You are on page 1of 26

Jurusan Sistem Informasi

Fakultas Teknologi Informasi


Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya
TUGAS 2

IDENTIKASI KEBUTUHAN
PERANGKAT LUNAK

K REKAYASA
S0 KEBUTUHAN
91
20 PERANGKAT
6 LUNAK (KELAS A)

Kelompok 13:
1. Maya Sagita 5208100106
2. Yuniar Ainun Fithri 5208100144

Tahun Ajaran 2009/2010

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 1


DAFTAR ISI

DAFTAR ISI.............................................................................................................................................2
LATAR BELAKANG..................................................................................................................................3
PERUMUSAN MASALAH........................................................................................................................4
TUJUAN.................................................................................................................................................4
SPESIFIKASI KEBUTUHAN.......................................................................................................................4
Spesifikasi Sistem:..............................................................................................................................4
ANALISIS KEBUTUHAN...........................................................................................................................6
A. MENENTUKAN REQUIREMENT ENGINEERING AND DEVELOPMENT LIFE CYCLE........................6
B. PROSES IDENTIFIKASI KEBUTUHAN............................................................................................8
C. REQUIREMENT ENVIRONTMENT.............................................................................................14
D. SYSTEM ENGINEERING PROCESS.............................................................................................16
INISIASI PROYEK...................................................................................................................................19
LAMPIRAN...........................................................................................................................................22
ALUR INFORMASI.............................................................................................................................26

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 2


LATAR BELAKANG
Dewasa ini sudah banyak instansi-instansi perusahaan, organisasi profit
maupun non-profit yang menggunakan sarana tertentu untuk mengelola data-data
mereka misalnya perangkat lunak tertentu untuk pengelolaan data (aplikasi
database). Namun, masih banyak juga yang melakukan pengelolaan data secara
tradisional. Sebagai contohnya adalah pengelolaan data secara manual pada buku
laporan, buku kegiatan kerja dan lain sejenisnya. Hal ini menyebabkan resiko
kehilangan data lebih tinggi daripada menyimpan data pada database. Juga nantinya
pencarian informasi yang diperlukan terasa kurang efisien dan bermanfaat.

Selain itu sistem yang sudah lama diterapkan pada organisasi terkadang
dirasa kurang mendukung secara optimal kegiatan-kegiataan organisasi, sebab Data
yang telah ditulis dibuku catatan diserahkan pada tingkat RT kemudian RW dan
Lurah dalam bentuk buku catatan, hal ini terasa sangat tidak efektif sehingga
dibutuhkan suatu rekayasa kebutuhan perangkat lunak untuk merancang sistem
yang baru berdasarkan kebutuhan yang belum terpenuhi dari sistem lama yang akan
dievaluasi dan akan dikembangkan.

Gambaran umum pada sistem yang lama, organisasi memang memiliki data
pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (PKK) namun data yang ada ini tidak
memiliki data terorganisir dan sistematis sehingga diperlukan waktu yang lama untuk
menganalisa dan mencari informasi dari data-data tersebut.

Untuk itu, dibutuhkannya sistem baru yang mampu memecahkan


permasalahan diatas. Sistem yang diperlukan adalah kemampuan untuk melakukan
analisa statistika atas data penduduk tersebut dan mampu melakukan pencarian
informasi tertentu dengan mudah dan cepat terkait dengan data-data penduduk
tersebut secara efektif dan efisien serta kemampuan pengaksesan yang mudah
dilakukan oleh seluruh anggota pengurus.

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 3


Dan kemampuan-kemampuan tersebut dibuat dengan tujuan untuk
menganalisa keberhasilan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan, yang selanjutnya
akan menjadi tolak ukur dari keberlangsungan PKK ini.

PERUMUSAN MASALAH
Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana membuat
identifikasi kebutuhan sistem informasi aplikasi database dan spesifikasi kebutuhan
software dalam organisasi PKK (Program Kesejahteraan Keluarga). Permasalahan lainnya
adalah bagaimana mengidentifkasi kebutuhan sistem informasi dengan menggunakan
Requirement Model (RQM).

TUJUAN
Adapun tujuan dilakukannya survey untuk pengembangan perangkat lunak yaitu :
 Melakukan pengumpulan dan analisa kebutuhan-kebutuhan pengguna terhadap
suatu software aplikasi.
 membuat sebuah dokumentasi identifikasi kebutuhan dalam rangka untuk
membangun sebuah sistem informasi pada organisasi PKK dengan menggunakan
model RQM.

SPESIFIKASI KEBUTUHAN
Dalam sub-bab ini akan dijelaskan secara umum kebutuhan software/hardware,
kemampuan program/sistem dari application database and software spesification untuk
organisasi PKK.

