You are on page 1of 2

3. Pemantulan dan Penyerapan Bunyi Selain mengalami perambatan, bunyi mengalami pemantulan.

Proses pemantulan bunyi mirip dengan proses pemantulan cahaya. Lebih sederhana lagi, seperti pemantulan bola ketika mengenai dinding atau lantai. Pemantulan bunyi terjadi ketika bunyi mengenai dinding atau permukaan yang keras. Permukaan yang keras itu, misalnya batu, besi, seng, dan kaca. Dalam pemantulan bunyi terdapat istilah gaung dan gema. Gaung adalah bunyi pantul yang datang sebelum bunyi asli selesai dikirim. Contoh gaung adalah ketika kamu berada di ruangan yang sempit. Apa yang kamu ucapkan tidak terdengar jelas karena terganggu bunyi pantul. Contoh lainnya jika kamu berbicara di depan mulut kaleng seperti Gambar 8.6. Apa yang kamu ucapkan tidak akan jelas terdengar. Gema adalah bunyi pantul yang muncul setelah bunyi asli selesai. Jika kamu berteriak, misalnya di daerah pegunungan, setelah beberapa saat, terdengar kembali teriakanmu berteriak. Bunyi tersebut sebetulnya adalah bunyi pantul yang baru sampai di telingamu.

Di dalam peralatan sound system terdapat alat yang disebut echo. Echo bekerja seperti gema. Orang yang berbicara di mic seolah berada di lembah. Echo ini dibuat untuk memperbagus suara asli pembicara

Selain mengalami pemantulan, bunyi mengalami penyerapan. Bunyi akan diserap jika mengenai bahan-bahan yang lunak atau berongga. Benda-benda yang dapat menyerap bunyi disebut peredam bunyi. Contoh bahan peredam bunyi adalah busa, spon, wol, kain, dan karet. (sumber : Senang Belajar Ilmu Pengetahuan Alam 4 untuk Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah Kelas IV Penulis : S. Rositawaty, Aris Muharam)

I lmu Pengetahuan Alam: untuk SD/MI Kelas IV/oleh Poppy K. Devi, Sri Anggraeni. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2008.

B. Energi Bunyi Setiap hari kita mendengar berbagai bunyi, baik yang pelan, keras, yang enak didengar maupun yang memekakkan telinga. Dari mana sumber-sumber bunyi tersebut? Apa yang menyebabkan timbulnya bunyi? 1. Sumber Bunyi Sumber bunyi yang banyak ditemukan dalam kehidupan sehari-hari contohnya alat music

You might also like