengontrol minyak, bisa pakai produk yang namanya
Clarifying Daily Skin Care System (ada pembersih, penyegar dan pelembab). Jangan lupa jaga
makannya kalo kulit model begini. Soalnya makanan juga dapat menjadi salah satu penyebab
munculnya jerawat.
kedua, untuk ilangin bercak2 hitam, pakai yg namanya pure white spot treatment
ketiga, untuk ilangin bopeng2, pakai yg namanya AHA body refiner moisturiser
Atau kalo tidak konsultasi aja ke tempat-tempat perawatan kulit dan wajah. Banyak kok itu.
Misalnya : ke ERHA situsnya http://www.erhaclinic.com/
Aku sih belum pernah.
Kalo mau lebih lengkap lagi tentang jerawat plus obat-obatnya coba kunjungi aja situs ini :
http://www.acne.org/
Di situ banyak diulas permasalahan tentang jerawat, macam-macamnya, penyebabnya, cara
mengobatinya, cara ngilangin bekasnya. Lengkap deh, dalam bahasa Inggris lagi.
Sekedar tips dan informasi mengenai acne nih…
sebenarnya yang membuat acne sendiri adalah bermacam-macam,
1.kelenjar sebum yang terletak pada pangkal rambut yang produksinya berlebihan akibat
berlebihnya hormon androgen
2.pergantian lapisan kulit yang terlalu cepat kemudian menumpuk akan menimbulkan
penyumbatan
3.bakteri/flora normal kulit itu sendiri yang berubah menjadi ganas dan menyerang kulit kita
4.stres juga dapat memicu jerawat..
5.genetik, mungkin ada yang papa/mamanya dulu juga jerawatan
oleh karena itu, kita harus menanggulangi penyebab-penyebab tersebut
1.cuci muka sehari cukup 2-3 kali, karena kalau kulit terlalu kering, akibatnya kulit juga akan
mengkompensasi dengan mengeluarkan minyak/sebum lebih banyak
2.bagi yang udah berjerawat, mungkin selalu merasa jerawatnya bertambah banyak, ini wajar aja
karena akan timbul stres dan itu memacu hormon, akibatnya hormon tersebut menimbulkan lagi
acne
3.jangan dipencet/dipegang/digaruk/dsb, itu akan memacu peradangan yang lebih hebat, merusak
struktur kulit sehingga kuman akan lebih mudah masuk lagi
4.istirahat yang cukup
5.minum air sebanyak mungkin, kalau bisa sehari minimal 2 1/2 lt - 3 lt
6. Makanan tidak ada hubungannya dengan jerawat! kalaupun ada itu karena orang tersebut
sensitif
7. kalau merasa sudah parah mendingan ke dokter spesialis kulit aja, dan jangan suka pindah-
pindah dokter, karena memang penanganan untuk jerawat cukup lama, butuh kesabaran, hasil
yang di peroleh juga tidak bisa cepat.
8.dibiasain pake toner setelah cuci muka agar lemak-lemak yang tidak larut dengan sabun akan
terbawa dengan toner tersebut
9.dll

Untuk pengobatannya biasa dipakai:


1. Benzoyl Peroxide sebagai pengobatan topikal dengan efek anti bakteri
2. salisilat 2% untuk memacu kulit meregenerasi
3. antibiotik minum : doxycycline/ clindamycin
4. retinoid topikal
5. isotretionin dengan efek menormalkan regenerasi kulit yang berlebih, menekan produksi
sebum yang berlebih, secara tidak langsung mematikan bakteri. Obat yang satu ini adalah pilihan
terakhir bagi penderita acne yang parah. Efek sampingnya juga berbahaya, lebih baik konsul
dulu ke dokter, bisa berupa kering di wajah, mata, bibir, terutama pada wanita yang ingin
mempunyai anak pada waktu dekat sekitar 1 bulan tidak DIPERBOLEHKAN menggunakan,
karena akan menyebabkan cacat janin.
harganya pun juga mahal, yang paling murah 1 pilnya Rp 8,000,- sedangkan penggunaan obat ini
bisa sampai 4-6 bulan, sehari diminum 1 pil. Tapi memang terbukti sangat efektif
Pengobatan Pada Jerawat Tidak Dapat Dilakukan Secara Instan

