You are on page 1of 13

Segmentasi Pasar PT Sido Muncul

PT. SidoMuncul bermula dari sebuah industri rumah tangga pada tahun 1940, dikelola oleh Ibu Rahkmat Sulistio di Yogyakarta, dan dibantu oleh tiga orang karyawan. Banyaknya permintaan terhadap kemasan jamu yang lebih praktis, mendorong beliau memproduksi jamu dalam bentuk yang praktis (serbuk), seiring dengan kepindahan beliau ke Semarang , maka pada tahun 1951 didirikan perusahan sederhana dengan nama SidoMuncul yang berarti "Impian yang terwujud" dengan lokasi di Jl. Mlaten Trenggulun. Dengan produk pertama dan andalan, Jamu Tolak Angin, produk jamu buatan Ibu Rakhmat mulai mendapat tempat di hati masyarakat sekitar dan permintaannyapun selalu meningkat. Dalam perkembangannya, pabrik yang terletak di Jl. Mlaten Trenggulun ternyata tidak mampu lagi memenuhi kapasitas produksi yang besar akibat permintaan pasar yang terus meningkat, dan di tahun 1984 pabrik dipindahkan ke Lingkungan Industri Kecil di Jl. Kaligawe, Semarang. Guna mengakomodir demand pasar yang terus bertambah, maka pabrik mulai dilengkapi dengan mesin-mesin modern, demikian pula jumlah karyawannya ditambah sesuai dengan kapasitas yang dibutuhkan ( kini jumlahnya mencapai lebih dari 2000 orang ). Untuk mengantisipasi kemajuan dimasa datang, dirasa perlu untuk membangun unit pabrik yang lebih besar dan modern, maka di tahun 1997 diadakan peletakan batu pertama pembangunan pabrik baru di Klepu, Ungaran oleh Sri Sultan Hamengkubuwono ke-10 dan disaksikan Direktur Jenderal Pengawasan Obat dan Makanan saat itu, Drs. Wisnu Kaltim. Pabrik baru yang berlokasi di Klepu, Kec. Bergas, Ungaran, dengan luas 29 ha tersebut diresmikan oleh Menteri Kesehatan dan Kesejahteraan Sosial Republik Indonesia, dr. Achmad Sujudi pada tanggal 11 November 2000. Saat peresmian pabrik, SidoMuncul sekaligus menerima dua sertifikat yaitu Cara Pembuatan Obat Tradisional yang Baik (CPOTB) dan Cara Pembuatan Obat yang Baik (CPOB) setara dengan farmasi, dan sertifikat inilah yang menjadikan PT. SidoMuncul sebagai satu-satunya pabrik jamu berstandar farmasi. Lokasi pabrik sendiri terdiri dari bangunan pabrik seluas 7 hektar, lahan Agrowisata ,1,5 hektar, dan sisanya menjadi kawasan pendukung lingkungan pabrik. Secara pasti PT. SidoMuncul bertekad untuk mengembangkan usaha di bidang jamu yang benar dan baik. Tekad ini membuat perusahaan menjadi lebih berkonsentrasi dan inovatif. Disamping itu diikuti dengan pemilihan serta penggunaan bahan baku yang benar, baik mengenai jenis, jumlah maupun kualitasnya akan menghasilkan jamu yang baik. Untuk mewujudkan tekad tersebut, semua rencana pengeluaran produk baru selalu didahului oleh studi literatur maupun penelitian yang intensif, menyangkut keamanan, khasiat maupun sampling pasar. Untuk memberikan jaminan kualitas, setiap langkah produksi mulai dari barang datang , hingga produk sampai ke pasaran, dilakukan dibawah pengawasan mutu yang ketat. Seluruh karyawan juga bertekad untuk mengadakan perbaikan setiap saat, sehingga diharapkan semua yang dilakukan dapat lebih baik dari sebelumnya.