Spesifikasi Sistem:
sistem informasi yang dibangun memiliki spesifikasi:
a. Perangkat Lunak
 Bahasa pemrograman: java
 Tools:
- jdk 1.6 atau lebih,

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 4


- net beans IDE 6.5 atau lebih,
- sun’s j2ee dan sdk,
- ant, building tool java
 Sistem operasi: minimum windows xp professional atau lebih
 Sebagai sistem database: PostgreSQL
 Server :
- Tomcat sebagai Java server page engine
- Apache server Tomcat
b. Perangkat Keras
 Kapasitas memori (hardisk) 20 GB
 Ram minimal 500 mb
 Processor minimum pentium intel centrino
 Monitor 12 inch atau lebih
 VGA min 512 mb
c. Spesifikasi Aplikasi (Sistem Informasi)
 Mampu menyajikan laporan statistik jumlah penduduk
 Mampu menyajikan laporan statistik kelahiran dan kematian penduduk
 Menyajikan fasilitas pencarian informasi penduduk
 Memiliki sistem keamanan yang baik dalam penyimpanan data.
 Sistem pada aplikasi harus terhubung dengan database yang sama sebagai
tempat penyimpanan data.
 Setiap pengguna diberi hak akses sesuai dengan kedudukan dalam organisasi
yang bersangkutan.
 Fungsi-fungsi dan fitur-fitur yang ada dalam aplikasi juga disesuaikan dengan
hak yang diberikan.
 Adanya integrasi dengan aplikasi sejenis Ms. Excel untuk mempermudah
melakukan pengolahan data statistic
 Fungsi verifikasi data memudahkan pengguna yang mempunyai hak akses
untuk melihat data secara tetap karena data telah dicek pada tingkat
verifikasi yang dilakukan oleh RT dan RW.

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 5


 Data yang telah disimpan dan diolah bisa dicetak, bisa dalam ektensi file yang
sesuai dengan Ms. Excel yang sudah terintegrasi dengan aplikasi.

ANALISIS KEBUTUHAN
A. MENENTUKAN REQUIREMENT ENGINEERING AND DEVELOPMENT LIFE CYCLE
Berdasarkan banyaknya model dan siklus kehidupan suatu system atau software,
model yang bisa diterapkan dalam pengembangan suatu aplikasi atau software
untuk system informasi PKK ada dua buah model yaitu Baseline Management dan
model Prototyping. Berikut ini adalah penjelasan tentang kemungkinan penerapan
kedua model di atas :
1. Model 1 - BASELINE MANAGEMENT
Model ini bisa diterapkan untuk software aplikasi system informasi PKK karena
tingkat pembangunan software aplikasi yang tidak terlalu besar dan system yang
ada tidak begitu kompleks. Jika didasarkan pada aspek pengolahan data,
kebanyakan perubahan yang dilakukan tidak besar dan cenderung tetap.
Perubahan mungkin terjadi dalam kurun waktu yang cukup lama. Oleh karena itu
kebutuhan pengguna bisa dimatangkan. Jika ada perubahan, perubahan tersebut
tidak sampai mengubah system dalam aplikasi. Gambar di bawah ini
menggambarkan alur dari model Baseline Management.

Gambar 1 Baseline Management Model

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 6


2. Model 2 – PROTOTYPING

Sedikit berbeda konsep dengan Baseline Management model, prototyping


adalah salah satu alternatif model atau siklus kehidupan suatu system. Dalam
model prototyping, menggunakan sistem operasional untuk membantu
menetapkan kebutuhan -kebutuhan. Pada model ini, beberapa kapabilitas sistem
dibangun dengan sedikit formalitas dan untuk memperoleh pengontrolan oleh
user sehingga kebutuhan dapat ditetapkan secara akurat. Berbeda dengan
Baseline Management model, pada prototyping model dibangun prototype-
prototype untuk menyesuaikan dengan kebutuhan-kebutuhan pengguna.

Setelah kebutuhan-kebutuhan tersedia, pengembangannya bisa dilakukan


seperti pada Baseline management model. Apabila rekomendasi ini diikuti, porsi
dari prototipe dalam suatu siklus kehidupan dapta dipertimbangkan sebagai
suatu alat atau metode untuk mendukung analisi kebutuhan dalam Model
Manajemen Baseline. Pada Prototyping model ini juga tersedia tool dan metode
untuk mendukung prototype. Gambar di bawah ini merupakan siklus dari
Prototyping model.

