You are on page 1of 22

Pedoman Penulisan Laporan Skripsi/TA

Ver 2.1

STMIK SWADHARMA
JAKARTA 2007

A. Petunjuk Umum pelaksanaan Skripsi/TA


1. Hak dan Kewajiban Mahasiswa: 1. Hak: a. Mendapat 2 (dua) Pembimbing b. Mendapat bimbingan dari pembimbing yang telah ditunjuk c. Mendapat persetujuan dari pembimbing untuk mengikuti ujian/sidang Skripsi/TA, apabila telah dinyatakan layak uji oleh pembimbing d. Mengikuti Sidang Skripsi/TA sesuai dengan jadwal dan penguji yang telah ditunjuk e. Mendapat nilai dari hasil ujian/sidang Skripsi/TA f. Menentukan pemilihan konsentrasi studi g. Menentukan judul tulisan (judul tulisan harus sesuai dengan konsentrasi yang diambil) 2. Kewajiban a. Mengisi Kartu Rencana Studi (KRS) dengan Matakuliah Skripsi/Tugas Akhir, dengan syarat minimal semester VII atau telah mengumpulkan 110 sks b. Membayar uang SKS dan bimbingan Skripsi/TA. (berlaku untuk 1 semester) c. Membayar uang ujian/sidang Skripsi/TA (berlaku untuk 1 kali sidang) d. Membuat laporan Skripsi/TA sesuai dengan buku pedoman yang telah ada dan sesuai arahan Pembimbing. e. Mengumpulkan draft Laporan Skripsi/TA kepada panitia sidang Setelah diperiksa dan disetujui pembimbing laporan Skripsi/TA (rangkap 4). Paling lambat seperti pada poin 5.5. untuk diujikan pada tanggal yang telah ditetapkan Panitia. f. Mengikuti uji Proposal Skripsi/TA pada awal bimbingan, yang diujikan oleh pembiming I. g. Mengikuti uji standarisasi ketrampilan komputer yang diselenggarakan oleh LPPM dan dinyatakan lulus. Sebagai prasyarat sidang Skripsi/TA h. Mengikuti ujian/sidang Skripsi/TA yang jadwalnya telah ditentukan oleh panitia sidang. 2. Pedoman bimbingan Skripsi: 1. Pada saat mengisi KRS, mahasiswa mengusulkan dosen pembimbing (2 orang pembimbing). 2. Penentuan pembimbing seorang mahasiswa ditentukan oleh panitia. 3. Mahasiswa dapat mengetahui pembimbingnya melalui kartu bimbingan yang diberikan oleh Bagian Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK), setelah mahasiswa bersangkutan membayar uang bimbingan dan SKS. 4. Seminar proposal dilakukan oleh pembimbing I diawal bimbingan 5. Pertemuan dengan 1 pembimbing maksimum 2 kali seminggu 6. Minimum pertemuan dengan masing masing pembimbing 5 kali 7. Bimbingan per bab, 1 kali pertemuan maksimum membahas 2 bab

3. Hak dan Kewajiban Pembimbing: 1. Hak: a. Menentukan bahwa seorang mahasiswa layak untuk maju ujian/sidang b. Menguji mahasiswa dalam ujian/sidang Skripsi/TA 2. Kewajiban: a. Membimbing mahasiswa dalam penulisan Skripsi/TA b. Menentukan jadwal bimbingan kepada mahasiswa c. Sebagai pembimbing 1, wajib menguji proposal Skripsi/TA pada awal bimbingan d. Pembimbing wajib menuliskan progres tulisan mahasiswa setiap akhir kali bimbingan yang dituliskan pada kartu bimbingan. 4. Pedoman Pembimbing Skripsi/TA 1. Pembimbing dapat membimbing mahasiswa, apabila kartu bimbingan telah distempel nama pembimbing dan distempel lunas SKS dan biaya bimbingan. 2. Pembimbing dapat menolak mahasiswa bimbingan, apabila mahasiswa bersangkutan tidak membawa kartu bimbingan, tidak membawa progres tulisannya, diluar waktu yang telah dijadwalkan oleh pembimbing, melanggar aturan poin 2.4. atau pembimbing sedang ada pekerjaan yang tidak dapat ditinggalkan. 5. Pedoman Panitia Ujian/Sidang KP & Skripsi/TA: 1. SK panitia KP & Skripsi ditandatangani Ketua STMIK Swadharma setiap awal semester 2. Membuat daftar bimbingan setelah perubahan KRS berakhir 3. Membuat jadwal Ujian/Sidang KP & Skripsi pada awal semester 4. Jadwal Ujian/Sidang Kp & Skripsi selalu dimulai pada hari Senin, dan setiap semester dijadwalkan minimal 6 kali ujian/sidang 5. Khusus mahasiswa Sabtu-Minggu dijadwalkan pada hari Sabtu/Minggu. 6. Pendaftaran terakhir (pengumpulan laporan KP & Skripsi) selalu dijatuhkan pada hari Kamis sebelum ujian/sidang KP & Skripsi dilaksanakan. 7. Setelah batas akhir pendaftaran (Jumat s.d. Minggu), panitia sidang dilarang menerima pendaftaran ujian/sidang KP & Skripsi. 8. Panitia membuat rekapitulasi mahasiswa yang akan diuji dan penguji KP & Skripsi serta waktu sidang dan tata tertib sidang paling lambat 1 hari setelah pendaftaran terakhir ditutup. 9. Membuat rekap nilai sidang Skripsi/TA, dan hasilnya mahasiswa dapat melihat pada DNK sementara 3 hari setelah sidang selesai. 6. Sidang Skripsi/TA dan penilaiannya 1. Mahasiswa dapat mengikuti sidang Skripsi/TA apabila telah memenuhi syarat sebagai berikut: Mendapat persetujuan dari pembimbing bersangkutan (2 orang pembimbing) Telah membayar biaya sidang Telah mengikuti (menyaksikan) sidang Skripsi/TA minimum 2 judul sidang Skripsi/TA dan mengikuti 1 kali seminar yang diadakan oleh STMIK Swadharma