Keadaan ekonomi dan tingginya tingkat persaingan menyebabkan perusahaan berusaha agar dapat bertahan. Strategi diperlukan agar proses pemasaran mengarah pada usaha tercapainya tujuan perusahaan, yaitu mendapatkan keuntungan semaksimal mungkin. PT. SIDO MUNCUL adalah perusahaan jamu yang sudah cukup lama berdiri dan tetap eksis di pasaran. Melihat pasar yang telalu besar dengan banyak segmen, PT. SIDO MUNCUL untuk produk Tolak Angin cair menggunakan strategi marketing (segmenting, targeting, positioning) sejak tahun 1999. Perusahaan melakukan segementasi untuk masyarakat yang tinggal di wilayah perkotaan, modern, berpendidikan tinggi, kelas sosial menengah keatas dan gaya hidup tinggi. Target pasar model, artis, kalangan akademisi, mahasiswa, anak muda etnis Tionghoa, orang yang memiliki prestasi dibidangnya, pengusaha ataupun karyawan kantor Memposisikan produk yang simpel dan praktis dimana konsumennya adalah orang yang menyukai jamu bukan karena rasa dan ritualnya tetapi manfaatnya. Setelah dianalisa strategi ini berhasil, dimana PT. SIDO MUNCUL untuk produk Tolak Angin cair telah berhasil menanamkan produk di benak konsumennya Berdasarkan hasil analisis menyarankan agar PT. SIDO MUNCUL untuk produk Tolak Angin cair berusaha membuat kemasan dengan ciri khas tertentu, agar tidak tertukar dengan produk pesaing, membuat positioning statement yang lebih pas agar dapat menyentuh hati pelanggan, memperbanyak volume iklan di koran dan radio walaupun ingin merambah ke wilayah pasar lainnya.Memperhatikan pula tujuan bersaing perusahaan bukan hanya market share namun juga customer awareness dan customer loyalty. Diposkan oleh indriani_2811030111 di 06:19

Selasa, 25 November 2008


A. Latar Belakang Dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat dan tingkat pendidikan yang semakin maju maka banyak bermunculan tenaga ahli dalam berbagai bidang disiplin ilmu, SPRH, Biologi, Ekonomi, Farmasi, Pertanian, Hukum Teknoogi Pangan, Teknik kimia, Teknik Elektro dan lain-lain. Kami memilih judul Strategi Pemasaran di Perusahaan Jamu Sido Muncul untuk mengetahui strategi pemasaran yang dilakukan oleh PT Sido Muncul dalam menghadapi persaingan dengan perusahaan jamuy dan farmasi lainnya. B. Tujuan Adapun tujuan kami membuat tugas ini adalah : 1. Agar masyarakat dapat mengetahui perkembangan PT Sidomuncul 2. Sebagai media analisis pemasaran PT Sidomuncul C. Rumusan Masalah 1. Bagaimana analisis lingkungan internal PT Sidomuncul?

