You are on page 1of 41

STMIK Profesional

Pemrograman Visual II
With Visual Basic 6 (Dasar)

Materi :

 Mengenal Interface VB
 Type Data
 Procedure & Function
 ADO
 Kompilasi

Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


DAFTAR ISI

Halaman
Kata pengantar ...............................................................................
Daftar isi ........................................................................................
Bab 1. Sekilas Tentang Visual Basi 6.0 ............................................... 1
1.1. Sejarah singkat Microsoft Visual Basic............................... 1
1.2. Struktur Aplikasi Visual Basic ........................................... 1
1.3. Memulai program MS Visual Basic .................................... 2
1.4. Tampilan Layar Visual Basic ............................................. 4
1.5. Komponen Visual Basic lainnya ........................................
1.6. Kode program ................................................................
1.7. Event ............................................................................
1.8. Metoda (Method) ............................................................
1.9. Modul (Module) ..............................................................
Bab 2. Tipe Data, Variabel, Operator dan Fungsi ..................................
2.1. Tipe data.......................................................................
2.2. Penggunan memori dan rentang data ...............................
2.3. Ketelitian perhitungan.....................................................
2.4. Penggunaan tipe data variant ..........................................
2.5. Tipe data buatan sendiri ..................................................
2.6. Variabel ........................................................................
2.7. Ruang lingkup Variabel. ..................................................
2.8. Operator .......................................................................
2.9. Operator Assignment (penugasan) ...................................
2.10. Operator Aritmatika ........................................................
2.11. Operasi pembanding ......................................................
2.12. Operator logika ..............................................................
2.13. fungsi ...........................................................................
2.14. Fungsi Pada Jenis Data Karakter ......................................
2.15. Fungsi Pada Jenis Data Numerik .......................................
Bab 3. Kontrol program ....................................................................
3.1. Percabangan On Error .....................................................
3.2. Percabangan GoTo .........................................................
3.3. Percabangan On...GoSub dan On...GoTo ..........................
3.4. DoEvents .....................................................................
3.5. With .............................................................................
3.6. End ..............................................................................
3.7. Exit ..............................................................................
3.8. Percabangan bersyarat If...Then Else ................................
3.9. Percabangan bersyarat Select Case ..................................
3.10. Pengulangan For...Next ...................................................
3.11. Pengulangan Do...Loop dan While...Wend .........................
3.12. For Each...Next ..............................................................
3.13. Stop .............................................................................
Bab 4. Procedure .............................................................................
4.1. Jenis prosedur ...............................................................
4.1.1. Sub Procedure ....................................................
4.1.2. General Procedure ................................................
4.1.3. Event Procedure ..................................................
4.1.4. Function Procedure ...............................................
4.2. Memanggil procedure ....................................................
4.2.1. Memanggil Sub Procedure ....................................
4.2.2. Menanggil Function Procedure ...............................
4.2.3. Memanggil procedure lain .....................................
4.3. Mempatkan argument ke Procedure .................................
4.3.1. Menempatkan argument Data Type ........................
4.3.2. Menempatkan argument By Value ..........................
4.3.3. Menempatkan argument ByReference ....................
4.3.4. Menempatkan argument optional ...........................
4.3.5. Menempatkan argument ParamArray ......................
4.3.6. Menempatkan argument Named.............................
Bab 5. Array dan Variabel Khusus ......................................................
5.1. Macam array .................................................................
5.2. Array berdimensi satu .....................................................
5.3. Array Multidimensi .........................................................
5.4. Variabel Khusus .............................................................
5.4.1. Empty .................................................................
5.4.2. Null ....................................................................
5.4.3. Nothing ...............................................................
5.4.4. Error...................................................................
Bab 6. Mendesain Menu ....................................................................
6.1. Mengaitkan aplikasi ke menu ...........................................
6.2. Membuat Menu pada MDI Form........................................
6.3. Membuat Menu PopUp ....................................................
Bab 7. Kompilasi Program & File Setup ...............................................
7.1. Kompilasi program .........................................................
7.2. File setup ......................................................................
MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 1

Sekilas Tentang Visual Basic 6.0

Visual Basic adalah salah satu bahasa pemrograman komputer. Bahasa


pemrograman adalah perintah-perintah yang dimengerti oleh komputer untuk
melakukan tugas-tugas tertentu. Bahasa pemrograman Visual Basic, yang
dikembangkan oleh Microsoft sejak tahun 1991, merupakan pengembangan dari
pendahulunya yaitu bahasa pemrograman BASIC (Beginner’s All-purpose Symbolic
Instruction Code) yang dikembangkan pada era 1950-an. Visual Basic merupakan
salah satu Development Tool yaitu alat bantu untuk membuat berbagai macam
program komputer, khususnya yang menggunakan sistem operasi Windows. Visual
Basic merupakan salah satu bahasa pemrograman komputer yang mendukung object
(Object Oriented Programming = OOP).
Visual Basic 6.0 merupakan kelanjutan dari beberapa versi Visual Basic
sebelumnya yang memanfaatkan fasilitas GUI (Graphical User Interface) pada
Windows. Bila anda pernah mempelajari pemrograman bahasa Basic maka tidak
akan terlalu sulit untuk memahami Visual Basic karena bahasa ini merupakan
pengembangan dari bahasa Basic.

Sejarah singkat Microsoft Visual Basic


Berikut ini adalah beberapa point penting dalam sejarah perkembangan Visual Basic :
 Visual Basic pertama kali diperkenalkan pada tahun 1991, yaitu program Visual
Basic untuk DOS dan windows.
 Visual Basic 3.0, dirilis pada tahun 1993
 Visual Basic 4.0, dirilis pada akhir tahun 1995 (tambahan dukungan untuk
aplikasi 32 Bit).
 Visual Basic terbaru adalah Versi 6.0 yang dirilis pada akhir tahun 1998.

Microsoft umumnya membuat tiga edisi Visual Basic, yaitu:


 Standart Edition, merupakan produk dasar.
 Profesional Edition, berisi tambahan Microsoft Jet Data Access Engine
(DataBase) dan penambahan server OLE automation.
 Enterpise Edition adalah edisi client-server

Struktur Aplikasi Visual Basic


Proyek (.VBP, .MAK)

Form 1 (.FRM) Form 2 (.FRM) Form 3 (.FRM) Module 1 (.BAS)

Kontrol 1 Kontrol 1 Kontrol 1

Kontrol 2 Kontrol 2 Kontrol 2

Aplikasi (proyek) terdiri dari :

 Form
 windows/jendela di mana Anda akan membuat user interface/tampilan.
 Kontrol/Control
 tampilan berbasis grafis yang dimasukkan pada form untuk membuat interaksi
dengan pemakai/user (dapat berupa text box, label, scroll bar, tombol command dan
lain-lain).

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 2

 Properti/properties
 nilai/karakteristik yang dimiliki oleh sebuah objek Visual Basic. Misalnya:
Name, Size, Color dan lain-lain. Visual Basic menerapkan properti default/standart.
Anda dapat mengubah saat mendesain atau pada waktu run-time (pada waktu
program dijalankan).
 Metode/Methods
 serangkaian perintah yang sudah tersedia pada suatu objek yang dapat diminta
untuk mengerjakan tugas khusus.
 Prosedur kejadian/event procedures
 kode yang berhubungan dengan suatu objek. Kode ini akan dieksekusi atau
dijalankan ketika ada respon dari pemakai/user berupa tertentu.
 Prosedur umum/general procedure
 kode yang tidak berhubungan dengan suatu objek. Kode ini harus diminta atau
dipanggil oleh aplikasi jika ingin dijalankan.
 Modul/Module
 kumpulan dari prosedur umum, deklarasi variabel dan definisi konstanta yang
digunakan oleh aplikasi.

Langkah-langkah untuk mengembangkan aplikasi


1. Membuat user interface/tampilan
2. Mengatur properti
3. Menulis kode program

Memulai program MS Visual Basic


1. Aktifkan VB 6 melalui tombol Start > Programs > Microsoft Visual Studio 6.0 >
Microsoft Visual Basic 6.0.
2. Maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini

3. Pilih Standard EXE dan klik tombol Open. Anda akan melihat tampilan area kerja
atau IDE VB 6. Kenali bagian-bagian utama di dalam IDE VB 6 berikut ini :

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 3

Menu

Project
Explorer

Jendela
Properties

Toolbox Jendela Form

Keterangan :
 MenuBar

Jenis MenuBar Keterangan


Berfungsi untuk pengaturan file seperti New, Open, Add, Save,
File
dsb
Edit Berfungsi untuk pengeditan pada VB seperti Cut, Copy, Paste, dsb
Berfungsi untuk mengaktifkan bagian dari interface VB seperti
View
Code, Object
Berfungsi untuk aktifasi sebuah projek seperti penambahan Form,
Project
Class, Report pada projek
Format Berfungsi untuk melakukan format
Debug Berfungsi untuk mencari kesalahan pada projek yang kita buat
Run Berfungsi untuk menjalankan projek
Berfungsi untuk pengaksesan data yang diperlukan untuk aplikasi
Query
database
Diagram Menyediakan perintah dalam pengaturan Diagram
Sebagai penyedia perlengkapan tambahan dalam penyusunan
Tools
program
Add-Ins Berfungsi untuk pengaturan program tambahan
Windows Berfungsi untuk organisasi window
Menyediakan Bantuan dalam menggunakan VB 6.0. Help ini
Help
disediakan dengan menggunakan MSDN Library

 Toolbar

Berikut ini penjelasan mengenai toolbar standar pada VB 6.0 :

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 4

Icon Nama Fungsi


Kumpulan projek baru untuk pembuatan projek
Add Project baru yang terdiri dari StandarExe, ActiveXExe,
ActiveX Dll, dan ActiveX Control
Kumpulan elemen untuk projek seperti
Add Form
penambahan form, MDIform dll
Untuk membuka dan menyimpan projek yang
Open and Save
telah dibuat
Untuk menyalin Objek dan meletakkan
Copy and Paste
ditempat yang diinginkan
Untuk menggagalkan atau melanjutkan perintah
Undo and Redo
berurut.
Run Menjalankan projek yang telah dibuat
Memberhentikan eksekusi terhadap projek dan
Pause and Stop
Stop sementara projek yang sedang berjalan
Menampilkan property, methods, event, dan
Objek Browser konstanta yang ada pada objek library dan
prosedur-prosedur pada projek yang aktif
Projek Explorer Menampilkan jendela projek
Menampilkan property yang terdapat pada
Properties Window
objek yang digunakan didalam projek
Form Layout Menampilkan posisi letak form yang digunakan
Window apabila projek dijalankan.
Menampilkan data view window. Yang
Data View Manager digunakan untuk mengakses database dan
memanipulasikannya.

