You are on page 1of 3

Bulukumba, 15 Juni 2011 Perihal : Jawaban Konvensi dan Gugatan Rekonvensi Kepada Yth.

Ketua Pengadilan Agama Bulukumba Cq. Majelis Hakim Assalamualaikum Wr.Wb. Yang bertanda tangan di bawah ini : Nasmi binti Sabella, umur 36 tahun, agama Islam, pendidikan terakhir SD, pekerjaan Tidak Ada, bertempat tinggal di Dusun Bontobulaeng, Desa Bontobulaeng, Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba, selanjutnya disebut sebagai Termohon. Hendak mengajukan Jawaban atas permohonan Cerai Talak pemohon dan sekaligus mengajukan Gugatan Rekonvensi, terhadap perkara Cerai Talak Nomor : 181/Pdt.G/2011/2011, antara : Hasan bin Hamzah , sebagai pemohon Melawan Nasmi binti Sabella, sebagai termohon Adapun yang menjadi dasar dan alasan jawaban serta gugatan rekonvensi termohon adalah sebagai berikut : DALAM KONVENSI 1. Bahwa dalil pada poin 1 dalam permohonan pemohon yang menyatakan menikah pada bulan juli 2000 di Nunukan Kaltim adalah tidak benar karena pemohon dan termohon menikah pada tanggal 2 juni 2002 oleh karena itu termohon mohon kepada majelis hakim yang mengadili perkara ini untuk menolak permohonan cerai talak pemohon dan atau setidak-tidaknya permohonan pemohon dinyatakan kabur; 2. Bahwa dalil pada poin 2 dalam permohonan pemohon adalah benar; 3. Bahwa dalil pada poin 3 dalam permohonan pemohon adalah sebagian benar namun tinggal sebagai suami istri selama 9 tahun; 4. Bahwa dalil pada poin 4 dalam permohonan pemohon adalah tidak benar oleh karena termohon pada waktu masih tinggal di Malaysia dan anak dari istri 1 pemohon masih tinggal di Sinjai termohon mengirimkan Handphone dan uang 2 kali, dengan demikian dalil pemohon sama sekali tidak benar dan tidak beralasan hukum, bagaimana mungkin termohon memusuhi anak pemohon pada saat tinggal bersama sedangkan tinggal berjauhan saja termohon mengirimkan uang dan Hp.

5. Bahwa dalil pada poin 5 dalam permohonan pemohon, adalah tidak benar dan tidak beralasan hukum, dalil pemohon tersebut hanya mencari upaya untuk meninggalkan pemohon dengan maksud untuk menikah lagi selain itu termohon pertegas karena pada saat kejadian tersebut pemohon meninggalkan tempat tinggal bersama, yaitu pada tanggal 16 Maret 2011 menuju Kalimantan dan kembali ke Bulukumba pada tanggal 16 April 2011 dan tiba dirumah kakaknya ( Sanneng) bukan di rumah termohon dan nanti keesokan hari, lalu meminta uang kepada termohon sebanyak Rp 2.000.000.,-( dua juta rupiah) untuk membayar hutang pemohon, dan pada tanggal 27 April 2011 pemohon meninggalkan termohon kerumah saudaranya (Sanneng); 6. Bahwa dalil pada poin 6 dalam permohonan pemohon adalah tidak benar dan beralasan hukum , karena pemohon meninggalkan rumah tempat tinggal termohon pada tanggal 27 April 2011. Bahwa berdasarkan alasan-alasan yang terurai di atas, maka termohon mohon kepada Ketua Pengadilan Agama Bulukumba cq Majelis Hakim yang memeriksa dan mengadili perkara ini berkenan menjatuhkan Putusan yang amarnya sebagai berikut : Primer : 1. 2. 3. Mengabulkan jawaban pemohon seluruhnya ; Menolak permohonan pemohon seluruhnya ; Membebankan biaya perkara sesuai ketentuan Hukum yang berlaku.

DALAM REKONVENSI 1. Bahwa termohon Konvensi / penggugat Rekonvensi memiliki harta bersama berupa Satu unit kendaraan Mini Bus Suzuki Futura Nomor Polisi DD 1422 BZ warna biru metalic yang sekarang di kuasai pemohon : 2. Bahwa termohon selama berpisah yang menurut pemohon selama 8 Bulan berpisah dengan termohon, dimana selama pemohon meninggalkan termohon tidak pernah memberikan nafkah lahir dan batin, oleh karena itu termohon mohon kepada Majelis Hakim yang mengadili perkara ini menetapkan nafkah lampau dan nafkah idha bagi termohon yang harus dibayar tunai oleh termohon dengan perincian Rp. 50.000/hari x 8 Bulan untuk nafkah lampau dengan nilai total Rp.12.000.000,- (dua belas juta rupiah), dan 500.000 x Tiga bulan untuk nafkah iddah dengan nilai total Rp. 1.500.000,-(satu juta lima ratus ribu rupiah). 3. Bahwa termohon yang membayar hutang pemohon sebesar Rp. 2.000.000,-( Dua juta rupiah ) agar dibayar kembali oleh pemohon kepada termohon, karena uang tersebut adalah uang Pinjaman termohon ;

DALAM KONVENSI DAN REKONVENSI Dalam Konvensi : 1. Mengabulkan jawaban pemohon seluruhnya ; 2. Menolak permohonan pemohon seluruhnya ; 3. Membebankan biaya perkara sesuai ketentuan Hukum yang berlaku. Dalam Rekonvensi 1. Mengabulkan Gagatan Rekonvensi Penggugat Rekonvensi seluruhnya ; 2. Menyatakan harta bersama berupa Satu unit kendaraan Mini Bus Suzuki Futura Momer Polisi pemohon; 3. Menetapkan nafkah lampau dan nafkah idha bagi termohon yang harus dibayar tunai oleh termohon dengan perincian Rp50.000/hari x 8 Bulan untuk nafkah lampau, dan 500.000 x Tiga bulan; 4. Menetapkan hutang pemohon sebesar Rp. 2.000.000,-( Dua juta rupiah ) agar dibayar kembali oleh pemohon kepada termohon, karena uang tersebut adalah uang Pinjaman termohon ; 5. Membebankan biaya perkara sesuai ketentuan Hukum yang berlaku. Atau, Jika Majelis Hakim berpendapat lain mohon putusan yang seadil-adilnya. Wassalam Termohon Konvensi/Penggugat Rekonvensi DD 1422 BZ warna biru metalic yang sekarang di kuasai

Nasmi binti Sabella

You might also like