Sudah lulus standarisasi ketrampilan komputer yang dikeluarkan oleh LPPM. Memakai dasi dan Jas almamater Menggunakan baju putih lengan panjang dan rok hitam untuk wanita atau celana panjang hitam untuk pria. Menggunakan Sepatu 2. Penguji sidang Skripsi/TA terdiri dari 2 orang Penguji dan 2 orang Pembimbing 3. Setiap Penguji/Pembimbing memberi penilaian dari rata-rata ketiga aspek berikut ini: 1. Materi penulisan, dengan rentang nilai 0 s.d. 100 yang terdiri dari : Nilai 0 55.99 tidak lulus Nilai 56 67.99 dengan kriteria : - kesesuaian sistematika penulisan berdasarkan pedoman - konsistensi rancangan (DFD, database, rancangan input & output, dan ERD) Nilai 68 79.99 dengan kriteria : - memenuhi kriteria sebelumnya - kompleksitas penulisan / judul - efisiensi rancangan (minimalisasi panjang dan jumlah record) Nilai 80 100 dengan kriteria : - memenuhi kriteria sebelumnya - estetika rancangan (rancangan memiliki GUI yang bagus) - kemudahan user dalam menggunakan rancangan 2. Sikap/Presentasi, dengan rentang nilai 0 s.d. 100 Nilai 0 55.99 tidak lulus Nilai 56 67.99 dengan kriteria : - ketersediaan bahan presentasi - kelengkapan busana (sesuai dengan persyaratan) Nilai 68 79.99 dengan kriteria : - memenuhi kriteria sebelumnya - sopan santun dalam berpresentasi - kerapihan berbusana - intonasi suara yang jelas terdengar - kecukupan materi yang disampaikan dan kedalaman penyajian - pewarnaan dan animasi bahan presentasi yang baik - mampu menjelaskan demonstrasi hasil rancangan Nilai 80 100 dengan kriteria : - memenuhi kriteria sebelumnya - mampu menarik perhatian penguji untuk melihat dan mendengarkan presentasinya - mampu mempresentasikan tanpa membaca buku atau layar presentasinya - Menggunakan alat bantu presentasi tambahan seperti laser pointer ataupun wireless presentation

3. Penguasaan, dengan rentang nilai 0 s.d. 100 Nilai 0 55.99 tidak lulus Nilai 56 67.99 dengan kriteria : - Mampu menjawab secara baik sampai dengan 40 % pertanyaan Nilai 68 79.99 dengan kriteria : - Mampu menjawab secara baik sampai 40 70 % pertanyaan Nilai 80 100 dengan kriteria : - Mampu menjawab secara baik diatas 70 % pertanyaan Nilai rata-rata tersebut akan digabung dengan hasil penilaian Penguji/Pembimbing lain. 4. Peserta sidang dianggap gagal mengikuti sidang apabila prototype gagal didemokan. Sidang dapat diulang satu kali dengan jadwal yang telah ditentukan panitia. Apabila masih gagal maka sidang akan ditunda sampai semester selanjutnya. 5. Dosen Pembimbing yang berhalangan hadir untuk menguji maka nilainya adalah nilai rata rata dari penguji/pembimbing yang menguji. 6. Mahasiswa dinyatakan lulus sidang apabila mendapat nilai A, B, dan C. 7. Mahasiswa yang mendapatkan nilai C mempunyai hak untuk memperbaiki nilai, dengan cara cukup mengulang sidangnya saja. Konsekwensi dari pengulangan sidang mahasiswa bersangkutan diwajibkan membayar uang sidangnya saja. 8. Mahasiswa yang mendapat nilai D wajib mengulang sidangnya saja, dan hanya diberi kesempatan satu kali mengulang apabila masih tetap gagal maka mahasiswa bersangkutan wajib mengambil kembali matakuliah tersebut (mengisi KRS, memperbaiki materi, dan bimbingan kembali). Konsekwensi dari perbaikan ulang tersebut maka mahasiswa bersangkutan wajib membayarkan SKS, biaya bimbingan dan biaya sidang. 9. Untuk yang mendapatkan nilai E harus mengganti judul tulisan dan isinya kemudian baru dapat mengikuti sidang kembali dengan persyaratan seperti membuat laporan Skripsi/TA baru. 7. Format Penulisan Laporan Skripsi/TA 1. Kertas HVS putih, 80 gram, dengan ukuran A4 dan menggunakan tinta hitam 2. Bidang pengetikan berjarak 4 cm dari tepi kiri, sedang untuk tepi yang lain berjarak 3 cm 3. Pengetikan dengan menggunakan jenis huruf Times New Roman atau Courier New berukuran 12 point, jarak spasi baris 2 spasi, dan rata margin kanan kiri (justified). 4. Penomoran halaman: a. Untuk halaman Lembar persetujuan, Kata Pengantar, Daftar isi dan Abstrak setiap lembarnya diberi halaman dengan menggunakan angka romawi (huruf kecil), diletakan pada tengah halaman dan pada bagian bawah halaman b. Untuk isi (bab 1 5) penomoran halaman diletakkan di kanan atas halaman kecuali jika ada judul bab maka halaman diletakkan pada bawah tengah halaman. Jenis huruf sesuai dengan jenis huruf yang digunakan pada halaman isi.

