You are on page 1of 8

(RPP)

Rencana Pelaksanaan Pembelajar

Oleh:

Nama :Iskkkandar Hj Albar

Nip :

TAHUN PELAJARAN 2009/2010


(RPP)

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Satuan Pendidikan : SD Negeri Malapa


Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan
Kelas / Semester : VI/ Genap
Pertemuan : 1 sampai 3 ( tiga kali pertemuan )
Alokasi Waktu : 6 x 35 menit
Standar Kompetensi : 3. Memahami Peran Indonesia dalam lingkungan Negara - Negara Asia Tenggara
Kompetensi Dasar : 3.1 Menjelaskan pengertian kerjasama Negara - Negara Asia Tenggara

Indikator :

1. Mendefenisikan pengertian kerjasama Negara - Negara Asia Tenggara.


2. Mengidentifikasi latar belakang terbentuknya kerjasama Negara - Negara di Asia Tenggara.
3. Mengidentifikasi perkembangan keanggotaan organisasi ASEAN dari awal terbentuk hingga
saat ini.
4. Mengidentifikasi bentuk - bentuk kerjasama ASEAN.

Tujuan Pembelajaran :

1. Siswa dapat menjelaskan pengertian kerjasa Negara - Negara Asia Tenggara.


2. Siswa dapat menjelaskan latar belakang terbentuknya kerjasama Negara - Negara di Asia
Tenggara
3. Siswa menjelaskan perkembangan keanggotaan organisasi Asean
4. Siswa menjelaskan bentuk - bentuk kerjasama ASEAN.
5. Siswa dapat menjelaskan contoh - contoh kerjasama Asean baik dalam wilayah
regional,internasional,bilateral,multilateral, kegiatan ekonomi, social budaya , politik, serta
pertahanan keamanan.

Materi Pokok

A. Pengertian Kerjasama Negara - Negara Asia Tenggara


Kerjasama Negara - Negara Asia Tenggara adalah kegiatan yang dilakukan oleh dua Negara atau
lebih di kawasan asia tenggara untuk mencapai suatu tujuan.Kerjasama Negara - Negara Asia
Tenggara terbentuk pada tanggal 8 Agustus 1967, yang diprakarsai oleh lima Negara dan
ddiwakili oleh perdana mentri masing - masing Negara.Adapun Negara - Negara tersebut adalah
sebagai berikut :
1. Indonesia diwakili oleh Adam Malik
2. Malaysia diwakili oleh Tun Abdul Razak
3. Singapura diwakili oleh S.Rajaratnam
4. Filipina diwakili oleh Nascisco Ramos
5. Thailand diwakili oleh Thanat Khoman
Kerjasama Negara - Negara Asia Tenggara tersebut ditandai dengan penandatangan deklarasi
Bangkok Diawal terbentuknya kerajasama yang dilakukan hanya dalam bidang ekonomi, sosial
,dan bidang budaya. Kerjasama ini diberi nama ASEAN ( Assosiation of south East Asian Nations )
atau PERBARA ( Perhimpunan Negara - Negara Asia Tenggara ).
B. Latar Belakang Terbentuknya Kerjasama Asean
1. Negara - Negara anggota Asean terletak dalam kawasan yang sama.
2. Negara - Negara di Asia Tenggara memiliki sejarah ( asal - usul ) yang sama.
3. Negara - Negara di Asia Tenggara memiliki kesamaan kebudayaan.
4. Negara - Negara di Asia Tenggara memiliki kesamaan ras.

