You are on page 1of 15

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Tujuan Percobaan 1.

Mahasiswa dapat membuat program pengolahan citra menggunakan Visual C++ dengan MFC. 2. Mahasiswa dapat membuat menu menggunakan Visual C++ dengan MFC. 3. Mahasiswa dapat membuat program untuk menampilkan gambar.

1.2

Landasan Teori Meskipun sebuah citra kaya informasi, namun seringkali citra yang kita miliki mengalami

penurunan mutu (degradasi), misalnya mengandung cacat atau derau (noise), warnanya terlalu kontras, kurang tajam, kabur (blurring). Citra semacam ini menjadi lebih sulit diinterpretasi karena informasi yang disampaikan oleh citra tersebut menjadi berkurang. Agar citra yang mengalami gangguan mudah diinterpretasi (baik oleh manusia maupun mesin), maka citra tersebut perlu dimanipulasi menjadi citra lain yang kualitasnya lebih baik. Bidang studi yang menyangkut hal ini adalah Pengolahan Citra (image processing). Pengolahan citra adalah pemrosesan citra, khususnya dengan menggunakan komputer, menjadi citra yang kualitasnya lebih baik. Pengolahan Citra bertujuan memperbaiki kualitas citra agar mudah diinterpretasi oleh manusia atau mesin (dalam hal ini komputer). Teknik-teknik pengolahan citra mentransformasikan citra menjadi citra lain. Jadi, masukannya adalah citra dan keluarannya juga citra, namun citra keluaran mempunyai kualitas lebih baik daripada citra masukan. Termasuk ke dalam bidang ini juga adalah pemampatan citra (image compression). Image processing atau sering disebut dengan pengolahan citra digital merupakan suatu proses dari gambar asli menjadi gambar lain yang sesuai dengan keinginan kita. Misal suatu gambar yang kita dapatkan terlalu gelap maka dengan image processing gambar tersebut bisa kita proses sehingga mendapat gambar yang jelas. Secara garis besar bisa kita gambarkan seperti blok diagram pada gambar 1.1 dibawah ini :

Gambar 1.1 Blok Diagram Pengolahan Citra

BAB II PEMBAHASAN 2.1 Menjalankan Visual C++ dengan MFC 1. Membuka Visual C++ 6.0 Pilih menu : Start->Programs->Microsoft Visual Studio 6.0->Microsoft Visual C++ 6.0

2. Memberi nama program Pilih menu : File->New->Projects->MFC AppWizard(exe) Isi Project name misalnya dengan: Test (lihat gambar 1.2) Tekan tombol OK.

Gambar 1.2 Memberi nama program 3. Memilih isi program What tipe of application would you like to create (aplikasi apa yang ingin dibuat) pilih Multiple documents untuk pilihan standar. Tekan tombol Next. What database support would you like include (database apa yang ingin dibuat) pilih None untuk pilihan standar. Tekan tombol Next. What compound document support would you like include. (dokumen apa yang ingin dibuat) pilih None untuk pilihan standar. Tekan tombol Next.

What features would you like include (tampilan apa yang ingin dibuat) pilih Docking toolbar, Initial status bar, prnting and print preview, 3D control untuk pilihan standar. Tekan tombol Next.

What style of project would you like (gaya program apa yang ingin dibuat) pilih MFC standard untuk pilihan standar. Tekan tombol Next. AppWizard creates the following classes for you (AppWizard akan membuat class seperti dibawah ini) CtestView CtestApp CmainFrame CchildFrame CtestDoc

Gambar 1.3 Memilih isi program 4. Cara menjalankan program Pilih menu : Build->Execute (!) Tekan tombol Yes.

2.2

Cara membuat menu dengan MFC.

1. Cara membuat menu. Buat aplikasi AppWizard seperti pada praktikum 1 dan beri nama project dengan Menus Pilih ResourceView pada workspace Pilih folder paling atas dengan cara klik pada tanda + Pilih folder menu dengan cara klik pada tanda + Klik 2 kali IDR_MENUSTYPES[English[U.S.]]