Gambar 2 Prototyping Model

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 7


B. PROSES IDENTIFIKASI KEBUTUHAN
Sistem Hirarki

Untuk system hirarki sebuah system aplikasi untuk sistem informasi


PKK, digambarkan oleh gambar dibawah ini :

Gambar 3 Sistem Hirarki pada aplikasi PKK

Dari pendefinisian kebutuhan pengguna terhadap suatu aplikasi, bisa


digambarkan sebuah system hirarki seperti gambar di atas dimana sistem
hirarki di atas didasarkan pada kemampuan pengguna. Pada system informasi
PKK, dibagi menjadi beberapa subsistem yang tergantung pada jenis
penggunanya, sehingga fitur-fiturnya bisa berbeda. Namun walaupun fitur
yang diberikan mungkin berbeda, karena aplikasi ini terintegrasi dengan satu
database yang sama maka data yang diakses sama.

Secara garis besar, system yang digambarkan pada system hirarki di


atas merupakan system informasi PKK dimana di dalamnya menampung
informasi tentang kegiatan warga seputar PKK. Dalam system informasi PKK
ini terdapat lima subsistem. Seperti yang telah dijelaskan di atas bahwa
subsistem-subsistem tersebut didasarkan pada kemampuan pengguna atau

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 8


tingkat jabatan pengguna dalam organisasi. Berikut ini subsistem-subsistem
ynag ada dalam system informasi PKK :

 Menu untuk Pengurus Dasawisma


 Menu untuk Kader Kelompok Kerja
 Menu untuk RT dan RW
 Menu untuk Ketua PKK
 Menu untuk Lurah

Dalam setiap subsistem yang ada, terdiri dari beberapa program yang antara
lain :

 Entry data warga


Pada program ini, terdapat beberapa fungsi yang memudahkan
pengguna untuk memasukkan data. Field-field yang disediakan
didasarkan pada jenis data yang diolah pada kelompok dasawisma.
 Olah data statistic
Dalam program ini, berisi fitur-fitur yang memudahkan pengguna
untuk melakukan pengolahan statistic data yang telah dimasukkan
dan disimpan. Adanya integrasi dengan beberapa aplikasi dalam
memudahkan perhitungan statistic seperti Ms. Excel, diharapkan bisa
membantu pengguna melakukan perhitungan statistic terhadap data
yang telah disimpan.
 Melihat data warga
Program ini bertujuan untuk memudahkan pengguna dalam
mengakses data yang telah disimpan dan diolah. Namun pengguna
hanya bisa melihat data-data yang disajikan saja tanpa bisa
merubahnya.
 Entry data kegiatan PKK
Sama halnya dengan entry data warga, pada program entry data
kegatan PKK ini juga diberikan beberapa fungsi yang memudahkan
pengguna memasukkan data pada field-field yang didasarkan pada
jenis data untuk pengolahan data kegiatan PKK yang secara khusus
bisa dilakukan oleh kader pada kelompok kerja.

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 9


 Verifikasi data warga
Pada program verifikasi ini, pada pengolahan data pada setiap
dasawisma perlu dilakukan verifikasi terlebih dahulu. Untuk program
verifikasi data warga ini dilakukan oleh tingkat RT dan RW. Dengan
program ini, bisa dilakukan pengecekan dini sebelum nantinya data
diverifikasi sampai tingkat kelurahan.
 Verifikasi data kegiatan PKK
Sama halnya dengan program verifikasi data warga, program verifikasi
data kegiatan PKK ini berfungsi untuk pengecekan dini terhadap
pendataan data kegiatan PKK sebelum diverifikasi pada tingkat
kelurahan.

Selain dari program di atas ada beberapa program yang unit-unitnya dijadikan
menjadi satu yang antara lain :

 Melihat data warga dan kegiatan PKK


Program ini sebenarnya hampir sama dengan program melihat data
warga namun ada satu fungsi tambahan yaitu bisa melihat data
kegiatan PKK. Program ini dikhususkan untuk subsistem tertentu.
 Verifikasi data warga dan kegiatan PKK
Program ini juga merupakan program gabungan antara program
verifikasi data warga dan verifikasi data kegiatan PKK. Program ini
hanya untuk subsistem tingkat Lurah dimana data warga dan data
kegiatan PKK yang telah disimpan dan diolah diverifikasi.

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 10


SYSTEM REQUIREMENT
Alokasi System requirement yang didasarkan pada system hirarki di atas
dalam aplikasi system informasi PKK dirincikan oleh tabel dibawah ini:

Table 1. Alokasi System Requirement untuk Sistem Informasi PKK

SYSTEM Pengurus Kader RT dan RW Ketua PKK Lurah


REQUIREMENT Dasawisma kelompok
kerja

Entry data kegiatan X


warga

Entry data catatan X


keluarga

Entry data kelahiran, X


kematian bayi dan
ibu

Olah data statistik X


kegiata warga

Olah data statistik X


catatan keluarga

Olah data statistik X


kelahiran, kematian
bayi dan ibu

Melihat data statistik X X X X


kegiatan warga

Melihat data statistik X X X X


catatan keluarga

Melihat data statistik X X X X


kelahiran, kematian
bayi dan ibu

Melihat data X X
program kelompok
kerja

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 11


Entry data program X
untuk kelompok kerja
I
Entry data program X
untuk kelompok kerja
II

