You are on page 1of 14

PROPOSAL

Jasa Perancangan Basis Data Pertambangan untuk SUB DIREKTORAT KETAHANAN SUMBER DAYA ALAM DAN KESENJANGAN EKONOMI

Oleh:

Tanto Surioto PT. Techno Asia Novartis Jl. Kalibata Timur I No. 17 Pancoran, Jakarta Selatan 12470 Email : tanto.surioto@technoasia.biz Mobile : +62 (818) 6 555 67 Telp. : +62 (21) 797 4257 Fax. : +62 (21) 791 99713

Halaman 1

Kontrol Dokumen
Client : Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi Judul : Jasa Perancangan Basis Data Pertambangan Nomor :-

Perubahan Tanggal 21 April 2011 25 April 2011 Pembuat Tanto Surioto Tanto Surioto Versi 0.0 1.0 Keterangan Draft. Initial Release

Persetujuan Nama Drs. FAUZI RAFEI, M.Si Dra. KHUNTI NUGRAHANI BUDININGSIH Posisi Direktur Direktorat Ketahanan Ekonomi Kasubdit Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Perekonomian Disetujui Date : Date : Date :

Pendistribusian Copy # 1 2 Lokasi Kasubdit Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Perekonomian Catatan

Dokumen ini memuat informasi komersial PT Tecno Asia Novartis yang bersifat sensitif dan merupakan hak cipta berlisensi dan milik PT Techno Asia Novartis. Tanpa melalui persetujuan tertulis dari PT Techno Asia Novartis, isi dokumen ini tidak diperkenankan untuk diperbanyak. Penggunaan dokumen ini hanya untuk para direksi, penasehat, dan karyawan Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi yang terlibat dalam pekerjaan. Hal-hal yang berkaitan dengan isi dokumen ini dan kebijakan-kebijakan mengenai isi dokumen dapat ditanyakan langsung kepada bagian komersial PT Techno Asia Novartis.

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [2]

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

Daftar Isi

Kontrol Dokumen...................................................................................................2 Daftar Isi................................................................................................................ 3 Bab I. Ringkasan Eksekutif.....................................................................................4 Latar Belakang....................................................................................................4 Maksud dan Tujuan.............................................................................................4 Dasar Hukum......................................................................................................5 Profil Techno Asia...............................................................................................5 Bab II. Penyusunan Basis Data Pertambangan......................................................6 Pengertian Basis Data........................................................................................6 Tahapan Kegiatan...............................................................................................6 Pengumpulan Data.............................................................................................8 Perancangan Basis Data.....................................................................................8 Permasalahan yang mungkin muncul.................................................................8 Bab III. Rencana Implementasi..............................................................................9 Lingkup Pekerjaan..............................................................................................9 Struktur Organisasi.............................................................................................9 2.1.Rencana Kerja.............................................................................................11 2.2.Deliverables/Hasil Akhir..............................................................................12 Asumsi-Asumsi................................................................................................. 12 Kerahasiaan......................................................................................................13 Lampiran A. Nilai Investasi................................................................................13 Lampiran B. Lembar Persetujuan......................................................................14

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [3]

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

Bab I. Ringkasan Eksekutif


Latar Belakang
Dalam era yang serba instan dan pesatnya perkembangan teknologi saat ini, kebutuhan akan informasi menjadi sangat penting. Dengan penyediaan informasi yang cepat, akurat, dan terintegrasi dapat

meningkatkan citra dan kualitas pelayanan pemerintah, dimana faktor terpenting dalam mengelola kebutuhan koordinasi dan distribusi informasi adalah dukungan dari Teknologi Informasi dan Komunikasi yang baik. Direktorat Ketahanan Ekonomi di Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi sangat menyadari kelebihan kompetitif (competitive pengambilan advantage) keputusan daripada dan penguasaan informasi untuk dalam merencanakan melakukan