2. Bagaimana analisis lingkungan external PT Sidomuncul? 3. Bagaimana analisis SWOT PT Sidomuncul?

BAB II STRATEGI PEMASARAN PT SIDOMUNCUL

A. Analisis Lingkungan Internal 1. Ringkasan profil Sido Muncul bermula dari sebuah industri rumahan pada tahun 1940, yang dikelola Ny Rahmat Sulistio di Yogyakarta dengan hanya dibantu tiga karyawan, selanjutnya seiring dengan perkembangan jaman. Pada tahun 1951 didirikan perusahaan sederhana dengan nama Sido Muncul yang berarti Impian yang terwujud di Semarang. Dengan produk pertama dan andalan adalah jamu Tolak Angin produk Ny. Rahmat mulai mendapat tempat di hati masyarakat. Dalam perkembangannya, pabrik ini tidak mampu lagi memenuhi kapasitas produksi yang besar akibat permintaan pasar yang terus meningkat dan guna mengakomodasi permintaan pasar pabrik mulai dilengkapi dengan mesin-mesin modern Untuk mengantisipasi di masa mendatang dirasa perlu untuk membantu pabrik yang lebih besar dan modern. Maka, pada tahun 1997 dimulai pembangunan pabrik baru di Klepu, Ungaran. Pabrik baru tersebut diresmikan oleh Menteri Kesehatan dan Kesejahteraan Indonesia pada 11 November 2000. Saat di resmikan, Sido Muncul mendapat dua sertifikat, yaitu cara Pembuatan Obat Tradisional (CPOT) dan cara pembuatan obat yang baik (CPOB) setara dengan farmasi. Sertifikat inilah yang menjadikan Sido Muncul sebagai satu-satunya pabrik jamu yang berstandar farmasi. 2. Visi dan Misi perusahaan jamu Sido Muncul Visi Menjadi industri jamu yang dapat memberikan manfaat pada masyarakat dan lingkungan Misi Meningkatkan mutu pelayanan dibidang herbal tradisional Mengembangkan research, penelitian yang berhubungan dengan pengembangan pengobatan dengan bahan-bahan alami. Meningkatkan kesaedaran masyarakat akan pentingnya membina kesehatan melalui pola hidup sehat, pemakaian bahan-bahan alami dan pengobatan secara tradisional. Ikut mendorong pemerintah/instansi resmi agar lebih berperan dalam pengembangan pengobatan tradisional. 3. Mega Marketik Mix a. Produk Sido muncul memproduksi berbagai macam produk yang beredar di pasaran, diantaranya : - Jamu

- Jamu insntan - Food supplement - Dan lain-lain b. Price/harga Harga produk-produk sido muncul sangat terjangkau oleh semua lapisan masyarakat c. Place/tempat Tempat produksi produk-produk sidomuncul berada di pabrik sidomuncul yang beralamat di jalan Soekarno Hatta km 28 Kecamatan Bergas Klepu Semarang, Indonesia. Distribusi produk-produk Sidomuncul terjangkau di seluruh Indonesia di perkotaan maupun di pedesaan. d. Promotion/promosi Sidomuncul melakukan promosi dengan melakukan : - Publikasi Lewat audio Lewat visual Lewa audio visual - Promosi penjualan Dengan memberikan diskon - Bantuan social - Seminar kesehatan - Sponsor dari berbagai macam acara. Contohnya di acara inbox, Thomas cup dan uber cup. e. Professional Perusahaan sido muncul mempunyai tenaga ahli dari berbagai disiplin ilmu, konsultan yang ahli dibidangnya. Perusahaan sidomuncul tidak ingin menghasilkan limbah yang dapat merusak alam, untuk menangani limbah air dipasang instalasi pengolahan air lembah sehingga air limbah dapat diolah menjadi air yang bias digunakan untuk menyiram tanaman. Sedangkan limbah padat dari buangan sisa ekstraksi akan diolah menjadi pupuk organic yang bias digunakan untuk memupuk tanaman. Dengan upaya penanganan limbah tersebut, diharapkan PT Sidomuncul menjadi perusahaan yang ramah lingkungan, dan lokasi seputar pabrik menjadi asri karena tanaman tumbuh subur. f. People/karyawan Dalam meningkatkan produknya PT Sido Muncul didukung oleh karyuawan yang mempunyai keahlian. Untuk meningkatkan kemampuan para karyawannya diberikan kesempatan mengikuti pelatihan kursus maupun seminar. g. Public/masyarakat sekitar Diharapkan masyarakat dapat memberikan kritik saran untuk mengembangkan produk-produk sidomuncul. h. Power/kekuatan Perusahaan sidomuncul memiliki fasilitas pabrik yang lengkap. Fasilitasnya antara lain 1. Laboratorium a. Laboratorium instrumentasi b. Laboratorium farmakologi