Entry data program X


untuk kelompok kerja
III

Entry data program X


untuk kelompok kerja
IV

Verifikasi data X X
kegiatan warga

Verifikasi data X X
catatan keluarga

Verifikasi data X X
kelahiran, kematian
bayi dan ibu

Verifikasi data X X
program kelompok
kerja

Table 2. Flowdown Diagram Aplikasi Sistem Informasi PKK

System Pengorganisasian Pengorganisas Akses dan Pemverifikasi Pemverifikasi


Requirement Data Warga dalam ian Data Pemverifika an Data an Data
kelompok Kegiatan PKK sian data kegiatan PKK keseluruhan
dasawisma dan Akses warga dan akses dan akses
Data warga data data
keseluruhan keseluruhan
Entry data Pengurus
kegiatan warga Dasawisma

Entry data Pengurus


catatan keluarga Dasawisma

Entry data Pengurus


kelahiran, Dasawisma
IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 12
kematian bayi
dan ibu

Olah data Pengurus


statistik kegiatan Dasawisma
warga

Olah data Pengurus


statistik catatan Dasawisma
keluarga

Olah data Pengurus


statistik Dasawisma
kelahiran,
kematian bayi
dan ibu

Melihat data Kader RT dan RW Ketua PKK Lurah


statistik kegiatan Kelompok
warga Kerja

Melihat data Kader RT dan RW Ketua PKK Lurah


statistik catatan Kelompok
keluarga Kerja

Melihat data Kader RT dan RW Ketua PKK Lurah


statistik Kelompok
kelahiran, Kerja
kematian bayi
dan ibu

Melihat data Ketua PKK Lurah


program
kelompok kerja

Entry data Kader


program untuk Kelompok
kelompok kerja I Kerja

Entry data Kader


program untuk Kelompok
kelompok kerja II Kerja

Entry data Kader


program untuk Kelompok
kelompok kerja Kerja

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 13


III

Entry data Kader


program untuk Kelompok
kelompok kerja Kerja
IV

Verifikasi data RT dan RW Lurah


kegiatan warga

Verifikasi data RT dan RW Lurah


catatan keluarga

Verifikasi data RT dan RW Lurah


kelahiran,
kematian bayi
dan ibu

Verifikasi data Ketua PKK Lurah


program
kelompok kerja

C. REQUIREMENT ENVIRONTMENT
Mengidentifikasi karakteristik yang jelas dari suatu kebutuhan yang nantinya
dapat digunakan oleh tim analis dan desain kebutuhan. Karakteristik ini dapat
membantu untuk mengerti sifat-sifat program yang dibentuk, atau mengerti fungsi
software yang diinginkan, performance serta interface terhadap elemen lainnya.
Analisis karakteristik yang dikerjakan dapat membantu tim desain mengidentifikasi
apakah kebutuhan tertentu telah mencapai batas ukur, jika belum dan bila diperlukan
maka akan dilakukan analisis lebih lanjut.
Dalam proyek kami, kegiatan yang terlibat dalam melaksanakan proyek ini
meliputi berikut:
 Mengidentifikasi Kebutuhan Pelanggan dan Pengguna
Proses dalam mengidentifikasi kebutuhan pelanggan dan pengguna.
Termasuk mereview hal yang tertulis tentang sistem yang diusulkan,
mewawancarai pelanggan dan pengguna, mempelajari perundang-undangan
yang relevan, dan sebagainya.
IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 14
Sistem yang ingin diusulkan oleh pengguna adalah sistem yang bisa
melakukan pencatatan data tentang Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga
(PKK) secara efektif dan efisien.
• Mempelajari tujuan dari kebutuhan yang diusulkan.
Tujuan dari proyek ini adalah:
- Mengefisensikan pencatatan harian yang ada untuk meningkatkan
kinerja dan performance organisasi.
- Mempermudah pengaksesan informasi sebab pengurus lain tidak
perlu meminta langsung pada pengurus yang saat itu sedang
memegangnya melainkan dapat mengakses aplikasi ini dengan mudah
melalui website.
- Mengurangi adanya resiko kehilangan data.
- Mempercepat proses pengolahan data.
• Berkolaborasi dengan customer atau pengguna
Dalam hal ini, kebutuhan yang diusulkan oleh pengurus PKK
didokumentasikan, diriview dan dibahas secara bersama-sama serta
meninjau analisis iniatau dengan lingkungan-lingkungan lain yang terlibat
dengan pengurus PKK untuk bisa lebih mudah menganalisis persyaratan yang
ditetapkan, juga mengembangkan persyaratan yang lebih baik.
• Membuat iterasi draft atau persyaratan yang diusulkan
Misalnya sistem harus mampu mengakomodasi perubahan kebutuhan bisnis.
Arsitektur harus dirancang dan dikembangkan sesuai kebutuhan yang
diusulkan, atau system yang disampaikan tidak akan segera ketinggalan
jaman.

