You are on page 1of 3

Nama Gol. Darah: Alamat No.

Telp

:Nopri Roby Fauzi :B : Jl. Kartini gg setia negara no. 6 :

Bye-Bye Junk Food!


Junk food adalah istilah yang muncul dari makanan dengan kandungan gizi yang tidak seimbang dan mengandung kalori, garam (natrium), lemak jenuh (saturated fat) dan kolestrol dalam jumlah besar. Contoh junk food yang banyak beredar di masyarakat misalnya snack, gorengan, minuman orzon, dan lain sebagainya. Selain tinggi lemak, garam, kolestrol, dan gula, produk-produk junk food juga seolah tidak bisa dipisahkan dengan penggunaan bahan tambahan makanan, pemanis buatan, pewarna buatan, pengawet dan lain sebagainya. Hal ini wajar terjadi. Sebab semakin luas daerah produksi, penggunaan bahan pengawet semakin dibutuhkan, sehingga produsen tidak rugi dalam menjual barang-barangnya. Namun sebagai gantinya, konsumen menjadi korban dari hal itu. Beberapa orang ada yang mengaitkan Junk food sama dengan fast food. Padahal tidak semua jenis fast food itu jelek. Memang benar bila baik fast food maupun junk food sama-sama menyajikan makanan yang praktis, tetapi junk food kurang memiliki nutrisi yang cukup untuk kebutuhan tubuh. Istilah ini muncul dari berbagai macam faktor. Salah satu diantaranya adalah kesibukan. Masyarakat tidak memiliki banyak waktu untuk memasak dan serba terburu-buru. Masyarakat akhirnya memilih makanan yang praktis yang bisa di makan di mana saja dan kapan saja. Selain itu, faktor gengsi bisa menjadi penyebabnya. Gaya hidup yang modern membuat orang-orang lebih memilih makan di restoran siap saji dengan harga mahal dianggap lebih bergengsi daripada makan makanan bergizi di warung makan tradisional dengan harga yang sama. Hal ini bisa kita lihat dari beberapa orang tua menyukai membawa anak-anak mereka ke restoran yang menyediakan area bermain anak. Bahkan, restoran-restoran siap saji dijadikan sarana hiburan keluarga seperti perayaan hari ulang tahun, tempat bermain anak atau sekadar mengobrol dengan teman. Masyarakat pun akhirnya menganggap restoran fast food sebagai tempat rekreasi dibanding tempat untuk orang yang super sibuk. Banyak hal yang bisa ditimbulkan dengan konsumsi junk food berlebihan. Dalam hasil penelitian disebutkan bahwa makanan yang mengandung gula dan lemak tinggi diyakini dapat mengurangi senyawa alami dalam otak yang penting dalam belajar. Penelitian yang dilakukan oleh Universitas California Amerika Serikat itu dibuktikan dengan berbagai percobaan dan tes pada tikus percobaan. Selain bahaya bagi otak kita, junk food terbukti pula mengakibatkan gangguan kesehatan pada tubuh kita, seperti jantung koronel, arteriosklerosis (penyempitan pembuluh darah), hipertensi (tekanan darah tinggi), obesitas, diabetes mellitus (kencing manis), dan stroke. Bila pemicu kanker dan lain sebagainya. Walaupun banyak sekali akibat dari memakannya secara berlebihan, bukan berarti berbisnis di bidang ini juga merugikan. Banyak sekali para pengusaha yang menekuninya, mulai dari perusahaan biasa hingga raksasa-raksasa food company. Contohnya saja Coca-Cola, Pepsi, Sprite dan di bidang makanan, seperti MC Donald, KFC atau CFC. Sebagai target pemasaran produk junk food anak-anak memiliki peranan penting. Berdasarkan dari Costumers International yang bermarkas di Inggris, memberikan penjelasan bahwa di Indonesia setiap 15 menit tayangan TV menyajikan iklan-iklan produk makanan termasuk junk food seperti keripik, snack, minuman bersoda, dan lain sebagainya. Serta 16% anak di Indonesia menghabiskan waktunya lebih dari 8 jam sehari untuk menonton TV ketika liburan. Untuk menarik minat konsumen terutama anak-anak, produsen junk food umumnya di kemas

