You are on page 1of 12

PROPOSAL RANGKAIAN LISTRIK LAMPU TIDUR DENGAN ADAPTOR SEDERHANA

Oleh:
NAMA : AYANG NITA SARI NIM : 4112121004

JURUSAN PEND. FISIKA DIK. C 2011 UNIVERSITAS NEGERI MEDAN 2012

Kata Pengantar
Segala puji dan syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT. Karena dengan izin dan ridho-Nya Proposal Penelitian Rangkaian Listrik ini dapat segera saya rampungkan. Proposal penelitian ini di buat untuk memenuhi tugas mandiri mata kuliah Rangkaian Listrik, Dan berterima kasih juga kepada ayah, dan paman yang telah membantu untuk mempercepat menyelesaikan proposal Lampu Tidur dengan adaptor sederhana in, saya juga berterima kasih kepada dosen di mata kuliah ini. Saya berharap sedikit banyaknya proposal penelitian ini ada manfaatnya baik bagi pembaca maupun untuk penulis sendiri. Akhirnya kepada Allah jua penyusun memohon ampun, kalau sampai terjadi kesalahan dan kekurangan dalam penyusunan makalah ini. Besar harapan saya atas masukan guna perbaikan isi materi dari proposal ini. Semoga bermanfaat. Medan, 6 Maret 2012 Penulis

Daftar Isi

Kata pengantar.............................................................. Daftar Isi ........................................................................

1 2

BAB I Latar Belakang ................................................................ Identifikasi ...................................................................... Pembatasan Masalah ....................................................... Rumusan Masalah ........................................................... Tujuan dan manfaat......................................................... 3 5 5 5 5

BAB II Dasar Teori...................................................................... 6

BAB III Metode Penelitian ........................................................... Daftar Pustaka ................................................................. 9 11

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Malam hari adalah waktu terbaik untuk tidur. Hal ini bukanlah masalah kebiasaan saja bahwa orang-orang yang bekerja pada siang hari akan tidur pada malam hari, namun secara alamiah terlihat bahwa siang hari lebih cocok untuk bekerja dan waktu malam digunakan untuk beristirahat/tidur. Pelaksanaan diluar aturan alamiah ini akan menimbulkan suatu beban yang lebih besar dan menghasilkan kondisi yang tidak sehat. Sebagai buktinya adalah bahwa para penjaga malam, dan bintang-bintang sinema yang bekerja di malam hari sebagai konsekwensinya harus tidur di siang hari, hal demikian dapat membuat suatu pengaruh yang dapat mengganggu kesehatannya.

Tidur merupakan kebutuhan alami tubuh yang musti di penuhi. Dengan tidur metabolisme tubuh kita akan ditata kembali. Dengan tidur yang berkualitas sel-sel dalam tubuh kita akan melakukan regenerasi untuk mengganti sel-sel tubuh yang mati. Namun demikian banyak dari kita yang belum memperhatikan cara tidur yang baik. Ada sebagian orang yang merasa tidak nyaman, atau bahkan tidak dapat tidur pada kondisi gelap gulita. Padahal tidur dalam kondisi lampu menyala dapat menyebabkan munculnya berbagai penyakit. Dari berbagai penelitian diketahui bahwa anak-anak yang tidur dengan lampu menyala beresiko mengidap leukemia.

Sulit tidur atau tidur dengan kualitas yang buruk sering juga menjadi penyebab dan pendamping penyakit syaraf. Semua itu karena kurangnya pengetahuan akan kegiatan yang terjadi pada tubuh selama tidur, terlebih lagi ketika malam hari. Prof. Russle Reiter dari Texas University yang memimpin penelitian tersebut mengatakan Sekali Anda tidur dan tidak mematikan lampu selama 1 menit. Otak Anda segera mendeteksi bahwa lampu menyala seharian dan produksi zat melatonin menurun.

