You are on page 1of 14

FISIOLOGI

23 Nopember 2007 STIKES Mitra Ria Husada

METABOLISME DAN SUHU TUBUH


Metabolisme adalah suatu istilah untuk menunjukkan perubahan kimiawi yang terjadi di dalam tubuh untuk pelaksanaan berbagai fungsi vitalnya. Metabolisme ada 2:
 

Katabolisma. Anabolisma.

Katabolisme adalah metabolisme yang menghasilkan energi dengan menggunakan zat-zat yang tersedia. zatAnabolisme adalah metabolisme yang memakai energi untuk membentuk unsurunsurunsur komplek dan jaringan.

Metabolisme Basal
Metabolisme basal adalah istilah untuk menunjukkan jumlah keseluruhan aktivitas metabolisme dengan tubuh dalam keadaan istirahat fisik dan mental. Kecepatan metabolisme basal diukur pada waktu istirahat, di tempat tidur, tidak terganggu oleh apapun, dengan pemasukan oksigen dan pengeluaran karbondioksida diukur.

FaktorFaktor-faktor yang mempengaruhi kecepatan metabolisme basal:


     

Ukuran tubuh. Umur. Jenis kelamin. Iklim. Jenis pakaian yang dipakai. Jenis pekerjaan.

Metabolisme Karbohidrat
Pada organ pencernaan, karbohidrat dirubah dari bentuk polisakarida/disakarida ke dalam bentuk monosakarida. Di mulut dan lambung, polisakarida dirubah oleh enzim ptialin dan amilase menjadi maltosa/disakarida. Di usus maltosa/disakarida dirubah oleh enzim invertase, maltase dan laktase menjadi monosakarida/glukosa.

Dalam bentuk monosakarida, karbohidrat bisa diserap usus masuk ke dalam pembuluh darah. Kemudian masuk ke dalam sel. Di dalam sel ini terjadi oksidasi karbohidrat untuk menghasilkan panas dan energi. CO2 dikeluarkan sebagai zat buangan. Karbohidrat yang tersisa disimpan dalam bentuk lemak.

Glikolisis: Permecahan glukosa di dalam sel menjadi senyawa yang lebih kecil dengan menghasilkan energi. Glikogenesis: Perubahan glukosa menjadi glikogen. Glikogenolisis: Perubahan glikogen menjadi glukosa. Gukoneogenesis: Pembentukan glukosa dari bahan-bahan non karbohidrat. bahan-

METABOLISME LEMAK
Pencernaan lemak berlangsung di usus. Oleh enzim lipase, lemak diubah menjadi asam lemak dan gliserol. Asam lemak dan gliserol diserap usus masuk dalam peredaran darah. Lemak yang tidak langsung dipakai akan disimpan ke jaringan lemak.

Asam lemak dan gliserol dari peredaran darah di antar ke sel. Di dlam sel asam lemak dan gliserol mengalami oksidasi untuk menghasilkan tenaga. Sisanya akan di simpan di dalam jaringan lemak.

METABOLISME PROTEIN
Di saluran pencernaan, protein dicerna oleh pepsin dan renin menjadi pepton. Di dalam usus pepton diubah menjadi polipeptida oleh tripsin. Polipeptida diubah menjadi asam amino oleh erepsin.

Asam amino di antar ke dalam sel, dan oleh sel protein digunakan untuk perbaikan dan pertumbuhan. Produk buangan berupa urea, kreatinin dan asam urat.

SUHU TUBUH
Suhu tubuh normal adalah 36,89oC. Naik turunnya berkisar antara 36,11oC 37,22oC. Tingkat suhu terendah pada waktu pagi hari, paling tinggi sekitar pukul 17.00 19.00. Suhu normal dipertahankan keseimbangannya oleh hipotalamus.

Suhu di atas 40oC disebut hiperpireksia. Suhu dibawah 36oC di sebut hipoporeksia.

You might also like