7 Agustus 2009

Penyebab Timbulnya Jerawat

Penyebab timbulnya jerawat belum diketahui secara


pasti. Diduga faktor herediter (keturunan) berperan,
tetapi terdapat pula berbagai faktor selain herediter
yang diduga berperan dalam timbulnya jerawat, antara
lain:

1. Aktivitas hormonal, kondisi siklus haid, pubertas


2. Peradangan
3. Stres emosional
4. Hiperaktivitas kelenjar minyak
5. Akumulasi sel-sel kulit mati yang menyumbat/ menutup pori-pori
6. Mikroba bakteri di dalam pori-pori
7. Pemakaian anabolic steroid
8. Diet
9. Iklim
10. Kosmetika
11. Pengobatan yang mengandung lithium, barbiturate, atau androgen
12. Paparan terhadap bahan kimia seperti chlorinated dioxins
13. Paparan terhadap halogen seperti iodide, chloride, bromide, atau fluoride
14. Pemakaian amfetamin jangka panjang

Makanan hanya memiliki sedikit pengaruh pada jerawat. Menggosok kulit terlalu keras atau
membersihkan kulit dengan sabun atau bahan kimia yang berpotensi mengiritasi kulit dapat
membuat jerawat bertambah parah.

Cara Mengatasi Jerawat

Seringkali ketika melihat beberap jerawat di wajah, tangan kita rasanya susah untuk menahan
untuk tidak menekan jerawat dan mengeluarkan isinya. Selain menyakitkan, ternyata hal ini juga
bukan solusi tepat untuk atasi kulit. Hal tersebut juga ditekankan oleh dr. Ita ketika memberikan
materi mengenai jerawat kepada peserta usia sekolah.

Jerawat bukan suatu keadaan medis yang membahayakan. Jerawat pada kebanyakan kasus akan
lenyap dengan sendirinya. Namun jika mengalami jerawat yang menetap atau kista yang telah
meradang, segera berkonsultasi dengan Dermatologis (dokter spesialis kulit & kelamin) untuk
menghindari terjadinya noda bekas jerawat dan kerusakan kulit lebih lanjut.

Perawatan yang dapat dilakukan sendiri untuk mengatasi jerawat:

1. Pastikan faktor-faktor yang memperhebat timbulnya jerawat. Hindari bahan kosmetik


yang berminyak atau berlemak. Gunakan produk yang berlabel menggunakan bahan
dasar air atau nonkomedogenik.
2. Basuhlah bagian wajah yang bermasalah setiap hari dengan pembersih secara perlahan.
3. Gunakan losion jerawat yang mengandung bahan aktif benzoil peroksida, resorsinol atau
asam salisilat untuk mengeringkan kelebihan minyak dan mempercepat pengelupasan.
4. Hindari paparan sinar matahari berlebih. Karena terlampau banyak matahari juga dapat
menyebabkan kerutan dan kanker kulit di kemudian hari.
5. Juga agar rambut tetap bersih dan tidak menutupi wajah.
6. Amati apakah ada tanda-tanda penyebaran infeksi melewati pinggiran jerawat
7. Kecuali jelas ada makanan tertentu yang memperhebat jerawat, tidak perlu berhenti
mengkonsumsi suatu makanan. Makanan tertentu seperti coklat yang pernah dianggap
menimbulkan jerawat ternyata secara umum bukan biang keladinya.
8. Jangan menusuk atau memencet jerawat. Tindakan ini dapat menyebabkan infeksi atau
menimbulkan bekas.