Melatonin adalah kata yang berasal dari Yunani yaitu melas: gelap dan tonein; menekan. Indikasi pertama tentang melatonin adalah sebagai imunoregulator yang mempunai efek anti tumor dan menekan penuaan. Mematikan lampu ketika tidur malam yang gelap diam-diam berkolaborasi dengan tubuh. Hanya dalam keadaan yang benar-benar gelap tubuh menghasilkan Melantonin, salah satu hormon dalam sistem kekebalan yang mampu
4

memerangi dan mencegah berbagai penyakit termasuk kanker payudara dan kanker prostat. Sehingga ketika tidur tubuh memerlukan suasana yang gelap.

Tetapi pada umumnya orang-orang maupun anak-anak identik dengan takut akan gelapnya kamar di malam hari. Sehingga ini menjadi suatu masalah dimana kita harus mencari cara untuk mulai membiasakannya dari hal yang sederhana yaitu dengan menggunakan lampu tidur yang hanya berkapasitas kecil watt nya, dan tidak berwarna putih tetapi warna merah ataupun orange yang mungkin bisa diletakkan di sudut kamar. Hal ini cukup membantu untuk membiasakan tidur dengan suasana gelap.

Namun, saat ini memang sudah ada di jual tentang lampu tidur, yang kapasitas wattnya memang kecil, tetapi di sediakan menggunakan baterai sebagai sumber arusnya. Sudah khalayak tahu bahwa kekuatan dari baterai tidaklah lama, ini mengakibatkan setiap tegangan dari baterai telah habis maka baterai harus di ganti dngan yang baru, ini juga hal yang dapat membuat pengeluaran biaya yang cukup lumayan bila harus terus mengganti baterai. Maka disini saya menggunakan Adaptor Sederhana. Dimana adaptor bisa mengubah arus AC menjadi DC sehingga untuk lampu yang kapasitas wattnya kecil bila di hubungkan dengan adaptor ini dapat terhubung dengan listrik yang ada dirumah, sehingga tak perlulah lagi untuk selalu menggonta-ganti baterai. Selain membantu gaya tidur sehat cara ini juga menghemat biaya. B. Identifikasi masalah Merujuk pada Latar belakang maslah di atas maka dapat di identifikasi beberapa masalah yang berkaitan dengan latar belakang diatas : 1. Mampukah lampu tidur ini dapat membuat suasana tidur tetap nyaman? 2. Mampukah adaptor sederhana tersebut berjalan sesuai fungsinya?

C. Pembatasan Masalah Karena keterbatsan dari segi waktu, kesempatan dan kemampuan peneliti, maka penilitian ini hanya membahas tentang pembuatan lampu tidur tersebut beserta adaptor sederhananya.

D. Rumusan Masalah Berdasarkan uraian dan prasurvey diatas, maka dapat dirumuskan permasalahannya dalam penelitian diatas sebagai berikut: 1. Bagaimana membuat adaptor sederhana, terlebih untuk pemula? 2. Bagaimana cara membuat lampu tidur dengan menghubungkanya dengan adaptor?

E. Tujuan Dan Manfaat Penelitian a) Tujuan Penelitian Tujuan utama dari penelitian ini adalah: Untuk menemukan pengaruh lampu tidur bagi kebiasan tidur kita, Kita bisa lebih mengenal kegunaan komponen adaptor bagi masalah rangkaian listrik di kehidupan sehai-hari terlebih bagi seorang pemula. Mampu merakit suatu alat yang sederhana namun berdampak baik bagi kesehatan saat tidur. Membuka wawasan bahwa dari hal yang spele seperti lampu tidur kecil, dapat membiasakan diri untuk tidur dengan suasana yang lebih gelap. Membantu untuk dapat membuat lampu tidur dengan hemat biaya.

b)Manfaat Penelitian Adapun manfaat penelitian ini dapat peneliti rangkum kedalalam 2 bagian yaitu: 1. Manfaat Praktis Memberikan sumbangan fikiran dalam rangka membantu memelihara kesehatan kita khususnya di waktu kita tidur.