c. Laboratorium formulasi d. Laboratorium famakognost e. Laboratorium stabilitas f. Laboratorium kimia 2. Kebun percobaan dan budaya tanaman obat 3. Extraction centre 4. Pengolahan air bersih 5. Pengolahan air limbah 6. Perpustakaan 7. Klinik holistic. Sumber daya manusia yang berkualitas, mempunyai agrowisata yang digunakan untuk mengoleksi tanaman dan perusahaan Sido muncul merupakan perusahaan jamu pertama di Indonesia. i. Pleasure Penghargaan yang diterima Sido Muncul Golden Brand Award untuk produk Kuku Bima tahun n2005, penghargaan merk dagang unggulan Indonesia 2003, meraih cakram aword untuk kategori pengiklanan terbaik tahun 2002. j. Performance Perusahaan Sido Muncul menghasilkan produk higienis dan produk-produk Sido Muncul telah di kenal oleh masyarakat 2002. B. Analisis Lingkungan Eksternal 1. Lingkungan Mikro a. Pemasok PT Sido Muncul, mendapatkan bahan baku diperoleh dari pemasok luar/pengumpul dalam bentuk kering yang berasal dari Wonogiri, Purwokerto, Purworejo, Ambarawa dan Jawa Timur. Bentuk bahan baku berupa daun atau rimpang. Proses pembelian dilakukan setiap panen raya b. Perusahaan Perusahaan-perusahaan pesaing perusahaan Sido Muncul antara lain : - PT Air Mancur Produsen jamu dan kosmetika air mancur - PT Industri jamu Borobudur - PT jamu Iboe Jaya - PT Industri jamu Jago - PT jamu Indonesia Simona - Dan lain-lain perusahaan farmasi c. Perantara Perusahaan Sido Muncul mempunyai banyak distributor untuk memasarkan produknya kepada konsumen seperti : - Toko obat - Apotik

- Toko klontong - Swalayan - Warung jamu - Kasongan - Dan toko kecil lainnya d. Pelanggan Perusahaan Sido Muncul telah mempunyai pelanggan dari masyarakat kelas atas menengah dan kebawah karena biasanya masyarakat lebih memilih produk herbal atau alami dari pada obat-obatan yang mengandung zat kimia karena pada obat-obatan zat kimia akan menimbulkan efek samping terhadap tubuh. e. Publik Jamu biasanya lebih banyak di konsumsi oleh masyarakat pedesaan atau masyarakat tradisional karena jamu dibuat berdasarkan pengalaman dari nenek moyang yang turun menurun. Sehingga perusahaan Sido Muncul mengambil pengalaman tersebut kemudian memproduksi berbagai jenis jamu yang dapat bermanfaat menyembuhkan penyakit tanpa menimbulkan efek samping. 2. Lingkungan Makro a. Lingkungan ekonomi 1) Ketidak seimbangan pasar terhadap harga bahan baku menyebabkan produksi jamu tidak dapat memproduksi maju mundurnya suatu usaha. 2) Besar kecilnya pajak yang wajib dikeluarkan berdasarkan industri yang dibangun sangat mempengaruhi maju mundurnya suatu usaha. Pajak yang dikenakan atas industri ini berupa PPh, PBB, Bea Cukai dan lain-lain. 3) Beban biaya yang dikeluarkan claim dari pajak antara lain retribusi, beban penggunaan listrik bagi industri, beban angkut dan lain-lain. b. Lingkungan alam 1) Bangkitnya gerakan lingkungan 2) Mengolah limbah menjadi limbang ramah lingkungan c. Lingkungan tehnologi Tegnologi yang dimiliki perusahaan Sido Muncul sangat mempengaruhi produk produk yang dihasilkan. Perusahaan Sido Muncul di pasaran mempunyai tempat yang bagus sehingga Sido Muncul sangat mempengaruhi peredaran jamu di Indonesia. d. Lingkungan politik Setiap perusahaan pasti diatur oleh undang-undang. Perusahaan sido muncul sebagai satu-satunya pabrik jamu yang berstandar farmasi UU RI no 7 tahun 1963 tentang farmasi, pasal 4 tentang produksi dan distribusi perbekalan di bidang farmasi di tetapkan dengan peraturan. Perundang-undangan misalkan tentang perihal impor/ekspor penyedia obat-obatan ditetapkan dengan peraturan pemerintah. Hal-hal mengenai konsumsi dan pekerjaan kerfarmasian diatur dengan peraturan menteri kesehatan. e. Lingkungan kulturan Perusahaan Sido Muncul dalam pembuatan produk-produknya menggunakan bahan-bahan alami atau herbal dan mengolahnya dengan tradisional.