c. Untuk halaman lampiran, penomoran diletakkan di bawah tengah halaman. Penomoran tidak bersambung dari halaman isi, dengan kata lain untuk penomoran lampiran dimulai dari no. 1 (satu) kembali, dan diberi awalan L, contoh: L-1, adalah menyatakan halaman 1 pada lampiran. 5. Jumlah halaman isi (bab 1, 2, 3, 4, dan 5) minimal 50 halaman 6. Penulisan kutipan, dalam penulisan kutipan ini tidak ada catatan kaki untuk menyatakan publikasi referensi 8. Pengumpulan Laporan Skripsi/TA 1. Laporan Skripsi yang sudah disidangkan dan sudah dinyatakan lulus dapat dijilid rangkap 2 dan ditandatangani asli oleh pembimbingnya. 2. Mahasiswa wajib mengumpulkan 1 hardcopy (Laporan Skripsi) kepada perpustakaan dan 1 softcopy (Laporan dalam bentuk software/disimpan didalam CD) yang diserahkan kepada Jurusan. 3. Untuk hardcopy, warna, bentuk, dan layout cover ditentukan oleh Perpustakaan 4. Proses poin 8.1. dan 8.2. harus dikerjakan tidak lebih dari 1 bulan setelah sidang selesai. Jika tidak sesuai jadwal yang sudah ditetapkan maka mahasiswa tersebut akan dikenakan sangsi berupa denda yang dibayarkan melalui Perpustakaan.

B. Petunjuk penulisan Laporan Skripsi/TA:


Laporan Skripsi/TA, akan berisikan tulisan sebagai berikut: Lembar Persetujuan Kata Pengantar Abstrak Daftar Isi Daftar Tabel (jika ada) Daftar Gambar (jika ada) Daftar Istilah (jika ada) Bab I. Pendahuluan 1.1. Latar Belakang Penelitian 1.2. Identifikasi Masalah 1.3. Pembatasan Masalah 1.4. Perumusan Masalah 1.5. Tujuan dan Kegunaan Hasil Penelitian 1.6. Metodologi Penelitian Bab II Landasan Teori Bab III Objek Penelitian Bab IV Hasil Penelitian dan Pembahasan Bab V Kesimpulan dan Saran Daftar Pustaka Lampiran lampiran Berikut ini adalah keterangan atau rambu rambu dalam membuat isi dari sebuah Skripsi/ TA COVER Terdiri dari judul Skripsi/TA, tulisan syarat, nama Penulis, nama Sekolah, dan tahun dicetak tulisan tersebut. Dicetak pada sampul depan (hard cover) dengan warna sesuai dengan yang telah ditentukan oleh Perpustakaan dan pada halaman pertama. Contoh dapat dilihat pada halaman 15 LEMBAR PERSETUJUAN Pada halaman tersebut dibuat judul Skripsi/TA serta nama dan nomor induk mahasiswa, yang kemudian diikuti keterangan sebagai berikut : Skripsi/TA ini telah diperiksa dan disetujui Jakarta, . (isikan tanggal persetujuan Skripsi/TA yang diajukan dalam Ujian/Sidang Skripsi/TA). Contoh dapat dilihat pada halaman 16

KATA PENGANTAR Berisi ucapan syukur kepada Tuhan YME karena telah terselesaikannya skripsi yang berjudul , ketahu-dirian penulis, dan ucapan terima kasih kepada mereka yang telah membantu selama penelitian. Kalimat-kalimatnya pendek, terdiri dari beberapa alinea, namun tidak lebih dari dua halaman. Judul KATA PENGANTAR dibuat simetris di batas atas bidang, tanpa garis bawah dan pembubuhan titik. Di akhir teks dicantumkan kata Penulis di kanan bawah, yang diikuti lokasi dan tahun penulisan Skripsi/TA di atasnya. Contoh dapat dilihat pada halaman 17 6

