You are on page 1of 4

A. PERMINTAAN BARANG DAN JASA 1.

Pengertian Permintaan Permintaan adalah kesediaan pembeli untuk membeli berbagai jumlah barang pada berbagai tingkat harga dalam waktu tertentu. 2. Faktor Penentu Permintaan Yang Dianggap Tidak Berubah a. Selera b. Pendapatan Konsumen c. Harga barang/jasa pengganti d. Harga barang/Jasa pelengkap e. Perkiraan Harga di masa dating f. Intensitas Kebutuhan Konsumen 3. Kurva permintaan Kurva permintaan menunjukkan hubungan berbagai jumlah barang dan jasa yang dibeli oleh konsumen pada berbagai tingkat harga. Kurva permintaan bergerk miring dari kiri atas ke kanan bawah, artinya apabila harga turun maka jumlah barang yang diminta naik. Sebaliknya, apabila harga naik mka jumlah barang yang diminta turun. 4. Hukum Permintaan Hukum permintaan adalah apabila harga naik, jumlah barang yang diminta turun, dan apabila harga turun, jumlah barang yang diminta naik.hukum permintaan berlaku berdasarkan sejumlah anggapan atau pengandaian. a) Dua Anggapan dalam Hukum Permintaan Jumlah barang yang diminta dipengaruhi oleh tinggi rendahnya tingkat harga. Hokum permintaan tidak memperhatikan pengaruh jumlah barang yang diminta terhadap tinggi rendahnya tingkat harga. Faktor-faktor selain harga yang dapat mempengaruhi jumlah barang yang diminta dianggap tetap, ceteris paribus. Dua alasan penting yang menyebabkan turunnya jumlah barang yang diminta Kenaikan harga menyebabkan turunnya daya beli konsumen, yang kemudian mengakibatkan jumlah barang yang diminta menjadi turun. Kenaikan harga suatu barangmendorong seorang konsumen untuk membeli barang pengganti yang harganya relatif lebih murah 5. Macam Permintaan a. Permintaan menurut daya beli Permintaan efektif Permintaan potensial b. Permintaan menurut Jumlah Subjek Pendukung

Elastisitas Permintaan

Permintaan individual Permintaan pasar

Elastisitas Permintaan adalah kepekaan perubahan jumlah barang dan jasa yang diminta terhadap perubahan harga. Koefisien elastisitas permintaan dapat dihitung dengan membandingkan presentase perubahan jumlah barang yang diminta dengan presentase perubahab harga. Elastisitas permintaan dilambangkan dengan ed (e = elasticity =elastisitas, d = demand = permintaan). Jumlah barang dan jasa yang diminta sebelum harga berubah dilambangkan dengan Qo (Quantity =jumlah) Harga sebelum berubah dilambangkan dengan Po (P = Price = harga) Perubahan jumlah barang dan jasa yang diminta dilambangkan dengan Q Perubahan harga dilambangkan dengan P. Q o

Rumus Koefisien Elastisitas Permintaan

Lima macam elastisitas permintaan 1. 2. 3. 4. 5. Permintaan elastis uniter, jika ed = 1 Permintaan elastis, jika ed >1 Permintaan inelastis (tidak elastis), jika ed < 1 Permintaan inelastis sempurna, jika ed = 0 Permintaan elastis sempurna, jika ed = ~ (tidak terhingga)

B. PENAWARAN BARANG DAN JASA 1. Pengertian penawaran Penawaran adalah kesediaan penjual untuk menjual berbagai jumlah barang pada berbagai tingkat harga dalam waktu tertentu. 2. Enam Penentu Penawaran Yang Dianggap Tidak Berubah a. Biaya produksi b. Teknologi c. Harga barang/jasa pengganti d. Pajak e. Perkiraan harga di masa dating

f. Tujuan perusahaan 3. Kurva Penawaran Kurva permintaan menunjukkan hubungan berbagai jumlah barang dan jasa yang ditawarkan oleh penjual pada berbagai tingkat harga. Apabila kurva penawaran bergeser ke kanan, berarti terjadi kenaikan permintaan. Apabila kurva penawaran bergeser ke kiri, berarti terjadi penurunan penawaran. 4. Hukum Penawaran Hukum penawaran adalah apabila harga naik, jumlah barang yangditawarkan naik, dan apabila harga turun maka jumlah barang yang ditawarkan turun. 5. Elastisitas Penawaran Elastisitas penawaran adalah kepekaan perubahan jumlah barang dan jasa yang ditawarkan terhadap perubahan harga.

Rumus Koefisien Elastisitas Penawaran

Elastisitas penawaran dapat dibagi menjadi lima macam 1. 2. 3. 4. 5. Permintaan elastis uniter, jika ed = 1 Permintaan elastis, jika ed >1 Permintaan inelastis (tidak elastis), jika ed < 1 Permintaan inelastis sempurna, jika ed = 0 Permintaan elastis sempurna, jika ed = ~ (tidak terhingga)

C. HARGA PASAR 1. Pengertian Harga Harga pasar : harga dimana jumlah barang dan jasa yang diminta pada waktu tertentu sama dengan jumlah barang dan jasa yang ditawarkan. 2. Peranan Harga Pasar Dalam Perekonomian a. Menunjukkan perubahan kebutuhan masyarakat b. Menggerakkan pengusaha untuk bereaksi terhadap perubahan permintaan c. Mempengaruhi Janis dan jumalah faktor produksi yang harus disediakan d. Membantu menentukan penawaran

3. Proses Terbentuknya Harga Pasar Harga pasar dapat dicapai melalui proses kesepakatan antara pembeli dan penjual. Pembeli mengajukan permintaan, sedangkan penjual mengajukan penawaran. Kedua belah pihak melakukan tawar menawar. a. Apabila harga terlalu rendah, jumlah yang diminta akan tinggi, sedangkan jumlah yang ditawarkan akan rendah. Akibatnya, muncul dorongan untuk menaikkan harga. b. Sebaliknya, apabila harga terlalu tinggi, jumlah yang diminta akan rendah, sedangkan jumlah yang ditawarkan akan tinggi. Akibatnya, muncul dorongan untuk menurunkan harga pasar agar barang dan jasa yang ditawarkan dapat diterima pasar. Kedua proses tersebut berlangsung terus sampai diperoleh tingkat harga di mana jumlah barang dan jasa yang diminta persis sama dengan jumlah barang dan jasa yang ditawarkan.

You might also like