Gambar 1.4 Membuat Menu 2. Menghapus dan menambah menu Untuk menghapus menu : Pilih menu Edit kemudian tekan keyboard Delete kemudian tekan tombol OK. Untuk Menambah menu: Tekan tombol keyboard Insert dan ketik misalnya Test kemudian dibawahnya ketik Hello seperti gambar 1.5

Gambar 1.5 Menghapus dan menambah menu 3. Mengaktifkan menu Pilih menu Hello dan klik kanan Pilih menu ClassWizard dan klik kiri Pilih message dengan COMMOND dan klik kiri dua kali seperti gambar 1.6 kemudian tekan tombol OK. Untuk mengedit isi program tekan tombol Edit Code.

Gambar 1.6 Mengaktifkan menu

5. Menampilkan fungsi. Tambahkan program untuk menampilkan pesan seperti dibawah ini : ///////////////////////////////////////////////////////////////////////////// //CMenusView message handlers void CMenusView::OnTestHello() { // TODO: Add your command handler code here // Menampilkan pesan untuk pemakai MessageBox(Hello); } 2.3 Jalankan program dengan memilih menu Build->Execute (!) Menampilkan File Gambar

1. Cara membuka file. Buat aplikasi AppWizard seperti pada praktikum 1 dan beri nama project dengan OpenFile. Buat Menu seperti pada praktikum 2 dengan tambahan Test dan submenunya OpenFile Untuk mengedit isi program tekan tombol UEUdit Code atau buka file OpeFileView.cpp Tambahkan program untuk membuka file seperti dibawah ini : ///////////////////////////////////////////////////////////////////////////// // COpenFileView message handlers // Menampilkan file yang akan dibuka

void COpenFileView::OnTestOpenfile()
{

// TODO: Add your command handler code here static char BASED_CODE szFilter[]="Bitmap Files (*.bmp)|*.bmp||"; CFileDialog m_ldFile(TRUE, "*.bmp", name, OFN_HIDEREADONLY|OFN_OVERWRITEPROMPT, szFilter); if(m_ldFile.DoModal()==IDOK) { name=m_ldFile.GetPathName(); LoadGambar(); } } // Menampilkan gambar hasil dari open file void COpenFileView::LoadGambar(void) { CDC* pDC = GetDC(); CDC dcMem; HBITMAP hBitmap=(HBITMAP)::LoadImage(AfxGetInstanceHandle(), name, IMAGE_BITMAP, 0, 0, LR_LOADFROMFILE|LR_CREATEDIBSECTION); if(hBitmap) {

if(m_bmpBitmap.DeleteObject()) m_bmpBitmap.Detach(); m_bmpBitmap.Attach(hBitmap); } dcMem.CreateCompatibleDC(pDC); dcMem.SelectObject(&m_bmpBitmap); pDC->BitBlt(0,0,250,210,&dcMem,0,0,SRCCOPY); } 2. Menambah header file Buka file OpenFileView.h Tambahkan program seperti dibawah ini // Attributes public: COpenFileDoc* GetDocument(); CString name; CBitmap m_bmpBitmap; // Operations public: void LoadGambar(void);

3. Cara menjalankan program Pilih menu : Build->Execute (!) Pilih menu : Test->OpenFile ->pilih salah satu gambar misalnya gambar.bmp Hasilnya seperti gambar 1.7