 Toolbox
Bila Toolbox tidak muncul klik tombol Toolbox ( ) pada bagian Toolbar
atau
klik menu View > Toolbox.

Dibawah ini merupakan objek dasar yang disediakan oleh VB 6.0, berikut
keterangan untuk masing-masing kontrol.

Icon Nama Fungsi


Petunjuk kontrol untuk mengorganisasi
penampilan dengan keinginan kita. Pointer
Pointer sebenarnya bukan merupakan kontrol melainkan
petunjuk.
Untuk menampilkan text yang bersifat statis dan
Label tidak bisa diubah apabila dijalankan/
Untuk membuat tampilan text yang bisa diisi atau
TextBox dirubah.
Command Button Pembuatan tombol untuk melaksanakan perintah
Untuk mengelompokkan objek menjadi satu
Frame kesatuan
Untuk membuat objek pilihan, hanya salah satu
Option Button yang akan melaksanakan aksi bila dipilih.
Check Button untuk membuat beberapa pilihan secara langsung
Hscroll Bar Untuk membuat penggulungan posisi Horizontal

Vscroll Bar Untuk membuat penggulungan posisi Vertikal


Untuk menampilkan daftar pilihan yang bisa
List Box digulung

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 5

Untuk membuat tampilan kombinasi TextBox dan


Combo Box ListBox
Menampilkan gambar grafik dengan properties
Picture Box lebih banyak dibandingkan dengan ImageBox
Image Box Untuk penampilan gambar, icon maupun metafile
Shape Untuk membentuk tampilan kotak, bundar, dll
Line Untuk membuat garis pada form
Untuk event waktu dengan mengatur interval yang
Timer diinginkan, kontrol ini tidak akan terlihat bila
dijalankan.
Untuk menampilkan isi Drive yang dimiliki
Drive List Box komputer
Untuk menampilkan Direktori apa saja pada
Dir List Box komputer
File List Box Untuk menampilkan isi File pada komputer

Data Untuk pengolahan Database


Menyediakan fasilitas untuk menghubungkan
OLE objek dari aplikasi lain ke Aplikasi VB 6.0
Jika Anda ingin menambahkan komponen yang ada pada toolbox dengan
komponen yang lain, maka Anda bisa menambahkannya dengan cara klik
menu Project  Component atau Anda tekan tombol Ctrl bersamaan dengan
tombol T pada keyboard. Setelah Anda melakukan langkah di atas maka
akan muncul kotak dialog Component seperti gambar di bawah dan Anda
tinggal memilih nama komponen yang ingin Anda tambahkan.

Beri tanda cek pada nama


komponen yang ingin Anda
tambahkan (Anda bisa
menambahkan lebih dari
satu komponen sesuai
dengan keperluan Anda)
setelah itu Anda bisa klik
tombol OK

 Jendela Form
Bila Jendela Form tidak muncul klik tombol View Object ( ) pada bagian
Project Explorer
atau
klik menu View > Object.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 6

 Project Explorer
Bila Project Explorer tidak muncul klik tombol Project Explorer ( ) pada
bagian
Toolbar
atau
klik menu View > Project Explorer.

 Jendela Properties
Bila Jendela Properties tidak muncul klik tombol Properties Window ( )
pada bagian Toolbar
atau klik menu View > Properties Window.

List Box
Object Box
Control

Properties Value
List

Properties
Button

Keterangan :
 Objek box adalah kotak yang berisikan nama obyek yang
ditampilkan daftar propertiesnya dalam jendela properties.
 Properties list adalah daftar properties yang dapat anda atur untuk
sebuah obyek.
 Value adalah setting untuk setiap properties pada daftar.
 Properties button adalah tombol untuk menampilkan pilihan yang
diberikan visual basic untuk mengatur setting salah satu properties
obyek. Bila setting suatu properties tidak menampilkan tombol ini
saat dipilih, berarti nilai untuk setting properties tersebut haarus
anda ketik sendiri
 List box control adalah tombol untuk menampilkan daftar daftar
properties window untuk tiap obyek pada sebuah form.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 7

Komponen Visual Basic lainnya


Komponen-komponen dari Visual Basic selain yang sudah diterangkan di atas ada
beberapa komponen lain yang perlu Anda ketahui, di antaranya adalah :

A. Kode program
Kode program adalah serangkaian tulisan perintah yang akan dilaksanakan jika
suatu objek dijalankan. Kode program ini akan mengontrol dan menentukan
jalannya suatu objek. Untuk masuk ke jendela kode program dan dapat
mengklik icon view code pada jendela project atau anda menekan tombol F7
pada keyboard.

B. Event
Event adalah peristiwa atau kejadian yang diterima oleh suatu objek, misalnya
klik, seret, tunjuk dan lain sebagainya. Perhatikan contoh dibawah ini:
Private Sub Command1_Click()
Form1.Caption = “Latihan Pemrograman Visual Basic”
End Sub

Kode program diatas menunjukkan penggunaan event Click pada objek


Command1 yang berati jika Anda klik objek Command1, maka baris kode yang
ada dibawahnya akan dilakasanakan, yaitu menganti judul pada form1 menjadi
“Latihan Pemrograman Visual Basic”.

C. Metoda (Method)
Metoda adalah suatu set perintah seperti halnya fungsi dan prosedur, tetapi
sudah tersedia didalam suatu objek. Metoda biasanya akan mengerjakan suatu
tugas khusus pada suatu objek. Perhatikan contoh dibawah ini:

Private Sub Form_Activate()


Form1.print “Selamat Belajar Visual Basic 6.0”
End Sub

Kode program diatas menunjukan penggunaan metoda print (mencetak) pada


objek Form1 untuk mencetak tulisan “Selamat Belajar Visual Basic 6.0”

D. Modul (Module)
Module dapat disejajarkan dengan Form, tetapi tidak mengandung objek.
Module dapat berisi kode program atau procedure yang dapat digunakan dalam
program aplikasi.
Ada beberapa cara untuk manambahkan modul pada proyek kita, salah satunya
adalah melalui menu Project  Add Module, maka akan muncul kotak dialog
seperti di bawah ini

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 8

Menyimpan proyek
Untuk menyimpan proyek yang telah Anda buat di dalam Visual Basic ada beberapa
tahap yang akan Anda lalui:
 Klik menu File  Save project atau icon Disket pada toolbar atau Ctrl + S
pada keyboard. Setelah Anda melakukan instruksi di atas maka akan muncul
tampilan seperti di bawah ini :

Membuka proyek
Untuk membuka proyek yang suda Anda buat, ada beberapa cara untuk
membukanya.
 Jika Anda membuka proyek melalui baris menu
Menu File  Open
 Jika Anda membuka proyek melalui tollbar yang ada
Klik Icon Open pada toolbar
 Jika Anda membuka melalui keybord
Tekan tombol Ctrl + O
 Jika Anda membuka langsung dari file proyek Anda
Double klik file proyek Anda atau klik kanan  Open
Dari langkah pertama, kedua dan ketiga di atas maka akan muncul kotak dialog
seperti dibawa ini. Anda tinggal pilih proyek yang akan dibuka lalu klik tombol Open
atau tekan Enter pada keyboard.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 9

TIPE DATA, VARIABEL, OPERATOR dan FUNGSI

A. Tipe data
Pada Visual Basic 6.0 menyediakan beberapa tipe data seperti pada tabel di
bawah ini :

Tipe Ukuran Byte Karakter


Integer 2 byte %
Long 4 byte &
Single 4 byte !
Double 8 byte #
Currency 8 byte @
String 1 byte per karakter $
Byte 1 byte
Boolean 2 byte
Date 8 byte
Object 4 byte
Variant 16 byte + 1 byte per karakter

Tipe Range
Integer -32768 s/ 32767
Long -2147483.648 s/d 2147483.647
Single Negatif : -3.40282E38 s/d -1.401298E-45
Positif : 1.401298E-45 s/d3.7402823E38
Double Negatif : -1.79769313482732E308 s/d -4.974065645841247E-324
Positif : 4.974065645841247E-324 s/d 1.79769313482732E308
Currency -9223372036857477 s/d 9223372036857477.5807
String 0 s/d 2 milyar karakter
Byte 0 s/d 255
Boolean True (benar) atau False (salah)
Date 1 January 100 s/d 31 Desember 9999
Object Referensi objek
Variant Null, Error dan tipe seluruh tipe dan yang lain

Pemilihan tipe data yang digunakan secara tepat akan sangat berguna,
misalnya dalam hal menghemat memori, kecepatan proses, ketelitian perhitungan
dan lain-lain. Tetapi janganlah Anda sampai terlalu terbebani untuk selalu
memikirkan secara masak-masak penggunaan tipe data yang tepat, terutama bagi
Anda yang baru belajar bahasa pemrograman. Meskipun demikian, memang ada
baiknya Anda menyadari dan membiasakan penggunaan tipe data yang tepat sesuai
kasus yang Anda temui.
Beberapa hal tentang pertimbangan penggunaan tipe data dapat Anda
ketahui dari penjelasan berikut :

I. Penggunan memori dan rentang data


Ada perbedaan pengalokasian memori untuk satu tipe data dengan tipe
data lainnya. Tentu saja yang paling baik adalah sebisa mungkin
menggunakan tipe data yang penggunaan memorinya paling kecil. Misalnya
jika Anda memproses data nilai yang range (rentang) 0 sampai 100 tanpa
desimal, maka yang paling tepat adalah menggunakan tipe data byte, yang
hanya memerlukan memori sebanyak 1 byte dibandingkan jika Anda
menggunakan tipe data integer (yang butuh 2 byte) atau tipe data long (yang
memerlukan memori 4 byte). Tapi tentu saja jika bilangan yang diproses bisa
melebihi range data type byte, atau mempunyai nilai pecahan (desimal), maka
Anda tidak boleh menggunakan tipe data byte, karena type data byte tidak
mengenal nilai pecahan (desimal).