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 15


D. SYSTEM ENGINEERING PROCESS
Berdasarkan survei yang telah kami laksanakan, maka kami bisa
menggambarkan siklus proyek kami dengan menggunakan diagram Vee, dimana
diagram vee ini menggambarkan hubungan verifikasi untuk persyaratan
perencanaan pembangunan yang mendekomposisikan persyaratan kebutuhan
sistem yang akan dibangun. Untuk keterangan lebih jelasnya, berikut ini
penggambaran diagram Vee-nya.

Gambar 4 BAGAN VEE CHART – ASPEK TEKNIS dari SIKLUS PROYEK

Dari diagram diatas, diketahui bahwa untuk sisi sebelah kiri menggambarkan
diagram vee dalam menentukan spesifikasi kebutuhan dari sistem evolusi kebutuhan
pengguna ke dalam potongan bagian dan baris proses dekomposisi.

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 16


Berikut ini dekomposisi dari persyaratan kebutuhan sistem yang akan kami bangun:

1. Pada tahap pertama, kita mengerti hal-hal apa yang menjadi kebutuhan
pelanggan, konsep sistem yang akan dibangun serta validasi perencanaannya.
Kami dapat mendefinisikan:
Konsep sistem yang dibutuhkan pelanggan adalah bahwa pelanggan
membutuhkan suatu sistem baru yang dapat meningkatkan kinerja
operasional dan bisa mengintegrasikan keseluruhan data. Konsep sistem
yang akan dibangun yaitu berupa aplikasi software database yang berada
pada suatu website, aplikasi ini menggunakan konsep bahasa pemrograman
Java yang dapat mendata jumlah pendudukdan mampu menjamin keamanan
dan mengurangi resiko kehilangan data serta bisa mempermudah
pengaksesan data oleh siapapun yang membutuhkannya, terutama oleh
beberapa pengurus yang selalu berganti pada periode waktu tertentu, ingin
melihat data-data mengenai pemberdayaan kesejahteraan keluarga (PKK).
Selain itu juga, menggunakan aplikasi statistik untuk memproses
data. Sehingga bisa dengan mudah dan cepat dalam memproses data-data
tersebut dengan menggunakan beberapa fungsi statistik yang berada di
dalam software.
Sehingga pada tahap ini telah terjadi kesepakatan bahwa validasi
perencanaan pembangunan sistem ini dibutuhkan dalam jangka waktu
kurang lebih 3 bulan dan harus memenuhi kebutuhan-kebutuhan operasional
organisasi.
2. Pada tahap kedua, akan dibangun spesifikasi system serta rencana verifikasi
sistem. Spesifikasi system yang akan dibangun yaitu berupa website yang terdiri
dari dua komponen utama yaitu front end dan back end dimana:
- Front end akan menampilkan berbagai informasi umum tentang
kegiatan yang dilakukan oleh lembaga pemberdayaan dan
kesejahteraan keluarga (PKK), mulai dari prestasi yang pernah diraih,
pengetahuan tentang gerakan PKK, latar belakang, pengorganisasian,
kelompok-kelompok kerja hingga . Front end dapat diakses semua

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 17


kalangan umum melalui internet. Pengaturan front end ini disediakan
pada fasilitas back end.
- Fungsi Back end akan berisi tentang informasi mengenai kegiatan-
kegiatan yang dilakukan oleh PKK, data-data tiap anggota keluarga,
catatan kepengurusan, serta fasilitas pengaturan front end. Fungsi ini
hanya dapat diakses oleh administrator.
Dan terdapat aplikasi software yang mengelola data-data penduduk yaitu
aplikasi statistik dimana:
- Beberapa fungsi-fungsi statistik untuk melakukan perhitungan
kependudukan, menguji ke-valid-an data dan lainnya sesuai
kebutuhan yang diusulkan pengguna.
- Mampu menampilkan dalam bentuk diagram data-data penduduk
Maka dalam tahap ini, akan ditemukan Rencana verifikasi sistem ini
dimana pembangunan sistem ini membutuhkan selama kurun waktu 3 bulan,
yang dimulai dengan tahap awal yaitu pendefinisian kebutuhan sistem, dan
selanjutnya dilakukan pembangunan secara bertahap.
3. Dan pada tahap ketiga ini perlu dilakukan pendefinisian spesifikasi sistem ke
dalam verification plan, dimana disini adalah penentuan waktu pengerjaan
spesifikasi sistem yang dibutuhkan.
4. Pada tahap keempat, developer menspesifikasi kebutuhan ke dalam bentuk suatu
dokumen dan prosedur verifikasi. Disini verifikasi dilakukan dengan cara
melakukan verifikasi secara bertahap, dimana setiap suatu tahap selesai
dilaksanakan, maka akan langsung dikonsultasikan dengan pelanggan. Jadi
pelanggan terlibat secara langsung dalam proses pembuatan software. Dengan
hal ini akan mengurangi resiko ketidaksesuai software yang dibangun dengan
kebutuhan-kebutuhan pelanggan.
5. Pada tahap dekomposisi yang kelima ini dilakukan pedokumentasian kode yang
dibangun. Yang selanjutnya akan diteruskan pada tahap integrasi dan verifikasi
sistem.