ABSTRAK Halaman ini menyajikan intisari laporan Skripsi/TA kepada pembaca, yang mencakup 4 paragraf dengan kerangka karangan sebagai berikut; 1. Masalah utama yang diteliti dan ruang lingkupnya 2. Metode yang digunakan 3. Hasil yang diperoleh 4. Kesimpulan utama dan saran yang digunakan Jangan sekali kali mencantumkan informasi ataupun kesimpulan yang tidak dibahas dalam laporan Skripsi/TA. Abstrak hendaknya tidak lebih dari 200 kata dan tidak menyebutkan acuan. Pada awal abstrak dicantumkan Judul Skripsi, nama Pembimbing, nama Penulis, Jurusan, kata kunci, data jumlah halaman untuk halaman romawi, halaman isi, dan halaman lampiran sedangkan pada akhir abstrak disebutkan rentang tahun dari daftar pustaka yang digunakan. Contoh dapat dilihat pada halaman 19

DAFTAR ISI Halaman ini memaparkan semua judul bab dan subbab dalam suatu daftar yang disusun secara vertikal. Contoh dapat dilihat pada halaman 20

DAFTAR TABEL, DAFTAR GAMBAR, DAN DAFTAR ISTILAH (jika ada) Daftar ini memberikan petunjuk yang memungkinkan pembaca dengan cepat dan tepat dapat mengetahui tabel, gambar dan istilah apa saja yang ada dalam Skripsi/TA dan di halaman berapa kita dapat melihatnya. Contoh dapat dilihat pada halaman 21

BAB I : PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Latar belakang penelitian mencerminkan dinamika proses pemikiran mengapa fenomena/gejala yang dijumpai menggugah niat untuk melakukan penelitian. Secara logis, peneliti melihat fenomena/gejala tersebut dalam suatu keadaan yang secara kondisional dan situasional mengisyaratkan suatu tingkat kegawatan atau kerawanan tertentu. Dengan demikian peneliti terdorong untuk menjawab kedua pertanyaan berikut : (1) Bila dilakukan penelitian, apa dampak positif yang dapat diamalkan (2) Bila tidak dilakukan penelitian, apa dampak-dampak negatif yang akan berlangsung berlarut-larut. Masalah atau permasalahan ada kalau ada kesenjangan (gap) antara apa yang seharusnya dan apa yang ada dalam kenyataan, antara apa yang diperlukan dan apa yang tersedia, antara harapan dan kenyataan, dan sejenisnya dengan itu. Banyak sekali kesenjangan mengenai pengetahuan dan teknologi, informasi yang tersedia tidak cukup, teknologi yang ada tidak memenuhi kebutuhan, dan sebagainya. Penelitian diharapkan dapat memecahkan masalah tersebut, atau dengan kata lain dapat menutup atau setidak-tidaknya memperkecil kesenjangan tersebut. 1.2 Identifikasi Masalah Identifikasi masalah merupakan penjabaran dari tema sentral masalah menjadi beberapa submasalah yang spesifik, yang dirumuskan berupa kalimat tanya. Dengan lain perkataan ada hal-hal spesifik yang dipertanyakan terkait dengan masalah yang dihadapi.Yakni mengemukakan beberapa masalah yang mungkin timbul dari tema penelitian. Kemungkinan-kemungkinan masalah yang timbul dari tema / topik / judul : masalah I, masalah II, masalah III, dan seterusnya. 1.3 Pembatasan Masalah Menetapkan satu atau dua masalah dari kemungkinan yang telah diidentifikasikan serta ruang lingkupnya. Menetapkan/memilih masalah dari kemungkinan-kemungkinan yang ada. Memberikan batasan yang jelas bagian mana dari masalah yang akan dikaji dan bagian mana yang tidak. 1.4 Perumusan Masalah Setelah masalah yang akan diteliti itu ditentukan, dan supaya masalah dapat terjawab secara akurat, maka masalah yang akan diteliti itu dirumuskan secara spesifik. Apa yang dimasalahkan harus dapat dirumuskan secara jelas dan operasional. Mengembangkan pertanyaan-pertanyaan penelitian yang bersumber dari masalah yang dipilih. Merumuskan permasalahan dalam bentuk pertanyaan penelitian. Masalah harus selalu dirumuskan dalam bentuk pertanyaan, bukan pernyataan.