II. Ketelitian perhitungan


Meskipun penghematan memori adalah penting, tetapi kebenaran
perhitungan jauh lebih penting. Oleh karena itu, jika ketelitian hasil

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 10

perhitungan sangat diperlukan, maka Anda harus menggunakan tipe data


dengan ketelitian (presisi) yang paling tinggi. Misalkan Tipe data single
mempunyai ketelitian 6 digit di belakang koma, sedangakan tipe data double
mempunyai ketelitian 14 digit di belakang koma.

III. Penggunaan tipe data variant


Jika Anda tidak mendeklarasikan suatu variabel tetapi langsung
memakainya, maka variabel yang akan dipakai mempunyai tipe variant. Tipe
data variant dapat dipakai untuk menampung data Null, Error, dan seluruh
tipe data lain. Oleh karena itu penggunaannya juga harus selektif, karena
selain tidak memberikan kepastian tentang tipe data yang dikandung, juga
memerlukan byte memori yang besar.

IV. Tipe data buatan sendiri


Anda dapat membuat sendiri tipe data baru dengan mengambil salah
satu atau beberapa tipe data yang sudah disediakan. Misalnya pada
penanganan database, sering diperlukan variabel yang dapat mengandung
record data. Record data itu sendiri mempunyai tipe data yang beberapa tipe
data yang berbeda, misalnya record PEGAWAI yang terdiri dari tipe data string
untuk menampung data NIP, NAMA, ALAMAT, KOTA dan TEMPAT LAHIR, tipe
data numerik untuk menampung data GAJI dan tipe data tanggal untuk
menampung data TANGGAL LAHIR. Record data PEGAWAI semacam ini
disebut tipe data terstruktur.
Public Type DataPegawai
NIP as String * 6
Nama as String * 25
Alamat as String * 25
Kota as String * 10
Tempatlahir as String * 10
Tanggallahir as Date
Gajipokok as Long
End Type

B. Variabel
Variabel adalah tempat dalam memory komputer yang diberi nama (sebagai
pengenal) dan dialokasikan untuk menampung data. Sesuai dengan data yang
ditampung maka variabel harus mempunyai tipe data yang sesuai dengan isinya.
Untuk mendeklasikan suatu variabel digunakan dua perintah:
a. Perintah Dim, digunakan untuk mendeklarasikan variabel beserta tipe
datanya pada awal procedure, seperti: Dim Nama as String

Dim Alamat as String * 30


Dim Gaji as Long

Perintah Dim disebut juga dengan deklarasi eksplisit


b. Deklarasi implisit, seperti contoh berikut:
Nama$ = “Anto”
Alamat$ = “Jl. Dirgantara No. 52A”
Gaji& = 750000

Perbedaan implisit mengalokasikan variabel berikut tipe datanya dan


langsung mengisi nilai variabelnya.

C. Ruang lingkup Variabel.


Ruang lingkup variabel adalah ruang atau daerah di mana variabel yang
dibuat dikenali. Ada variabel yang dapat dekenali seluruh bagian program dan hidup
selama program bejalan (variabel Global), ada variabel yang hanya dikenali oleh
procedure dimana variabel dibuat (variabel Lokal).

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 11

Proyek
Variabel level proyek bersifat public
Dikenal di semua bagian proyek
Form
Variabel lever form
Dikenal pada form ini saja

Procedure Procedure

Variabel local Variabel local


Hanya dikenal pada Hanya dikenal pada
Prosedur ini saja Prosedur ini saja

Form
Variabel lever form
Dikenal pada form ini saja

Procedure Procedure

Variabel local Variabel local


Hanya dikenal pada Hanya dikenal pada
Prosedur ini saja Prosedur ini saja

Contoh deklarasi variabel:


I. Variabel level proyek
Variabel level proyek adalah variabel yang yang paling luas
jangkauannya, variabel ini bisa dikenali oleh seluruh bagian dari proyek
yang anda buat atau dikenal oleh seluruh form yang anda buat. Variabel
ini biasanya dibuat pada modul.
Berikut ini contoh deklarasinya:
Public Sub sCenterForm(tmpF As Form)
Dim X As Integer, Y As Integer
Y = (Screen.Height - tmpF.Height) \ 2
X = (Screen.Width - tmpF.Width) \ 2
tmpF.Move X, Y
End Sub

II. Variabel level form


Variabel level ini ruang lingkupnya lebih kecil, karena variabel ini hanya
dikenali oleh form di mana variabel itu dideklarasikan.
Berikut ini contoh deklarasinya:
Option Explicit
Dim Hasil

Private Sub Form_Load()


sCenterForm Me
End Sub

III. Variabel level prosedur


Variabel level ini ruang lingkupnya paling kecil di antara variabel yang
ada, karena variabel ini hanya dikenali oleh prosedur di mana variabel itu
dideklarasikan.

Berikut ini contoh deklarasinya:


Private Sub CmdOK_Click()
Dim x As Long
Dim nFlag As Long

If Combo1.Text = "Log Off" Then nFlag = EWX_LOGOFF


If Combo1.Text = "Restart" Then nFlag = EWX_REBOOT
If Combo1.Text = "Shut Down" Then nFlag = EWX_SHUTDOWN
End Sub

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 12

D. Operator
Operator adalah suatu tanda yang digunakan untuk menghubungkan satu
variabel atau konstanta dengan variabel atau konstanta yang lain dengan tujuan
melakukan berbagai manipulasi dan pengolahan data.
Visual Basic 6.0 menyediakan bermacam-macam operator, diantaranya yang
akan kita bahas.

IV. Operator Assignment (penugasan)


Operator penugasan disimbolkan dengan tanda sama dengan (“=”) dan
berfungsi untuk memasukkan suatu data ke dalam suatu variabel.
Contoh:
Harga = 1500
Jam = Now
Total = Banyak * Harga

V. Operator Aritmatika
Operator ini digunakan untuk melakukan operasi aritmatika. Operator
aritmatika mempunyai hirarki paling tinggi dibanding dengan operator
yang lain. Jadi jika dalam satu baris terdapat operator aritmatika,
operator pembanding dan operator logika, maka yang didahuluka adalah
operator aritmatika, dilanjutkan operator pembanding dan terakhir
operator logika.
yaitu operator pembanding dan operator logika.

Operator Operasi
^ Pemangkatan
- Tanda Negatif
*, / Perkalian dan pembagian
\ Pembagian integer
Mod Modulus (sisa hasil bagi)
+, - Penambahan dan pengurangan
+, & Penggabungan string

Private sub Form_Activate()


Form1.print 2 + 2 * 2 – 2 / 2 Mod 2
Form1.print 22 \ 2
Form1.print “2” + 2
Form1.print “2” + “2”
Form1.print “Surabaya ” & “ Kota ” + “ Pahlawan”
End Sub

VI. Operasi pembanding


Operasi ini digunakan untuk membandingkan suatu data (ekspresi)
dengan data (ekspresi) lain dan menghasilkan nilai logika (boolean)
benar atau salah.

Operator Operasi
= Sama dengan
<> Tidak sama dengan
< Lebih kecil
<= Ledih kecil atau sama dengan
> Lebih besar
>= Lebih besar atau sama dengan
Like Mempunyai ciri yang sesuai
Is Sama referensi objek

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 13

Tes = 2 > 3 „variabel tes bernilai false


Tes = 2 + 2 = 4 „variabel tes bernilai true
Tes = “abcde” Like “a” „variabel tes bernilai true
Mine = Yours
This Mine
That = Them
Tes = Yours Is This „variabel tes bernilai true
Tes = Mine Is That „variabel tes bernilai false

VII. Operator logika


Operator ini digunakan untuk mengekspresikan satu atau lebih data
(ekspresi) logika (boolean) yang data logika baru.