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 18


INISIASI PROYEK

Gambar 5 Inisiasi Proyek

Gambar diatas merupakan proses inisiasi proyek yang dibangun. Proses ini
digunakan berdasarkan kebutuhan seorang engineer yang harus dapat bekerja sama dengan
bagian lainnya (customer, user, developer, dan kompetitor) guna melakukan inisiasi
terhadap eksplorasi kebutuhan sistem yang telah dilakukan menjadi sebuah ide dalam
pengembangan software. Ide tersebut nantinya akan mendefinisikan kebutuhan user.
Kebutuhan juga merupakan keperluan user atau pendefinisian sebuah kesempatan baru
untuk dapat diterapkan pada tahap selanjuntnya.

1. Stimulus
 Need
Menggambarkan kebutuhan dari sistem operasional organisasi.
Dimana pada survei yang telah kami lakukan, organisasi membutuhkan suatu
sistem baru yang dapat meningkatkan kinerja operasional organisasidan bisa
mengintegrasikan keseluruhan data.
Dimana kinerja operasional ini meliputi pencatatan kegiatan-kegiatan
apa saja yang dilakukan oleh tiap anggota warga, pencatatan data mengenai
jumlah penduduk tiap anggota keluarga, informasi penggantian pengurus,
maintenance website untuk melakukan promosi dan lain sebagainya.

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 19


 Requirement
Menggambarkan spesifikasi apa saja yang diperlukan untuk
membangun sistem ini. Dari hasil survei, dapat kami simpulkan bahwa
spesifikasi yang dibutuhkan untuk membangun sistem ini yaitu suatu aplikasi
yang dapat diakses secara cepat dan memiliki fungsi keamanan data bagi
organisasi. Untuk keterangan lebih jelas ada pada bab diatas.

 Opportunity
Kesempatan apa saja yang dapat diperoleh dengan pembangunan
sistem ini, yaitu kecepatan pengaksesan data, keamanan data, kemampuan
penyajian data dalam bentuk statistik, dan hasil olahan data yang dapat
memberikan informasi yang sangat berguna, terkait dengan penggantian
pengurus PKK dan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan.

 Problem
Masalah yang mendasari pembangunan sistem ini adalah masih
manualnya sistem pencatatan data yang digunakan oleh organisasiserta
masalah terjadinya kehilangan dan kurang amannya data yang dimiliki oleh
organisasi, sehingga organisasimemilih untuk beralih ke sistem yang lebih
aman dan memiliki akses yang cukup cepat.

 Question
M : Sistem apa yang sesuai untuk diterapkan dengan kondisi kebutuhan
organisasi?
N : Sistem yang cocok untuk kebutuhan organisasi adalah sistem aplikasi
software dengan pendataan yang cepat dan terintegrasi dengan baik antara
satu data dengan data lainnya. Selain itu diharapkan mampu untuk
melakukan perhitungan analisa data pada bidang statistik yang digunakan
untuk menentukan seberapa banyak jumlah penduduk yang ada disuatu
kelurahan.

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 20


M : Berapa lama sistem ini perlu dibangun?
N : Sistem aplikasi software untuk organisasi Pengembangan dan
Kesejahteraan Penduduk (PKK) ini, mencakup banyak fitur, diantaranya,
mampu melaksanakan analisa statistika tentang jumlah penduduk, jumlah
kelahiran dan kematian, penggantian rutin pengurus dan satu lagi adalah
pencatatan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan secara rutin oleh organisasi.