C. Analisis SWOT 1. Ringkasan SWOT a. Strength 1. SDM yang handal PT Sidomuncul di dukung lebih dari 2000 karyawan dengan tingkat pendidikan yang bervariasi dan ditempatkan sesuai dengan keahliannya serta Sido Muncul juga memiliki tenaga ahli juga memiliki tenaga ahli dari berbagai disiplin ilmu. 2. Fasilitas pabrik yang lengkap Dengan standar pabrik CPOB (Standar Pabrik Farmasi) maka Sido Muncul memiliki berbagai fasilitas guna mendukung produksi. 3. Merupakan perusahaan jamu terbesar di Indonesia Sido Muncul merupakan pabrik jamu terbesar yang ada di Indonesia dan merupakan pionir bagi pabrik jamu lainnya. 4. Distribusi tersebr di seluruh wilayah Indonesia Sido muncul berhasil menarik pelanggan di seluruh wilayah di Indonesia, baik daerah perkotaan maupun pedesaan maka dari itu distribusi produk Sido Muncul juga menyeluruh hingga ke seluruh wilayah Indonesia. 5. Produk terjangkau Harga dari produk PT Sido Muncul sangat terjangkau pada seluruh lapisan masyarakat. b. Weakness 1. Beberapa tahun lalu bintang iklan PT Sido Muncul menggunaka Sophia Latjuba yang kemudian terjaddi masalah pribadi (antara Sophia Latjuba dan kekasihnya yang berasal dari Amerika) sehingga menyebabkan iklan itu jarang muncul di TV tetapi sudah diselesaikan dengan menggunakan bintang iklan yang baru 2. PT Sido Muncul belum mempunyai alat untuk mengeringkan bahan baku sehingga hanya mengandalkan cara tradisional (matahari) sehingga pada musim hujan pengeringan tidak sempurna. Untuk mengatasi masalah tersebut PT Sido Muncul mengambil bahan baku dari pengumpul. c. Opportunity (Kesempatan) 1) Teknologi Diera modern ini dibutuhkan peralatan/teknologi yang canggih untuk mendukung proses kerja yang dituntut serba cepat dan higienis karena PT Sido Muncul yang merupakan pabrik berstandar pabrik farmasi memiliki fasilitas laboratorium, pengolahan air bersih, pengolahan air limbah. 2) Selera masyarakat Perubahan gaya hidup serba instant membuat masyarakat kembali kepada produk-produk herbal (obatobatan tradisional), karena dirasa produk-produk herbal dapat memberikan banyak manfaat dan tidak menimbulkan efek samping. Hal ini sejalan dengan misi PT Sido Muncul

3) Menjadi sponsor dalam berbagai promosi kesehatan Dengan menjadi salah sati sponsopr dalam berbagai kegiatan promosi kesehatan dapat membentuk suatu image yang bagus. d. Threatment/ancaman 1) Pesaing (a) Karena kini slera masyarakat banyak yang beralih kepada obat-obat tradisional, menyebabkan permintaan akan produk-produk herbal terus meningkat, sehingga PT Sido Muncul yang merupakan perusahaan jamu pertama kali di Indonesia menjadi besar dan berkembang dan tidak heran jika saat ini banyak pesaing-pesaing yang mencoba mendirikan perusahaan obat tradisional dan tidak tanggungtanggung mencoba untuk menjatuhkan image produk Sido Muncul dengan cara Memlesetkan salah satu iklan dari PT Sido Muncul. (b) Jamu-jamu bahan kimia obat (BKO) yang merebak di Indonesia saat ini (ex : Koperasi perusahaan jamu BKO di Cilacap) menjadi sebuah persaingan yang tidak sehat di industri jamu, perusahaanperusahaan tersebut hanya mencari keuntungan semata, dan tidak memikirkan bahayanya terhadap konsumen. 2) Krisis ekonomi Ditengah krisis ekonomi saat ini menyebabkan kondisi bahan-bahan baku produk tidak stabil, pembiayaan proses produksi, distribusi dan lain-lain menjadi semakin mahal, karenanya dibutuhkan solusi yang tepat bagi PT Sido Muncul untuk menyiasati kondisi seperti ini.