Operator Keterangan Operator Keterangan


Not Tidak Eqv Ekivalen
And Dan Imp implikasi
Or Atau
Xor Exclusive Or
Private sub Form_Activate()
Tes = Not 2 > 3 „variabel tes bernilai true
Form1.Print Tes
Tes = Not 2 < 3 „variabel tes bernilai false
Tes = 5 < 4 And 3 < 2 „variabel tes bernilai false
Tes = 5 > 4 And 3 > 2 „variabel tes bernilai true
Tes = 5 > 4 And 3 < 2 „variabel tes bernilai false
Tes = 5 < 4 Or 3 < 2 „variabel tes bernilai false
Tes = 5 > 4 Or 3 > 2 „variabel tes bernilai true
Tes = 5 > 4 Or 3 < 2 „variabel tes bernilai true
End Sub

E. fungsi
Selain operator di atas yang akan kita gunakan, ada beberapa jenis fungsi
yang sering digunakan, di antaranya fungsi pada jenis data karakter, fungsi pada
jenis data numerik, fungsi pada jenis data tanggal dan waktu.
1. Fungsi Pada Jenis Data Karakter
Tipe data karakter merupakan tipe data yang sering digunakan dimana
tipe data ini bisa dugunakan untuk data AlfaNumerik. Jadi dengan tipe
data ini bisa memasukkan data abjad, angka, tanggal dan sebagainya.
Beberapa fungsi yang diperuntukkan khusus bagi tipe data karakter
diantaranya adalah :
 Operator &
Fungsi dari operator ini adalah untuk manggabungkan data baik
berupa data tipe karakter, numerik maupun tanggal dan jam.
Bentuk : &
Contoh : “Belajar Visual Basic“ & 6.0 & “mulai tanggal” & Date
Hasilnya : Belajar Visual Basic 6.0 mulai tanggal 26/11/2010
 Left
Fungsi ini digunakan untuk mengambil karakter dari sebuah tipe data
karakter dari sebelah kiri sebanyak N karakter.
Bentuk : Left(<String>,N)
Contoh : Left(“Visual Basic”,4)  hasilnya Visu
 Right
Fungsi ini digunakan untuk mengambil karakter dari sebuah tipe data
karakter dari sebelah kanan sebanyak N karakter.
Bentuk : Right(<String>,N)
Contoh : Right(“Visual Basic”,4)  hasilnya asic
 Mid
Fungsi ini digunakan untuk mengambil karakter dari sebuah tipe data
karakter dari huruf ke P sebanyak N karakter.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 14

Bentuk : Mid(<String>,P,N)
Contoh : Mid(“Visual Basic”,5,5)  hasilnya al Ba
 Len
Fungsi ini digunakan untuk menghitung panjang atau jumlah karakter
dari sebuah teks.
Bentuk : Len(<String>)
Contoh : Len(“Visual Basic”)  hasilnya 12
 UCase
Fungsi ini digunakan untuk mengubah suatu karakter menjadi huruf
besar.
Bentuk : UCase(<String>)
Contoh : UCase(“Visual Basic”)  hasilnya VISUAL BASIC
 LCase
Fungsi ini digunakan untuk mengubah suatu karakter menjadi huruf
kecil.
Bentuk : LCase(<String>)
Contoh : LCase(“VISUAL BASIC”)  hasilnya visual basic
 Trim
Fungsi ini digunakan untuk menghilangkan spasi kosong (blank) di
sebelah kiri dan kanan dari sebuah teks
Bentuk : Trim(<String>)
Contoh : “Aku” & Tim(“ Dan “) & Kau  hasilnya AkuDanKau
 Val
Fungsi ini digunakan untuk mengubah niali suatu string mnjadi
numerik atau number
Bentuk : Val(<String>)
Contoh : Val(“234”)  hasingnya 234

2. Fungsi Pada Jenis Data Numerik


Tipe data numerik merupakan tipe data yang hanya digunakan untuk
menyimpan atau mengoperasikan data angka atau numerik. Dengan tipe
data ini perhitungan matematis dapat dilakukan dengan baik bahkan
dapat dilakukan pada tingkat akurasi yang sangat tinggi.
Beberapa fungsi yang digunakan untuk data tipe numerik:
 Int
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan bilangan integer dari suatu
number.
Bentuk : Int(<Number>)
Contoh : Int(4,01)  hasilnya 4
 Mod
Fungsi ini menghasilkan bilangan sisa dari bilangan lain.
Bentuk : <Number> Mod <Number>
Contoh : 8 Mod 3  hasilnya 2
 Sqr
Fungsi ini digunakan untuk menentukan akar kwadrat.
Bentuk : Sqr(<Number>)
Contoh : Sqr(25)  hasilnya 5

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 15

 Sum
Fungsi ini digunakan untuk menjumlahkan suatu nilai pada perintah
Query.
Bentuk : Sum(<Field>)
Contoh : Select Sum(gaji) As Total_Gaji From Pegawai
 Count
Fungsi ini digunakan untuk menghitung banyaknya data pada
perintah Query
Bentuk : Count(<Field>)
Contoh : Select Count(Nama_Brg) As Jumlah From Barang
 Avg
Fungsi ini digunakan untuk mengihtung nilai rata-rata pada perintah
Query.
Bentuk : Avg(<Field>)
Contoh : Select Avg(Gaji) As Rata_Gaji From Pegawai
 Max
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai terbesar pada perintah
Query.
Bentuk : Max(<Field>)
Bentuk : Select Max(Gaji) As Gaji_Tinggi From Pegawai
 Min
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai terendah / terkecil
pada perintah Query.
Bentuk : Min(<Field>)
Contoh : Select Min(Gaji) As Gaji_Rendah From Pegawai
 Format
Fungsi ini digunakan untuk memformat tampilan angka dalan bentuk
ribuan, jutaan dan seterusnya serta nilai desimalnya.
Bentuk : Format(<Number>,”#,#.##”)
Contoh : Format(1234567.89,”#,#.##”)  1,234,567.89

3. Format Dan Fungsi Pada Jenis Data Tanggal Dan Waktu


Tipe data tanggal (date) dan jam (time) merupakan tipe data yang
khusus diperuntukkan bagi operasi tanggal dan jam. Untuk
pengoperasian data string agar bisa dibaca sebagai data tanggal maupun
data jam maka harus ditambahkan tanda “#” pada awal dan akhir data.
Beberapa fungsi yang diperuntukkan khusus untuk data tipe tanggal
dan jam, di antaranya adalah :
 Date
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan tanggal sistem komputer.
Bentuk : Date
Contoh : Date  hasinya 05/06/2004
 Year
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan tahun dari tanggal.
Bentuk : Year(<Date>)
Contoh : Year(Date)  2004
 Month
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan bulan dari tanggal.
Bentuk : Month(<Date>)
Contoh : Month(Date)  hasilnya 06

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 16

 Day
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan angka tanggal ke dari
tanggal.
Bentuk : Day(<Date>)
Contoh : Day(Date)  hasinya 05

 Weekday
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan angak hari dala satu
minggu.
Bentuk : Weekday(<Date>)
Contoh : Weekday(Date)  hasilnya 2
 Now
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan tanggal dan jam sistem
komputer.
Bentuk : Now
Contoh : Now  hasilnya 05/06/2004 09:10:11
 DateValue
Fungsi ini digunakan untuk mengkonversi data teks menjadi tanggal.
Bentuk : DateValue(<String>)
Contoh : DateValue(“05/06/2004”) + 2  07/06/2004
Tgl = #05/06/2004#
DateValue(Tgl) + 2  hasilnya 07/06/2004
 Time
Fungsi ini digunakan untuk menampilkan jam sistem komputer.
Bentuk : Time
Contoh : Time  09:10:11
 Hour
Fungsi ini digunakan untuk menampilkan angka 1 sampai 23 dari jam
sistem komputer.
Bentuk : Hour(<Time>)
Contoh : Hour(Time)  09
 Minute
Fungsi ini digunakan untuk menampilkan nilai menit dari jam sistem
komputer.
Bentuk : Minute(<Time>)
Contoh : Minute(Time)  10
 Second
Fungsi ini digunakan untuk menampilkan nilai detik dari jam sistem.
Bentuk : Second(<Time>)
Contoh : Second(Time)  hasilnya 11
 MonthName
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nama bulan.
Bentuk : MonthName(<Month>,Singkat)
Contoh : MonthName(Month(date))  hasilnya nama bulan
sekarang.
 TimeValue
Fungsi ini digunakan untuk mengkonversi data teks menjadi jam.
Bentuk : TimeValue(<String>)
Contoh : TimeValue(“09:10:11”) + TimeValue(“03:04:05”)
 12:14:16
Jam = #00:56:42#
DateValue(Jam)  hasilnya 00:56:42

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 17

Kontrol program

Pada bab ini kita akan mempelajari beberapa kontrol program yang disediakan
oleh Visual Basic 6.0 dan sering dipakai.

 Percabangan On Error
Percabangan ini digunakan untuk penanganan kesalahan (error) dalam
program.
Bentuk penulisan ada tiga macam,
On Error GoTo <Baris>
On Error Resume Next
On Error GoTo 0
On Error GoTo <Baris> menyebabkan penanganan error (error handling)
aktif, sehingga jika terjadi kesalahan program akan mencabang ke baris atau
label. Baris atau label yang dituju harus berada dalam prosedur yang sama.
Private Sub Form_Activate()
On Error GoTo Pesan
........
Pesan:
Msgbox “Ini pesan kesalahan”
End Sub
On Error Resume Next menyebabkan jika terjadi kesalahan, program akan
melanjutkan ke perintah yang mengikuti (di bawah) perintah yang salah.
Bentuk ini disarankan pada saat program mengakses suatu objek.
Private Sub Form_Activate()
On Error Resume Next
Msgbox “Pesan dikerjakan mengabaikan Error”
End Sub
On Error GoTo 0 menyebabkan perangkap kesalahan yang sebelumnya
dipasang menjadi tidak aktif (membatalkan penanganan kesalahan).
Private Sub Form_Activate()
On Error GoTo 0
Msgbox “Jika Error lanjutkan ke baris berikutnya !”
End Sub
Jika Anda tidak menggunakan penanganan kesalahan, maka pada saat
terjadi kesalahan atau error, program akan berhenti dan pesan kesalahannya
akan ditampilkan. Oleh itu dalam program yang baik, biasanya disediakan
perangkap kesalahan agar pada saat terjadi kesalahan, program tidak
langsung berhenti, tapi memberi pesan agar operator yang menggunakan
program dapat memperbaiki kesalahan (misalnya pemasukan data).
Private Sub Form_Activate()
„Aktifkan error handling
On Error GoTo ErrorHandle
„buka file untuk output
Open “TestFile” For Output As #1
„coba hapus file yang dibuka
Kill “TestFile”
„non aktifkan error handling
On Error GoTO 0
„jika terjadi error lanjutkan ke bawah
On Error Resume Next
„coba ambil objek yang tidak ada
ObjectRef = GetObject (“MyWord.Basic”)
„jika error maka masuk ke dalam if
If Err.Number <> 0 Then
„beri pesan kepada operator
MsgBox “Ada error mengakses objek Ole!”
„hapus kesalahan dari memory
Err.Clear

