You are on page 1of 2

Pisang

Kingdom : Plantae
Subkingdom : Trachebionta
Superdivisi : Spermatophyta
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Liliopsida
Ordo : Commelinidae
Famili : Musaceae (suku pisang-pisangan)
Genus : Musa
Spesies : Musa Paradisiaca

Struktur Morfologi Musa paradisiaca


Daun
Musa paradisiaca mempunyai daun tunggal berbentuk lancet
memanjang dan mudah koyak oleh hembusan angin yang
keras karena tidak mempunyai tulang-tulang pinggir yang
menguatkan lembaran daun. Ukuran 1.5 – 3 x 0.3-0.8 meter.
Mempunyai tepi daun rata (integer), ujung daun romping
(truncatus), pangkal daun tumpul (obtusus), daging daun
seperti perkamen (perkamentus), tulang daun menyirip
(pennivernis), permukaan bagian atas licin (laevis) dan bagian
bawahnya berlapis lilin (pruinosus), berwarna hijau pada
permukaan atas dan berwarna hijau keputihan pada bagian
bawahnya. Musa paradisiaca mempunyai tata letak daun
tersebar (folia sparsa), mempunyai daun penumpu yang
berjejal rapat dan tersusun spiral. Daun pelindung merah tua,
berlilin, mudah rontok, panjang 10-25 cm.

Batang
Batang Musa paradisiaca sebenarnya terletak dalam tanah berupa umbi batang, sedangkan yang terlihat
adalah batang semu. Batang semu ini terbentuk dari upih daun yang saling menelungkup dan menutupi
dengan kuat dan kompak. Tinggi batang semu ini berkisar antara 3.5-7.5 meter, tergantung jenisnya.
Batang berbentuk bulat (teres). Permukaan batang licin (laevis). Arah tumbuh batang tegak lurus dan
tidak bercabang. Berdasarkan panjang pendeknya umur, Musa paradisiaca merupakan tumbuhan herba
menahun.

Akar
Akar Musa paradisiaca merupakan akar rimpang dan tidak mempunyai akar tunggang dengan akar
cabang berbentuk serupa benang-benang. Bekas akar cabang berupa benjolan kecil dengan warna
kecoklatan. Permukaan luar akar berwarna coklat kelabu. Potongan akar berbentuk silindris atau berupa
potongan membujur. Garis tengah akar 3-6 mm.Akar ini berpangkal pada umbi batang dan bagian
terbanyak berada pada bagian bawah tanah. Akar ini menuju bawah sampai kedalaman 75-150 cm,
sedang akar yang ada di bagian samping umbi batang tumbuh ke samping atau mendatar. Dalam
perkembangannya akar samping bisa mencapai 4-5 meter.
Metamorphosis
Modifikasi bagian – bagian Musa paradisiaca :
1. Modifikasi batang berupa kuncup (gemma) yang terdapat pada ujung batang (gemma terminalis).
2. Modifikasi akar dan daun berupa rimpang (rhizoma).

You might also like