2. Sisem ini akan diterapkan pada suatu organisasi dimana organisasi ini bergerak pada
bidang pelayanan kesejahteraan penduduk suatu kelurahan. Dari stimulus yang ada,
maka kami menyarankan agar organisasi membuat aplikasi database yang bisa
menghasilkan analisa statistik yang nantinya juga diletakkan dalam suatu website
tersebut agar bisa diakses oleh beberapa pengurus.
3. Tujuan yang ingin dicapai dalam pembangunan sistem ini yaitu, agar organisasi
memiliki akses data-data operasional organisasi (data tiap anggota keluarga,
pencatatan kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh warga kelurahan, data pergantian
pengurus serta data kelahiran dan kematian penduduk) dengan cepat, meminimalisir
kehilangan data, dengan keamanan yang tepat. Selain itu diharapkan sistem ini
mampu meningkatkan relationship antara pengurus dengan anggotanya juga dengan
masyarakat sekitarnya.
4. Pengujian sistem ini didasarkan pada apakah sistem yang dibangun telah sesuai dan
dapat mengatasi masalah kebutuhan organisasidan konsep bisnis yang dijalankan
oleh organisasitersebut. Serta sejauh mana sistem yang akan dibangun ini membawa
nilai tambah atau keuntungan bagi organisasi untuk melakukan proses
operasionalnya.
5. Kesempatan organisasi di masa depan adalah aplikasi software ini yang bisa diakses
melalui website yang dibangun yang terdiri atas dua fitur utama diharapkan nantinya
akan memperkenalkan lebih jauh tentang organisasi. Selain itu dengan adanya
database yang terintegrasi dengan baik yang terletak disuatu website, kegiatan-
kegiatan yang dilakukan oleh organisasi PKK ini akan bisa termonitoring sehingga

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 21


bisa dievaluasi untuk menuju ke arah yang lebih baik lagi. Selanjutnya kegitan-
kegiatan tersebut akan merambah ke beberapa kota lainnya.

LAMPIRAN
Survei Lapangan
Teknik Pengumpulan Data : Wawancara pada pengurus dan kader di desa Tulangan
Narasumber :
1. Ibu Wiwik : Ketua Kelompok Kerja IV desa Tulangan
2. Ibu Lilik Kiswati : Kader PKK pada Kelompok Kerja IV dan Pengurus Dasawisma 10
Desa Tulangan

Keterangan:
M: Surveyor
N: Ibu Wiwik
L : Ibu Lilik Kiswati

M : Bagaimana susunan kepengurusan dari gerakan PKK?


N : Susunan kepengurusan PKK antara lain : ketua penggerak pkk, wakil ketua,
sekretaris, bendahara, kelompok kerja (pokja) antara lain pokja 1, pokja 2, pokja
3, pokja 4, tingkat RW, tingkat RT, Dasawisma. Untuk desa Tulangan RW 04 RT
04 ada 6 dasawisma. Keseluruhan dasawisma dikelurahan ada 65.

M : Dari kepengurusan tersebut, berapa jumlah pengurus atau kader yang ada?
N : Untuk gerakan PKK yang ada di desa Tulangan, Masing-masing pos atau
posyandu yang ada di setiap RW terdapat 7 kader dimana pada desa Tulangan
ada 4 RW jadi ada 28 kader, tapi untuk pengurus berbeda dengan kader.
Pengurus biasanya bertugas untuk melakukan pencatatan data untuk setiap
dasawisma sedangkan untuk kader lebih pada kepengurusan kelompok kerja.
Untuk pengurus terletak pada tingkat dasawisma, setiap dasawisma dipegang

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 22


oleh satu pengurus. Di desa Tulangan ini, terdapat 65 dasawisma jadi ada 65
pengurus pkk.

M : Bagaimana metode pengumpulan data serta system pengolahan data di PKK


desa Tulangan ?
N : Data diambil langsung dari penduduk dengan melakukan pendataan keliling
data tersebut adalah data peduduk dari setiap dasawisma. Jadi misalnya
dasawisma 10, data yang dikumpulkan adalah data penduduk yang termasuk ke
dalam kawasan dasawisma 10. Data yang sudah diambil sebelumnya dicatat ke
dalam sebuah buku sesuai dengan data yang diambil misal data yang diambil itu
data kegiatan warga, data tersebut dicatat di buku catatan kegiatan warga.

M : Berapa lama periode pengumpulan data?


N : Data diambil setiap 3 bulan sekali tapi biasanya pengurus melakukan
pencatatan data maksimalnya 6 bulan.

M : Lalu bagaimana akses pengolahan datanya?


N : Jika ditanya tentang pengumpulan dan pencatatan data, yang bertanggung
jawab itu adalah pengurus tiap dasawisma yang bersangkutan tapi pengolahan
data secara keseluruhan harus ada komunikasi antar pengurus jadi setiap
pengurus bisa mengakses data yang telah dicatat.