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 18

End If
„supaya rutin error di bawahnya tidak dilaksanaan
Exit Sub
„rutin error handling
ErrorHandler:
Select Case Err.Number „tes nomor kesalahan
Case 55
Form1.Print “File sudah dibuka”
Close #1
Case Else
„di sini selain kesalahan membuka file
End Select
Resume
End Sub

 Percabangan GoTo
Digunakan untuk mencabang tanpa syarat ke suatu baris label atau baris
nomor. Setelah mencabang kontrol program tidak akan kembali ke baris di
bawahnya (bedakan dengan perintah GoSub).
Penulisannya sebagai berikut:
GoTo <baris>
….
….
<baris>

Contoh penulisan dalam kode program:

Sub Form_Activate()
Dim Num As Single
Num = InputBox(“Masukkan angka yang akan dibagi 2 :”)
GoSub Cabang
Form1.Print Num
GoTo Selesai „lompati subrutin
Cabang:
Num = Num / 2
Return
Selesai:
End Sub

 Percabangan On...GoSub dan On...GoTo


Untuk mencabang ke beberapa kemungkinan baris yang ditentukan. Baris.
Baris percabangan yang dilaksanakan tergantung dari nilai ekspresi yang di
temui.
Penulisannya sebagai berikut:
On <ekspresi> GoSub <baris>
On <ekspresi> GoTo <baris>

Perbedaan On... GoSub dengan On... GoTo adalah:


Pada On... GoSub  setelah mencabang kontrol program akan kembali ke
baris di bawah pernyataan On... GoTo.
Pada On... GoSub  kontrol program tidak akan kembali ke baris di bawah
peryataan On.. GoSub.

<Ekspresi> di sebelah kanan pernyataan On adalah suatu ekspresi numerik


yang terletak rentang 0 sampai 255. <Baris> tujuan percabangan adalah
beberapa nomor baris atau label yang dipisahkan oleh koma.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 19

Penggunaan on..GoSub dan on...GoTo bisa Anda lihat di bawah ini:

Private Sub Form_Activate()


MyString = “xxx” „sebelum mencabang
Number = 2 „isi variabel dengan angka 2
„setelah dicoba ulahlah nilai
„number menjadi 0 dan coba lagi
„akan mencabang ke sub2
On Number GoSub Sub1, Sub2
„setelah mencabang akan kembali ke baris ini
Form1.Print MyString „berikutnya gunakan On GoTo
On Number GoTo Line1, Line2
„baris ini dan dibawahnya hanya dilaksanakan jika nilai
„number adalah 0 atau lebih dari 2
Form1.Print MyString
Exit Sub
Sub1:
MyString = “Di Sub1”: Return
Form1.Print “Anda berada dalam Sub1”
Sub2:
MyString = “Di Sub2”: Return
Form1.Print “Anda berada dalam Sub2”
Line1:
MyString = “Di Line1”: Return
Form1.Print “Anda berada dalam Line1”
Line2:
MyString = “Di Line1”: Return
Form1.Print “Anda berada dalam Line1”
End Sub

 DoEvents
Kontrol ini dipakai untuk mengalihkan program ke sistem operasi dan kontrol
program tidak akan kembali sampai sistem operasi mengerjakan seluruh event
yang mengantri untuk diproses, dan menjalankan seluruh penekanan tombol
yang ada dalam buffer antrian SenKeys.
Biasanya DoEvents dipakai untuk menghentikan (break) atau menunda
(cancel) suatu proses atau Loop.
Berikut contoh untuk kontrol DoEvents:
Private Sub Form_Activate()
Dim OpenForms
Dim i
For i = 1 to 15000 „mulai Loop
If i Mod 1000 = 0 Then „if Loop mengulang 1000 kali
OpenForms = DoEvents „ke sistem
Debug.Print OpenForms
End If
Next i
End Sub

 With
Kontrol program digunakan untuk mengeksekusi deretan statement pada
single “object” atau “user defined type”. With biasanya dipakai untuk
mempersingkat penulisan kode program.
Perhatikan contoh kode program di bawah ini:
Private Sub Form_Load()
With Form1
.caption = “Contoh Penggunaan With
.BackColor = &H8000000B
.Print = “Ini dari sintaks with”
End With
End Sub

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 20

 End
Statement End dipakai untuk memaksa kontrol program berhenti dari suatu
procedure atau suatu blok program. Beberapa bentuk pernyataan End... sebagai
berikut:

Pernyataan Keterangan
End Menghentikan program. Dapat diletakkan di semarang tempat dan
berfungsi untuk menutup semua file yang dibuka dengan
pernyataan Open dan menghapus seluruh variabel.
End Diperlukan untuk mengakhiri pernyataan Function.
End If Diperlukan untuk mengakhiri blok pernyataan If...Then...Else.
End Property Diperlukan untuk mengakhiri properti Let, Get, dan Set Procedure.
End Select Diperlukan untuk mengakhiri blok pernyataan Select Case.
End Sub Diperlukan untuk mengakhiri pernyataan Sub.
End Type Diperlukan untuk mengakhiri pernyataan Type pada deklarasi tipe
yang Anda buat sendiri.
End With Diperlukan untuk mengakhiri pernyataan With.

Berikut contoh penggunaan End... dalam program:


Private Sub Form_Activate()
Password = “visual”
Sandi = InputBox(“Masukkan Password Anda “)
If Sandi <> password Then
MsgBox “Password Anda Salah!”, ,”Perhatian”
End „aplikasi berakhir / ditutup
End If „akhir If
Form1.Print “Kata sandi benar!”
Form1.Print “Anda masih berada dalam program aplikasi”
Form1.Print “Klik icon End untuk keluar...”
End Sub „akhir Sub

 Exit
Statement Exit dipakai untuk keluar dari blok program Do...Loop, For...Next,
Function, Sub atau kode program properti. Beberapa bentuk pernyataan
Exit...sebagai berikut:

Pernyataan Keterangan
Exit Do Keluar dari perintah Do...Loop dan akan menjalankan program yang ada
di bawahnya.
Exit For Keluar dari perintah For...Next dan akan melanjutkan program yang ada
di bawahnya.
Exit Function Keluar dari badan fungsi yang dipanggil dan kontrol program akan
melanjutkan program yang ada di bawahnya.
Exit Property Keluar dari badan prosedur properti yang sedang tampil dan kontrol
program ke bawah baris pemanggil prosedur properti tersebut.
Exit Sub Keluar dari badan Procedure Sub yang sedang tampil dan kontrol
program ke bawah baris pemanggil Procedure Sub.

Berikut kode program contoh penggunaan Exit..

Private Sub Form_Activate()


Randomize
Do
For i = 1 to 1000
Nomor = Int(Rnd * 51)
Form1.Print Nomor;
Select.Case Nomor
Case 7: Exit For
Case 29: Exit Do
Case 50: Exit Sub
End Select
Next i
Form1.Print
Form1.Print “Keluar dari For...Next”

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 21

Loop
Form1.Print
Form1.Print “Keluar dari Do...Loop”
End Sub

 Percabangan bersyarat If...Then Else


Statement ini digunakan untuk menjalankan satu blok perintah, bergantung
nilai yang diuji. Contoh dari bentuk penulisan If...Then...Else seperti berikut:
Private Sub Form_Activate()
Dim Angka as Integer
Angka = Inputbox(“Inputkan Suatu Angka : “)
If Angka > 50 Then
Msgbox “Angkanya Lebih Besar Dari 50”
Else
Msgbox “Angkanya Lebih Kecil Dari 51”
End If
End Sub

 Percabangan bersyarat Select Case


Statement ini digunakan untuk menjalankan suatu blok perintah bergantung
pada nilai yang diuji. Jadi fungsinya sama dengan If...Then...Else, tetapi
biasanya dipakai untuk percabangan dengan lebih dari dua pilihan. Contoh
penulisan Select Case seperti dibawah ini:
Private Sub Form_Activate()
Dim Angka as Integer
Angka = InputBox (“Inputkan Suatu Angka : “)
Select Case Angka
Case is < 0
Msgbox “Bilangan Negatif”
Case 15, 20 To 30
Msgbox “Bilangan 15 atau 20 sampai 30”
Case is < 50
Msgbox “Bilangan kurang dari 50”
Case Else
Msgbox “Bilangan lebih besar sama dengan 50”
End Select
End Sub

 Pengulangan For...Next
Statement ini digunakan untuk melakukan pengulangan suatu blok program
beberapa kali yang ditentukan oleh nilai awal dan nilai akhir. Contoh
penulisannya:
Private Sub Form_Activate()
Dim Bil as Integer
For Bil 1 To 10
Form1.print Bil
Next Bil
End Sub

 Pengulangan Do...Loop dan While...Wend


Statement ini digunakan untuk mengulang suatu blok pernyataan (Syarat)
bernilai True atau sampai (Until) suatu kondisi menjadi True. Penulisan sebagai
berikut:

Private Sub Form_Activate()


Dim Angka as Integer
Angka = 1
Do While Angka <= 10
Form1.print Angka
Angka = Angka + 1
Loop
End Sub

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 22

Bentuk penulisan lainnya adalah:


Private Sub Form_Activate()
Dim Angka as Integer
Angka = 1
Do
Form1.print Angka
Angka = Angka + 1
Loop Until Angka >= 10
End Sub
Bentuk penulisan While...Wend
Private Sub Form_Activate()
Dim P as Integer
P = 1
While P <= 10
print P
P = P + 1
Wend
End Sub

 For Each...Next
Pernyataan ini hampir sama dengan For...Next, tetapi digunakan untuk
pengulangan group pernyataan untuk setiap elemen pada koleksi objek maupun
pada array daripada pengulangan biasa. Kegunaannya bila kita tidak tahu berapa
banyak elemen yang ada pada koleksi kita.
Contoh penggunaa pernyataa For Each...Next sebagai berikut:
Private Sub Form_Click()
For Each Control In Form1.Controls
List1.AddItem Control.Name
Next Control
End Sub

 Stop
Pernyataan ini digunakan untuk menunda (menghentikan sementara)
pelakasanaan program. Tidak seperti pernyataan End, pernyataan Stop tidak
menutup file yang dibuka dan tidak menghapus variabel.
Contoh penulisan pernyataan Stop sebagai berikut:
Private Sub Form_Activate()
For i = 1 to 10
Debug.Print i
Stop
(Continue)
Next i
End Sub

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 23

Procedure
Dalam pembuatan prosedur harus diperhatikan beberapa aspek yang
menjadi sifat setiap jenis prosedur. Prosedur dapat diasumsikan sebagai
sekumpulan kode perintah yang diblok-blok menurut fungsi dan kegunaan tertentu,
seperti pengolahan teks, database maupun operasi perhitungan. Pemakaian blok ini
sangat bermanfaat, karena dapat dipanggil berulang-ulang lain. Setiap procedure
dipanggil, pernyataan antara Sub dan End Sub akan dieksekusi atau dijalankan.

