You are on page 1of 5

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa Alloh Swt, karena dengan
karunia dan ridhonya penyusunan PROGRAM LABORATORIUM KOMPUTER SMA
NEGERI 11 BANDUNG tahun pembelajaran 2008-2009 dapat diselesaikan.

Program laboratorium KOMPUTER SMA Negeri 11 Bandung tahun pembelajaran 2008-2009 di


susun melalui upaya-upaya optimal untuk dijadikan pedoman pelaksanaan dalam berbagai
kegiatan praktikum di laboratorium KOMPUTER SMA Negeri 11 Bandung. Berorientase pada
peningkatan hasil pendidikan pada masa sekarang dan masa akan datang.

Dalam kesempatan ini perkenankanlah kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua
pihak yang telah memberikan kontribusi sehingga penyusunan PROGRAM LABORATORIUM
KOMPUTER SMA NEGERI 11 BANDUNG tahun pembelajaran 2008-2009 ini terwujud.

Demi terealisasinya segala bentuk kegiatan seperti tersurat dalam program kerja laboratorium
KOMPUTER ini, kami sangat mengharapkan perhatian , dukungan dan partisipasi aktif dari
berbagai pihak, kiranya kami dapat merealisasikan program-program yang kami susun.

Kami yakin bahwa peningkatan kualitas pendidikan dilingkungan SMA NEGERI 11


BANDUNG akan dapat diwujudkan secara optimal, efektif dan efisien.

.BAB I
PENDAHULUAN

A. DASAR PEMIKIRAN

Hakikat pembangunan nasional adalah pembangunan manusia sutuhnya dan pembangunan


masyarakat Indonesia seluruhnya, pembangunan yang dilaksanakan pemerintah bersama dengan
rakyat mencakup pendidikan politik, ekonomi dan sosial budaya dalam rangka menyikapi gejala
sosial yang dilematis terutama yang berkaitan dengan :

1. Persoalan nasional yang dihadapi masyarakat Indonesia dalam rangka peningkatan kualitas
sumber daya manusia yakni sistem pendidikan yang selama ini diterapkan saat ini belum dapat
menghasilkan kualitas sumber daya manusia yang mampu bersaing sejalan dengan
perkembangan peradaban dunia. Sementara perkembangan peradaban dunia dewasa ini ditandai
dengan munculnya era globalisasi, yaitu masa yang penuh harapan, tantangan dan ketidak
pastian serta persaingan yang semakin ketat dalam bidang ekonomi dan pemanfaatan teknologi,
sedangkan untuk dapat bertahan dan mampu menenangkan persaingan tersebut di perlukan
sumber daya manusia yang handal.

2. Jenjang pendidikan SLTA yang selama ini dilaksanakan cenderung bersifat umum (SMA),
gejala seperti ini kurang sesuai dengan situasi-kondisi Negera dan Bangsa Indonesia yang
dikatagorikan dalam tarap berkembang, sehingga secara tidak langsung tamatan SMA telah
menambah jumlah angka ketergantungan - pengangguran.
Seperti halnya negara-negara berkembang lainnya. Permasalahan yang dihadapi pemerintah dan
rakyat Indonesia adalah rendahnya kualitas sumber daya manusia Indonesia.

Berkaitan dengan permasalahan tersebut, salah satu langkah yang dapat di tempuh dalam rangka
mengantisipasi dan menanggulangi adalah melalui penyelenggaraan pendidikan yang efisien dan
efektif, diantaranya memberikan pendidikan dan pelatihan praktek di laboratorium bagi siswa
SMA.
Pembelajaran KOMPUTER berarti mempelajari gejala-gejala (fenomena) yang terjadi pada
teknologi yang berkembang pada saat ini , dalam belajar Komputer diharapkan siswa tidak hanya
sekedar menghapalkan fakta-fakta, konsep-konsep, prinisp-prinisp dan teori tetapi juga harus
mengembangkan kompetensinya. Pengetahuan yang hanya sekedar dihapalkan akan cepat hilang
dari ingatan akan tetapi dengan kompetensi yang diperoleh diharapkan akan menjadi
keterampilan hidup yang dapat dimanfaatkan sepanjang masa.

Dengan melaksanakan kegiatan pembelajaran di laboratorium Komputer, diharapkan kegiatan


pembelajaran mata pelajaran Komputer menjadi lebih bermakna. Sehingga dapat mencapai
tujuan yang diinginkan dan pada akhirnya materi serta hasilnya dapat langsung digunakan secara
praktis dalam kehidupan masyarakat.