Gambar 1.7 Membuka file gambar

BAB III ANALISA 3.1 Analisa Program penulis buat dengan menggunakan Microsoft Visual C++ 6.0. Program di buat di dalam sebuah workspace untuk memudahkan penulis mengelompokkan tugas yang di berikan. Pada tugas ini penulis dapat mengerjakan tugas untuk membuat program pengolahan citra dengan menggunakan MFC. Pada latihan pertama dan kedua penulis tidak mengalami hambatan yang berarti dikarenakan masih jelas dan dimengerti, kesalahan yang terjadi hanya pada saat salah penulisan yang mengakibatkan error. Pada latihan yang ketiga yaitu membuat menu untuk memanggil gambar penulis sempat bingung dikarenakan belum menguasai banyak interface Visual C 6.0. akhirnya setelah beberapa kali mencoba penulis menemukan bahwasannya dalam pembuatan program juga diperlukan ketelitian baik dalam membuat logika program maupun dalam penulisan/pembuatannya. Beberapa masalah yang sering di alami adalah seringnya tertinggal tanda kurung penutup ( { dan } ) , kesalahan penulisan akibat case sensitive ( a A ) hingga masih belum banyak menguasai fungsi-fungsi yang akan di pergunakan dalam program seperti MessageBox adalah fungsi yang di pakai untuk menampilkan kotak pesan berisi pesan yang dapat kita atur. Inti lainnya dalam latihan tugas citra ini adalah untuk dapat mengerti dan paham dengan apa yang disampaikan dari modul yang telah kita berikan. Dan apabila kita membuat kopian modul untuk di pakai dalam praktek dalam bentuk fotokopi usahakan agar terlihat jelas agar tidak terjadi kesalah penulisan fungsi-fungsi dalam pemrograman.

Job 1 Dalam pembuatan tugas job 1 dilakukan dengan membuat program MFC seperti biasa dan memunculan message box dengan mengklik sub menu, tidak ditemukan masalah dalam pembuatan.

Job 2 Dalam pembuatan tugas job 2 yang dilakukan adalah menggunakan fungsi CDC dan pDC untuk tanpa di klik menampilkan tulisan yang telah di tentukan. Kendala hanya pada pencarian cara menampilkannya dikarenakan merupakan materi baru yang belum dipelajari sebelumnya.

Job 3 Dalam pembuatan tugas job 3 merupakan tingkatan selanjutnya dari job 2 dimana kali ini membuat sebuah garis lurus vertical tanpa diklik dengan tetap memanfaatkan fungsi CDC & pDC, garis ini di buat dengan menggunakan koordinat yang berlaku di bahasa C

Job 4 Dalam pembuatan tugas job 4 merupakan tingkatan selanjutnya dari job 3 dimana kali ini tidak terbatas garis lurus namun sudah berbentuk sumbu x dan y tanpa diklik untuk menampilkan persamaan yang telah di tentukan

Job 5 Dalam pembuatan tugas job 5 merupakan tingkatan selanjutnya dari job 4 dimana kali ini untuk menampilkan gambar persamaan yang di buat harus dengan mengklik sub menu yang telah di buat, dan kemudian gambar baru akan tampil

. Job 6 Dalam pembuatan tugas job 6 masuk kepada peningkatan dari latihan sebelumnya yaitu loading gambar. Pada job 6 ini gambar yang sebelumnya hanya 250x210 pixel kali ini diperbaharui lagi. Efek yang didapatkan gambar lebih besar ukurannya.

BAB IV PENUTUP 4.1 Kesimpulan Kesimpulan yang dapat saya tarik dari tugas ini adalah : Gunakanlah workspace agar dapat lebih leluasa mengatur program-program yang dibuat. Jangan lupa untuk menyimpan hasil kerja selagi pemrograman untuk menghindari hilangnya data saat pembuatan program dikarenakan hal tak di duga. Teliti dalam memahami modul tugas yang di berikan juga pada saat menulis dari modul ke program agar menghindari terjadinya kesalahan dalam pemuatan fungsi-fungsi yang akan di pakai Waspadalah bahwasannya program ini memakai mode case sensitive di mana perbedaan karakter baik itu huruf besar dengan kecil ataupun beda symbol akan mempengaruhi hasil.

4.2 Saran 1. Hendaknya kita bekerja dengan konsentrasi dan ketelitian yang tinggi untuk mendapatkan hasil yang dinginkan dan dapat tercapai dengan baik 2. Sebelum melakukan percobaan pelajari teori yang akan dipraktekan 3. Program yang telah kita buat dapat kita eksekusi dengan mengklik tombol execute pada icon C++.

You might also like