M : Dalam setiap manajemen data, terdapat suatu aliran informasi. Di gerakan PKK
ini bagaimana alur aliran informasinya ?
N : Alurnya, setelah data yang dikumpulkan dicatat, pengurus dasawisma
menyerahkan data tersebut ke tingkat RT, kemudian data diserahkan ke tingkat
RW dimana data tersebut diserahkan sampai pada Lurah.

M : Fungsi dilakukan pencatatan data oleh gerakan PKK ini?


N : Data yang dikumpulkan itu sebenarnya dibedakan berdasarkan kelompok kerja
yang ada dalam gerakan PKK ini, yang antara lain :

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 23


 Kelompok kerja I, bergerak dalam bidang atau Program Penghayatan dan
Pengamalan Pancasila Program Gotong Royong.
 Kelompok kerja II, bergerak dalam bidang atau Program Pendidikan dan
Keterampilan Program Pengembangan Kehidupan Berkoperasi Program
Pendidikan dan Ketrampilan
 Kelompok kerja III, bergerak dalam bidang atau Program Pangan Program
Sandang Program Perumahan dan Tata Laksana Rumah Tangga.
 Kelompok kerja IV, bergerak dalam bidang atau Program Kesehatan
Program Kelestarian Lingkungan Hidup Program Perencanaan Sehat

L : Jadi, data-data yang diambil berdasarkan program dari kelompok kerja di atas
namun tidak dispesifikkan. Rincian data yang diambil sebagai berikut :
- Untuk program yang ada dalam pokja I, data-data yang diambil itu misalnya
Penghayatan dan Pengalaman Pancasila penduduk melalui kegiatan keagamaan,
dan kegiatan-kegiatan sejenis yang mencerminkan pengamalan Pancasila yang
diikuti oleh warga.
- Untuk program yang ada dalam pokja II, data-data yang diambil tentang
program pendidikan warga
- Untuk program yang ada dalam pokja III, data-data yang diambil kegiatan warga
yang berkenaan dengan usaha rumah tangga atau kegiatan sejenis.
- Untuk program yang ada dalam pokja IV, data-data yang diambil lebih pada
kesehatan warga, kelestarian lingkungan hidup, kegiatan-kegiatan warga
berkenaan dengan hal tersebut.

M : Kembali ke system pengolahan data yang ada dalam gerakan PKK desa
Tulangan ini, apa terdapat kekurangannya? Dan apa saja kekurangan-
kekurangan tersebut?
N : Masalah kekurangan system pengolahan data pada PKK desa Tulangan ini, jika
dibilang tidak ada ya tidak mungkin karena system yang digunakan sendiri masih
sangat tradisional. Kekurangannya sebenarnya terletak pada media
penyimpanan datanya, mungkin karena terbiasa menggunakan media kertas

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 24


atau buku catatan sebagai media penyimpanan sepertinya tidak ada masalah
dengan itu namun jika dilakukan pengukuran statistik misalnya tentang kegiatan
warga untuk lima tahun—sering terjadi masalah. Alasannya bisa karena buku
catatan tahun-tahun sebelumnya rusak karena sobek, tulisannya susah dibaca
karena luntur terkena hujan atau terkadang ketelisut atau tidak ditemukan. Lalu
terkadang para pengurus susah mengakses buku catatan yang ada karena
berbagai alasan misalnya pengurus yang sedang memegang buku catatan tidak
ada di rumah sehingga belum bisa mengakses buku catatan tersebut. Masih
banya sebenarnya kekurangan dari system yang masih tradisional ini.

M : Jadi system yang digunakan oleh organisasi PKK di sini masih belum
terkomputerisasi dan terotomatisasi?
N : Untuk tingkat bawah seperti pengolahan data warga tingkat dasawisma dan
kelompok kerja masih belum terkomputerisasi, masih manual. Namun data-data
yang telah diolah yang telah diserahkan pada lurah nantinya dilakukan
pencatatan data kembali menggunakan computer.

M : Apakah pencatatan data kembali itu semua data yang diproses dengan
menggunakan computer?
N : Biasanya data yang dicatat ulang adalah jumlah keseluruhan dari data yang
masuk, jadi tidak dirinci satu-satu. Tapi jika jenis datanya, iya.

M : Karena diolah dengan computer biasanya program apa yang dipakai ?


N : Jika programnya saya kurang tahu namanya, namun bentuknya seperti tabel-
tabel
M : (Bisa disimpulkan jika program yang digunakan adalah Microsoft Excel).

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 25


ALUR INFORMASI

APLIKASI DATABASE and STATISTIC SOFTWARE


Untuk PKK tingkat KELURAHAN (ADS-PKK)

Gambar 6 Alur Informasi ADS PKK

IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PERANGKAT LUNAK | DAFTAR ISI 26

You might also like