1.5 Tujuan Penelitian Dan Kegunaan Hasil Penelitian Tujuan penelitian di sini tidak sama dengan tujuan sampul Skripsi/TA, yang merupakan tujuan formal (misalnya untuk memenuhi salah satu syarat untuk mendapat gelar akademik), tetapi tujuan di sini berkenaan dengan tujuan peneliti dalam melakukan penelitian. Tujuan penelitian berkaitan erat dengan: Perumusan masalah yang dituliskan. Tujuan-tujuan apa yang hendak dicapai dalam penelitian itu, dan Menguraikan apa yang hendak dicapai dengan melakukan penelitian. Kegunaan hasil penelitian merupakan dampak dari tercapainya tujuan. Kalau tujuan penelitian dapat tercapai, dan rumusan masalah dapat terjawab secara akurat maka sekarang kegunaanya apa. Kegunaan hasil penelitian ada dua hal, yaitu : Kegunaan teoritis, yaitu untuk mengembangkan ilmu. Kegunaan praktis, yaitu membantu memecahkan dan mengantisipasi masalah yang ada pada objek yang diteliti. 1.6 Metodologi Penelitian Menjelaskan cara melaksanakan kegiatan penelitian mencakup sifat pendekatan dari disiplin ilmu yang bersangkutan, pilihan metode penelitian, teknik pengumpulan data dan analisis data. Yang perlu diperhatikan di sini adalah teknik pengumpulan data mana yang paling tepat, sehingga betul-betul didapat data yang valid dan reliable. Jangan semua teknik pengumpulan data (observasi, wawancara, angket) dicantumkan kalau nantinya tidak dapat dilaksanakan. Selain itu konsekuensi dari mencantumkan ketiga teknik pengumpulan data itu adalah: setiap teknik pengumpulan data yang dicantumkan harus ada datanya. Memang untuk mendapatkan data yang lengkap dan objektif perlu penggunaan berbagai teknik, tetapi bila suatu teknik dipandang telah mencukupi maka teknik yang lain bila digunakan akan menjadi tidak efisien.

BAB II : LANDASAN TEORI Pada bagian ini berisi : (1) Kerangka Teori - Disajikan teori yang relevan, lengkap, mutakhir, dan sejalan dengan permasalahan. - Teori-teori yang dikemukakan berasal dari sumber-sumber teori dan dari hasil penelitian (2) Kerangka Berpikir Dari hasil teori dan temuan yang dikemukakan pada bagian kerangka teori, maka mahasiswa harus dapat menyusun suatu peta hubungan antar variabel atau teori yang telah dibahas. Diharapkan dengan membaca ini maka hubungan antara permasalahan, data yang terkumpul dan teknik analisis serta hasil penelitian akan menjadi lebih jelas. Seluruh teori yang ada hendaknya diambil/dikutip dari buku buku referensi atau buku tambahan tidak termasuk Kamus, Ensiklopedi, dan catatan kuliah. Buku buku yang dikutip harus dicantumkan dalam Daftar Pustaka. Contoh cara mengutip adalah sebagai berikut:

Jika pengarang buku lebih dari satu atau dua orang dapat dituliskan sebagai berikut: Manajemen adalah proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian usaha usaha para anggota organisasi dan penggunaan sumber daya lain yang ada dalam organisasi, guna mencapai tujuan yang telah ditetapkan Stoner James AF (1998:4). Kenneth E. Kendall (1996: 8-9) mengklasifikasikan penelitian bisnis ke dalam tiga daerah subjek, yaitu : Menurut Raymond Mc Leod dalam buku Jogiyanto HM. (2001:15), menyatakan bahwa Menurut Murdick Robert G & Raymond Mc Leod (2003:55) analisis adalah . Dan jika pengarang buku tersebut dikarang oleh lebih dari dua orang dapat dituliskan sebagai berikut: Zulkifli Amsyah dkk (2001: 209) menyatakan bahwa System terpadu adalah .

BAB III : OBJEK PENELITIAN Menyajikan gambaran umum tentang aspek-aspek yang terkait dengan masalah yang akan diteliti. Contoh 1 : BAB III : TINJAUAN UMUM PT. ABC 3.1 Umum 3.2 Struktur Organisasi 3.3 Deskripsi Pekerjaan Contoh 2 : BAB III : PROGRAM PEMBASMI VIRUS XYZ 3.1 Umum 3.2 Deskripsi Virus XYZ 3.3 Cara Kerja Virus XYZ

BAB IV : HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN Dalam bagian ini disajikan penemuan dan pembahasannya. Skripsi/TA diharapkan membahas mengapa hasil-hasil penemuan tersebut diperoleh seperti itu. Seperti yang telah disebutkan pada hak mahasiswa bahwa mahasiswa berhak menentukan tema tulisan yang selaras dengan konsentrasi yang dipilihnya. Maka pada bab IV ini mahasiswa dapat mengacu dalam menuliskan isi dari bab IV sesuai koridor yang disebutkan di bawah ini.