perancangan basis data terutama yang berkaitan dengan pertambangan. Data kegiatan penambangan dan keterdapatan bahan galian umumnya dapat diperoleh di beberapa Kementerian, Pemerintah Daerah, dan Dinas terkait. Tetapi, data tersebut masih bersifat parsial dan belum terekam secara sistematis, sehingga diperlukan suatu inventarisasi dan penyusunan basis data pertambangan dengan membentuk manajemen basisdatanya PT Techno Asia Novartis (TAN) sangat bangga memperoleh kesempatan untuk turut serta berpartisipasi dalam kegiatan pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi khususnya Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi. Proposal yang kami tawarkan adalah kerjasama dalam perencanaan Basis Data Pertambangan (Database of Mining) yang dibutuhkan oleh Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi di Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi.

Maksud dan Tujuan


Maksud dari kegiatan ini adalah dengan memiliki basis data yang baik maka didapat manfaat dari ketersediaan informasi, dalam hubungannya dengan Ketahanan Ekonomi Nasional dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia, untuk menentukan sebuah perencanaan strategis, melakukan kontrol, dan akurat.
Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [4] Telp. : 021 7974257 Fax: 021 79199713

menganalisa laporan yang komprehensif dan

Tujuan dari kegiatan ini adalah tersedianya basis data pertambangan akan mempermudah Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi khususnya Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi dalam mengorganisasi dan mengelola data potensi bahan galian tambang dan peta permasalahannya yang ada di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan secara cepat dan tepat.

Dasar Hukum
Undang Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik yang mengatur lebih dalam tentang keterbukaan informasi dan transparansi penyelenggaraan negara sebagai salah satu wujud dari kehidupan berbangsa dan bernegara yang demokratis. Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 13/KEP/M.PAN/1/2003 tanggal 23 Januari tahun 2003 tentang Pedoman Umum Perkantoran Elektronis Lingkup lntranet di lingkungan lnstansi Pemerintah. Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 45 Tahun 1992 tentang Pokok-Pokok Penyelenggaraan Sistem Informasi Manajemen di Departemen Dalam Negeri.

Profil Techno Asia


PT Techno Asia Novartis adalah perusahaan konsultan teknologi informasi yang mempunyai misi membantu client dalam proses implementasi dan pengembangan Teknologi Informasi di Organisasinya sehingga mampu ber-adaptasi pada lingkungan yang berubah cepat (dinamis). Nilai Techno Asia Sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa maka kami menyadari bahwa consultant kami adalah asset bagi kami. Oleh karena itu kami menanamkan budaya kepada consultant kami untuk memberikan pelayanan terbaik kepada client dan turut memberikan kontribusi pada keberhasilan client kami dalam berbisnis melalui dukungan yang prima. Kekuatan Techno Asia PT Techno Asia Novartis memiliki pengalaman di banyak industri. Dengan senior consultant yang memiliki pengalaman kerja di berbagai industri, kami memiliki pengetahuan yang cukup dalam menangani tugas yang diberikan kepada kami. Solusi Komprehensif PT Techno Asia Novartis menyediakan jasa konsultansi yang mencakup seluruh siklus hidup perusahaan, yang diantaranya adalah:
Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [5] Telp. : 021 7974257 Fax: 021 79199713

Information Technology Strategic Planning Business Process Re-engineering Enterprise Resource Planning Information Technology Audit