Gambar prosedur

 Jenis prosedur
Ada tiga macam jenis prosedur yang dikenal Visual Basic, yaitu:
 Sub Procedure
Sub Procedure merupakan suatu blok kode yang biasa dieksekusi untuk
merespon suatu event. Dengan menempatkan kode berdasarkan event ke dalam
Sub Procedure akan memudahkan untuk mencari dan memodifikasi kode
tersebut apabila terjadi kesalahan pada penulisan kode.
Sintaks untuk Sub Procedure
[Private|Public][Static] Sub namaprocedure(argumen)
Pernyataan
....
....
End Sub

Sub Procedure dapat diletakkan pada standart modules, class modules dan
form modules. Pada umumnya Sub Procedure bersifat public untuk setiap modul
yang dipanggil dari manapun dalam aplikasi.
Pada Visual Basic type Sub Procedure dibedakan menjadi dua, yaitu General
Procedure dan Events Procedure. Berikut penjelasan dari kedua type procedure
tersebut:
1. General Procedure
General Procedure akan memberitahu aplikasi untuk menyatakan
tugas-tugas tertentu. Ketika General Procedure didefinisikan, maka
akan dijalankan oleh semua event-event procedure ketika event
procedure membutuhkannya. Jadi Anda harus mengetikkan procedure
berulang kali untuk event yang berbeda.
Perhatikan contoh procedure di bawah ini:
Private Sub SimpanEdit()
With rs_Barang
.Edit
!Nama_Brg = TxtNama_Brg.Text
!Jumlah = TxtJumlah.Text
!Harga = TxtHarga.Text
.Update
End With
End Sub

Kode tersebut diletakkan di dalam General Procedure SimpanEdit, di


mana setiap eventdapat memanggilnya untuk diletakkan dalam event
procedure.
2. Event Procedure
Event Procedure merupakan blok procedure yang akan dijalankan
menunggu kejadian / event yang dilakukan oleh user. Untuk lebih jelas
tentang kejadian / event. Coba perhatikan contoh berikut :

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 24

Event Click
Event
Procedure

 Function Procedure
Function Procedure merupakan procedure yang bersifat dapat
mengembalikan nilai yang terdapat pada procedure (Sub Procedure tidak secar
otomatis mengembalikan nilai). Function Procedure terdiri dari fungsi intrisik dan
statement (pernyataan) function atau keduanya.

Sintaks:
[Private|Public][Static]Function nama_Procedure[(argumen)][As Type]
Statement atau pernyataan
End Function

Sintaks untuk argumen sama dengan sintaks Sub Procedure.


Perhatikan contoh berikut:

Function HaKal(A As Integer, B As Integer)


HaKal = A * B
End Function
Private Sub Form_Load
Tampil = HaKal(10, 5)
MsgBox Tampil
End Sub

 Memanggil procedure
 Memanggil Sub Procedure
Sub Procedure dapat dipenggil dengan menggunakan statement Call atau
tidak. Untuk melihat output dari program, pemanggilan procedure harus
berada di dalam Event Procedure
a. Memanggil secara langsung
Pemanggilan nama procedure secara langsung digunakan bila tidak
dilampirkan argument.
Sintaks : Nama_Procedure
b. Memanggil dengan memanfaatkan statement Call
Pemanggilan nama procedure dengan statement Call digunakan bila
dilampirkan argument.

Sintaks : [Call] Nama_Procedure[argument]

Untuk lebih jelasnya perhatikan contoh berikut:


Private Sub Command1_Click()
Cecep „tanpa statement Call, karena
„tanpa nilai argument
Call Dede(9, 5, 15) „dengan statement Call, karena
„dengan nilai argument
End Sub

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 25

Sub Cecep()
A = 10: B = 2: Hasil = A * B
Print Hasil
End Sub
Sub Dede(C As Integer, D As Integer, E As Integer)
Senyum = (C * D) + E
Print Senyum
End Sub

 Memanggil Function Procedure


Pemanggilan Function Procedure sama dengan sintaks pemanggil Sub
Procedure. Namun cara pemanggilannya mempunyai cara yang sama dengan
memanggil fungsi intrinsik Visual Basic; seperti fungsi Sqr yang
menggunakan nama variabel dalam setiap ekspresi.
(lihat contoh pada Function Procedure)

 Memanggil procedure lain


Pemanggilan procedure lain dari luar modul form harus menunjukkan modul
form yang berisi procedure.

Sintaks : [Call] NamaForm.NamaProcedure[Argument]


Contoh memnaggil procedure lain:
Pada form 1 ketik rutin di bawah ini:
Private Sub Form_Load()
Call Form2.Hasil1
End Sub

Pada Form2 ketik rutin di bawah ini:


Sub Hasil1()
MsgBox “Dari Form2”
End Sub

Maka output yang akan muncul adalah bahwa prc yang ada di form2 dapat
dipanggil dan dieksekusi dari form1 dengan menggunakan statement Call
Form2.Hasil1.

 Menempatkan argument ke Procedure


Ada beberapa tempat menempatkan argument pada procedure
 Menempatkan argument Data Type
Argument Data Type digunakan untuk mengubah Data Type variant sebagai
default pada procedure.
Coba buat dan amati kode program berikut:
Private Sub Ibu(Ocha As Integer)
Dono = Ocha * 2,38494949
Print “Ocha :”; Ocha
Print “Dono :”; Dono
End Sub
Private Sub Command1_Click()
Call Ibu(15,2389999)
End Sub

Output dari program di atas menunjukkan bahwa, Ocha = 15,2389999 pada


Sub Command! Diubah nilainya pada Sub Ibu oleh Ocha As Integer sehingga
berniali 15.
 Menempatkan argument By Value
Argument By Value (ByVal) digunakan jika Anda menginginkan mengubah
nilai variabel dalam procedure, namun perubahan tersebut tidak mengubah
nilai aslinya.
Coba buat dan amati kode program berikut:
Sub AkurVal(ByVal Akur As Integer)

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 26

Akur = Akur *5
Print Akur
End Sub
Private Sub Command1_Click()
Dim Akur As Integer
Akur = 20
AkurVal Akur „atau Call AkurVal (Akur)
Print Akur
End Sub

Dari output kode program di atas menunjukkan bahwa, nilai Akur = 20 pada
Sub Command1 yang diubah nilainya pada saat Sub AkurVal tetap nilai
perubahannya pada Sub Command1, seperti yang terlihat pada output
program (nilai 20, baris kedua output program).
 Menempatkan argument ByReference
Argument By Reference (ByRef) digunakan jika Anda menginginkan
perubahan nilai variabel dalam procedure menjadi permanen.
Perhatikan contoh program di bawah ini:
Sub AkurRef(ByRef Akur As Integer)
Akur = Akur *5
Print Akur
End Sub
Private Sub Command1_Click()
Dim Akur As Integer
Akur = 20
AkurRef Akur „atau Call AkurRef (Akur)
Print Akur
End Sub

Dari output kode program di atas menunjukkan bahwa, nilai Akur pada Sub
Command1 yang diubah nilainya pada saat Sub AkurRef akan menjadi
permanen nilai perubahannya pada Sub Command1, seperti yang terlihat
pada output program (nilai 100, baris kedua output program).
 Menempatkan argument optional
Jika Anda menempatkan argument optional, seluruh sub argument dalam
daftar argument akan menjadi optional.
Perhatikan contoh di bawah ini:
Dim Nama As String
Dim Alamat As String
Sub ListText(optioanal X As String, optional Y As String)
List1.Item X
List1.Item Y
End Sub
Private Sub Command1_Click()
Nama = “Perie Bagoes Handoko”
Alamat = “Jl. Dirgantara No. 52
Call ListText(Nama, Alamat)
End Sub

Bila Anda menekan tombol Command1, maka hasilnya akan terlibatbahwa


variabel X dan Y dipilih untuk menggantikan variabel Nama dan Alamat
sebagai String.
 Menempatkan argument ParamArray
Dengan menggunakan keyword ParramArray, Anda dapat menempatkan
bilangan yang tidak tertentu (variant).
Perhatikan contoh di bawah ini:
Dim A, B, Jumlah
Sub Sum(ParamArray BilInt())
For Each A In BilInt
B = B + A
Next
Jumlah = B
End Sub

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 27

Private Sub Form_Click()


Sum 1, 3, 6, 9, 20
Text1.Text = Jumah
End Sub

Dengan menempatkan argumen ParamArray dalam procedure Sum Anda


dapat melihat bahwa variabel BilInt belum pasti nilainya. Dengan
menempatkan nilai tertentu pada procedure Form_Click, procedure Sum
dipanggil sekaligus mengeksekusi nilai yang sudah pasti dalam procedure
Form_Click.
 Menempatkan argument Named
Argument Named digunakan untuk menandai nilai secara berurutan
(biasanya diikuti oleh tanda baca := serta koma (,) sebagai pemisah.
Perhatikan contoh di bawah ini:
Private Sub Form_Load()
MsgBox(Prompt[, Button] [, title] [, helpfile, context])
MsgBoxTitle:=”Named :=”, Prompt:=”Makanlah !”
End Sub

Pada output di atas dapat Anda lihat bahwa penempatan argument Named
(:=) digunakan sebagai penyingkat dari fungsi MsgBox. Bila fungsi tanpa
argument Named, maka program komputer yang dibuat adalah sebagai
berikut:
Private Sub Form_Load()
Dim Hai, Prompt, Button, Title, HelpFile, Context
Title = “Named :=”: Promp = “Makanlah !”
Hai = MsgBox(Prompt, Button, HelpFile, Context)
End Sub

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 28

ARRAY DAN VARIABEL KHUSUS


Array merupakan tempat penyimpanan data yang mempunyai karateristik
dan tipe data yang sama. Identifikasi untuk masing-masing data pada array
ditentukan dengan nomor indeks(merupakan angka yang menyatakan urutan data
yang menjadi anggota array. Secara default bernilai 0).

