You are on page 1of 5

KEGIATAN VI

Topik : Indra Penglihatan

Tujuan : Menjelaskan mekanisme jalannya rangsangan cahaya pada mata

Alat dan Bahan :

• Kertas manila berwarna putih

• Penggaris kayu 1 meter

• Spidol / pulpen

• Gunting

Cara kerja :

1. Gunting kertas manila dengan ukuran panjang 14 cm dan lebar 3 cm

2. Buatlah tanda positif (+) dan tanda negatif (-)dengan garis tengah 2 mm
pada kertas tersebut, jarak antara positif (+) dan negatif (-) sejauh 10 cm

+ 10 cm
-

14 cm

1.Dengan tangan kiri peganglah kertas tersebut sejauh 50 cm di depan mata.


Ujung kertas yang ada tanda negatif (-) berada di sebelah kanan

2.Dengan mata kanan ditutup, pusatkan pandangan mata kiri tetap pada
tanda negatif (-) kemudian dekatkanlah perlahan lahan sehingga tanda
positif (+) hilang dan kemudian muncul kembali. Ulangi sebanyak 3 kali

3.Baliklah arah letak tanda negatif dengan menutup mata kiri. Ulang kegiatan
seperti no. 4. Catatlah hasilnya didalam tabel !

TABEL PENGAMATAN

Frekuensi Mata kanan ditutup jarak pada Mata kiri ditutup jarak pada
percobaan waktu tanda positif (+) waktu tanda positif (+)
Hilang Muncul Hilang Muncul
kembali kembali
1 8 cm 21.5 cm 8.2 cm 24.2 cm
2 9 cm 19.5 cm 10 cm 26.3 cm
3 9.5 cm 23 cm 11.6 cm 25.4 cm
Jumlah 26.5 cm 64 cm 29.8 cm 75.9 cm
Rata - rata 8.8 cm 21.3 cm 9.9 cm 25.3 cm

PERTANYAAN :

1.Pada jarak tertentu tanda positif hilang tapi pada jarak yang lain tanda ini
muncul kembali. Jelaskan !

Jawab : Pada jarak dimana tanda positif hilang, bayangan benda (tanda
+)jatuh tepat mengenai bintik buta. Dan pada jarak dimana tanda positif
muncul kembali, bayangan benda (tanda +) telah menjauh dari bintik buta
dan jatuh pada fovea

2.Adakah hubungan antara hilangnya tanda (+) tersebut dengan peristiwa


buta warna ? jelaskan !

Jawab : Tidak. Peristiwa buta warna disebabkan karena adanya kelainan


pada fotoreseptor, khususnya sel konus yang peka terhadap warna.
Sedangkan, peristiwa hilangnya tanda positif tadi disebabkan karena
bayangan benda (tanda positif) jatuh pada bintik buta. Kedua hal ini tidak
ada hubungannya sama sekali

3.Orang yang baru masuk ke tampat gelap dari tempat yang terang,
penglihatannya tiba tiba menjadi berkurang atau gelap. Adakah hal ini ada
kesamaannya dengan hilangnya tanda positif (+) pada percobaan tadi ?
jelaskan !

Jawab : Tidak. Hilangnya tanda positif pada percobaan tadi disebabkan


karena bayangan (tanda +) jatuh pada bintik buta. Sedangkan
berkurangnya penglihatan pada saat kita baru masuk ke tempat gelap
disebabkan karena kurangnya cahaya yang masuk ke mata, sehingga sel
konus tidak dapat difungsikan

4.Pada kegiatan yang kamu lakukan tadi apakah matamu berakomodasi ?


apa sebenarnya yang dimaksud berakomodasi ?

Jawab : Ya, berakomodasi adalah keadaan saat lensa mata mencekung


atau mencembung sehingga bayangan dapat jatuh pada fovea

5.Orang yang usianya sudh lanjut umumnya menggunakan kacamata.


Jelaskan peranan kacamata tersebut !
Jawab : kacamata yang digunakan terseut berperan dalam membantu
bayangan jatuh pada fovea

6.Tuliskan kesimpulan dari pembahasan diatas !

Jawab : Kesimpulan dari pembahasan diatas adalah bahwa kita tidak


dapat melihat benda apabila bayangan benda tersebut jatuh tepat pada
bintik buta

“ Indra Penglihatan “

Disusun oleh :
KELOMPOK VI

Ayatullah Orhaq Umar ( 17 )

A.Afifah Islamiyah ( 18 )

Imamayu Ilhamrah ( 19 )

Radila Tunjung Sari ( 20 )

SMA NEGERI 5 MAKASSAR

TAHUN AJARAN 2009 / 2010

You might also like