2. Manfaat Teoritis Hasil penelitian ini diharapkan mampu membantu untuk membuat rangkaian listrik yang sederhana namun berdampak baik untuk kehidupan sehari-hari kita.

BAB II DASAR TEORI Untuk membuat lampu tidur dengan adaptor sederhana ini di buat dengan dua rangkaian listrik yang terdiri dari rangkaian listrik lampu, kemudian rangkaian listrik adaptor sederhana tersebut, yang kemudian kedua rangkaian tersebut saling dihubungkan. Komponen komponen alat yang diperlukan adalah: 1. PCB 2. Dioda silicon 1 Ampere 4 buah 3. Kapasitor 1000f 4. Kabel pelangi 5. Kabel 6. Trafo 7. Resistor 8. Timah 9. Solderr 10. Induktor 1 buah Sifat-sifat dari Masing- Masing Komponen Alat 1. PCB

Dalam membangun sebuah rangkaian elektronika dibutuhkan sebuah board. Board (indo:papan) adalah tempat dipasangnya perangkat-perangkat yang akan digunakan. Pada

dasarnya board ini dibagi menjadi 2 jenis yang membutuhkan solder (Perfboard, Stripboard, dan Printed circuit board) dan tidak membutuhkan solder (Breadboard/plugboard). Di indonesia dikenal dengan nama pcb bolong, pcb lubang. Berbeda dengan breadboard, perfboard memerlukan solder untuk memasang perangkat elektronika karena setiap lubang pada perfboard terpisah.

2. Dioda Jembatan Sebagai penyearah tegangan, dioda digunakan untuk mengubah tegangan bolak-balik (AC) menjadi tegangan searah(DC). Penyearah tegangan ini ada 2 macam, yaitu : 1. Penyearah setengah gelombang (half-wave rectifier) 2. Penyearah gelombang penuh (full-wave rectifier)

3. Kapasitor

Kapasitor atau kondensor adalah komponen elektronika yang dapat menyimpan energi listrik dalam bentuk muatan listrik selama selang waktu tertentu tanpa disertai adanya reaksi kimia.

4. Kabel pelangi Kabel untuk menghubungkan antar komponen-komponen elektronik. Saya memilih kabel pelangi untuk mempermudah saya alam menghubungkan jalur dan mengingat hubungan antar komponen.

5. Kabel Memberi kutub positif dan kutub negatif. 6. Trafo

Dua kumparan dari kawat dihubungkan oleh sebuah inti besi. Transformator digunakan untuk meningkatkan (kenaikan) dan langkah turun (penurunan) tegangan AC. Energi ditransfer antara kumparan oleh medan magnet dalam inti. Tidak ada sambungan listrik antara kumparan.

7. Resistor

Resistor adalah komponen elektronika yang selalu digunakan dalam setiap rangkaian elektronika karena dia berfungsi sebagai pengatur arus listrik.

8. Timah Untuk menyatukan kaki-kaki setiap komponen elektronika.

9. Solder

10. Lampu indikator /Dioda Pemancar Cahaya (LED)

Sebuah transuder yang mengubah energi listrik menjadi energi cahaya, dimana cahay tersebut merupakan sebuah tanda bahwa terdapat arus yang mengalir di dalam suatu rangkaian listrik.

10

BAB III Metode Penelitian


Metode yang dipakai untuk masalah ini adalah penelitian deskriptif dimana hanya membuat Membuat pencandraan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta dan sifat-sifat populasi. Yang kegiatannya adalah

Tidak perlu mencari hubungan, menguji hipotesis dan membuat ramalan Mencari informasi tentang gejala yang ada Definisikan dengan jelas tujuan yang akan dicapai Rencanakan cara pendekatannya Kumpulkan data Laporan.

11

Daftar Pustaka
http://yb1zdx.arc.itb.ac.id/data/orari-diklat/pemula/teknik/komponen-elektronik.pdf Murtaqi community. 18 feb 2010.wordpress.com

12

You might also like