Setiap Negara di dunia tidak dapat berdiri sendiri tanpa bantuan Negara lain, hal ini di
Sebabkan suatu Negara tidak dapat memenuhi keperluan negaranya sendiri.
C. Perkembangan Keanggotaan ASEAN
Di awal terbentuknya ASEAN hanya terdiri dari lima Negara,namun sampai saat ini
ASEAN telah memiliki sepuluh Negara anggota.Dalamorganisasi ASEAN syarat ke-
Anggotaannya adalah Negara yang merdeka dengan prinsif :
1. Hormat terhadap kemerdekaan,kesamaan,inegritas,dan identitas nasional semua negara.
2. Hak setiap Negara mengurus nmasalah nasionalnya sendiri,bebas dari campur tangan
luar,subversi,atau koersion ( paksaan ).
3. Penyelesaian perbedaan atau perdebatan dengan aman dan damai.
4. Menolak pengunaan militer.
5. Kerjasama efektif antar Negara.
Adapun Negara yang bergabung dalam organisasi ASEAN adalah :
6. Brunei Darussalam , 8 Januari 1984
7. Vietnam, 28 Juli 1995.
8. Laos, 23 Juli 1997.
9. Myanmar, 23 Juli 1997.
10. Kamboja , 30 April 1999.
Sehingga sampai saat ini ASEAN telah memiliki 10 negara anggota.
D. Bentuk - Bentuk Kerjasama ASEAN
a) Bentuk Kerjasama berdasarkan ruang lingkup wilayah;
- Kerjasama Nasional
- Kerjasama Regional
- Kerjasama Internasional
b) Bentuk Kerjasama Berdasarkan Jumlah Negara
- Kerjasama Bilateral
- Kerjasama Multilateral
c) Bentuk Kerjasama Berdasarkan Kegiatannya
- Kerjasama Politik
- Kerjasama Ekonomi
- Kerjasama Sosial/Budaya
- Kerjasama Pertahanan keamanan
E. Contoh - Contoh Kerjasama Negara - Negara ASEAN
1) Kerjasama Politik
a. Mengadakan perjanjian ekstradisi ( penyerahan pelarian penjahat dari Negara - negara
sesame anggota ASEAN yang tertangkap )
b. Menciptakan kawasan Asia Tenggara yang aman, damai, merdeka, netral (zopfan).
c. Saling menempatkan duta dan konsul.
d. Mengadakan latihan militur bersama ( contoh ; ELANG MALINDO )
2) Kerjasama Ekonomi
a) Dengan modal bersama memengadakan proyek :
1. Proyek pupuk orea ammonia di Malaysia dan Aceeh ( Indonesia ).
2. Proyek pabrik diesel marine dan vaksin di Singapura.
3. Proyek industri tembaga dan superphosphat di Filipina.
4. Proyek pabrik abu soda di Thailand.
b) Membebaskan bea masuk barang - barang impor ASEAN.
c) Mengadakan perdagangan bebas ASEAN ( AFTA ).

3) Kerjasama Sosial dan Budaya


a) Meningkatkan kerjasama pariwisata
b) Mengadakan tukar menukar misi kebudayaan antarnegara Asean.
c) Mengadakan pesta olah raga anatar sesame Negara - Negara Asean ( Sea Games )

Pendekatan Pembelajaran :
• CBSA ( Cara Belajar Siswa Aktif )
• CTL ( Contextual Teaching Learning )
.
3. Tim Ahli.

Lankah - langkah Pembelajaran

Metode Pembelajaran :
1. Tanya jawab.
2. Diskusi:
A. Kegiatan Awal
1. Orientasi kelas .
2. Penyempatan KD, Indikator , dan diskripsi metode belahjar yang akan digunakan.
3. Siwaa menanggapi permasalahan ,wacana yang disiapkan guru berhubungan dengan materi
pembelajaran indicator 1 dan 2 .
4. Free Tes untuk penjajakan
B. Kegiatan Inti
1. Siswa dibagi menjadi beberapa kelompok ,tiap kelompok terdiri dari lima orang .
2. Maing - masing kelompok diberi materi yang berbeda sesuai dengan indicator.Pada saat siswa
berdiskusi secara kelompok sesuai dengan bahasannyaa,guru membagikan kertas sesuai dengan
nomor soal yang mereka bahas.
3. Setelah masing - masing kelompok selesai membahas materi kelompok mereka ,siswa diminta
berkelompok sesuai dengan nomor yang mereka miliki ,siswa yang mendapat nomor satu
berkelompok sesama temannya yang mendapat nomor satu juga.
4. Kelompok baru ini terdiri dari ahli - ahli dalam bidangnya masing - masing,mereka diminta
menyampaikan pembahasannya kepada kelompok baru mereka secara bergantian sesuai
dengan nomor yang mereka miliki dari yang terendah hingga yang tertinggi.

C. Penutup
1. Siswa bersama guru menyimpulkan materi .
2. Post tes.
3. Pemberian Tugas ( Siswa diminta menyelesaikan latihan pada halaman buku pegangan siswa )

Pertemuan kedua
A. Kegiatan awal
1. Orientasi kelas
2. Mengumpulkan tugas minggu lalu.
3. Apersepsi tentang pelajaran minggu lalu.
B. Kegiatan Inti
1. Siswa diminta untuk membaca hand aout yang disiapkan guru tentang perkembangan
keanggotaan Asean dan bentuk - bentuk kerja sama Asean.
2. Siswa menjawab pertanyaan guru tentang perkembangan keanggotaan ASEAN.
3. Siswa menjawab pertanyaan guru tentang bentuk - bentuk kerjasama Asean.
C. Penutup
1. Siswa bersama guru menyimpulkan materi pembelajaran.
2. Post tes.

Pertemuan Ketiga
Kegiatan Awal
1. Orientasi kelas.
2. Apersepsi tentang pelajaran minggu lalu.
Kegiatan Inti
1. Siswa dikelompokkan empat orang sepuluh orang dalam satu kelompok ,kelompok pertama
membahas tentang contoh kerjasama bidang politik,kelompok dua membahas contoh
kerjasama bidang ekonomi, kelompok tiga membahas tentang kerjasama bidang social budaya,
kelompok empat membahas tentang kerjasam bidang pertahanan keamanan.
2. Masing - masing kelompok membahas tugasnya masing - masing selama 20 menit.
3. Masing - masing mempersentasikan hasil diskusinya di depan kelas,Kelompok yang lain
menanggapi.Guru memberikan penguatan dan meluruskan permasalaha yang muncul.

