You are on page 1of 2

LEMBAR KEGIATAN MAHASISWA PEMANFAATAN WADUK SELOREJO A. Tujuan : 1. Mahasiswa dapat mendeskripsikan waduk Selorejo 2.

Mahasiswa dapat menganalisis lingkungan kawasan waduk Selorejo 3. Mahasiswa dapat menghitung keuntungan waduk Selorejo B. Alat dan Bahan : Kertas, Balpoint

C. Cara Kerja : 1. Sifat tugas : kelompok 2. Gali dengan peranyaan pertanyaan kepada pengelola waduk, petugas yang bekerja diwaduk, penjual, dan masyarakat pengunjung. 3. Perhatikan dan catat penjelasan penjelasan dari responden. 4. Sketsa gambar analisis lingkungan kawasan waduk selorejo 5. Lengkapi data anda dengan brosur waduk selorejo

PEMBAHASAN

Waduk Selorejo merupakan salah satu bendungan di daerah Kabupaten Malang Jawa Timur tepatnya di Desa Selorejo Kecamatan Ngantang Kabupaten Malang. Waduk Selorejo, yang mempunyai luas 450 H, ini dikelola oleh PT Jasa Tirta dan digunakan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA), irigasi, penampung banjir, migrasi, dan pariwisata. Dibangun pada tahun tahun 963 dan diremiskan tahun 1971 dan waduk Selorejo memiliki pemandangan alam yang sangat mengagumkan karena dikelilingi oleh perbukitan dan gunung Anjasmoro, gunung Kelud, serta gunung Kawi. Selain itu suhu udara di sekitar waduk yang tidak tinggi, yaitu sebesar 22oC, ikut mendukung terciptanya suasana yang sejuk di sana. Waduk Selorejo awalnya merupakan daerah perkampungan biasa. Namun dikarenakan perkampungan tersebut kerap terkena banjir sehingga pemerintah menganjurkan agar daerah tersebut dirubah menjadi waduk untuk dijadikan PLTA. Alhasil warga yang semula bermukim di daerah tersebut ada yang memilih menjadi transmigran namun adapula yang memilih untuk pindah dari perkampungan tersebut. Karena perkampungan yang dijadikan waduk ini bernama Selorejo, maka waduk tersebut kemudian diberi nama waduk Selorejo. Adanya waduk ini benar-benar dimanfaatkan dengan baik oleh warga sekitar. Beberapa warga ada yang mendirikan keramba di dalam waduk, keramba tersebut di isi dengan ikan mujair, ikan tombro dan ikan nila. Adapula yang membuka warung makanan dan toko souvenir di sekitar waduk. Selain itu, beberapa warga yang memiliki perahu ada yang menyediakan jasa penyeberangan dengan menggunakan perahunya apabila ada pengunjung yang ingin mengunjungi kebun jambu yang ada di seberang waduk atau mungkin sekedar berkeliling danau dengan menggunakan perahu. Kebun jambu yang ada di seberang waduk sendiri merupakan lahan milik PT Jasa Tirta yang disewa oleh warga untuk dijadikan kebun. PT Jasa Tirta sendiri memiliki kebun durian yang berada di seberang kebun jambu. Selain itu juga ada yang menyediakan beberapa macam wisata air, namun hanya pada saat weekend saja. Masyarakat di sekitar waduk sangat menjaga kebersihan waduk tersebut. Hal ini dapat dilihat dari keadaan waduk yang bersih dari sampah. Selain sampah, dapat dilihat bahwa sedikitnya eceng gondok yang ada di waduk. Menurut keterangan narasumber, awalnya eceng gondok yang ada di waduk jumlahnya lebih banyak daripada saat ini. Namun dengan memanfaatkan arah gerak angin, jumlah eceng gondok yang ada semakin berkurang sampai sekarang.

You might also like