2. Analisis dan Kuadran SWOT a) Analisis IFAS (Internal Factor Analysis Survey) a. Analysis IFAS i. Strength No Ketarangan 3 2 1 1. 2. 3. 4. 5. SDM yang handal Fasilitas pabrik yang lengkap Perusahaan jamu terbesar Distribusi tersebar diseluruh wilayah Indonesia Produk terjangkau

Jumlah 3 2 Nilai X jumlah 9 4 Total 13 ii. Weakness No Ketarangan 3 2 1 1. 2. Bintang iklan Shopia Alat pengering Jumlah 3 2 1 Nilai X jumlah 2 1 Total 3 b) Analisis EFAS (Exsternal Factor Analysis Survey) iii. Opportunity No Ketarangan 3 2 1 1. 2. 3. Teknologi Selera masyarakat Sponsor

Jumlah 1 2 Nilai X jumlah 3 4 Total 7 iv. Treatment No Ketarangan 3 2 1 1. 2. 3. Pesaing perusahan jamu Jamu BKO Krisis ekonomi

Jumlah 2 1 Nilai X jumlah 6 2 Total 8 b. Kuadran SWOT Sumbu x Sumbu y S W = 13 3 O T = 7 - 8 = 10 = -1

D. Alternatif Strategi PT Sido Muncul hendaknya menggunakan S (Strenghth) untuk mengatasi T (Threatment), sehingga PT Sido Muncul melakukan difersifikasi produk. Hal ini selaras dengan strategi yang telah digunakan PT Sido Muncul saat ini, yaitu dengan cara memproduksi berbagai produk diantaranya : 1. Kuku Bima (4 macam) 2. Tolak Angin (3 Macam) 3. Permen (2 Macam) 4. Jamu Tradisional (56 macam) 5. Jamu Komplit Instan (4 macam) 6. Jamu Komplit (6 macam) 7. Food Suplemen (34 macam) 8. Minuman Kesehatan (17 macam) Diposkan oleh Bingar di 12:48 1 komentar Beranda Langgan: Entri (Atom)

Terdapat 4P juga yang sangat penting yaitu Promotion, Place, Price, Product Nahhh . . disini Aku mengambil salah satu contoh iklan, yang menurut Aku promotion mix nya sangat menarik, yaitu KUKU BIMA ENERGI .

Product
Kuku Bima Ener-G adalah merek dagang dari minuman energi produksi PT Sido Muncul. Produk minuman energi ini diluncurkan pada tahun 2004, Dalam peluncurannya, Kuku Bima Ener-G memecahkan mitos bahwa minuman energi selalu berwarna kuning, dengan rasa yang serupa. Berbagai varian Kuku Bima Ener-G terdiri dari macam-macam rasa dan warna, dengan kandungan yang tak jauh dari produk serupa, yakni kafein. Hingga kini Kuku Bima Energi telah memiliki banyak varian rasa: orisinal, anggur, jeruk, kopi, jambu, kopi, teh, nanas, mangga.

Advertising
PT Sido Muncul merupakan salah satu perusahaan yang berkarya dan mencintai Indonesia, dimana tak banyak iklan komersial yang mengedepankan dan mempopulerkan tema budaya suatu daerah di Indonesia, salah satunya adalah iklan Kuku Bima Energi ini. PT Sido muncul juga pernah meluncurkan tema budaya Indonesia yang lain, ketika versi Sejarah Tari Pendet dan juga Budaya Membatik guys. Iklan itu juga bagian usaha untuk melestarikan ragam budaya seni tari di Indonesia loh. Iklan Kuku Bima Energi Roso Roso yang baru ini, menggunakan tarian sajojo yang menggambarkan dengan jelas keindahan alam Papua. Dengan mengambil 2 lokasi shooting, yaitu Lembah Baliem Wamena dan Pantai Amai Jayapura, yang melatarbelakangi para penari, merupakan penduduk asli Papua yang ada di Indonesia Timur. Bintang iklan Kuku Bima Energi Donny Kesuma, Chris John serta Shanti, ikon terbaru dari Kuku Bima Energi membaur dengan penduduk setempat.