Penutup
1. Siswa bersama guru menyimpulkan materi pembelajaran .
2. Guru besama siswa membuat komitmen untuk menunjukkan perilaku - perilaku mendukung
kerjasama antara siswa di sekolah.
3. Post Test.

C. Penilaian Hasil Pembelajaran


I. Silang A,B,C,atau D pada jawaban yang paling tepat!
1. Kerjasama Negara - Negara asia tenggara dinamakan ….
A. ASEAN
B. SEATO
C. AFTA
D. SEA GAMe
2. Kerajasama Negara- Negara Asua Tenggara terbentuk pada tanggal….
a. 8 Agustus 1967
b. 8 Agustus 1968
c. 8 Agustus 1969
d. 8 Agustus 1970
3. Perhatikan tabel di bawah ini !
NO Nama Negara
1. Indonesia
2. Brunaei Darussalam
3. Malaysia
4. Kamboja
5. Singapura
Berdasarkan tabel di atas, Negara - Negara pelopor berdirinya ASEAN ditunjukan oleh nomor ….
a. 2, 3,dan 4
b. 1, 3, dan 5
c. 1, 2, dan 3
d. 2, 3, dan 5
4. Pengiriman Tenaga Kerja ke Malaysia merupakan contoh kerjasama bidang….
a. Sosia/budaya
b. Politik
c. Ekonomi
d. Pertahanan/keamanan
5. Pertukaran misi kebudayaan Indonesia dan Brunei Darussalam adalah contoh kerjasama ….
a. Bilateral
b. Multilateral
c. Nasional
d. Internasiaonal

6. Seketariat tetap ASEAN terletak di ….


a. Singapur
b. Bangkok
c. Jakarta
d. Kuala Lumpur
7. Indonesia diwakili oleh …dalam penandatanganan Deklarasi Bangkok.
a. Adam malik
b. Tun abdul razak
c. S.Rajaratnam
d. Thanat khoman
8. Peran Indonesia di kawasan Asia Tenggara adalah….
a. Menjadi penengah masalah konfilk di kamboja
b. Mencegah pajak berganda
c. Pemasangan jaringan di bawah laut
d. Pengurangan tariff bea nmasuk
9. Orang Indonesia yang pernah menjabat sebagai sekretaris ASEAN adalah….
a. Chan Kai Yu ,RaderikYoung ,dan Dato Ajit Singh
b. H.R Dharsono ,Umarjadi Notowijono , dan Rusli Noor
c. Dato Ali Bin Abdullah , Narcisso G Reyes ,dan Rusli Noor
d. Dato Ajit Singh,Dato Ali Bin Abdullah , dan H.R Dharsono
10. Dasar dan tujuan Asean tercantum dalam ….
a. Jakarta Accord
b. Bangkok Declaration
c. Manila Declaration
d. Decllaratiaon of Indefendent

II. Isilah titik - titik di bawah ini dengan tepat !


1. Kesepakatan untuk mewujudkan kawasan perdagangan bebas ASEAN dikenal dengan sebutan
….
2. Konfrensi Tingkat Tinggi ( KTT ) ASEAN I berlangsung di …tahun ….
3. Pada tanggal 30 April 1999 Kamboja menjadi anggota ASEAN yang ke ….
4. Dua Negara di kawasan Asia Tenggara yang belum menjadi anggotra ASEAN adalah … dan ….
5. Keanggotaan ASEAN bersifat… bagi semua Negara - Negara di Asia Tenggra yang telah
merdeka.
6. Satelit Palapa milik Indonesia dapat dipakai Negara - Negara Asia Tenggara adalah bukti …
Indonesia di ASEAN.
7. Konfrensi Tingkat Tinggi ( KTT ) …dan …dilaksanakan di Indonesia
8. Perjanjian Ekstradisi adalah contoh kerjasama ….
9. Lima tokoh pendiri ASEAN adalah….
10. Sea Game adalah bentuk kerjasama ….

Kunci Jawaban :
1.a 2. a 3. b 4. c 5. a 6. c 7. a 8. a 9. b 10. b
II.
1. AFTA
2. Bali 1976
3. 10
4. Timor Leste dan Papua Nugini
5. Sukarela
6. Peran
7. I dan IX
8. Politik
9. Adam malik (Indonesia),Tun Abdu Razak (Malaysia), Thanat Khomand (Thailand),
S.Rajararatnam (Singapura), Narsisco Ramos (Filifina)
10. Sosial/budaya

You might also like