Macam array yang ada dalam Visual Basic:


1. Array berdimensi satu
Pendeklarasian variabel array:
Dim Hari(6) As String
Variabel Hari menyimpan 7 tempat indeks dengan tipe data yang sama yaitu
String. Batasan indeks dituliskan dalam tanda kurung dimulai dari 0 sampai 6.
Bila Anda ingin merubah indeks awal dari array dapat digunakan deklarasi.
Option Base 1
Dengan deklarasi Option Base Anda dapat menentukan indeks awal apakah
bernilai 0 atau 1. Atau dengan menentukan batas bawah pada deklarasi array
seperti berikut:
Dim Hari (1 To 7) As String
Pendeklarasian ulang array pada suatu program dapat digunakan deklarasi
berikut:
ReDim Hari (6) As String
Berikut contoh penggunaan data bertype array 1 dimensi.
Perhatikan contoh program berikut:
Dim Harian, Bulanan
Option Base 1
Private Sub Form_Load()
Harian = Array(“Minggu”, “Senin”, “Selasa”, “Rabu”, “Kamis”, “Jum‟at”,_
“Sabtu”)
Bulanan = Array(“Januari”, “Februari”, “Maret”, “April”, “Mei”, “Juni”,_
“Juli”, “Agustus”, “September”, “Oktober”, “Nopember”,_
“Desember”)
Hari = Weekday(Date)
Tanggal = Day(Date)
Bulan = Month(Date)
Tahun = Year(Date)
Label1.Caption = Harian(Hari) & “, “ & Tanggal & ” “ & Bulanan(Bulan) &_
“ “ & Tahun
End Sub

Selain pada variabel penggunaan array juga dapat dilakukan pada kontrol yang
ada. Dalam kontrol penentuan indeks dapat diatur pada properti untuk masing-
masing kontrol. Dalam pembuatan kontrol array dapat dilakukan dengan
mengcopy kontrol yang bersangkutan. Lalu paste kontrol tersebut, di mana
Visual Basic akan mengeluarkan kotak dialog apakah kontrol array atau tidak.
Jika Yes, maka Anda sudah membuat kontrol array.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 29

Perhatikan dan amati kode program berikut:


Private Sub OptButton_Click(Index As Integer)
Picture1.Cls „membersihkan gambar
Picture1.FillStyle = Index „model isian
Picture1.BackColor = Int(Rnd * 5000)
End Sub

Private Sub Command1_Click()


Static Tambah_Opt „deklarasi
If Tambah_Opt = 0 Then
Tambah_Opt = 1
Tambah_Opt = Tambah_Opt + 1 „menaikkan nilai indeks
Opt_Button(Index).Caption = “Option “ & Tambah_Opt

If Tambah_Opt > 7 Then


Exit Sub
End If

„menambah optbutton pada form


Load OptButton(Tambah_Opt) „menambah kontrol baru pada array

„meletakkan posisi optionbutton yang baru


OptButton(Tambah_Opt).Top = OptButton(Tambah_Opt–1).Top + 360
OptButoon(Tambah_Opt).Visible = True
End IF
End Sub

2. Array Multidimensi
Untuk menyatakan ukuran ruang dapat dideklarasikan dengan menggunakan
array multidimensi, yang saat ini diketahui hanya 2 dimensi (panjang dan
lebarnya) dan array 3 dimensi (panjang, lebar dan tinggi).
Berikut ini cara pendeklarasian array 2 dimensi 10 x 10
Static MatrixA(9, 9) As Double
atau dituliskan seperti berikut
Static MatrixA(1 To 10, 1 To 10) As Double
Sedangkan untuk array 3 dimensi dituliskan sebagai berikut:
Dim MultiD(3, 1 To 10, 1 To 15)
Deklarasi di atas menggambarkan ruang array dengan ukuran 4 x 10 x 15.
Selain itu untuk menyatakan nilai batas bawah maupun batas atas array yang
telah terlebih dahulu dideklarasikan dapat digunakan perintah Lbound dan
Ubound, seperti berikut:
Dim Bawah, Atas
Dim A(1 To 1000, 0 To 3, -1 To 3)
Dim B(50)
Bawah = Lbound(A, 1) „menyatakan nilai 1
Atas = Ubound(A, 2) „menyatakan nilai 3
Bawah = Lbound(B) „bernilai 0 atau 1 tergantung dari option base

Kita bisa melakukan proses array multidimensi dengan melakukan pengulangan


sebagai contoh dalam operasi matriks seperti di bawah ini:
Dim I As Integer, J As Integer
Static MatrixA(1 To 10, 1 To 10) As Double
For I = 1 To 10
For J = 1 To 10
MatrixA(I, J) = I * 10 + J
Next J
Next I

3. Variabel Khusus
Visual Basic 6.0 menyediakan 4 buah variabel khusus yang dapat digunakan
secara langsung tanpa harus dideklarasikan terlebih dahulu karena merupakan
variabel default dari Visual Basic itu sendiri.
Berikut ke empat variabel khusus yang disediakan oleh Visual Basic:

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 30

 Empty
Variabel ini digunakan untuk menghindari pemasukan data kosong atau
proses tanpa data pada suatu program. Empty merupakan variabel bernilai
variant. Jadi bisa dieksekusi mewakili tipe data numeric, string maupun date.
Variabel empty akan mewakili 0 dalam numeric dan (“ “) dalam string.

Sintaks penulisannya sebagai berikut:


Nama_variabel = Empty
Anda bisa menggunakan variabel IsEmpty untuk mengetahui apakah Empty
berfungsi. Misalnya
If IsEmpty(Var) Then MsgBox “Data Masih Kosong”

 Null
Null digunakan untuk menyatakan variabel berisikan data yang tidak
valid. Variabel ini digunakan dalam aplikasi database. Cara pendeklarasiannya
sebagai berikut:
Nama_variabel = Null
Untuk memanggil Null dapat digunakan variabel IsNull()
 Nothing
Nothing digunakan pada variabel objek untuk menunjukkan nilai kosong.
Dalam sintaks digunakan statement Set. Perhatikan contoh berikut:
Set Objekku = Nothing
Jika suatu variabel diset bernilai nothing, maka variabel tersebut tidak akan
bersangkut paut dengan objek yang bersangkutan.
 Error
Error dihasilkan untuk melaksanakan perintah yang gagal. Untuk lebih
jelasnya Anda bisa lihat dan perhatikan contoh berikut:
Dim Salah
For Salah = 1 To 4 „loop untuk nilai 1 – 4
Debug.Print Error(Salah) „cetak error pada intermediate window
Next Salah

Contoh di atas akan ditampilkan pada jendela intermediate jika terjadi kesalahan
pada saat program berjalan.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 31

Menu
Menu utama dalam suatu proyek merupakan lokomotif utama dalam suatu program
karena keberadaannya bertujuan untuk mengintegrasikan program-program yang
digunakan. Dengan demikian pemakai program tidak kesulitan dalam menggunakan
program yang sedang dijalankan.
Menu bar merupakan menu standart yang berlaku sebagai menu utama pada setiap
program aplikasi. Untuk membuat menu bar, Anda membutuhkan menu editor pada
menu tools atau klik icon menu editor pada toolbar.
Langkah-langkah membuat menu utama sebagai berikut:
Klik menu Tools pilih menu editor atau klik icon menu editor pada toolbar Anda,
maka akan muncul kotak dialog seperti di bawah ini:

Objek Fungsi
Caption Memberikan keterangan tampilan menu. Tambahkan tanda & yang akan
menyebabkan karakter disebelah kanannya diberi garis bawah.
Name Memberikan nama masing-masing caption.
Index Memberikan nomor urut untuk nama menu yang berindeks.
Shorcut Memasang kunci pintas (shortcut) pada menu.
Checked Memberi tanda cek pada menu yang dipilih.
Enebled Meng-hidup/mati-kan menu.
Visible Meng-On/Off-kan menu.
Windows List Menampilkan daftar menu seperti pada menu windows.
Next Membuat pilihan menu berikutnya.
Insert Menyisipkan pilihan baru pada posisi yang sekarang ditunjuk.
Delete Menghapus menu yang ditunjuk.

