You are on page 1of 4

Kepada Yth,

Manager Personalia
di-
Tempat

Dengan hormat,

Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari surat kabar bahwa saat ini perusahaan Bapak sedang
membutuhkan seorang karyawan, maka dengan ini saya mengajukan lamaran pekerjaan pada posisi,
QC (Quality Control) Officer dengan kebutuhan perusahaan.sesuai

Sebagai bahan pertimbangan Bapak, dengan ini saya sertakan :


- Fotocopy KTP
- Pas Photo 1 Lembar
- Transkrip Nilai
- Riwayat Hidup (CV)
- Sertifikat

Saya sangat berharap agar Bapak dapat mempertimbangkan surat lamaran kerja ini dan memberikan
kesempatan kepada saya untuk bekerja di Perusahaan yang Bapak pimpin.

Demikian surat Lamaran ini saya sampaikan, atas perhatian saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,
Kepada Yth,
HRD Manager
PT ....
Jl. ........
Jakarta 10000

Dengan Hormat,

Saya adalah seorang sarjana jurusan Arsitektur Universitas ...... Jakarta. Dengan ini saya bermaksud
mengajukan lamaran pekerjaan untuk menjadi salah satu karyawan pada PT. .... Saya sangat tertarik
dengan masalah arsitektur.

Saya bersedia ditempatkan di kantor PT. .....di Jakarta dan luar kota. Saya pernah magang pada
perusahaan konsultan dan perancangan di jakarta dalam penanganan desain Standarisasi. Saya akan
berusaha keras menjalankan misi perusahaan Anda.

Demikian surat lamaran ini saya sampaikan. Besar harapan saya, Bapak/Ibu memberikan
kesempatan pada saya untuk bergabung di perusahaan ini.

Atas perhatian dan kesempatan yang diberikan, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat Saya,

................
Kepada Yth,
Kepala Bagian Personalia
PT. Karya Indah Retail
Jl. Pejompongan 15 A
Jakarta
Dengan hormat,
Menanggapi iklan Anda di harian Kompas terbitan tanggal 5 Januari 2007 untuk posisi sekretaris,
saya ingin menawarkan diri saya untuk posisi tersebut.
Saya berusia dua puluh dua tahun dan pernah bekerja sebagai staf juru ketik selama dua tahun.
Setelah tamat dari Akademi Sekretaris, saya mengikuti pelatihan kerja untuk pekerjaan sekretaris
selama tiga bulan. Sekarang saya merasa memiliki keahlian yang diperlukan untuk mengisi
lowongan yang Anda tawarkan.
Untuk informasi selanjutnya, dengan ini saya lampirkan daftar riwayat hidup, surat keterangan dari
akademi, dan selembar foto terbaru saya.
Saya harap Bapak akan mempertimbangkan lamaran ini, dan memberi saya suatu kesempatan untuk
wawancara.
Hormat saya,
Nama Anda
Kepada Yth,
Kepala Bagian Personalia
PT. Hotel Jaya Megah
Jl. Raya Perjuangan 56
Jakarta Barat
Dengan hormat,
Setelah membaca iklan bapak pada harian Kompas hari ini untuk jabatan penerima tamu
(receptionist), saya mengajukan diri untuk mengisi posisi tersebut.
Saya telah menyelesaikan program diploma saya di bidang perhotelan dan pariwisata di Akademi
Pariwisata Jakarta, dan berkeyakinan mempunyai kemampuan yang diperlukan untuk pekerjaan
tersebut. Saya berusia dua puluh tahun dan pernah bekerja pada perusahaan asuransi. Saya dapat
berbicara dengan bahasa Inggris secara baik dan mampu mengoperasikan komputer.
Sebagai bahan pertimbangan, saya telah melampirkan daftar riwayat hidup, salinan surat
berkelakuan baik dari Kepolisian, ijazah terakhir serta foto saya yang terbaru.
Saya sangat menantikan kesempatan untuk wawancara, dimana saya bisa menjelaskan seluruh
potensi dan kemampuan diri saya kepada bapak.
Hormat saya,
Nama Anda

You might also like