10

1. Konsentrasi Jaringan Komputer Isi dari bab IV mempunyai koridor sebagai berikut: A. Kondisi yang ada saat ini 1. Analisis Lokasi 2. Analisis SW/HW / Jaringan, jika sudah ada 3. Analisis pertukaran data 4. Analisis kebutuhan untuk implementasi jaringan B. Rancangan Jaringan 1. Layout jaringan pada ruangan atau gedung dan skala 2. Perangkat Keras a. Server b. Workstation c. Media Transmisi d. Konsentrator e. Network Interface Card (NIC) 3. Perangkat Lunak a. Sistem Operasi untuk server b. Sistem Operasi untuk client 4. Konfigurasi Jaringan a. IP Address b. Host name c. Hak Akses / User 5. Estimasi biaya (Harga rata-rata) Untuk kelayakan isi tulisan dinilai dari kompleksitas jaringan yang dapat mengakomodasi parameter di atas 2. Konsentrasi Multimedia (MM) Isi dari bab IV mempunyai koridor sebagai berikut: A. Kondisi yang ada saat ini 1. Analisis Kebutuhan Aplikasi MM 2. Analisis Pengguna MM B. Rancangan MM 1. Rancangan Logika 2. Rancangan Tampilan 3. Rancangan Audio/Movie/Animasi/Grafik dan Text Untuk kelayakan isi tulisan dinilai dari beberapa hal berikut ini: 1. Minimal ada 3 unsur Multimedia (Audio, Movie, Animasi, Grafik dan Text) 2. Harus interaktif 3. Menampilkan estetika yang baik dan penyampaian pesan tercapai 4. Harus ada unsur pemrograman

11

3. Konsentrasi Sistem Informasi Akuntansi (SIAK) dan Sistem Informasi Manajemen (SIM) Isi dari bab IV mempunyai koridor sebagai berikut: A. Kondisi yang ada saat ini 1. Data Flow Diagram (DFD) Sistem yang berjalan 2. Kamus data input, output 3. Analisis kebutuhan informasi (output) B. Rancangan Sistem 1. Rancangan sistem menyeluruh (DFD) 2. Rancangan Output (Kamus data) 3. Rancangan Input (Kamus data) 4. Rancangan Database a. Tabel Master (Kamus data) b. Tabel Transaksi (Kamus data) c. Relasi Tabel (Entity Relational Diagram) 5. Struktur Menu (Dekomposisi Diagram) 6. Rancangan Tampilan a. Menu (Graphics User Interface) b. Input (GUI) c. Output (layout) Sedangkan untuk kelayakan penulisan dibuat beberapa kriteria berikut ini: 1. Untuk konsentrasi Sistem Informasi Manajemen (SIM) Dapat memberikan report untuk keperluan manajerial a. Adanya standar pembanding b. Adanya deviasi c. Memungkinkan penilaian d. Memuat unsur summarize periodikal 2. Untuk konsentrasi Sitem Informasi Akuntasi (SIAK) Dapat memberikan report untuk keperluan operasional a. Mengklasifikasikan b. Filtering item c. Menyortir, mengurutkan d. Manipulasi

BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN 5.1 Kesimpulan Memberikan jawaban terhadap pertanyaan yang diajukan di tujuan penulisan berupa pembenaran dari apa yang telah ditemukan sebelumnya, penolakan temuan sebelumnya atau penemuan sesuatu yang baru yang belum ditemukan sebelumnya. 5.2 Saran Berupa alternatif cara-cara perbaikan terhadap hal-hal di lapangan atau implikasi yang ditimbulkan oleh apa-apa yang diamati dalam penelitian. Saran harus dapat terukur, jangan memberikan saran yang normatif.

12

DAFTAR PUSTAKA Daftar pustaka berisi semua pustaka yang dipergunakan dalam menyiapkan dan menyelesaikan penulisan pada umumnya dan pada Bab 2 khususnya. Daftar pustaka terdiri dari makalah dan buku yang diterbitkan dan lazimnya dapat ditemukan di perpustakaan. Usahakan untuk tidak menggunakan buku yang terlalu tua (di bawah tahun 1990). Jumlah judul pustaka minimal 15 judul tidak termasuk catatan kuliah, kamus dan ensiklopedi. Susunan daftar pustaka sebaiknya dibuat urut abjad. Referensi yang diambil dari website di tulis setelah referensi buku. Contoh : Hariyanto, M, Jogiyanto, Sistem Informasi Strategik untuk Keunggulan Kompetitif Memenangkan Persaingan dengan Sistem Teknologi Informasi, Yogyakarta : Andi Offset, 2005. Kutter, Bob, The Declining Middle, Atlantic Monthly, July 1993 Mitchell, A.R. dan Griffiths, D.F., Metode Beda Hingga untuk Persamaan Differensial Parsial, Terjemahan : T. Basarudin, Jakarta : Pusat Antar Universitas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 1995 Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Yang Disempurnakan, Jakarta : P.N. Balai Pustaka, 1999 Suriasumantri, Jujun S., Filsafat Ilmu Sebuah Pengantar Pupoler, Jakarta : Penerbit Sinar Harapan, 1994 Allen, C.M., Part six/test and result, diakses pada World Wide Web: http://www.trib.com/kombucha.FAQ.htm., 2001 Bogi, Nyoman dkk., Analisa perbandingan Class Based Queuing (CBQ) dan Hierarchical Token Bucket (HTB) untuk menajemen Bandwith pada jaringan TCP/IP, diakses pada World Wide Web: http://efnet.linux.or.id/docs/jurnal_cbq_htb.pdf#search=jurnal%20jaringan Katriena, Flory, Menganalisis Sistem, diakses pada World Wide Web: http://pemula.linux.or.id/admin/analisa sistem.html, 2006