menarik dengan gambar-gambar lucu. Anak-anak adalah konsumen yang mudah dipengaruhi oleh budaya junk food. Menurut survei sedikitnya 155 juta (10%) anak muda di seluruh dunia mengalami gejala obesitas. Hasil riset Consumer International (2002) menunjukkan semakin tingginya angka obesitas pada anak-anak karena konsumsi junk food secara berlebihan. Di Thailand misalnya jumlah obesitas pada anak-anak usia 5-12 tahun meningkat dari 12,2% menjadi 15,6% hanya dalam waktu dua tahun saja. Melihat kenyataan ini, pemerintah Amerika Serikat, Selandia Baru, India, Inggris dan negara Eropa lain melakukan kampanye terhadap bahaya junk food. Di beberapa negara bahkan sudah dibuat peraturan yang melarang atau membatasi iklan-iklan junk food. Hal ini dilakukan karena pola makan mereka rata-rata sudah tinggi lemak. Misalnya pada negara Inggris, Pemerintah telah melakukan pelarangan penjual makanan yang mengandung lemak, garam, dan gula baik disajikan maupun mesin swalayan (wedding machines) di sekolah-sekolah Inggris dan menggantinya dengan buah dan sayuran segar serta susu. Selain itu, di Uni Eropa terdapat pula lembaga-lembaga konsumen guna mewujudkan masyarakat sehat, misalnya DG Sanco. Nama lembaga ini mungkin masih asing di telinga orang Indonesia. Directorate General for Health and Consumers Protection (DG Sanco) adalah lembaga resmi Uni Eropa yang didirikan untuk menjamin masyarakat Uni Eropa lebih sehat, lebih aman dan lebih percaya diri. Kegiatan dan kebijakan yang dilakukan DC Sanco diusahakan sedapat mungkin memberikan dampak langsung kepada masyarakat Uni Eropa. Hal ini dikarenakan masyarakat Uni Eropa menginginkan standar kesehatan yang tinggi sehingga adalah tugas DC Sanco untuk mewujudkannya. Dalam pelaksanaannya, DC Sanco bekerja sama dengan beberapa lembaga pemerintah lainnya, misalnya LSM Konsumen, LSM Kesehatan Pengusaha, Ilmuwan, peneliti, dan para pakar di bidangnya. Di luar negeri, peran dan kerja sama antara pemerintah dengan lembaga-lembaga konsumen bisa dikatakan baik. Namun, di Indonesia hal itu belumlah terbentuk peraturan khusus soal junk food belum ada. Hanya saja ada Peraturan Pemerintah No 28 tahun 2004 tentang keamanan, Mutu, dan Gizi Pangan. Berdasarkan PP ini sebenarnya bisa diturunkan menjadi aturan yang lebih rinci dan mengarah pada pembatasan keberadaan junk food. Selain itu, Indonesia memiliki Departemen Kesehatan serta Badan Pengawas Obat Dan Makanan (BPOM) untuk menjamin produk makanan yang di konsumsi masyarakat kita layak dan maju. Kita yang sebagai konsumen ada baiknya jika memperhatikan terlebih dahulu komposisi produk dan Nutrition Fack yang tertera pada kemasannya. Terutama perhatikan jumlah kalori, garam, dan lemak yang terkandung pada produk tersebut. Makanan yang terlalu tinggi kandungan gulanya akan mengakibatkan kerusakan gigi, menurunkan kolestrol baik, serta meningkatkan kadar lemak darah. Pada label kemasan produk junk food, kandungan lemak, natrium, dan jumlah kalori ditulis dalam gr per sajian. Jika jumlah kalori sudah melebihi 300 maka hendaklah bersikap lebih bijak dengan mengurangi konsumsi pangan jenis ini. Berikutnya jumlah kandungan lemak umumnya berupa lemak jenuh. Setiap 5 gr lemak yang terkandung dalam produk sama dengan satu sendok teh lemak. Berarti apabila lemak dalam produk sebesar 23 gram sama saja kita mengkonsumsi 4 sendok teh lemak. Yang harus kita perhatikan adalah konsumsi lemak tidak boleh melebihi 30% kebutuhan kalori per hari. Yang juga harus menjadi perhatian adalah garam (natrium). Konsumsi natrium yang dianjurkan kurang dari 2,3 gr per hari. Begitu pula dengan kolestrol, konsumsi hariannya dianjurkan tidak lebih dari 300 mg. Ada beberapa alternatif bila menghadapi makanan junk food. Diantaranya misalnya dengan menetapkan pola makan sehat dan seimbang. Jika kita makan junk food harus diimbangi dengan makanan yang kadar gizinya baik. Untuk mengurangi konsumsi junk food, biasakan diri untuk membawa makanan dari rumah. Lalu dengan banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung serat semisal buah-buahan, sayur segar, serta susu. Selain itu, dengan mengkonsumsi makanan atau jajanan tradisional yang kandungan gizinya

lebih baik daripada junk food, contohnya lontong, risoles, onde-onde, kelepon, dadar gulung dan lain sebagainya. konsumen juga haruslah cermat dengan memilih makanan yang tidak mengandung bahan adiktif di dalamnya. Mengkonsumsi junk food tidak sepenuhnya merugikan selama masih sewajarnya.

You might also like