Jerawat yang membandel harus diatasi segera. Prinsip pengobatan jerawat bekerja dengan cara
mengurangi produksi minyak, mempercepat pergantian sel kulit, menghilangkan infeksi bakteri,
mengurangi peradangan atau merupakan kombinasi dari keseluruhan.

Perlu diingat bahwa pengobatan jerawat tidak dapat dilakukan dengan instan. Hasil baru dapat
terlihat dalam hitungan minggu, sehingga diperlukan kesabaran dalam mengatasi jerawat.

Jenis Pengobatan Jerawat:

a. Topikal (obat yang digunakan pada kulit). Lotion jerawat dapat mengurangi minyak,
membunuh bakteri dan mempercepat pengelupasan sel kulit mati. Lotion yang dijual
bebas umumnya mengandung benzoil peroksida, sulful, resorsinol, asam salisilat atau
asam laktat sebagai bahan aktifnya. Produk ini dapat membantu untuk jerawat yang
ringan.

Jika jerawat tidak merespon pengobatan ini, dokter dapat memberikan losion yang lebih kuat.
Tretinoin dan adapalene merupakan contoh obat resep topical yang merupakan turunan vitamin
A. Bekerja dengan mempercepat pengelupasan sel dan mencegah penyumbatan folikel.
Antibiotik topical diperlukan untuk membunuh kelebihan bakteri kulit. Kombinasi terapi kadang
diperlukan untuk mendapatkan hasil optimal.
b. Antibiotik. Untuk jerawat sedang sampai berat, antibiotik oral diperlukan untuk
menghilangkan bakteri dan peradangan. Mungkin diperlukan antibiotik dalam hitungan
bulan atau menggunakan kombinasi dengan produk topikal.

c. Isotretinoin. Untuk kista yang dalam, antibiotik tidaklah cukup. Isotretinoin merupakan
pengobatan yang cukup kuat untuk kista atau jerawat yang tidak merespon pengobatan
lain. Obat ini digunakan untuk jerawat yang menjengkelkan. Sangat efektif, namun
diperlukan pengawasan dermatologis karena efek sampingnya.

d. Kontrasepsi oral. Kontrasepsi oral termasuk kombinasi norgestimate dan etinil estradiol,
menunjukkan peningkatan jerawat pada wanita. Kontrasepsi oral dapat menimbulkan
efek samping sehingga penggunaannya harus di bawah pengawasan dokter.

e. Laser. Laser dapat mencapai bagian lebih dalam dari kulit tanpa merusak permukaan
kulit. Laser dapat merusak kelenjar minyak dan menyebabkan minyak yang dihasilkan
lebih sedikit. Terai ini juga dapat meningkatkan tekstur dan mengurangi bekas jerawat,
sehingga dapan menjadi terapi yang baik untuk jerawat dan bekas jerawat.

f. Pengelupasan kimia dan mikrodermabrasi mungkin membantu untuk mengontrol jerawat.

Mencegah Jerawat

Sekali jerawat menghilang, diperlukan lanjutan perawatan untuk mencegah agar jerawat tidak
kembali. Untuk mencegah timbulnya jerawat baru, sebaiknya dilakukan perawatan sendiri,
seperti mencuci kulit dengan pembersih yang lembut dan hindari menyentuh area yang
berjerawat. Berikut beberapa tips untuk mencegah jerawat:

a. Cuci daerah yang berpotensi berjerawat dua kali sehari. Dengan mencuci akan
mengurangi kelebihan minyak dan sel kulit mati. Namun terlalu banyak mencuci dapat
mengiritasi kulit. Cuci dengan menggunakan pembersih yang lembut dan bebas minyak,
produk kulit berbahan dasar air.
b. Gunakan krim atau gel jerawat untuk membantu mengurangi kelebihan minyak. Pilih
produk yang mengandung benzoil peroksida atau asam salisilat sebagai bahan aktifnya.
c. Hindari penggunaan make-up yang berat. Pilih kosmetik yang lebih tidak mengiritasi.
d. Bersihkan make-up sebelum tidur. Tidur dengan kosmetik di wajah dapat menutup pori-
pori. Buang alat make-up yang telah lama dan bersihkan kuas dan aplikator kosmetik
secara teratur dengan air sabun
e. Gunakan pakaian yang nyaman. Pakaian yang ketat dapat merangkap panas dan lembab,
sehingga dapat mengiritasi kulit. Jika memungkinkan, hindari tali pengikat yang terlalu
rapat, ransel, helm dan alat olahraga yang dapat menimbulkan tekanan pada kulit.
f. Mandi setelah berolahraga atau bekerja yang mengeluarkan keringat. Ini dilakukan karna
minyak dan keringat di kulit dapat menjadi kotoran dan bakteri.(Fie)
 

Reporter: Dian Sofianty P

Dari Berbagai Sumber

Referensi:

Seminar Perdoski (Persatuan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia) Cabang Surabaya
tahun 2009
Tips cara menghilangkan noda bekas jerawat dan flek hitam
Aug 1, 2008 Kategori : Kesehatan, Lifestyle

Tips cara menghilangkan noda bekas jerawat ini ada 8 cara yang mungkin sesuai untuk anda..
Silahkan dicoba.

1. Ambil sedikit asam jawa + beberapa cm kunyit. Kunyit di tumbuk, campurkan dengan asam
jawa dan sedikit air. Setelah rata, oleskan sebagai masker ke muka. Biarkan selama 20 menit.
setelah itu cuci bersih.

2. Campurkan air jeruk nipis (lebih bagus yang lokal) dengan 1 sendok minyak masak. Oleskan
ke seluruh muka sebelum tidur. Paginya, ambil asam gelugur (asam jawa juga boleh) dan rendam
dalam air panas. Setelah air menjadi hangat (suam2 kuku). Basuhlah air tersebut ke muka kita,
asamnya di gosok-gosokkan ke tempat2 yang berjerawat or yang berparut. Beberapa menit
kemudian, basuh dengan air biasa.

3. Campur bedak dingin dengan garam dan air asam jawa. Sapukan ke muka dan di tempat
berjerawat.

4. Bersihkan muka. Cuci dengan air kelapa tua. Setelah kering sendiri, bilas dengan air bersih.

5. Ambil sedikit kanji nasi. Sapukan ke jerawat, dan biarkan kering di muka. Cuci dengan air
hangat.

6. Basuh muka dengan air basuhan beras. Setelah kering, cuci dengan air bersih.

7. Putih telur + 1 sedok tepung jagung + minyak zaitun. Ketiganya, aduk secara rata. Gunakan
sebagai masker.
8. Larutkan tepung kanji dengan air. Oleskan di sekitar tempat yang berjerawat.
(mayapadha.wordpress.com)
[Info] TERAPI ALAM – Mengobati Jerawat dengan Cara  Alami

Jerawat merupakan jenis penyakit kulit yang biasa ditemukan di semua kalangan, terutama
remaja. Penyebabnya antara lain faktor keturunan, ketidakseimbangan hormon, bakteri, tekanan
psikologis, dan cuaca.
Umumnya jerawat muncul pada masa remaja, tapi tidak jarang orang dewasa yang
mengalaminya. Bagi kaum perempuan jerawat bisa muncul apabila datang haid atau hamil dan
bisa muncul di bagian tubuh mana saja, tidak hanya di wajah. Selain itu alergi terhadap obat
tertentu juga dapat merangsang tumbuhnya jerawat.
Munculnya jerawat juga sering dikaitkan dengan konsumsi makanan tertentu seperti kacang-
kacangan, cokelat, atau goreng-gorengan. Meski demikian belum ada hasil penelitian yang
menguatkan dugaan ini.
Semua tipe jerawat —baik komedo, jerawat biasa, maupun jerawat batu— memang sangat
mengganggu. Namun cara-cara berikut ini dapat dilakukan sendiri guna mencegah maupun
mengobati jerawat. Bahan-bahan berasal dari sekitar kita dengan cara yang tidak sulit dan
menyita waktu.