LAMPIRAN Lampiran dapat terdiri dari beberapa buah. Lampiran dapat memuat keterangan tambahan, penurunan rumus, listing program dan sebagainya, yang kalau dimasukkan dalam penulisan akan mengganggu kelancaran pengutaraannya. Untuk penulisan Skripsi/TA yang menggunakan perusahaan / instansi sebagai objek penelitian, maka mahasiswa wajib melampirkan Surat Keterangan dari perusahaan / instansi yang bersangkutan. Setiap lampiran diberi nomor 1, 2, 3 dan seterusnya. Lampiran didahului oleh satu halaman yang hanya memuat kata LAMPIRAN di tengah halaman. Halaman ini tidak diberi nomor.

13

Tip Berpresentasi
Persiapan sidang untuk mahasiswa: 1. Membawa fotocopy tulisan Skripsi/TA nya 2. Menyiapkan bahan presentasi

Persiapan Presentasi: 1. Gunakan Software Power Point sebagai media presentasi 2. Gunakan Flash Disk Sebagai media penyimpan 3. Gunakan pewarnaan yang jelas (gunakan warna yg kontras antara tulisan dan background) dan huruf yang besar sehingga tulisan mudah dibaca. 4. Latihlah ber-presentasi dengan teman teman saudara, suara yang lantang dan jelas, tidak bertele-tele, dan usahakan tidak lebih dari 15 menit. Persiapan bahan presentasi: 1. Materi yang harus ditampilkan pada saat presentasi minimum adalah: Latar belakang Pembatasan masalah Perumusan masalah DFD level nol sistem berjalan DFD level nol sitem usulan Analisa Kesimpulan dan saran 2. Penyajian untuk poin 1 di atas tidak menyalin dari apa yang telah dituliskan di makalah (kecuali DFD). Ambilah poin poin pentingnya saja sehingga dalam satu tampilan max ada 8 baris tulisan 3. Tidak terlalu banyak animasi, sehingga harus menunggu tulisannya keluar. 4. Usahakan anda menguasai software untuk presentasinya, sehingga jika terjadi kesalahan anda tidak panik 5. Datanglah pagi hari, sehingga sempat mengcopykan bahan presentasi dan software yang anda buat ke dalam komputer yang telah disediakan panitia. Setelah di copy kemudian cek apakah bahan presentasi dan aplikasi yang dibuat, berjalan dengan baik.

Yang perlu diperhatikan saat presentasi: 1. Ingat ada sebuah nilai yang sangat dipengaruhi dari cara berperilaku di depan penguji, nilai tersebut adalah nilai sikap dan presentasi (lihat poin penilaian sidang). 2. Usahakan telah rapih dari luar ruang sidang, jangan mematut diri di dalam ruang sidang. 3. Berbicaralah yang lantang, jelas, dan sopan saat ber-presentasi. 4. Jangan memasukkan tangan ke dalam saku celana atau rok, jangan bertolak pinggang, dan jangan bersilang tangan di dada. 5. Usahakanlah dapat menjawab setiap pertanyaan yang diajukan penguji.

14

CONTOH
PERANCANGAN JARINGAN KOMPUTER LOKAL BERBASIS LINUX PADA LPK SEMOGA PANDAI

TUGAS AKHIR Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh Gelar Sarjana Strata Satu (S1) Program Studi Teknik Informatika

Disusun Oleh : NAMA : PANDU ILMUWAN NIM : 07210001

Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer STMIK SWADHARMA JAKARTA


2007

15

CONTOH
Lembar Persetujuan

PERANCANGAN JARINGAN KOMPUTER LOKAL BERBASIS LINUX PADA LPK SEMOGA PANDAI

Oleh : NAMA : PANDU ILMUWAN NIM : 07210001

Telah diperiksa dan disetujui Jakarta, Juli 2007

Ir. Indra Hiswara, M.MSi Dosen Pembimbing I

Ahmad Fitriansyah, M.Kom Dosen Pembimbing II

ii

16

CONTOH
KATA PENGANTAR Pertama-tama Penulis memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, karena atas rahmat dan hidayah-Nya Penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. Banyak hambatan dan rintangan yang terjadi pada Penulis didalam menyusun skripsi ini. Walaupun demikian itu semua merupakan tantangan yang harus dihadapi. Sehingga selesai juga skripsi ini, yang mana Penulis memberi judul pada skripsi ini Implementasi Jaringan Komputer Lokal dengan Sistem Operasi Linux pada LPK Semoga Pandai. Meskipun tugas penyusunan skripsi ini telah selesai, Penulis tetap menyadari skripsi ini masih jauh dari sempurna, baik dari segi materi, penyajian maupun bahasannya. Oleh karena itu Penulis mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun guna kesempurnaan skripsi ini. Perkenankanlah Penulis menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu didalam tugas menyusun skripsi ini, baik secara langsung maupun tidak langsung. Khususnya kepada : 1. Bapak Ir. Yogasetya Suhanda, MSc. selaku Ketua STMIK Swadharma. 2. Bapak Ir. Indra Hiswara, MMSi. selaku dosen Pembimbing I. 3. Bapak Ahmad Fitriansyah, MKom. selaku dosen Pembimbing II. 4. Bapak Tegadiyanto selaku Kepala LPK Semoga Pandai. 5. Mas Agus, Manajer Maintenance LPK Semoga Pandai. 6. Seluruh Staff LPK Semoga Pandai yang tidak bisa disebut satu persatu. 7. Orang tua dan keluarga dirumah, khususnya untuk adikku atas printernya.