Papua dipilih sebagai lokasi tempat pembuatan iklan, karena Papua memiliki budaya yang unik dan keindahan alam yang tidak dimiliki daerah lain lohh *subhanallah yaa. Dari iklan tersebut diharapkan masyarakat Indonesia khususnya akan tahu keindahan kota Papua dan seni Tari Sajojo yang berasal dari sana. Kuku Bima Energi merupakan salah satu produk unggulan PT Sido Muncul, pelopor minuman energi rasa memiliki berbagai rasa, yaitu original, anggur, jeruk, jambu, susu soda, kopi, dan nanas, mangga.*mmm enak yaa ayoooo buat PT Sido Muncul, teruskan berkarya dan majukan seni budaya Indonesia. Dan gunakan rempah-rempah dalam negeri untuk obat alami anak bangsa. Indahnya negeriku.Indahnya Indonesia

Sales promotion
Kuku Bima energy pernah mengadakan program promo yang dilakukan untuk pedagang yaitu memberikan kesempatan memilih hadiah emas murni ataupun barang-barang elektronik bagi pedagang yang mau mengambil 3 karton hingga 160 karton Kuku Bima Ener-G. Kampanye komunikasi Kuku Bima selalu berbalut CSR (Corporate Sosial Responsibility). Mulai dari Mbah Marijan, Chris John, para TKI (Tenaga Kerja Indonesia) yang pernah disiksa majikan di negeri jiran, hingga Laskar Mandiri (pengamen, pengojek, tukang semir sepatu, pedagang jamu gendong, pemulung, dan pengasong), digandeng menjadi model iklan Kuku Bima Ener-G. Untuk aktivitas merek lainnya, Kuku Bima kerap mensponsori program-program yang membidik pasar pria wanita di atas 24 tahun, dengan status sosial ekonomi tertentu. Misalnya saja program olah raga tinju serta kompetisi menyanyi dangdut Stardut yang tayang di TPI. Selain itu, komunikasi melalui berbagai media juga dilakukan untuk memperluas upaya promosi.

Public relation and publicity


Kuku Bima Ener-G ternyata memiliki harga yang lebih murah dibandingkan produk lain (Extra Joss). Untuk produk dalam bentuk saset, Kuku Bima (Rp 2.500,00) memiliki harga yang lebih murah dibandingkan Extra Joss (Rp 3.500,00). Hal ini tentunya memberikan kesempatan besar bagi pelanggan untuk lebih hemat dalam berbelanja. *hargaBersaingLohh . .

Kuku Bima Ener-G akan mudah sekali didapat oleh pelanggannya. Produk ini telah tersalur di berbagai tempat, baik itu warung, toko, swalayan, bahkan warung bubur kacang hijau (burjo) pun menyediakan Kuku Bima. Distributor unik dari Kuku Bima adalah para pedagang jamu. Jumlah pedagang ini cukup banyak sehingga di daerah-daerah sangat terpencil pun dapat terjangkau loh guys.

Personal Selling
Personal selling yang dilakukan Kuku Bima Energi adalah dengan membuka stand-stand di jalan dan menawarkan langsung produknya pada konsumen dengan menggunakan SPG. Kuku Bima Energi juga memiliki website resmi, isi nya berupa keterangan-keterangan yang konsumen butuhkan. www.sidomuncul.com

Direct Marketing
Kuku Bima Energi yang dikelola oleh PT Sido Muncul memiliki alamat yang dapat dihubungi oleh para konsumen . Marketing Office Jl. Cipete Raya No. 81 Jakarta 12410, Indonesia Tel : (62 21) 765 3535 Fax : (62 21) 765 6522 E-mail : marketing@sidomuncul.com Factory Jl. Soekarno Hatta Km. 28 Kec. Bergas - Klepu, Semarang - Indonesia Tel : (62-24) 6580-559, (62-298) 523-515 Fax : (62-24) 6580-332, (62-298) 523-509 E-mail : simuncul@indosat.net.id

Daftar Pustaka

You might also like