B. MAKSUD DAN TUJUAN

1. Maksud

Maksud menyusun program kerja laboratorium Komputer SMA Negeri 11 Bandung tahun ajaran
2008-2009 adalah :

a. Memberikan gambaran secara garis besar mengenai program pembelajaran di laboratorium


Komputer SMA Negeri 11 Bandung tahun ajaran 2008-2009.

b. Memberikan gambaran mengenai sasaran yang harus dicapai dalam proses pembelajaran
dengan dukungan anggaran yang disediakan.

c. Agar program laboratorium Komputer sejalan dengan program kurikulum, program sekolah
dan program pemerintah serta kebutuhan masyarakat.

d. Agar setiap unsur sekolah mengetahui dan memahami segala kegiatan pembelajaran segala
kegiatan pembelajaran di laboratorium Komputer yang akan dilaksanakan pada tahun 2008-
2009.

e. Untuk dijadikan pegangan dan pedoman bagi setiap personil yang mengelola laboratorium
Komputer tentang tugas yang harus dilaksanakan dalam rangka menunjang proses pembelajaran
di laboratorium Komputer.

2. Tujuan
Tujuan penyusunan program kerja laboratorium Komputer SMA Negeri 11 Bandung tahun
ajaran 2008-2009, adalah :

a. Memberikan pedoman dan arahan yang baku kepada semua personil yang mengelola
laboratorium Komputer SMA Negeri 11 Bandung berkaitan dengan peningkatan pembelajaran di
laboratorium.

b. Memperlancar dan meningkatkan mekanisme kinerja setiap personil yang mengelola


laboratorium Komputer SMA Negeri 11 Bandung, demi terselenggaranya proses pembelajaran
secara efisien guna memperoleh hasil yang optimal

c. Memberikan pelayanan yang optimal kepada guru dan siswa guna peningkatan kualitas
pendidikan di SMA Negeri 11 Bandung melalui visi dan misi yang telah dirumuskan sekalah,
yaitu :

1. Visi : Membentuk warga SMA Negeri 11 Bandung yang unggul, inovatof dan religius

2. Misi : Aliman, Sholihat dan Mujahidin.

BAB II
PROGRAM KERJA LABORATORIUM KOMPUTER
SMA NEGERI 11 BANDUNG
TAHUN PEMBELAJARAN 2008 - 2009

Program kerja laboratorium Komputer SMA Negeri 11 Bandung tahun pembelajaran 2008 -
2009, meliputi : Pengorganisasian dan Inventarisir.

1. Program Kerja Laboratorium Komputer di SMA Negeri 11 Bandung


Program ini dibuat sebagai acuan bagi guru-guru Teknik Informasi dan Komunikasi dalam
mempersiapkan diri menghadapi siswa dalam proses belajar mengajar di laboratorium
Komputer. (untuk lebih lengkapnya ada di dalam lampiran).

2. Jadwal Kegiatan
Jadwal kegiatan ini dibuat sebagai acuan bagi labiran untuk mempersiapkan segala hal yang
berhubungan dengan kelangsungan proses belajar mengajar di laboratorium Komputer, dan
untuk merawat alat dan bahan yang ada di laboratorium Komputer. (Untuk lebih lengkapnya ada
di dalam lampiran).

3. Pengorganisasian
Pengorganisasian ini adalah bagan yang menggambarkan hubungan antara komponen yang
terlibat dalam pengorganisasian laboratorium Komputer. (Adapun gambar secara lengkap
susunan bagan terlampir).

4. Inventaris
Inventaris adalah pengelola data tentang barang yang ada laboratorium Komputer, dari jumlah
alat dan bahan secara lengkap. (Daftar inventaris terlampir).

BAB III
PENUTUP

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa Alloh SWT, karena dengan
karunia dan ridhonya penyusun PROGRAM LABORATORIUM KOMPUTER SMA NEGERI
11 BANDUNG Tahun Pembelajaran 2008 – 2009 dapat diselesaikan.

Dengan terselesaikannya laporan PROGRAM LABORATORIUM KOMPUTER SMA NEGERI


11 BANDUNG Tahun Pembelajaran 2008 – 2009, maka kami berharap mudah-mudahan laporan
PROGRAM LABORATORIUM KOMPUTER SMA NEGERI 11 BANDUNG Tahun
Pembelajaran 2008 – 2009 dapat dijadikan acuan dalam pengelolaan laboratorium KOMPUTER.

Dalam kesempatan ini perkenankanlah kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak
yang terkait yang telah memberikan kontribusi sehingga penyusunan PROGRAM
LABORATORIUM KOMPUTER SMA NEGERI 11 BANDUNG Tahun Pembelajaran 2008 –
2009 ini dapat diselesaikan.

Demi terealiasinya segala bentuk kegiatan seperti tersurat dalam PROGRAM


LABORATORIUM KOMPUTER SMA NEGERI 11 BANDUNG Tahun Pembelajaran 2008 –
2009 ini kami sangat mengharapkan perhatian, dukungan dan partisipasi aktif dari berbagai
pihak dengan adanya partisipasi aktif dari berbagai unsur dalam merealiasikan program-program.
Kami yakin dengan optimis bahwa peningkatan kualitas pendidikan dilingkungan SMA NEGERI
11 BANDUNG akan dapat diwujudkan secara optimal. Amin.

You might also like