Bab II. Penyusunan Basis Data Pertambangan


Pengertian Basis Data
Basis data (database) adalah kumpulan dari berbagai data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya. Pendefinisian basis data meliputi spesifikasi dari tipe data, struktur dan batasan dari data atau informasi yang akan disimpan. Basis Data merupakan salah satu komponen yang penting dalam sistem informasi, karena merupakan basis dalam menyediakan informasi pada para pengguna atau user. Basis data menjadi penting karena munculnya beberapa masalah bila tidak menggunakan data yang terpusat, seperti adanya duplikasi data, hubungan antar data tidak jelas, organisasi data dan pemuktahiran (update) menjadi rumit. Jadi tujuan dari pengaturan data dengan menggunakan basis data adalah : Menyediakan penyimpanan data untuk dapat digunakan oleh organisasi saat sekarang dan masa yang akan datang Kemudahan pemasukan data, sehingga meringankan tugas operator dan menyangkut pula waktu yang diperlukan oleh pemakai untuk mendapatkan data. Pengendalian data untuk setiap siklus agar data selalu up-to-date dan dapat mencerminkan perubahan spesifik yang terjadi di setiap sistem. Pengamanan data terhadap kemungkinan penambahan, pengubahan, pengrusakan dan gangguan-gangguan lain.

Tahapan Kegiatan
a) Tahap Persiapan

Tahapan persiapan berupa pengumpulan data sekunder, dilakukan untuk mempelajari laporan tentang bahan galian, wilayah tambang, dan bekas tambang serta penyusunan rencana kegiatan. Sumber data berupa
Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [6] Telp. : 021 7974257 Fax: 021 79199713

laporan

penyelidikan

terdahulu

dan

kegiatan

pertambangan

yang

dilakukan oleh instansi pemerintah, perusahaan swasta nasional maupun perusahaan swasta asing yang ada Daya Mineral. b) Tahap Kegiatan di Direktorat Inventarisasi Sumber

Melakukan koordinasi dengan Dinas Pertambangan dan Energi di Propinsi dan ke beberapa Dinas Pertambangan dan Energi kabupaten untuk memperoleh data atau laporan kegiatan perusahaan pertambangan yang tidak tersedia di Direktorat Inventarisasi Sumber Daya Mineral.

c)

Tahap Pelaporan

Penulisan laporan menjelaskan hasil pengumpulan data sekunder yang meliputi data geologi, potensi bahan galian secara umum dan data lain yang terkait dengan bahan galian di provinsi, serta beberapa lampiran peta geologi, peta lokasi dan potensi bahan galian, peta wilayah izin pengusaha pertambangan, dan peta wilayah hutan. Dan penyusunan Basis Data Pertambangan dan rencana infrastrukturnya sesuai dengan Rencana Induk (Grand Design) yang telah ditetapkan.

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [7]

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

Pengumpulan Data
Pengumpulan data sekunder dilakukan dengan menginventarisasi dan mengumpulkan laporan perusahaan pengusahaan bahan galian logam dan batubara yang masih aktif, tidak aktif dan kegiatannya ditunda, dari tahap penyelidikan umum sampai penambangan yang tersedia di perpustakaan dan perpustakaan tim evaluasi Direktorat Inventarisasi Sumber Daya Mineral, Bandung. Informasi kegiatan perusahaan lainnya yang pernah atau sedang melakukan kegiatan diperoleh dari Dinas Pertambangan dan Energi provinsi setempat dan sumber lain.

Perancangan Basis Data


Data yang diperoleh dari laporan kegiatan pengusaha pertambangan berupa informasi mengenai perizinan, lokasi kegiatan, geologi umum atau geologi detail daerah kegiatan, hasil eksplorasi, potensi bahan galian dan kualitasnya, serta permasalahannya. Data ini kemudian dievaluasi dan disusun secara sistematis dalam suatu struktur data dasar yang tetap.

Permasalahan yang mungkin muncul


A. Data Textual Dokumen tidak ada, rusak, atau tidak lengkap; Dokumen tidak standard; Dokumen ganda.

B. Data Spatial Perubahan batas wilayah; Informasi kurang lengkap atau kurang jelas;

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [8]

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

Bab III. Rencana Implementasi


Lingkup Pekerjaan
A. Jenis Pekerjaan Jenis pekerjaan adalah Jasa Perancangan Basis Data Pertambangan untuk Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi khususnya Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi. B. Lokasi Pekerjaan Pekerjaan dilakukan dengan pengumpulan data dan wawancara yang dilakukan di kantor Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi khususnya Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi, Jakarta. C. Area/Modul Pada pilot proyek maka akan difokuskan pada Perancanagan Basis Data Pertambangan.