iii

17

8. Serta teman-teman yang telah memberikan dorongan semangat kepada Penulis.

Akhir kata dengan kerendahan hati Penulis, semoga skripsi dapat bermanfaat dan menambah wawasan bagi para pembaca dan semua pihak yang berkepentingan. Semoga Allah SWT memberikan pahalanya kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan dan bimbingannya.

Jakarta, Juli 2007

Penulis

iv

18

CONTOH ABSTRAKSI
PERANCANGAN JARINGAN KOMPUTER LOKAL BERBASIS LINUX PADA LPK SEMOGA PANDAI Ir. Indra Hiswara, MMSi., Ahmad Fitriyansyah, MKom., Pandu Ilmuwan (07210001) Skripsi. Jurusan Teknik Informatika, 2007 Kata kunci : Komunikasi data, dan Jaringan (xi + 66 + 77 Lampiran) Data dapat tersaji dengan cepat adalah idaman dari setiap pengambil keputusan. Nurul Fikri cabang Bekasi sebagai salah satu lembaga pendidikan, saat ini belum mempunyai jaringan komputer yang memadai sehingga untuk berkomunikasi antara satu bagian dengan bagian yang lain masih menggunakan media diskette atau cetakan. Kendala ini sangat dirasakan, jika seorang pengambil keputusan ingin membuat sebuah keputusan maka yang bersangkutan harus menunggu sampai data selesai dicetak atau menunggu sampai selesai sebuah file disimpan ke dalam diskette. Dari hasil wawancara dan studi langsung ke lapangan, terlihat bahwa Lembaga ini memerlukan sebuah jaringan komputer lokal. Selain itu dengan keterbatasan dana yang ada Operating System yang diusulkan juga hendaknya yang shareware sehingga dalam kasus ini di installkan Linux sebagai OS-nya. Penginstalasian kabel menggunakan topologi bus dan perangkat lainnya seperti Hub dibutuhkan sebanyak 3 unit yang masing masing memiliki 16 port. Server yang digunakan adalah Server Pentium IV 3.2 GHz, dan Workstation berjumlah 42 stattion yang masing masing menggunakan pentium IV 2.4 GHz. Sedangkan untuk peripheral di installkan 3 unit printer deskjet, 1 unit printer Laser Jet, dan 1 buah Scanner. Sebagai hasil dari penilitian ini, ternyata dengan menggunakan jaringan komputer lokal, seseorang bisa mendapatkan data dengan sangat cepat walaupun data tersebut ada di unit yang lain. Tentunya dari keuntungan yang diperoleh ini juga terdapat kerugian yaitu ada pihak pihak yang tidak berwenang bisa mendapatkan data dari komputer yang sudah dijaring. Dan keamanan koumputerlah yang harus diutamakan dalam membuat sebuah jaringan.

Daftara Pustaka (1999 2005)

19

CONTOH Daftar Isi


Halaman Lembar Persetujuan . ii Kata Pengantar . iii Abstrak . v Daftar Isi .. vi Daftar Tabel (jika ada) . vii Daftar Gambar (jika ada) . Daftar Istilah (jika ada) . Bab I Pendahuluan .. 1 1.1 Latar Belakang Penelitian . 1.2 Identifikasi Masalah ... 1.3 Pembatasan Masalah .. 1.4 Perumusan Masalah 1.5 Tujuan dan Kegunaan Hasil Penelitian .. 1.6 Metodologi Penelitian Landasan Teori... 2.1. . 2.2. . Objek Penelitian . (Judul dan isi tergantung masalah yang diteliti) 3.1 .. 3.2 . Hasil Penelitian dan Pembahasan .. (Judul dan isi tergantung masalah yang diteliti) 4.1 .. 4.2 .. . Kesimpulan dan Saran 5.1 Kesimpulan .. 5.2 Saran.

Bab II

Bab III

Bab IV

Bab V

Daftar Pustaka Lampiran 1 . Lampiran 2 .

vi

20

CONTOH
DAFTAR TABEL halaman Tabel 2.1. Penomoran address tiap class. Tabel 2.2. Keuntungan dan kerugian jenis topologi Tabel 3.1. Nama ruangan / pemakai jaringan.. Tabel 4.1. Setting user. Tabel 4.2. Penomoran IP, Subnet, dan gateway.. Tabel 4.3. Nama ruangan dan kebutuhan kabel dari server. Tabel 4.4. Perbandingan harga.

vii

21

You might also like