Cuci Muka

Kulit wajah yang berminyak atau wajah yang mempunyai kecenderungan muncul jerawat harus
dibersihkan dua kali sehari. Sangat dianjurkan mencuci muka dengan pembersih yang PH-nya
sedikit asam untuk menjaga kebersihan wajah yang berjerawat.
Air seduhan 7-10 lembar daun sirih (Piper betle) mujarab untuk mematikan bakteri yang
menyebabkan jerawat sehingga dapat digunakan untuk mencuci muka sebanyak dua atau tiga
kali sehari.
Menurut pengalaman beberapa orang, membasuh wajah dengan air es juga dapat mengurangi
timbulnya jerawat. Hal ini dipercaya dapat mengurangi minyak pada wajah.
Belimbing wuluh (Averrhoa bilimbi), yang ditumbuk halus dan dicampur dengan sedikit air
garam juga dapat digunakan untuk membersihkan wajah berjerawat. Menurut beberapa ahli kulit,
belimbing wuluh bersifat sejuk, dan berkhasiat sebagai antiradang dan astrigen (memperkecil
pori-pori kulit wajah).
Wajah berjerawat juga lebih segar jika diuapi dengan seduhan satu bungkus daun teh. Sebungkus
kecil daun teh yang diseduh dengan air panas baru mendidih, lalu uapkan pada wajah yang
berjerawat.

Masker

 Buah mengkudu dapat dimanfaatkan sebagai masker pemulus wajah. Masker mengkudu
tidak hanya mengatasi jerawat, panu, kulit yang keriput dan kering pun hilang lenyap,
otot-otot muka menjadi lebih relaks.
 Jeruk nipis (Citrus aurantium) yang dioleskan pada wajah malam hari sebelum tidur dan
baru dibersihkan pada pagi harinya, dapat digunakan untuk menghilangkan jerawat. Hal
yang sama juga dapat dilakukan dengan buah tomat (Solanum lycopersicum).
 Masker lain yang dapat digunakan mengatasi jerawat adalah masker temulawak
(Curcuma xanthorizza). Kompres wajah dengan air es setelah menggunakan masker akan
membantu meningkatkan hasilnya.
 Daun dewa dan mahkota dewa juga berkhasiat sebagai obat jerawat. Tanaman lain yang
dapat dimanfaatkan sebagai masker antijerawat adalah tumbukan pucuk daun jambu
batu (Psidium guajava). Lidah buaya (Aloe vera) yang terkenal dapat menghaluskan
kulit juga dapat digunakan sebagai masker penghilang jerawat.
 Kentang (Potato solanum tuberosum) juga dapat dikompreskan pada jerawat. Potongan
kentang yang diiris tipis-tipis ditempelkan pada kulit yang meradang karena jerawat
hingga warna kentang keabu-abuan dan kering.

Sedangkan flek-flek hitam di wajah bekas jerawat dapat dihilangkan dengan masker jagung
(Zea mays) muda atau bengkoang. Parutan jagung muda atau bengkoang dioleskan ke bagian-
bagian yang hitam lalu diamkan sampai mengering.

Jerawat jenis komedo dapat dihilangkan dengan masker peel off dari gelatin buatan sendiri.
Bahan-bahannya:

 satu sendok makan bubuk gelatin yang bisa dibeli di pasar swalayan, dua sendok makan
susu cair dingin, dan satu butir putih telur.
 Susu cair dingin dan gelatin dicampur lalu dipanaskan, jaga jangan sampai menggumpal.
Setelah leleh, dinginkan sampai hangat, lalu campurkan dengan putih telur. Oleskan
adonan tadi ke wajah, kecuali seputar mata dan bibir.

(nat – Sinar Harapan 2003)

You might also like