Mengaitkan aplikasi ke menu


Suatu menu yang telah Anda buat belum dapat dikerjakan sebelum menu tersebut
dikaitkan dengan program atau form lain. Beberapa langkah yang harus Anda
lakukan untuk mengaitkan menu program dengan program lain, sebagai berikut:
1. Aktifkan form tempat menu berada dan dari View Object, lakukan double klik
pada menu yang dipilih.
2. Ketikkan listing program yang digunakan untuk mengaitkan (misal menu
pegawai).
Private Sub Mnu_Pegawai()
Frm_Pegawai.Show
End Sub

3. Jika ingin keluar dari program maka buatlah menu keluar yang diisi dengan kode
program.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 32

Private Sub MnuKeluar()


End
End Sub

Ada satu catatan yang harus diperhatikan bahwa perintah “End” hanya digunakan
pada menu utama yang bertujuan untuk menutup seluruh program. Jadi kalau ingin
hanya menutup satu form saja jangan menggunakan perintah “End” tetapi gunakan
perintah “Unload Me”

Membuat Menu pada MDI Form


Membuat menu pada MDI Form sedikit berbeda dengan membuat menu pada form
biasa. Perbedaan ini terutama terletak pada struktur desain form itu sendiri, di
mana pada MDI Form tidak dapat diisi dengan objek yang ada pada toolbox,
sedangkan pada form biasa dapat dilakukan. Dari namanya saja MDI (Multiple-
Document Interface) jelas menggambarkan bahwa form ini mampu menampung
beberapa form lain dalam satu wadah. Tetapi harus ada satu syarat yang perlu
diperhatikan yaitu bahwa form-form yang akan ditampilkan dalam MDI Form harus
dibuat sebagai “Form Anak” (Child Form). Jika tidak diubah maka tampilan “Form
Anak” bisa keluar dari MDI Form, tentunya dengan satu catatan bahwa properti
untuk WindowsState dari MDI Form dibuat Normal. Artinya tampilan MDI Form
tersebut tidak selebar minitor (full Screen).
Pada program tertentu beberapa “Form Anak” harus ditampilkan bersama-sama.
Untuk itu MS Visual Basic menyediakan empat macam metode dalam menampilkan
“Form Anak” pada MDI Form, yaitu:

Tampilan Kostanta Nilai Keterangan


Cascade vbCascade 0 Tampilan form bertumpuk
Horisontal vbTileHorisontal 1 Tampilan form secara horisontal (datar)
Vertikal vbTileVertikal 2 Tampilan form secara vertikal (tegak)
Icons vbArrangeIcons 3 Tampilan form berbentuk icon

Contoh penulisan kode program untuk beberapa metode tampilan pada MDI Form
adalah sebagai berikut:
Tampilan form bertumpuk (Cascade)
Mnu_Cascade.Arrange vbCascade atau
Mnu_Cascade.Arrange 0
Tampilan form secara datar (horisontal)
Mnu_Horisontal.Arrange vbTileHorisontal atau
Mnu_Horisontal.Arrange 1
Tampilan form secara tegak (vertikal)
Mnu_Horisontal.Arrange vbTileVertical atau
Mnu_Horisontal.Arrange 2
Tampilan form bentuk icon (icons)
Mnu_Horisontal.Arrange vbArrangeIcons atau
Mnu_Horisontal.Arrange 3

Membuat Menu PopUp


Menu PopUp merupakan rangkaian perintah yang bisa dijalankan dengan melakukan
klik kanan dari mouse pada objek tertentu dalam form. Sebagai contoh Anda dapat
membuat sebuah menu Pull_Down yang berisi item-item seperti berikut:
 Perintah New
 Perintah Open dengan shotcut Ctrl+O
 Perintah Close
 Balok pembatas
 Perintah Exit

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 33

Untuk mendesain menu PopUp semacam ini, langkah-langkah yang harus Anda
dilakukan adalah sebagai berikut:
1. Dari view form, aktifkan Menu Editor dan buat menu utama dengan nama
PopUp_1 dengan caption “Menu 1”. Matikan checklist pada Visible agar
seluruh menu tidak tampil di form.
2. Klik tombol  satu kali dan pada List Editor Menu akan tampil “titik-titik”
sebanyak empat titik (….). Tuliskan &New pada caption sebagai item pertama
dari menu tersebut dan ketik nama menunyapada kotak isian Name misalnya
Mn_New.
3. Tambahkan item &open pada caption selanjutnya dan ketikkan nama dari item
menu. Tambahkan shortcut dengan melakukan klik pada tombol combo
Shortcut: dan pilih Ctrl+O. Buat item &Close, garis dan E&xit. Seperti yang
sudah dijelaskan.
4. Klik tombol OK untuk menutup kotak dialog Menu Editor.
5. Bila menu PopUp ini harus berfungsi jika melakukan klik kanan mouse pada
seluruh form, lakukan double klik pada form, pilih event MouseUp atau
MouseDown.
Listing program selengkapnya sebagai berikut:
Private Sub Form_MouseUp(Button As Integer, Shift As Integer, X As Single,
Y As Single)
If Button = 2 Then
PopUPMenu PopUp_1
End If
End Sub

Pengecekan penekanan tombol kanan dari mouse ditentukan oleh Button = 2.


Sedangkan nilai Button = 1 untuk penekanan tombol kiri mouse.
6. Sekarang jalankan program dan lakukan klik kanan mouse Anda, maka akan
muncul tampilan menu yang Anda buat.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 34

Kompilasi Program & File Setup


Kompilasi Program
Suatu program yang dibuat dengan menggunakan Visual Basic merupakan
kumpulan dari modul yang disebut dengan project. Project itu sendiri merupakan
file yang disimpan dengan ekstensi .VBP. File ini menyimpan seluruh komponen
program, termasuk pilihan proyek, pilihan environment, pilihan file EXE dan segala
seuatu yang berkaitan dengan proyek. Pada program dijalankan dengan menekan
tombol F5, program langsung dapat berjalan karena masih dikendalikan oleh MS-
Visual Basis, tapi program ini tidak bisa berjalan jika program aplikasi MS-Visual
Basic tidak dijalankan terlebih dahulu.
Oleh karena kita ingin program yang kita buat juga bisa kita jalankan tanpa
harus mengaktifkan Visual Basic, maka Anda dapat membuat file exe. Jika kita telah
membuat file exe kita sudah bisa menjalankan program yang kita buat dari
microsoft windows.
Kompilasi program Visual Basic pada saat aplikasi Ms Visual Basic aktif dapat
dilakukan dengan cepat, bahkan hasil dari file kompilasi dapat dijalankan dan
berjalan dengan mulus pada komputer yang bersangkutan. Hal ini dikarenakan
seluruh komponen pengendali (driver) yang dibutuhkan sudah disiapkan oleh sistem
operasi windows dan Ms Visual Basic pada komputer tersebut. Tapi jangan kaget
jika pada kondisi tertentu program yang telah Anda kompilasi tidak berjalan seperti
yang Anda inginkan pada komputer lain. Hal semacam ini mungkin saja terjadi
karena komponen pengendali yang dibutuhkan oleh program aplikasi yang Anda
kompilasi tidak ada pada komputer lain.
Adappun langkah untuk melakukan proses kompilasi program dari Ms Visual
Basic, adalah sebagai berikut:
1. Klik menu File dan pilih Make Exe ...(yang diikuti oleh nama File Exe).

2. Pada kotak dialog Make Project tentukan folder tempat menyimpan file Exe
beserta komponennya, yaitu dengan melakukan klik pada combo box Save in.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 35

Ketik nama file Exe

3. Tentukan nama file Exe pada kotak isian (Text Box) File Name.
4. Selanjutnya klik tombol Ok untuk menutup kotak dialog sekaligus mengawali
komputer untuk melakukan proses kompilasi.

Membuat File Setup.


Setelah Anda selesai membuat program lengkap mungkin Anda ingin
menggunakan di komputer lain, misalnya anda membuat dan menyelesaikan
program di rumah dan kemudian Anda ingin menggunakan di kantor Anda.
Untuk keperluan tersebut Visual Basic menyediakan fasilitas pembuatan file
setup program. Untuk mempelajari fasilitas tersebut, Anda bisa melakukan instruksi
berikut:
1. Bukalah proyek yang akan dibuat file setup-nya.
2. Agar file setup-nya lebih efisien, sebaiknya Anda membuang komponen yang
tidak dibutuhkan, yaitu komponen yang ada pada toolbox yang tidak dibutuhkan
oleh proyek Anda. Begitu juga untuk designer dan juga insertable object (pada
menu project  Component / Control + T).
3. Lalu tutup proyek Anda dan kembali ke sistem operasi Ms Windows.
4. Klik Tombol Start  Programs  Microsoft Visual Basic 6.0 Tools  Package
And Development Wizard, setelah itu akan muncul kotak dialog

5. Tentukan nama proyek yang akan Anda buat file setupnya. Anda dapat
menggunakan tombol Browse untuk memilih proyek yang diinginkan dari lokasi
atau folder tertentu.
6. Setelah Anda tentukan nama proyeknya, klik icon Package, maka akan muncul
kotak dialog

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 36

Lalu klik next

7. Setelah itu tentukan folser tempat menyimpan hasil proses. Anda dapat
membuat folder baru dengan cara double klik pada folder yang diinginkan dan
klik tombol New Folder. Lalu klik next.

8. Tampilan selanjutnya adalah daftar file yang diperlukan oleh program aplikasi
pada saat nanti dijalankan pada komputer lain. Jadi jika komputer baru yang
akan dipakai tidak mempunyai aplikasi Visual Basic, maka program aplikasi
tetap dapat dijalankan, karena file-file yang diperlukan sudah dimasukkan ke
dalam kelompok file setup.

9. Selanjutnya adalah memilih Cab. Pilihan ini menentukan apakah Anda ingin
menggunakan file setup tunggal atau yang majemuk. Jika Anda memilih file
setup tunggal maka hasil dari proses kapasitasnya cukup besar (dalam hitungan
MegaByte). Tapi jika Anda memilih file setup majemuk maka file hasil dari
proses berukuran satu disket, dan tentunya akan ada beberapa file Cab
nantinya.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : 37

10. Setelah itu Anda menentukan Installation Title.

11. Maka akan muncul tampilan susunan folder hasil dari setup pada komputer lain
nantinya.

12. Simpan Scriptnya setelah itu klik finish.

13. Setelah Anda klik finish


maka akan muncul proses
pembuatan file setup, dan
setelah selasai Anda bisa
klik close. Dan file setup
Anda sudah jadi dan siap
diinstall pada komputer
lain.

STMIK Profesional Dosen : Perie Bagoes Handoko, S.Kom


MICROSOFT VISUAL BASIC 6.0 Hal : i

You might also like