Struktur Organisasi

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [9]

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

Pimpinan Proyek

Konsultan Bisnis

Konsultan Teknik

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [10]

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

2.1. Rencana Kerja

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

www.technoasia.biz [11]

2.2. Deliverables/Hasil Akhir


Pada akhir penugasan kepada pihak konsultan maka akan dihasilkan sebuah dokumen Perancangan Basis Data Pertambangan untuk Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi khususnya Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi.

Asumsi-Asumsi
Kegiatan Perancangan Basis Data Pertambangan untuk Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi khususnya Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi ini harus didukung oleh: Komitmen atau support dari seluruh internal stakeholders untuk mendukung keberhasilan Perancangan Basis Data Pertambangan ; Services untuk jasa konsultasi mengacu pada syarat dan kondisi standard yang tercantum dalam perjanjian; Biaya transportasi dan akomodasi (jika ada) akan dibebankan kepada pihak client; Persiapan semua dokumen kerja dan prosedur operasional menjadi tanggung jawab Client; PT Techno Asia Novartis tidak bertanggung jawab atas penundaan jadwal implementasi atau peningkatan beban kerja dikarena terjadi penundaan pengambilan keputusan yang kritikal. Bila hal ini terjadi maka PT Techno Asia Novartis akan berusaha untuk menjadwal ulang semua aktifitas dalam keterbatasan waktu, urutan kerja dan ketersediaan sumber daya manusia; Dalam kondisi tersebut diatas PT Techno Asia Novartis membutuhkan tenggang waktu yang cukup dalam menjadwal konsultan dan vendor tertentu; Fasilitas (meeting room, hardware, software etc) untuk pelaksanaan pekerjaan dan aktivitas sehubungan dengan data-data disediakan oleh pihak client.

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [12]

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

Kerahasiaan
Kami akan menjaga kerahasiaan seluruh data-data milik Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi khususnya Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi yang diperoleh selama penugasan ini, dan tidak akan digunakan untuk keperluan lain.

Lampiran A. Nilai Investasi


Nilai investasi untuk Perancangan Basis Data Pertambangan untuk Direktorat Jenderal Ketahanan Ekonomi khususnya Sub Direktorat Ketahanan Sumber Daya Alam dan Kesenjangan Ekonomi tersebut di proposal ini adalah sebesar Rp. 75.000.000,- (tujuh puluh lima juta Rupiah). Termin Pembayaran: 30% dari nilai pekerjaan akan dibayarkan setelah Surat Perintah Kerja dikeluarkan oleh client 50% dari nilai pekerjaan akan dibayarkan saat draft dokumen telah disubmit 20% dari nilai pekerjaan akan dibayarkan setelah diterimanya final dokumen oleh client

Catatan: Biaya perjalanan dinas (jika ada) akan ditanggung oleh client; Nilai diatas belum termasuk pengenaan pajak yang timbul, seperti pph dan ppn; Perubahan batasan kegiatan (change of scope) dan penambahan waktu penyelesaian kegiatan akan dibicarakan oleh kedua pihak dan akan dikenakan tambahan biaya sesuai dengan kesepakatan antara kedua belah pihak.

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [13]

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

Lampiran B. Lembar Persetujuan


Kami telah mempelajari proposal ini dan telah memahami isi yang akan disampaikan. Kami menyetujui isi daripada proposal ini dan menyatakan setuju untuk melakukan kerjasama dengan PT Techno Asia Novartis untuk membantu permasalahan kami.

Nama: Jabatan:

Nama: Jabatan:

Tanggal:

Tanggal:

Catatan:

Jl. Kalibata Timur I No.17, Pancoran Jakarta 12470 www.technoasia.biz [14]

Telp. : 021 7974257

Fax: 021 79199713

You might also like